Apa itu the Tools of Analysis?

Penjelasan Lengkap Data Analytics Tools Fungsi, dan Penerapannya – Dengan makin berkembangnya teknologi, tools dan perangkat yang lain juga ikut semakin berkembang untuk memberikan kemudahan. Salah satu yang cukup populer belakangan adalah perangkat data analitik. Saat ini sudah banyak perusahaan yang menggunakan perangkat analisis data untuk memudahkan proses kerja-kerja bisnis.

Perusahaan juga memanfaatkan perangkat data tersebut untuk menganalisis berbagai data yang dimiliki, sehingga menghasilkan produk atau layanan jasa yang lebih berkualitas. Ia juga memungkinkan pelanggan untuk mengurangi kemungkinan kecurangan, terutama oleh pihak yang tidak bertanggung jawab.

Bagi Anda yang ingin memahami lebih lanjut tentang perangkat data yang satu ini, berikut merupakan penjelasan lengkap mengenai apa itu tools data analytics dan berbagai fungsinya. Dengan mengetahui informasi tersebut, tentu Anda tidak akan merasa ragu menggunakan perangkat data analitik dalam bidang apapun.

  • Pengertian Data Analytics
  • Fungsi Big Data Analytical
    • Mengetahui Penyebab Suatu Masalah lewat Data
    • Pengambil Keputusan yang Tepat Berdasarkan Data
    • Pendeteksi Anomali yang Terjadi dari Database Operasional dan Bisnis
  • Pentingnya Data Analytical untuk Perusahaan
    • Waktu Hitung Data Singkat untuk Dianalisis
    • Pekerjaan Karyawan Berkurang Berkat Tools Analytical
    • Solusi Berbagai Bisnis lewat Hasil Analisis
    • Hasil Perhitungan Data dan Analisis yang Akurat
  • Bagaimana Data Anaytics Tools Membantu Bisnis Perusahaan
  • Apakah Data Analytical Membantu Management Perusahaan, Strategi Marketing, dan Audit Bisnis?
  • Penyebab Proyek Analisis Data Gagal
  • Rekomendasi Data Analytical Tools Terbaik
    • Analytic Tools: Tableau
    • Perangkat Analisis: Domo
    • Data Analytics Tools: Looker
    • Kakas Analisis Data: Sisense
  • Analisis Big Data dengan Cloud
    • Pentaho
    • Rapid Maner
    • Cassandra
  • Implementasi Data Warehouse dengan Data Analytical Tools

Pengertian Data Analytics

Apa itu data analytics? Data analitik merupakan data yang diartikan sebagai serangkaian aplikasi yang menggunakan basis intelegensi otomatis. Ia juga menggunakan proses analisis dan hasilnya bisa dilaporkan secara mudah. Ini membuatnya memiliki berbagai fitur menarik dan dapat memberikan banyak insight bermanfaat sesuai kebutuhan.

Jika dimaknai sebagai suatu proses, data analitik merupakan proses mendapatkan kesimpulan dari berbagai data yang dimilki. Untuk Anda yang bekerja dalam bidang komersial, perangkat data ini merupakan perangkat yang dibutuhkan untuk membuat hasil akhir evaluasi dan penilaian menjadi lebih akurat dan maksimal. Dari sini, akan lebih mudah dalam mengambil keputusan ataupun langkah aksi selanjutnya.

Fungsi Big Data Analytical

Setelah mengetahui pengertian dari perangkat data analitik, mungkin Anda juga pernah mengenal istilah Big Data. Apa kegunaan Big Data Analytics? Fungsi dari analisis Big Data di antaranya adalah:

Mengetahui Penyebab Suatu Masalah lewat Data

Data analytical tools umumnya bisa membantu Anda mengetahui penyebab suatu masalah, terutama mengenai analisa data yang dilakukan. Dengan menggunakan perangkat tersebut, Anda dapat meminimalisir adanya kegagalan, baik dalam proses analisis ataupun penyimpanan data.

Pengambil Keputusan yang Tepat Berdasarkan Data

Selanjutnya mengenai fungsinya sebagai alat untuk mengambil keputusan, apalagi dengan gabungan kecerdasan yang ia miliki, ia dapat mengambil keputusan dengan baik sesuai data yang dimiliki. Ia akan membantu Anda untuk mendapatkan analisis data yang sesuai dengan fakta yang ada di lapangan.

