Rekaman gerak benda pada pita ticker timer berikut yang menunjukkan terjadinya gerak lurus

Berikut ini adalah 10 soal untuk latihan adik - adik dalam memahami konsep Gerak Lurus Beraturan (GLB) dan Gerak Lurus Berubah Beraturan (GLBB) beserta jawaban dan pembahasannya.

1. Perhatikan beberapa peristiwa di bawah ini :

(1) Air terjun (2) Peluru ditembakkan ke atas (3) Kelereng menggelinding di papan datar (4) Sepeda bergerak pada jalan menurun tanpa pengereman Peristiwa di atas yang menunjukkan terjadinya gerak dipercepat beraturan adalah..... A. (3) dan (4) B. (2) dan (3) C. (1) dan (4) D. (1) dan (2)

2. Sebuah pengendara sepeda motor bergerak dengan kelajuan 60 km/jam menuju Kota A yang berjarak 120 km. Maka waktu yang diperlukan pengendara tersebut untuk sampai di Kota A adalah.....

A. 3,5 jam B. 2,5 jam C. 2 jam D. 3 jam

3. Sebuah mobil bergerak dari Kota Trenggalek mulai pukul 06.00 WIB dan sampai di Kota Malang pada pukul 09.00 WIB. Jika jarak tempuh mobil tersebut 180 km, maka kelajuan mobil tersebut sebesar.....

A. 60 km/jam B. 75 km/jam C. 80 km/jam D. 65 km/jam

4. Dua mobil A dan B bergerak saling mendekat pada jarak 1200 m. Kedua mobil bergerak beraturan dengan kelajuan masing - masing pada mobil A 10 m/s dan mobil B 15 m/s. Jika mobil bergerak dalam waktu bersamaan, kedua mobil bertemu pada detik ke.....

A. 48 B. 60 C. 80 D. 120

5. Rekaman gerak benda pada pita ticker timer berikut yang menunjukkan terjadinya gerak lurus dipercepat beraturan adalah.....

Rekaman gerak benda pada pita ticker timer berikut yang menunjukkan terjadinya gerak lurus
Contoh soal gambar rekaman gerak benda pada pita ticker timer

6. Mobil bergerak lurus dengan kelajuan 72 km/jam. Mobil tersebut tiba - tiba direm hingga berhenti. Sejak mobil direm sampai berhenti tersebut menempuh jarak 20 meter. Perlambatan mobil akibat pengereman sebesar.....m/s² A. 14,4 B. 10 C. 7,2 D. 36

7. Sebuah mobil melaju dengan nilai seperti pada grafik berikut.

Rekaman gerak benda pada pita ticker timer berikut yang menunjukkan terjadinya gerak lurus
Contoh soal grafik hubungan antara kecepatan dengan waktu
Maka jarak yang ditempuh mobil selama 20 detik adalah..... meter. A. 100 B. 200 C. 500 D. 600

8. Suatu gerak lurus memenuhi grafik kelajuan fungsi waktu seperti pada gambar di bawah ini :

Rekaman gerak benda pada pita ticker timer berikut yang menunjukkan terjadinya gerak lurus
Contoh soal grafik kelajuan dengan waktu pada gerak lurus
Kesimpulan yang dapat diperoleh dari analisis grafik adalah..... A. Benda bergerak lurus berubah beraturan diperlambat ketika t2 dan t3 B. Benda bergerak lurus berubah beraturan dipercepat ketika t2 dan t3 C. Benda bergerak lurus berubah beraturan ketika t1 dan t2 D. Benda bergerak lurus beraturan ketika 0 dan t1

9. Sepeda motor bergerak lurus menuju lampu lalu lintas dengan kecepatan awal 2 m/s ke barat. Jika percepatan sepeda motor 2 m/s², maka kelajuan sepeda motor setelah 5 sekon adalah.....m/s.

