Tentukan mana yang tidak termasuk ke dalam jenis teks sejarah fiksi!

Contoh Teks Cerita Sejarah – Dalam bahasa indonesia, teks cerita sejarah adalah jenis penulisan yang berjutuan menceritakan atau menjelaskan suatu fakta dan peristiwa yang terjadi di masa lalu. Peristiwa masa lalu ini perlu dituliskan karena menjadi latar belakang (asal muasal) terjadinya sesuatu yang mana kejadian tersebut memiliki nilai sejarah.

Pada umumnya kita biasa menemukan teks cerita sejarah dipakai di media massa dan elektronik yang membahas tentang peristiwa penting bersejarah di masa lalu.

Struktur Teks Cerita Sejarah

Tentukan mana yang tidak termasuk ke dalam jenis teks sejarah fiksi!
pexels.com

Teks cerita sejarah pada umumnya dibedakan menjadi dua jenis yaitu teks cerita sejarah fiksi dan teks cerita sejarah non fiksi. Teks cerita sejarah fiksi mendeskripsikan kisah masa lalu yang tidak nyata seperti pada Novelcerpen atau cerita legenda.

Sedangkan teks cerita sejarah non fiksi adalah teks yang mendeskripsikan kejadian faktual yang benar-benar berjadi di masa lampau seperti pada teks Biografi, Autobiografi, Cerita perjalanan dan Catatan sejarah lainnya.

Adapun dalam penulisan teks cerita sejarah ini kita harus mengikuti struktur atau kerangka tertentu sesuai dengan ketentuan yang telah disepakai. Berikut ini tiga bagian besar dari struktur teks cerita sejarah:

Orientasi atau bagian pendahuluan adalah pembuka atau pengantar pembicaraan sehingga pembaca tidak langsung di bawa pada inti cerita yang dibahas, pendahuluan ini bisa kita isi dengan pengenalan awal peristiwa sejarah, pendahuluan ini bersifat opsional artinya boleh tidak dilibatkan didalam teks.

Rekaman Peristiwa adalah bagian dari teks yang merupakan inti dari teks cerita sejarah, pada bagian rekaman peristiwa sejarah ini di uraikan secara lengkap dari mulai awal sampai akhir secara kronologis.

Berisi cerita akhir atau kesimpulan dari paparan yang diceritakan sebelumnya, pada umumnya berupa akibat atau konsequensi dari rangkaian peristiwa sebelumnya, seperti misalnya kekalahan, kemenangan atau kematian dan bisa juga berisi komentar penulis atau evaluasi dari peristiwa.

Kumpulan Contoh Teks Cerita Sejarah

Berikut ini adalah beberapa contoh teks cerita sejarah untuk bisa dipelajari strukturnya agar Anda bisa membuat teks cerita sejarah dengan bahan dan bahasa sendiri. Contoh ini disertai dengan struktur masing-masing agar lebih mudah agar memberikan pemahaman yang lebih baik. Silahkan disimak!

Contoh Teks Cerita Sejarah Proklamasi Kemerdekaan

Tentukan mana yang tidak termasuk ke dalam jenis teks sejarah fiksi!

Orientasi

Kemerdekaan Indonesia telah diraih sejak hampir 73 tahun yang lalu, tepatnya pada 17 Agustus 1945. Kemerdekaan tersebut tidak diraih secara tiba-tiba. Bukan karena Jepang yang sebelumnya pernah menjanjikan kemerdekaan untuk Indonesia. Namun, kemerdekaan ini diraih setelah melalui beberapa peristiwa sejarah.

Urutan Peristiwa

Dimulai dengan pembentukan BPUPKI pada Maret 1945 untuk merumuskan dasar negara, yaitu Pancasila. Setelah itu, pada 7 Agustus 1945 BPUPKI diubah menjadi PPKI dan Panitia 9 untuk persiapan kemerdekaan Indonesia. Proses perumusan teks proklamasi dimulai pada malam hari tanggal 16 Agustus, setelah Ir. Soekarno dan M.Hatta pulang dari Rengasdengklok. Perumusan teks tersebut bertempat di kediaman Laksamada Maeda saat dini hari. Teks dibuat dan dirundingkan bersama, serta ditandatangani oleh Ir.Soekarno dan M. Hatta, atas nama bangsa Indonesia. Lalu, teks Proklamasi diketik oleh Sayuti Melik. Keesokan harinya, teks Proklamasi dibacakan oleh Ir.Soekarno di kediamannya, Jalan Pegangsaan Timur 56. Disaksikan oleh beberapa tokoh nasional seperti Soewirjo, Trimurti, Ahmad Soebarjo, dan warga Indonesia lainnya.