Pendeteksi Anomali yang Terjadi dari Database Operasional dan Bisnis

Dalam setiap aktivitas, data, bahkan proses analisa, tentunya terdapat anomali yang bisa merusak komponen dan informasi yang dimiliki. Menggunakan big data analytical akan membantu Anda meminimalisir hal tersebut karena ia dapat merencanakan berbagai opsi yang memiliki dampak baik.

Pentingnya Data Analytical untuk Perusahaan

Mengapa data analytics penting untuk bisnis perusahaan? Kemudahan dan fungsi data analytical tools juga memberikan manfaat yang besar untuk perusahaan, termasuk yang bekerja dalam bidang marketing ataupun komersial. Ia bisa memudahkan perhitungan statistik, yang merupakan aktivitas utama dan penting dalam suatu perusahaan. Ia juga dapat mengolah data yang sudah ada dan membuat bisnis berkembang dengan baik.

Manfaat perangkat data analitikal lainnya bagi perkembangan perusahaan yang bekerja dalam berbagai bidang, adalah sebagai berikut:

Waktu Hitung Data Singkat untuk Dianalisis

Proses perhitungan data biasanya membutuhkan waktu yang lama, oleh karena itu penting menggunakan alat-alat yang bisa membantu proses hitung menjadi lebih ringkas. Menggunakan perangkat data analitik atau tools data analytics tidak hanya memudahkan proses analisis, ia juga mempermudah proses hitung data.

Pekerjaan Karyawan Berkurang Berkat Tools Analytical

Berikutnya mengenai wilayah kerja karyawan yang lebih pendek, sebab mereka tidak akan berkutat dalam perhitungan dan analisis data semata. Anda sebagai pengelola perusahaan bisa memfokuskan kerja karyawan di aspek-aspek lain yang lebih membutuhkan.

Solusi Berbagai Bisnis lewat Hasil Analisis

Perusahaan bisa jadi memiliki banyak masalah, mulai dari data yang menumpuk; proses analisis yang lama; hingga masalah lainnya. Menggunakan data analytical tools akan membantu Anda untuk menyediakan solusi yang tepat sesuai dengan permasalahan yang dimiliki oleh perusahaan tersebut.

Hasil Perhitungan Data dan Analisis yang Akurat

Dengan menyerahkan proses analisis dan perhitungan data pada alat analisis data ini, Anda bisa mendapatkan hasil yang lebih akurat. Ini karena proses hitung yang dilakukan oleh karyawan masih memiliki kemungkinan human error. Apalagi dengan adanya AI pada data analitik, maka hasilnya tentu akan memberikan dampak yang signifikan pada perusahaan.

Bagaimana Data Anaytics Tools Membantu Bisnis Perusahaan

Menggunakan data analytics tools terbukti bisa membuat perusahaan Anda berkembang ke arah yang lebih baik. Jika Anda memiliki perusahaan kecil dan ingin membuatnya menjadi besar, ada baiknya Anda menggunakan perangkat lunak yang satu ini.

Sebab dengan menggunakan perangkat data analisis, Anda bisa melakukan proses analisis data menjadi lebih mudah, ringkas, dan tidak menghabiskan banyak waktu. Ini tentu akan menghemat waktu Anda, dan Anda bisa memfokuskan kinerja perusahaan pada aspek layanan atau produksi. Apalagi dengan hadirnya hasil analisis, ia akan membantu Anda mengembangkan perusahaan dengan lebih baik.



Apakah Data Analytical Membantu Management Perusahaan, Strategi Marketing, dan Audit Bisnis?

Seperti yang telah dijelaskan sebelumnya, Anda bisa menggunakan data analytical tools untuk mengelola manajerial perusahaan. Ini karena perangkat tersebut akan mengerjakan tugas analisis dan perhitungan data yang membutuhkan banyak waktu serta tenaga karyawan.

Jika management ini bisa diperbaiki, Anda bisa lebih mudah dalam mengelola perusahaan karena pembagian kerja menjadi lebih ringkas dan mudah untuk dipahami. Ini akan membuat kinerja perusahaan lebih produktif, sehingga menghasilkan perkembangan yang baik dan memuaskan.

