Berapa lama file yang terhapus di Google Drive bertahan?

Jakarta: Pada sejumlah perangkat yang disebut sebagai perangkat Android Murni, Anda tidak akan menemukan menu galeri sebagai bagian untuk menyimpan file multimedia. Alih-alih, Anda akan menemukan Google Photos sebagai gantinya.

Namun terkadang Anda melupakan file yang tersimpan di Google Photos dan menemukannya di perangkat baru, sehingga berdampak pada kapasitas ruang penyimpanan. Karenanya, Anda perlu menyortir dan menghapus file yang telah tidak lagi dibutuhkan untuk meluangkan ruang penyimpanan tersebut.

Untuk menghapus seluruh foto di Google Photos, Anda hanya akan membutuhkan waktu sekitar lima menit. Namun foto yang terhapus dari Google Photos tidak akan terhapus secara permanen, melainkan secara otomatis masuk ke folder Sampah hingga Anda mengosongkan folder ini.



Sebagai informasi, file yang masuk di folder Sampah akan terhapus secara permanen dalam kurun waktu 60 hari. Berikut langkah yang perlu Anda lakukan untuk menghapus foto di Google Photos.

1. Akses aplikasi Google Photos
2. Login ke akun Google
3. Tekan dan tahan satu atau beberapa foto yang ingin dihapus
4. Kemudian, klik opsi Hapus yang diwakili dengan ikon tong sampah di bagian atas

Dan untuk menghapus secara permanen, berikut langkah yang perlu Anda lakukan.

1. Akses aplikasi Google Photos
2. Login ke akun Google
3. Masuk ke Galeri Foto di bagian bawah
4. Masuk ke folder Sampah
5. Klik opsi Kosongkan Sampah dan Hapus

Selamat mencoba!


Editor : Mohammad Mamduh