Dengan dibacakannya teks Proklamasi, maka Indonesia dinyatakan merdeka. Berita kemerdekaan Indonesia itu tersebar dengan cepat melalui radio dan surat kabar. Setelah Indonesia merdeka, pemerintah segera mengesahkan undang undang dan membentuk MPR untuk menyempurnakan pemerintahan Indonesia.

Reorientasi

Kemerdekaan Indonesia terjadi pada 73 tahun silam, tepatnya 17 Agustus 1945, setelah sebelumnya dibentuk BPUPKI yang bertujuan untuk merumuskan dasar negara atau Pancasila, dan PPKI. Setelah itu, teks proklamasi dirumuskan bersama oleh beberapa tokoh nasional di rumah Laksamana Maeda. Keesokan harinya, Indonesia dinyatakan merdeka setelah pembacaan teks proklamasi oleh Ir. Soekarno. Berita kemerdekaan menyebar dengan cepat melalui radio dan surat kabar. Pemerintah pun juga segera mengesahkan UU dan membentuk MPR untuk menyempurnakan kepemerintahan Indonesia.

Contoh Teks Cerita Sejarah Bahasa Indonesia

Tentukan mana yang tidak termasuk ke dalam jenis teks sejarah fiksi!
kompas.com

Orientasi

Bahasa Indonesia merupakan bahasa nasional negara Indonesia, Bahasa Indonesia diresmikan penggunaannya setelah Proklamasi Kemerdekaan Indonesia, tepatnya sehari sesudahnya, bersamaan dengan mulai berlakunya konstitusi. Bahasa Indonesia pada dasarnya berasal dari bahasa melayu, pada zaman dahulu lebih tepatnya pada zaman kerajaan sriwijaya bahasa melayu banyak digunakan sebagai bahasa penghubung antar suku di plosok nusantara.

Urutan Peristiwa

Bahasa Melayu mulai dipakai di kawasan Asia Tenggara sejak abad ke 7. Buktinya ditemukan prasati di kedukan bukit karangka tahun 683 M (palembang), talang tuwo berangka ahun 684 M (Palembang), kota kapur berangka tahun 686 M (Bukit Barat) Karang birahi berangka tahun 688 M (Jambi) prasasti-prasasti itu bertuliskan hurus pranagari berbahasa melayu kuno.

Bahasa Indonesia secara resmi diakui sebagai “Bahasa Persatuan Bangsa” pada sumpah pemuda tanggal 28 Oktober 1928. Sesuai dengan butir ketiga ikrar sumpah pemuda yaitu “Kami putra dan putri Indonesia menjunjung bahasa persatuan, bahasa Indonesia”.

Penggunaan bahasa Melayu sebagai bahasa nasional atas usulan Muhammad Yamin dalam pidatonya pada Kongres Nasional Kedua di Jakarta.

Pada tahun 2008 dicanangkan sebagai tahun bahasa 2008. Oleh karena itu, sepanjang tahun 2008 telah diadakan kegiatan kebahasaan dan kesastraan.

Untuk peringatan 80 Tahun sumpah pemuda, diadakan kongres IX Bahasa Indonesia pada tanggal 28 Oktober sampai 1 November 2008 di Jakarta. Kongres tersebut akan membahas lima hal utama, yakni bahasa Indonesia, bahasa daerah, penggunaan bahasa asing, pengajaran bahasa dan sastra, serta bahasa media massa.

Reorientasi

Pada peristiwa Proklamasi kemerdekaan Republik Indonesia pada tanggal 17 Agustus 1945, telah mengukuhkan kedudukan dan fungsi bahasa Indonesia secara konstitusional sebagai bahasa negara. Kini bahasa Indonesia dipakai oleh berbagai lapisan masyarakat Indonesia, baik ditingkat daerah maupun pusat.

Contoh Teks Cerita Sejarah Candi Borobudur

Tentukan mana yang tidak termasuk ke dalam jenis teks sejarah fiksi!
detik.com

Orientasi

Candi borobudur merupakan peninggalan agama Buddha yang terbesar di dunia. Bangunan ini dibangun pada masa Raja Samaratungga dari Wangsa Syailendra sekitar tahun 824 M.

Urutan Peristiwa

Monumen Buddha memiliki luas 123×123 m^2 dengan 504 patung Buddha, 72 stupa terawang dan 1 stupa induk. Candi borobudur beraksitektur Gupta yang menggambarkan kekentalan gaya arsitektur dari India.

