Kapal pesiar Symphony of the Seas

Royal Caribbean International merupakan salah satu perusahaan yang memiliki 26 kapal pesiar mewah dan unik. Berbagai tujuan hingga jenis fasilitas tersedia pada kapalnya dengan variasi yang beragam. Tentunya kapal pesiar ini pun menjadi pilihan yang tepat untuk liburan mewah bersama keluarga ataupun sahabat.

Kapal pesiar Symphony of the Seas

tampilan kapal via cnn

Salah satu kapal pesiar mewahnya adalah Symphony of the Seas. Kapal terbaru keluaran Royal Caribbean ini menjadi kapal pesiar terbesar di dunia yang berlabuh di lautan. Beberapa fitur yang membuatnya berbeda dengan kapal sebelumnya adalah fitur terbaru dua decknya, kamar suite keluarga, dan area taman hiburannya. Kapal pesiar ini pun hadir layaknya resor megah dan mewah yang siap digunakan untuk bersenang-senang.

Kapal pesiar Symphony of the Seas

bagian tengah kapal via cnn

Kapal pesiar dengan ukuran panjang 1188 kaki ini dilengkapi dengan 22 restoran, 24 kolam renang, dan  2759 kabin. Sehingga kapalnya dapat menampung 6680 pengunjung dan 2200 kru kapal sehingga bisa diperkirakan dapat menampung hampir 9000 orang. Selain ukuran dan daya tampungnya yang besar, tentu berbagai macam fasilitasnya seperti seluncuran tertinggi di lautan, akses internet tercepat dan tentunya berbagai karya seni di galerinya membuat kapal ini terkenal di seluruh penjuru dunia.

Kapal pesiar Symphony of the Seas

Ultimate Family Suite via cnn

Salah satu kamar akomodasi paling utama pada kapal pesiar ini adalah Ultimate Family Suite. Kamar kabin untuk keluarga ini didesain dengan warna yang sangat bold dan juga menarik perhatian. Kabin dua tingkat ini memiliki suasana yang tentunya berbeda dengan kamar huni pada umumnya. Selain tangga, kamar ini bahkan memiliki seluncuran yang tentunya dapat digunakan dari lantai atas menuju ke lantai bawahnya. Kamar yang sangat ramah untuk anak anda. Selain kamar tidur utama dengan kasur king, terdapat pula kasur bertingkat untuk kamar anak. Tersedia pula area menonton privat, meja ping pong dan juga dindingnya yang terdesain dengan tampilan LEGO.


Kapal pesiar Symphony of the Seas

balkon via cnn

Selain menjadi tempat yang menyenangkan untuk anak-anak, adapun area balkon private dengan bak air santai yang pas digunakan untuk anggota keluarga yang dewasa. Berjemur di area balkon akan menjadi pengalaman seru di kabin khusus keluarga ini. Tentunya balkon dilengkapi dengan railing kaca sehingga aman untuk penghuninya.

Kapal pesiar Symphony of the Seas

kabin elegan via usatoday

Untuk 6 kamar kabin lainnya terdesain minimalis dan juga mewah. Dari ukuran kamar memanjang hingga kamar bertingkat yang lengkap dengan mini bar, ruang keluarga dan kamar mandi megah tersedia di kapal Symphony of the Seas ini. Perpaduan warna biru laut dengan warna krem dan abu-abu di dalam ruangan memberikan suasana tenang yang seirama dengan lautan.


Kapal pesiar Symphony of the Seas

seluncuran air via cnn

Kapal pesiar Symphony of the Seas

panjat tebing via cnn

Berbagai atraksi wahana air dan juga olahraga juga menjadi daya tarik dari kapal pesiar ini. Bayangkan saja bermain golf bersama keluarga atau bahkan berseluncur di seluncuran air tertinggi yang berada di lautan. Selain waterboom, area panjat tebing, ruang puzzle, dan atraksi lainnya juga tersedia dalam kapalnya. Berlibur di kapal ini menjadi impian bagi mereka yang suka tantangan, petualangan, dan sangat aktif bergerak.

Kapal pesiar Symphony of the Seas

central park via cruiseweb

Bagi mereka yang menginginkan ketenangan, kapal juga menyediakan spot-spot dengan lingkungan asri tanaman dan pepohonan. Lebih dari 20700 tanaman tropis Berjalan-jalan di area Central Parknya membantu anda menjernihkan pikiran. Di berbagai sisi taman ini tersedia restoran dan juga bar khusus pengunjung dewasa.

Kapal pesiar Symphony of the Seas

alice in wonderland theme restaurant via royalcaribbean

Dua puluh dua macam restoran dan bar yang tersedia di kapal ini pastinya akan memuaskan hasrat kuliner anda. Selain menu yang beragam, desain tempatnya pun juga berbeda-beda. Anda pun tidak akan bosan berada di dalam kapal ini menikmati keseluruhan makanannya. Dari fine dining hingga restoran fast-food dan dessert akan melengkapi suasana liburan anda.

Kapal pesiar Symphony of the Seas

amphiteater kapal via cruiseweb

Symphony of the seas ini dibangun pada platform yang sama dengan harmony of the seas dengan kabin dan kapasitas yang lebih banyak. Tiga tahun masa konstruksinya dengan total biaya $1 milyar atau setara dengan 13 Trilyun Rupiah  tentu tidaklah sia-sia. Kapal ini akan berlabuh dari Barcelona, Spanyol, menuju berbagai area di sekitar mediterrania.

sumber: cnn

Tulisan ini adalah tulisan dari pembaca furnizing, isi dari tulisan di luar tanggung jawab redaksi. Ingin membuat tulisan kamu sendiri? Klik di sini sekarang!

Symphony of the Seas ada dimana?

Sebuah perusahaan kapal pesiar yang berlokasi di Miami Florida ini, memiliki kurang lebih, 20 kapal pesiar. Salah satunya, yang bernama Symphony Of The Seas. Kapal pesiar ini Secara fisik, memiliki desain kapal yang lebih panjang dan lebih lebar dibandingkan, dengan kapal pesiar lainnya.

Kapal apa yang terbesar di dunia?

Sebelumnya, label kapal pesiar terbesar di dunia diberikan kepada Symphony of the Seas, bagian dari armada Royal Caribbean Cruises, yang memiliki kapasitas 6.680 penumpang dan panjang 360 meter. Namun, label itu kini sudah dipegang Wonder of the Seas.

Wonder of The Seas milik siapa?

KAPAL pesiar terbesar di dunia, Wonder of The Seas kembali berlayar mulai Jumat 4 Maret 2022 lalu. Kapal ini berlayar setelah 3 tahun masa konstruksi. Royal Caribbean Cruises Ltd merupakan perusahaan yang menginisiasi kapal mewah ini.

Berapa biaya pembuatan kapal Symphony of the Seas?

Kapal pesiar kelas Oasis Royal Caribbean International Symphony of the Seas adalah kapal penumpang terbesar di dunia yang saat ini beroperasi dan termahal di dunia sekarang dengan biaya produksi $ 1,35 miliar.