A. 22 B. 20 C. 15 D. 12

10. Sebuah partikel mengalami perlambatan konstan hingga kelajuannya berubah dari 20 m/s menjadi 10 m/s setelah menempuh jarak 75 meter. Partikel tersebut akan berhenti dari kelajuan awal setelah menempuh jarak.....meter.

A. 125 B. 100 C. 75 D. 25

Jawaban dan Pembahasan


1. C Gerak Lurus Berubah Beraturan (GLBB) dipercepat terjadi jika kecepatannya selalu berubah menjadi semakin cepat. Pernyataan yang memenuhi dari prinsip ini adalah pada opsi (1) dan (4).

2. C

Diketahui : v = 60 km/jam, s = 120 km Ditanya : t = .....? Jawab : v = s / t t = s / v t = 120 / 60 t = 2 jam Jadi, waktu yang diperlukan oleh pengendara sampai di Kota A adalah 2 jam.

3. A

Diketahui : t = 3 jam, s = 180 km Ditanya : v = .....? Jawab : v = s / t v = 180 / 3 v = 60 km/jam Jadi kelajuan mobil tersebut sebesar 60 km/jam.

4. A

Diketahui : s total = s A + s B = 1200 km v A = 10 m/s v B = 15 m/s Karena bergerak pada waktu bersamaan, maka : s total = (v A x t A) + (v b x t B) 1200 = 10 t A + 15 t B Dari sini kita dapatkan gabungan variabel t A dan t B sebagai waktu tempuh sejauh 1200 m pada masing - masing mobil. Oleh karena t A sama dengan t B (begerak dalam waktu bersamaan), maka berlaku : 1200 = 10 t A + 15 t B 1200 = 10 t A + 15 t A 1200 = 25 t A t A = 1200 / 25 t A = 48 sekon Jadi kedua mobil akan bertemu dalam waktu 48 sekon setelah keduanya bergerak.

5. B

Tanda arah panah menunjukkan arah gerak pada pita ticker timer, sehingga bagian yang diberi tanda arah merupakan awal gerak. Jadi dapat diketahui bahwa pada pita A merupakan Gerak Lurus Beraturan (GLB), pita B merupakan Gerak Lurus Berubah Beraturan (GLBB) dipercepat, pita C merupakan GLBB diperlambat kemudian dipercepat, dan pita D merupakan GLBB diperlambat.

6. B

Diketahui : V0 (nol) = 72 km/jam = 20 m/s , vt = 0 m/s , s = 20 m Ditanya : a = .....? Jawab : vt² = v0² + 2as 0 = (20)² + 2(a).(20) 40a = 400 a = 400 / 40 a = 10 m/s² Jadi, perlambatan mobil akibat pengereman tersebut sebesar 10 m/s².

7. C

Jika terdapat grafik hubungan antara v dan t seperti di atas, maka jarak tempuh benda (s) dapat dihitung dengan menghitung Luas di bawah kurva. Pada grafik tersebut terdiri atas 2 bidang yaitu trapesium dan segitiga. Maka perhitungan total Luasnya adalah sebagai berikut : s = Luas trapesium + Luas segitiga s = [(a+b)xt]/2 + [axt]/2 s = [(20+40)x10]/2 + [10x40]/2 s = 300 + 200 s = 500 meter Jadi, jarak yang ditempuh benda tersebut selama 20 detik adalah 500 meter.

8. B

Gerak lurus beratyran ditandai dengan kelajuan pergerakan benda yang selalu tetap. Sedangkan gerak lurus berubah beraturan dipercepat ditandai dengan adanya perubahan kelajuan yang semakin besar. Adapun gerak lurus berubah beraturn diperlambat ditandai dengan adanya perubahan kelajuan suatu benda yang semakin menurun. Pada gambar grafik di atas, pilihan yang tepat adalah antara t2 dan t3 terjadi GLBB dipercepat.