UNESCO mengakui dan juga memuji kemegahan dari arsitektur Candi Borobudur sebagai salah satu monumen Buddha terbesar di Indonesia dan dunia.
Dalam menyelesaikan pembangunan Candi Borobudur membutuhkan waktu sekitar 75 tahun. Dibawah komando arsitek Gunadarma dengan 60 ribu meter kubik batuan vulkanik yang diambil di Sungai Elo dan Progo yang letaknya sekitar 2 km sebelah timur candi.

Pada saat pembangunan candi ini, sistem metrik belum dikenal dan satuan panjang yang digunakan untuk membuat candi adalah tala yang dihitung dengan cara merentangkan ibu jari dan jari tengah atau pengukur panjang rambut dari dahi sampai dasar dagu.

Reorientasi

Berdasarkan prasasti Karangtengah dan Kahulunan, sejarawan J.G. de Casparis memperkirakan pendiri Candi Borobudur adalah Raja Mataram Kuno dari dinasti Syailendra bernama Samaratungga, ia membangun candi ini sekiar tahun 824 M. Candi ini baru dapat diselesaikan pada masa Ratu Pramudawardhani yaitu putrinya.

Contoh Teks Cerita Sejarah Pulau Samosir

Tentukan mana yang tidak termasuk ke dalam jenis teks sejarah fiksi!
indonesia.go.id

Orientasi

Siapa yang tidak mengenal Pulau Samosir yang berada di Provinsi Sumatera Utara ini, tentunya anda telah mendengar banyak informasi mengenai Pulau Samosir yang sangat indah dan kaya akan budaya batak ini. Pulau Samosir sudah sangat famous / terkenal bukan hanya di Indonesia saja, melainkan sudah mendunia dan menjadi salah satu destinasi wisata unggulan Indonesia, khususnya Sumatera Utara.

Urutan Peristiwa

Pulau Samosir adalah sebuah pulau vulkanik di tengah Danau Toba di provinsi Sumatera Utara. Sebuah pulau dalam pulau dengan ketinggian 1.000 meter di atas permukaan laut menjadikan pulau ini menjadi sebuah pulau yang menarik perhatian para turis. Pulau Samosir sendiri terletak dalam wilayah Kabupaten Samosir yang baru dimekarkan pada tahun 2003 dari bekas Kabupaten Toba -Samosir.

Pulau Samosir merupakan sebuah pulau besar di Danau Toba dimana di Pulau Samosir sendiri terdiri dari enam kecamatan dari sembilan kecamatan yang terdapat di Kabupaten Samosir. Danau Toba sendiri memiliki panjang 100 km dengan lebar 30 km dan kedalaman bisa mencapai 505 m yang berada di ketinggian 900 meter. Danau Toba merupakan danau terbesar di Indonesia dan danau vulkanologi terbesar di dunia. Pulau Samosir sendiri memiliki luas 640 km2 dan merupakan pulau tengah danau kelima terbesar di dunia.

Danau Toba dan Pulau Samosir terbentuk dari letusan gunung berapi maha dahsyat sekitar 69000 sampai 77000 tahun yang lalu dengan skala 8.0 Volcanic Explosivity Index (VEI) . Skala 8.0 VEI dideskripsikan sebagai letusan supervulkanologi sangat dahsyat yang memuntahkan >1000 km3 material letusan dengan ketinggian letusan mencapai 50km dan mempengaruhi suhu dan kondisi di lapisan toposphere dan stratosphere bumi.

Reorientasi

Dahulu Pulau Samosir berada dalam satu daratan dengan Pulau Sumatera, berbentuk sebuah tanjung di Danau Toba. Bagian paling sempit dari Samosir adalah di Pangururan, lebarnya hanya sekitar 300 meter. Warga dulu menyeret perahu agar bisa pindah ke sisi Danau Toba yang satunya, daripada harus memutari Samosir.

Pada era penjajahan Belanda dibangunlah kanal sungai untuk mempertemukan kedua sisi Danau Toba. Perahu bisa lewat dari satu sisi Danau Toba, ke sisi lainnya tanpa memutari Samosir. Dengan kanal itu, terputuslah sudah Samosir dengan dataran Sumatera dan bisa dikatakan telah resmi menjadi sebuah pulau. Area pemotongan Samosir tersebutlah yang disebut dengan Tano Ponggol. Pada awalnya, area Tono Ponggol dibangun sebuah jembatan dengan menggunakan kayu untuk waktu yang cukup lama. Namun kini Jembatan Tano Ponggol sudah dibeton pada tahun 1982. Menurut buku-buku Budaya Batak, Tano Ponggol di “potong” Belanda dengan dua alasan yaitu pertama bertujuan untuk memperlancar transportasi air dan kedua bertujuan untuk memecah belah Bangsa Batak dahulu secara psikologis.