Selain dapat membuat manajerial perusahaan menjadi lebih baik, hadirnya perangkat data analitikal ini juga memberikan kemudahan lain, yakni:

  1. Dapat meningkatkan strategi marketing, sebab analisis yang didapatkan dari data sebelumnya bisa diolah menjadi strategi baru komersial.
  2. Ia bisa membantu Anda lebih mudah dalam melakukan audit bisnis dalam perusahaan, sebab semua data tersedia dengan baik.

Penyebab Proyek Analisis Data Gagal

Perusahaan bisa jadi pernah mengalami kegagalan dalam suatu proyeknya, di mana ia tidak mampu menyelesaikan masalah dalam proses analisis data yang dimiliki. Penyebab kegagalan tersebut beragam, bisa jadi karena alat analisis yang digunakan tidak maksimal dan tidak sesuai dengan kebutuhan. Sehingga hasil analisis yang didapatkan tidak memberikan dampak yang signifikan pada perusahaan.

Penyebab lainnya selain data analytical tools yang tidak sesuai adalah manajerial perusahaan yang kurang baik, di mana setiap pekerjaan tidak dikategorikan dengan baik. Ini dapat membuat karyawan semakin bingung karena mereka tidak mengetahui apa saja tugas yang harus dikerjakan dan membuat proyek analisis data terbengkalai.

Selanjutnya terkait dengan human error, atau kesalahan manusia dalam memasukkan, menghitung, maupun mengaplikasikan analisis data yang telah didapatkan. Jika ini tidak segera diperbaiki, tentunya ia akan memberikan dampak yang buruk bagi perkembangan perusahaan.

Rekomendasi Data Analytical Tools Terbaik

Bila Anda membutuhkan perangkat data analisis, Anda dan tim bisa menggunakan beberapa rekomendasi perangkat data terbaik yang tersedia, di antaranya adalah:

Analytic Tools: Tableau

Merupakan perangkat olah data yang bisa Anda gunakan untuk mengumpulkan dan mengolah berbagai data milik pelanggan. Dengan begitu, Anda bisa mengolahnya menjadi hasil analisis yang membantu perkembangan perusahaan. Untuk tools yang satu ini, ia bisa diaplikasikan dengan sistem operasi Microsoft.

Perangkat Analisis: Domo

Pilihan data analytics tools terbaik selanjutnya adalah Domo, yang merupakan perangkat lunak dengan berbagai fitur. Mulai dari database, spreadsheet, bahkan perangkat dan fitur tambahan yang memiliki basis penyimpanan awan. Ia juga terkenal karena memberikan pemahaman dan kecepatan yang mumpuni dibandingkan tools yang lainnya.

Data Analytics Tools: Looker

Ingin perangkat yang memiliki fitur lengkap karena Anda sudah berpengalaman dalam proses analisis data? Looker adalah pilihan yang tepat karena ia akan membantu Anda membaca dan memakai data yang telah dikumpulkan. Anda juga bisa memberikan pertanyaan tertentu yang mempertajam proses analisis.

Kakas Analisis Data: Sisense

Kalau Anda membutuhkan perangkat lunak analisis data yang sederhana dan bisa membuat proses olah data menjadi lebih ringkas, maka Sisense adalah jawabannya. Perangkat ini memiliki berbagai fitur menarik untuk mempermudah proses olah data, dari visualisasi yang kreatif hingga kemampuan analisis unggulan.

Analisis Big Data dengan Cloud

Jika Anda menyimpan data pelanggan maupun data perusahaan di cloud, Anda juga bisa melakukan analisis data dengan mudah terhadap data yang banyak tersebut. Ini biasa disebut Big Data Analytics. Provider seperti Google Cloud juga memberikan kemudahan untuk melakukan Big Data Analytics terhadap data yang Anda simpan di Google Cloud. Untuk implementasinya, Anda dapat dibantu oleh Google Cloud Partner Indonesia, yakni GITS.ID. Selain dengan data center di Indonesia, layanan ini juga dapat bisa terhubung dengan pusat data di luar negeri.

Anda bisa menggunakan software analisis big data yang menggunakan penyimpanan google cloud. Selain lebih ringkas dalam hal penyimpanan, karena ia langsung tersimpan otomatis secara daring, data yang Anda miliki juga tidak mudah hilang.