9. A

Diketahui : v0 (nol) = 2 m/s , a = 2 m/s² , t = 5 s. Ditanya : vt = .....? Jawab : vt = v0 + a.t vt = 2 + (2 x 5) vt = 12 m/s Jadi, kelajuan seped motor tersebut setelah 5 sekon adalah 22 m/s.

10. B

Diketahui : v0 (nol) = 20 m/s , vt = 10 m/s , s = 75 m Ditanya : Jarak (s) titik berhenti dari kelajuan awal (v0) = .....? Jawab :

Pertama, yang harus kita lakukan adalah menghitung besar perlambatannya :

Vt² = Vo² - 2.a.s 10² = 20² - 2.a.75 100 = 400 - 150a 150a = 400 - 100 150a = 300 a = 2 m/s²

Kedua, kita cari jarak titik berhenti dengan memasukkan nilai dari kelajuan awal (v0) dan perlambatan (a) yang telah kita hitung tersebut. Nilai kelajuan akhir (vt) diabaikan (sama dengan nol).

Vt² = Vo² - 2.a.s 0² = 20² - 2.2.s 0 = 400 - 4s 4s = 400 s = 100 m.

Jadi,  pertikel tersebut akan berhenti setelah menempuh jarak 100 meter dari kelajuan awalnya.

Terakhir diperbarui: 20 Februari 2022

Diketahui:

Bagian pada pita ketik dapat dibagi menjadi 3, pada bagian awal jarak rapat dan konstan, pada bagian kedua jarak semakin bertambah, pada bagian ketiga jarak renggang dan konstan.
Hal tersebut menunjukkan bahwa pada bagian awal benda bergerak dengan kecepatan konstan, pada bagian kedua dipercepat, pada bagian ketiga bergerak dengan kecepatan konstan.

Jadi, jawaban yang tepat adalah C 

Pembacaan pola ticker timer berlawanan dengan arah tarikan pada pitanya.

Gambar 1 menunjukkan gerak lurus beraturan

Gambar 2 menunjukkan gerak lurus berubah beraturan diperlambat

Gambar 3 menunjukkan gerak lurus berubah beraturan diperlambat, kemudian dipercepat

Gambar 4 menunjukkan gerak lurus berubah beraturan dipercepat

Dengan demikian, gerak lurus beraturan dan gerak lurus berubah beraturan diperlambat berturut turut ditunjukkan oleh gambar nomor 1 dan 2

Jadi, jawaban yang tepat adalah A.

Jika banyak himpunan bagian p yang memiliki 3 anggota ada 20 himpunan, maka banyak anggota himpunan p adalah….

Jika untuk memindahkan benda bermassa 10 kg sejauh 4 m dibutuhkan usaha sebesar 80 joule, maka besar gaya yang harus diberikan adalah …… n

Jumlah arus yang masuk pada titik percabangan pada besarnya dengan jumlah arus yang keluar pada titik pencabangan, pernyataan tersebut dekenal dengan … hukum …

ceritakan tentang gunung dan pantai​

Karet yang awalnya sepanjang15 cm ditarik sampai menjadi 25 cm. besarnya tegangan adalah

Ketika kita melakukan pengukuran terhadap benda baik itu ukuran panjang, lebar, tinggi dan lain-lain pasti membutuhkan ukuran dan satuan. secara seder … hana besaran dan satuan sudah ditetapkan secara internasional (satuan si). silakan jelaskan 7 besaran pokok beserta satuannya!

Kuat medan listrik antara dua keping sejajar bermuatan yang berjarak 10 cm dengan beda potensial 50 volt adalah

Magnet yang digantung terbuat dari baja. proses pembuatan magnet dari baja yang benar adalah

Menurut kalian apa yang terjadi pada kecepatan mobil yang berada pada jarak diantara 2.6 km sampai 2.8 km

Mikroorganisme yang di gunakan untuk membantu membuat tempe adalah…