Contoh Teks Cerita Sejarah Bandung Lautan Api

Tentukan mana yang tidak termasuk ke dalam jenis teks sejarah fiksi!
harapanrakyat.com

Orientasi

Pada Maret 1946, dalam waktu 7 jam, sekitar 200.000 penduduk mengukir sejarah dengan membakar rumah dan harta benda mereka, meninggalkan kota menuju pegunungan di selatan.

Setelah Proklamasi Kemerdekan 17 Agustus 1945, Indonesia belum sepenuhnya merdeka. Kemerdekaan itu harus dicapai dengan sedikit demi sedikit melalui perjuangan rakyat yang rela mengobarkan segalanya.

Urutan Peristiwa

Ultimatum agar Tentara Republik Indonesia (TRI) meninggalkan kota dan rakyat, melahirkan politik “bumihangus”. Rakyat tidak rela bila kota Bandung dimanfaatkan oleh musuh.

Mereka mengungsi ke arah selatan bersama para pejuang. Keputusan untuk membumihanguskan Bandung diambil melalui musyawarah Majelis Persatuan Perjuangan Priangan (MP3) di hadapan semua kekuatan perjuangan, pada 24 Maret 1946.

Kolonel A.H. Nasution selaku Komandan Divisi memerintahkan rakyat untuk meninggalkan Bandung. Hari itu juga, rombongan besar penduduk Bandung mengalir meninggalkan kota.

Bandung dengan sengaja dibakar oleh TRI dan rakyat dengan maksud agar sekutu tidak dapat menggunakannya lagi. Banyak asap hitam mengepul membubung tinggi di udara.

Semua listrik mati, Inggris mulai menyerang sehingga pertempuran sengit terjadi. Pertempuran yang paling menengangkan, di mana terdapat pabrik mesiu milik Sekutu. TRI bermaksud untuk menghancurkan gudang tersebut.

Untuk itu diutuslah pemuda bernama Muhammad Toha dan Ramdan. Kedua pemuda itu berhasil meledakan gudang tersebut dengan granat tangan .Gudang besar itu meledak dan terbakar di dalamnya.

Sejak saat itu, kurang lebih pukul 24.00 Bandung Selatan telah kosong dari penduduk dan TRI. Tetapi api masih membubung membakar kota, dan Bandung berubah menjadi lautan api.

Pembumihangusan tersebut merupakan langkah yang tepat, karena kekuatan TRI dan rakyat tidak akan sanggup melawan pihak musuh yang berkekuatan besar. Selanjutnya TRI bersama rakyat melakukan perlawanan secara gerilya dari luar Bandung.

Reorientasi

Istilah Bandung Lautan Api muncul dari seorang wartawan bernama Atje Bastaman, yang menyaksikan pemandangan pembakaran Bandung dari bukit Gunung Leutik di sekitar Pameungpeuk, Garut. Dari puncak ia melihat Bandung yang memerah dari Cicadas sampai dengan Cimindi.

Contoh Teks Cerita Sejarah Hari Ibu

Tentukan mana yang tidak termasuk ke dalam jenis teks sejarah fiksi!
pixabay.com

Orientasi

Setiap tanggal 22 Desember masyarakat Indonesia memperingati Hari Ibu. Peringatan Hari Ibu di Indonesia saat ini lebih kepada ungkapkan rasa sayang dan terima kasih kepada para ibu, memuji keibuan para ibu. Berbagai kegiatan pada peringatan itu merupakan kado istimewa, penyuntingan bunga, pesta kejutan bagi para ibu, aneka lomba masak dan berkebaya, atau membebaskan para ibu dari beban kegiatan domestik sehari-hari.

Pada hari tersebut umumnya masyarakat menyimbolkan sebagai hari cinta kasih sayang seorang anak terhadap ibunya. Namun, awal mula ditetapkan tanggal itu sebagai hari ibu bukanlah hanya sebatas hubungan antara anak dan ibu. Ada sejarah mengapa tanggal 22 Desember dirayakan sebagai hari Ibu.

Urutan Peristiwa

Pada awalnya peringatan Hari Ibu adalah untuk mengenang semangat dan perjuangan para perempuan dalam upaya perbaikan kualitas bangsa ini. Misi itulah yang tercermin menjadi semangat kaum perempuan dari berbagai latar belakang untuk bersatu dan bekerja bersama

Dalam sejarah, kaum perempuan (kaum Ibu) memiliki heroik dan peran pada saat memperjuangkan kemerdekaan Indonesia.

