5 contoh sikap hidup hemat listrik

Contoh Sikap Hemat Listrik Dalam Kehidupan Sehari-hari, Jawaban Tema 4 Kelas 6 Halaman 70 71 72

Senin, 18 Oktober 2021 20:22 WIB
Editor: Mega Satriani Purwaningtyas
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Kunci Jawaban Buku Tema 4 Kelas 6 SD

Baca Selanjutnya:

JAWABAN Alternatif Pertanyaan Apa Saja Manfaat Gotong Royong?

X

TRIBUNPADANG.COM - Simak pembahasan soal dan kunci jawaban tema 4 kelas 6 SD halaman 70, 71, dan 72.

Siswa akan mempelajari tentang perilaku hemat listrik dalam kehidupan sehari-hari.

Jawaban pada artikel ini dapat digunakan orang tua sebagai pedoman untuk mengawasi anak belajar di rumah.

Para siswa diharap dapat menjawab dengan jawabannya sendiri terlebih dahulu.

Kemudian gunakan jawaban pada artikel ini untuk mengoreksi.

Baca juga: Jawaban Tema 4 Kelas 6 Halaman 99 100 102 103, Diskusikan tentang Proses Kerja Sel Surya!

Berikut Kunci Jawaban Buku Tema 4 Kelas 6 Halaman 70, 71, 72:

Ayo Mengamati

Cermati gambar berikut dengan teliti.

Kunci Jawaban Buku Tema 4 Kelas 6 SD (Buku Tematik)

Jawab pertanyaan berikut berdasarkan gambar.

1. Apa peran energi listrik di era globalisasi saat ini?

2. Tuliskan ruangan yang boros listrik.

3. Menurutmu, apa dampak sikap hidup boros listrik bagi warga sekolah?

4. Mengapa kita perlu menerapkan sikap hidup hemat listrik?

5. Berikan 3 contoh sikap hidup hemat listrik yang sudah kamu terapkan dalam kehidupan sehari-hari.

Jawaban:

1. Mempermudah aktivitas manusia

2. Semua ruangan di rumah pada gambar boros listrik

3. Menambah tanggungan listrik bagi pihak sekolah serta menambah biaya SPP bulanan siswa.

4. Sebagian besar pembangkit listrik menggunakan bahan yang tidak dapat diperbaharui seperti batu bara dan gas yang suatu saat akan habis.

5. Mematikan lampu ketika tidak dibutuhkan, tidak terlalu banyak menonton tv, dan mematikan kipas angin jika tidak digunakan.

Diskusikan jawaban kalian bersama teman dan tuliskan dalam kolom berikut.

Baca juga: Jawaban Tema 4 Kelas 6 Halaman 114 115, Lengkapi Teks Eksplanasi Secara Utuh!

Baca juga: Keberhasilan Apa yang Sudah Dicapai oleh Mang Samad? Ini Jawaban Tema 4 Kelas 6

Kunci Jawaban Halaman 72-73

Ayo Menulis

Simak dengan teliti teks eksplanasi yang akan dibacakan oleh gurumu. Teks akan dibacakan dalam setiap paragraf. Tuliskan informasi penting dalam setiap pargrafnya. Kamu akan diberi waktu untuk menuliskan informasi tersebut setiap satu paragraf selesai dibacakan.

Tuliskan informasi penting tersebut dalam setiap paragraf pada diagram berikut!

Jawaban:

- Paragraf 1 : Topik Masalah

Semua kegiatan manusia di era globalisasi ini hampir semuanya membutuhkan energi listrik.

- Paragraf 2 : Deret Penjelas

Pemborosan energi membuat suhu bumi meningkat/pemanasan global. Hal ini disebabkan oleh gas buang dari peralatan elektronik dan hasil pembakaran dari kendaraan bermotor, serta berkurangnya lahan hijau.

Pemanasan global membuat cuaca tidak menentu, musim panas yang panjang menyebabkan kekeringan, mencairnya pegunungan es di kutub yang dapat mengancam keberadaan manusia.

- Paragraf 3 : Deret Penjelas

Salah satu cara untuk menghindari pemanasan global yaitu dengan menghemat listrik.

Contohnya memilih peralatan hemat listrik dan mematikan semua peralatan listrik sebelum meninggalkan ruangan kosong.

- Paragraf 4 : Kesimpulan dan pesan/pendapat pribadi penulis

Dengan melakukan hal itu, kita telah menyelamatkan bumi.

Sungguh besar energi yang kita hemat dengan melakukan gerakan hemat energi.

*)Disclaimer: Jawaban di atas hanya digunakan oleh orang tua untuk memandu proses belajar anak.

Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Kunci Jawaban Tema 4 Kelas 6 Halaman 70 71 72 73 Buku Tematik SD Subtema 2 Pembelajaran 3

Sumber: Tribun Padang
Tags:
Menghemat Listrik
jawaban tematik
Kunci Jawaban Buku Tema 4 Kelas 6 Halaman 70
Kunci Jawaban Buku Tema 4 Kelas 6 Halaman 72
Video Pilihan

Fakta Wanita di Palembang yang Disebut Mati Suri seusai Dikubur: Hidup 5 Jam lalu Meninggal Lagi

Ikuti kami di