Jika Anda membutuhkan rekomendasi perangkat lunak dengan spesifikasi demikian, Anda bisa mencoba beberapa pilihan software perangkat lunak berikut ini, di antaranya:

Pentaho

Merupakan software yang memiliki penyimpanan cloud yang cukup efektif, sehingga bisa menyimpan berbagai data dengan mudah. Ia juga memiliki beraga fitur yang dapat diintegrasikan dengan berbagai data dan platform.

Rapid Maner

Pilihan selanjutnya adalah Rapid Maner, platform perangkat lunak yang sudah dikembangkan sejak tahun 2001, sehingga fitur yang disediakan cukup lengkap. Anda bisa menggunakan software tersebut untuk berbagai bidang, dari komersil, pelatihan, hingga pendidikan.

Cassandra

Dari namanya, Anda bisa mendapatkan informasi bahwa ia merupakan aplikasi perangkat lunak olah data yang banyak digunakan oleh perusahaan besar. Dari Facebook hingga Apple, Cassandra menjadi software perangkat lunak data analytics tools yang direkomendasikan karena fitur yang ada di dalamnya.

Untuk teknologi cloud, analisis data, BigQuery, dan fasilitas mutakhir lainnya, Anda bisa memilih produk Google Cloud.

Implementasi Data Warehouse dengan Data Analytical Tools

Perangkat lain yang cukup membantu dalam proses analisis data adalah data warehouse, yang merupakan pusat informasi atau database. Karena itu, menggunakan perangkat data analisis akan makin maksimal jika Anda menggunakan data warehouse.

Apabila diimplementasikan dengan software analisis data, maka akan ada banyak manfaat yang bisa Anda ambil dari kedua perangkat ini, khususnya dalam perkembangan perusahaan. Misalnya, ia bisa mendukung kerja perangkat data analisis menjadi lebih mudah, ia juga bisa memberikan keputusan yang baik pada analisis yang dilakukan. Selain fungsi dan implementasi tersebut, implementasi lainnya adalah sebagai berikut:

  1. Membuat proses akses data menjadi lebih mudah, terutama untuk Anda yang menginginkan proses cepat dan ringkas.
  2. Data yang Anda dapatkan jauh lebih berkualitas, sebab ia didukung dengan data analytics tools yang sesuai dengan kebutuhan.
  3. Ia menghasilkan ROI yang tinggi, sehingga membantu Anda untuk membandingkan setiap aspek perusahaan, dari laba hingga investasi perusahaan.

Untuk Anda yang ingin memahami lebih lanjut mengenai data analisis, fungsi, dan penerapannya, Anda bisa menggunakan jasa konsultan IT GITS.ID. Dengan menggunakan jasa yang ditawarkan, Anda bisa mendapatkan perkembangan perusahaan yang baik, dan scale up impact perusahaan Anda. Apalagi jika menggunakan data analytics tools dan teknologi cloud yang tepat, bukan tidak mungkin perkembangan perusahaan bisa dilakukan lebih cepat.


Partner kami, Google Cloud, mendapatkan penghargaan sebagai Leader in Database Management Systems. Selengkapnya,

Apa itu tools of analysis?

Apa itu data analysis tools? Data analysis tools adalah alat yang akan membantu Anda mengolah data demi bisa mengambil keputusan bisnis. Perangkat ini bisa berupa aplikasi dan perangkat lunak yang digunakan oleh seorang data analis untuk mengembangkan dan melakukan proses analisis.

Apa kegunaan data analysis?

Data Analytics (DA) merupakan proses inspeksi serangkaian data yang berguna untuk mendapatkan kesimpulan dari informasi yang ada dan meningkatkan sistem pada software.

Data Analyst menggunakan aplikasi apa?

Data Analyst memanfaatkan Python untuk menganalisis data. Dengan jumlah data yang besar, Python membantu Data Analyst lebih mudah mengubah data. Tidak hanya itu, Python juga digunakan Data Analyst untuk memvisualisasikan data untuk mengubah data menjadi insight yang bermakna.

Apa yang dimaksud dengan Data Analysis?

Pengertian Data Analytics Data analytics dapat diartikan sebagai serangkaian aplikasi mulai dari Basic Intelligence, Reporting and Online Analytical Processing, dan beberapa fitur analytic lainnya. Data analytics juga bisa diartikan sebagai proses yang bertujuan untuk mendapatkan kesimpulan dari informasi data.