Pada 22-25 Desember 1928, kaum perempuan (kaum Ibu) menyelenggarakan Kongres Perempuan Indonesia I di Yogyakarta. Kongres perempuan merupakan semangat perjuangan kaum wanita yang muncul setelah peristiwa Sumpah Pemuda pada tanggal 28 Oktober 1928. Peristiwa itu kemudian memecut kaum perempuan untuk sama-sama untuk memperjuangkan kemerdekaan.

Pada 20-24 Juli 1935, Kongres Perempuan Indonesia II diadakan kembali di Jakarta. Kongres itu berhasil membentuk Badan Kongres Perempuan Indonesia dan menetapkan fungsi perempuan Indonesia sebagai Ibu Bangsa yang berkewajiban menumbuhkan rasa kebangsaan.

Pada Juli 1938, Kongres Perempuan Indonesia III dilaksanakan di Bandung dan menyatakan bahwa tanggal 22 Desember sebagai Hari Ibu sebagai kelanjutan hasil Kongres Perempuan Indonesia II 1935 di Jakarta.

Pada Juli 1941 diadakan Kongres Perempuan Indonesia IV di Semarang yang berupaya menuntut agar perempuan dapat dipilih dalam Dewan Kota juga memiliki hak pilih serta membentuk badan pekerja penyelidik masalah tenaga kerja perempuan dan memperbaiki ekonomi perempuan Indonesi.

Reorientasi

Pemerintah pun menerbitkan regulasi soal Hari Ibu itu pada tahun 1959. Hari Ibu ditetapkan oleh Presiden Soekarno melalui Dekrit Presiden No. 316 Tahun 1959 tentang Hari-hari Nasional yang Bukan Hari Libur. Penetapan didasarkan pada tanggal pelaksanaan Kongres Perempuan Indonesia pertama. Hal itu yang membuat setiap tahunnya masyarakat merayakan Hari Ibu sebagai hari nasional. Saat ini, Badan Kongres Perempuan Indonesia itu berubah nama menjadi Kongres Wanita Indonesia (Kowani).

Tak hanya nama organisasi yang berubah, kini makna Hari Ibu mulai bergeser dan mulai dicampuradukkan dengan tradisi barat, seperti Mother’s Day. Padahal, Hari Ibu memiliki makna yang lebih mendalam dari hanya sekadar kasih sayang ibu dan anak. Itulah tonggak sejarah perjuangan perempuan Indonesia mencapai kemerdekaan, menebalkan rasa kebangsaan, hingga perjuangan perempuan untuk mendapat hidup yang layak.

Contoh Teks Cerita Sejarah Internet

Tentukan mana yang tidak termasuk ke dalam jenis teks sejarah fiksi!
pexels.com

Orientasi

Internet adalah sebuah jaringan komputer yang pada mulanya diciptakan oleh Departemen Pertahanan milik Amerika Serikat pada sekitar tahun 1969. Awal mula diciptakannya internet adalah untuk kepentingan militer. Dengan sistem sistem operasi berbasis UNIX, mereka mendemonstrasikan dan mencoba perangkat keras dan lunak untuk berkomunikasi secara jarak jauh yang jaraknya tidak terjangkau melebihi jarak sambungan telepon.

Demonstrasi dan tes ARPANET (Advanced Research Project Agency Network) ini meliputi ketangkasan jaringan, bentuk jaringan, dan kapasitas informasi yang dapat dipindahkan. Dan akhirnya setelah melewati beberapa kali uji ARPANET menjadi standard untuk menentukan pembangunan sebuah protokol baru yang saat ini kita sebut dengan transmission control protocol/internet protocol (TCP/IP).

Seperti yang disebutkan diatas, tujuan diciptakannya internet pada awalnya untuk keperluan pertahanan militer saja. Pada masa itu, departemen pertahanan AS menempatkan sejumlah komputer-komputer di beberapa daerah yang menjadi titik vital dan menghubungkannya dengan jaringan internet untuk mengantisipasi terjadinya serangan nuklir dan informasi terpusat yang notabennya sangat mudah dihancurkan jika ada serangan.

Urutan Peristiwa

Pada awalnya, ARPANET ini hanya menghubungkan tidak lebih dari 4 situs saja, yakni university of california, university of utah, standford research instittute, dan santa barbara yang pada mulanya mereka membentuk sebuah jaringan terpadu sekitar tahun 1969 silam. Secara garis besar ARPANET resmi diluncurkan pada bulan oktober tahun 1972, dan tidak lama setelahnya proyek ini mengalami perkembangan yang sangat pesat hingga ke seluruh penjuru daerah di Amerika Serikat. Hal ini memicu antusias barbagai universitas untuk bergabung dengan jaringan ARPANET hingga membuat departemen pertahanan kewalahan.

Maka dari itu, untuk menanggapi fenomena ini akhirnya Arpanet dipisah dan dipecah menjadi dua bagian yakni Milnet yang mengatur keperluan militer saja dan Arpanet baru dengan skala yang lebih kecil untuk keperluan non militer seperti untuk universitas. Penggabungan dari kedua sistem ini akhirnya disebut dengan DARPA internet, namun seiring perkembangan jaman akhirnya nama tersebut mengalami bentuk penyederhanaan menjadi internet saja.

Reorientasi

Penggunaan internet di jaman sekarang ini sudah sangat dianggap penting bagi banyak orang. Seperti contoh seorang siswa sekolah dapat mencari dan mendapatkan informasi dari berbagai sumber yang tidak akan mereka temukan di perpustakaan sekolah mereka. Saling berkomunikasi jarak jauh baik itu dala lingkung siswa dengan siswa lain maupun siswa dengan guru. Semua hal hal diatas dapat mereka lakukan dengan mengakses internet.

Contoh Teks Cerita Sejarah Instagram

Tentukan mana yang tidak termasuk ke dalam jenis teks sejarah fiksi!
marketingsupply.co

Orientasi

Instagram adalah sebuah aplikasi berbagi foto yang memungkinkan pengguna mengambil foto, menerapkan filter digital, dan membagikannya ke berbagai layanan jejaring sosial, termasuk milik Instagram sendiri.

Kata “insta” berasal dari kata “instan”, seperti kamera polaroid yang pada masanya lebih dikenal dengan sebutan “foto instan”. Sedangkan untuk kata “gram” berasal dari kata “telegram” yang cara kerjanya untuk mengirimkan informasi kepada orang lain dengan cepat

Urutan Peristiwa

Perusahaan Burbn, Inc. berdiri pada tahun 2010, perusahaan teknologi startup yang hanya berfokus kepada pengembangan aplikasi untuk telepon genggam.

Pada awalnya Burbn, Inc. sendiri memiliki fokus yang terlalu banyak di dalam HTML5 peranti bergerak, namun kedua CEO, Kevin Systrom dan Mike Krieger memutuskan untuk lebih fokus pada satu hal saja.

Setelah satu minggu mereka mencoba untuk membuat sebuah ide yang bagus, pada akhirnya mereka membuat sebuah versi pertama dari Burbn, namun di dalamnya masih ada beberapa hal yang belum sempurna.

Versi Burbn yang sudah final, aplikasi yang sudah dapat digunakan iPhone yang isinya terlalu banyak dengan fitur-fitur.

Sulit bagi Kevin Systrom dan Mike Krieger untuk mengurangi fitur-fitur yang ada, dan memulai lagi dari awal, namun akhirnya mereka hanya memfokuskan pada bagian foto, komentar, dan juga kemampuan untuk menyukai sebuah foto. Itulah yang akhirnya menjadi Instagram.

Pada tanggal 9 April 2012, diumumkan bahwa Instagram akan diambil alih oleh Facebook senilai hampir $1 miliar dalam bentuk tunai dan saham.

Reorientasi

Sekarang banyak anak muda bahkan orang tua yang mempunyai akun instagram dikarenakan semakin populer nya aplikasi ini. Dengan instagram kita bisa melihat aktivitas teman-teman kita melalui foto dan video yang mereka bagikan, sungguh menarik.

Contoh Teks Cerita Sejarah Uni Eropa

Tentukan mana yang tidak termasuk ke dalam jenis teks sejarah fiksi!
europarlamentti.info

Orientasi

Uni Eropa, atau dalam Bahasa Inggris disebut European Union, adalah sebuah organisasi antar-pemerintahan dan supra-nasional yang beranggotakan negara-negara Eropa. Jumlah negara anggotanya saat ini sebanyak 27 negara dari total 50 negara yang wilayahnya masuk geografis Eropa. Uni Eropa dibentuk pada 1 November 1993. Namun, Uni Eropa tidak terbentuk begitu saja, organisasi ini berasal dari organisasi bernama European Coal and Steel Community (ECSC), yang kemudian berubah menjadi European Community (EC). European Community inilah yang selanjutnya berubah nama menjadi European Union (EU) melalui penandatanganan perjanjian Maastrichtn.

Urutan Peristiwa

Tahun 1950, Menteri Luar Negeri Perancis Robert Schumann atas saran dari Jean Monnet mengajukan sebuah ide untuk integrasi Perancis dan Jerrman dalam industry baja dan batu bara, organisasi yang dibentuk diberi nama European Coal and Steel Community (ECSC). Mereka mengundang Negara lain untuk bergabung, sehingga keangggotaan ECSC berjumlah 6 negara, yaitu Perancis, Jerman, Belanda, Belgia, Italia, dan Luxemburg. ECSC mengalami perkembangan yang pesat diawal tahun berdirinya. Organisasi ini mengatur tarif dan kuota dalam perdagangan baja dan batu bara diantara negara anggotanya, disamakannya tarif impor, dan mengontrol industri perdagangannya. Pada 1-2 Juni 1955, para menteri luar negeri negara anggota ECSC bersidang di Messina, Italia dan memutuskan untuk memperluas integrasi Eropa ke semua bidang ekonomi. Menindaklanjuti keputusan tersebut, pada 25 Maret 1957 di Roma, Italia ditandatangani European Atomic Energy Community (EAEC), namun lebih dikenal dengan Euratom dan European Economic Community (EEC).

Pada Juli 1967, ECSC, EEC, dan Euratom resmi disatukan menjadi European Community (EC). Tidak ada gerakan yang begitu signifikan setelah ketiga organisasi ini digabung, hingga saat Presiden Perancis Gaulle digantikan oleh Georges Pompidou yang kemudian lebih terbuka untuk memicu perkembangan EC. 1 Januari 1973, anggota EC bertambah 4 negara, yaitu Inggris Raya, Denmark, Irlandia, dan Norwegia. Meskipun Norwegia sempat mendapat tentangan dari masyarakatnya dalam referendum yang digelar di Negara tersebut. Begitu pula dengan Inggris Raya, kelompok oposisi menyebutkan bahwa sumbangan financial yang Inggris Raya berikan pada EC terlalu besar. Sehingga partai buruh di Inggris Raya mengadakan referendum mengenai gabungnya Inggris Raya ke EC. Hasilnya, lebih banyak warga Inggris Raya memilih untuk melanjutkan keanggotannya dalam EC.

30 tahun setelah ECSC dibentuk, EC belum menyadari akan keinginan sebuah kesatuan Eropa. Bergabungnya negara yang belum terlalu mapan secara ekonomi seperti Yunani, Spanyol, dan Portugal menimbulkan permasalahan baru. Sehingga pada 1986, beberapa amandemen dan penambahan ditambahkan pada perjanjian-perjanjian EC, paket amandemen dan penambahan ini dikenal sebagai Single European Act (SEA). Pada 7 Februari 1992, ditandatanganilah Treaty on European Union (TEU) di Maastricht yang mengubah European Community (EC) menjadi European Union (EU), hal ini mulai diberlakukan pada 1 November 1993. TEU mencakup, memasukkan, dan memodifikasi traktat-traktat terdahulu (ECSC, EEC, dan Euratom).

Reorientasi

Sejarah European Union yang begitu panjang, yang telah dimulai sejak 1950, telah berkembang menjadi lebih besar dari sebelumnya. Dengan menerima negara anggota baru dari bagian Eropa Timur dan hampir mencakup Eropa secara keseluruhan, EU telah memiliki dan mengembangkan huku, kebijakan, dan komitmen yang tinggi diantara Negara anggotanya. Pergantian nama dari European Community menjadi European Union menandakan bahwa organisasi ini telah berubah dari sebuah kesatuan ekonomi menjadi kesatuan politik. Struktur organisasi yang cukup mapan membuat organisasi ini sangat efektif dalam membuat maupun mengaplikasikan kebijakan-kebiijakannya. Masa depan EU diprediksi akan jauh lebih baik dari saat ini. Namun, tetap saja Uni Eropa masih harus menghadapi beberapa masalah besar sebelum benar-benar bisa terintegrasi disemua bidang.

Contoh Teks Cerita Sejarah Fiksi Legenda

Tentukan mana yang tidak termasuk ke dalam jenis teks sejarah fiksi!

Legenda Batu Menangis

Orientasi

Di sebuah daerah di Kalimantan, hiduplah seorang janda miskin. Rumah si janda miskin itu ada di sebuah bukit yang letaknya cukup jauh dari desa. Janda miskin itu tinggal di rumah tersebut tidak sendiri sebab ia memiliki seorang anak gadis yang cantik jelita. Sayangnya, perilaku si anak gadis sangatlah buruk sebab bukan hanya pemalas, anak gadisnya itu sehari-hari pekerjaannya hanyalah bersolek saja.

Anak gadis yang cantik jelita itu juga tidak tahu diri, sebab sikapnya sangat manja sehingga segala permintaannya harus segera dikabulkan. Anak gadis itu seperti tidak mau tahu bahwa ibunya harus banting tulang setiap hari dan penghasilannya itu biasanya hanya cukup untuk makan sehari-hari.

Urutan Peristiwa

Suatu hari, janda miskin mengajak anak gadisnya pergi ke desa untuk berbelanja. Letak rumah janda miskin yang ada di atas bukit itu terbilang cukup jauh dari pasar yang ada di desa, sehingga perjalanan dari rumah ke pasar tersebut tentu sangat melelahkan. Si anak gadis dengan santai melenggang dengan pakaian bagus, ia ingin orang-orang mengagumi kecantikan dan kemolekan tubuhnya.

Sedangkan ibunya dibiarkannya berjalan di belakang dengan pakaian yang sangat dekil. Tempat tinggal mereka yang jauh dari desa itu membuat semua penduduk desa tidak tahu bahwa kedua perempuan yang sedang berjalan ke arah pasar itu adalah ibu dan anak. Banyak penduduk desa yang terpesona melihat kecantikan si anak gadis, khususnya para pemuda desa.

Namun, saat melihat seorang ibu tua dengan pakaian dekil yang berjalan di belakang gadis tersebut, membuat banyak penduduk desa yang melihat itu bertanya-tanya. Benar saja, akhirnya ada seorang pemuda yang mendekati gadis tersebut dan bertanya “Hai, gadis cantik, siapakah yang berjalan di belakangmu itu? Apakah dia ibumu?”

Mendengar pertanyaan itu, si gadis langsung menjawab dengan ketus dan angkuh, “Tidak, ia adalah pembantuku” setelah menjawab pertanyaan yang dilontarkan oleh salah satu pemuda desa itu, ibu dan anak itu melanjutkan perjalanannya. Tidak seberapa jauh dari lokasi tersebut, ada pemuda lain yang bertanya hal yang sama dan lagi-lagi gadis tersebut tidak mengakui ibunya yang malang itu.

Berkali-kali ditanya hal yang sama selama perjalanan menuju pasar, si gadis tetap menyangkal bahwa perempuan tua yang berjalan di belakangnya itu adalah ibunya. Awalnya, janda miskin yang mendengar jawaban dari anak gadisnya itu tidak terlalu mempedulikan dan masih bisa menahan diri. Namun setelah berulang kali mendengar jawaban dari anak gadisnya itu, si ibu tua itu akhirnya mengeluh dalam hati.

Dalam hatinya, janda miskin itu berdoa “Ya Tuhan, hamba tidak kuat menahan hinaan yang diberikan oleh anak kandung hamba sendiri. Mengapa dia begitu tega memperlakukan hamba seperti ini. Ya Tuhan, hukumlah anak durhaka ini.” Setelah janda miskin itu selesai berdoa, tiba-tiba suatu keajaiban terjadi.

Perlahan-lahan tubuh si anak gadis itu berubah menjadi batu, dimulai dari bagian kaki hingga perlahan-lahan ke setengah badan. Melihat perubahan tubuhnya itu, anak gadisnya itu menangis dan memohon ampun kepada ibunya yang telah dihinanya berulang kali itu. Anak gadis itu terus menerus menangis sambil meratap dan memohon ampun.

Namun, semuanya telah terlambat, akhirnya seluruh tubuh gadis angkuh dan tak tahu diri itu berubah menjadi batu. Meskipun sudah menjadi batu, banyak orang yang melihat bahwa kedua matanya masih menitikkan air mata seperti orang yang sedang menangis. Oleh sebab itu, batu itu akhirnya dikenal dengan sebutan batu menangis.

Reorientasi

Itulah legenda batu menangis yang dipercaya oleh masyarakat setempat sebagai sebuah peristiwa yang benar-benar nyata pernah terjadi. Maka dari itu, janganlah durhaka kepada ibu sebab perbuatan laknat itu layak mendapat hukuman dari Tuhan.

Teks cerita dalam bahasa Indonesia memang terdiri dari beragam jenis dan sangat menarik untuk dipelajari. Berbagai contoh teks cerita sejarah fiksi diatas diharapkan bisa memperkaya pengetahuan Anda tentang jenis-jenis teks cerita dalam bahasa Indonesia.

***

Demikianlah kumpulan contoh teks cerita sejarah yang bisa dibagikan pada postingan kali ini. Semoga kumpulan contoh ini dapat menjadi bahan pembelajaran bagi siswa dan pelajar yang bembutuhkan.