Apa arti dari masing-masing rambu tersebut apa manfaat rambu-rambu tersebut bagi pengguna jalan

Menurut AutoFamily, apa saja manfaat rambu lalu lintas yang biasa Anda lihat di jalan raya? Tentu saja dalam perjalanan sehari-hari AutoFamily sering melihat berbagai macam rambu lalu lintas mulai dari rambu yang berwarna kuning yang biasa digunakan untuk peringatan, merah yang biasa digunakan untuk larangan, dan juga hijau yang biasa digunakan untuk petunjuk. Namun, apakah AutoFamily tahu manfaat dari tiap-tiap rambu tersebut? Untuk apa dibuat rambu-rambu di sepanjang jalan?

Melalui artikel ini, Auto2000 akan memberikan sedikit informasi penting yang perlu AutoFamily ketahui agar Anda dapat menjadi pengguna jalan yang baik dan tertib serta mematuhi rambu-rambu lalu lintas.

Manfaat Rambu Lalu Lintas bagi Pengguna Jalan

Berikut ini, ada 6 manfaat rambu lalu lintas sesuai dengan jenis-jenisnya, yaitu:

1. Rambu Peringatan

Rambu peringatan merupakan salah satu rambu yang sangat mudah tertangkap oleh mata karena warnanya yang kuning menyala terpasang di pinggir jalan. Rambu peringatan ini berfungsi untuk mengingatkan AutoFamily terhadap kondisi jalan tertentu seperti jalan terjal, licin, menanjak, atau bahkan ketika Anda akan melalui rel kereta api agar menurunkan kecepatan mobil dan lebih berhati-hati serta waspada.

Selain itu, rambu peringatan juga bermanfaat untuk memberi sinyal kepada AutoFamily apabila Anda harus menikung secara tajam ke arah kiri atau kanan. Dengan demikian, ketika terdapat rambu dengan anak panah ke kiri atau ke kanan, Anda harus siap-siap untuk berbelok sesuai dengan arah yang tertera pada rambu tersebut. Amati rambu ini ketika sedang berkendara di jalanan.

IKUTI PROMO KILAU TOYOTA PILIHAN DENGAN DISKON MENARIK DI AUTO2000

2. Rambu Petunjuk

Rambu selanjutnya yang sering AutoFamily lihat adalah rambu petunjuk. Rambu ini biasanya memiliki warna dasar biru dengan gambar putih atau hitam yang berisikan informasi seputar petunjuk arah, jalan tol, jalan buntu, jalan satu arah, dan lainnya.  

3. Rambu Larangan

Rambu dengan warna merah atau sebuah gambar atau huruf yang dicoret dengan warna merah termasuk ke dalam rambu larangan. Rambu ini bermanfaat untuk memberitahukan kepada AutoFamily agar tidak melakukan seperti yang tertera pada rambu tersebut. Sebagai contoh, AutoFamily menemukan rambu lalu lintas dengan huruf S dicoret, maka dengan demikian, Anda diminta untuk tidak berhenti di sepanjang jalan tersebut agar tidak mengganggu arus lalu lintas di sekitarnya. 

Baca Juga: Kaca Film Bisa Lindungi dari Sinar Inframerah

4. Rambu Perintah

Rambu perintah memiliki warna dasar yang sama dengan rambu petunjuk yaitu biru dengan terdapat simbol berwarna putih di tengahnya. Rambu perintah memiliki arti untuk memberitahukan kepada AutoFamily mengenai petunjuk yang harus diikuti. Seperti misalnya, ada terdapat rambu perintah yang menunjukkan jalan satu arah, maka apabila AutoFamily ingin masuk dari arah yang berlawanan, berarti itu tentu saja sudah melanggar rambu lalu lintas tersebut.

5. Rambu Papan Tambahan

Rambu papan tambahan merupakan rambu yang berisikan petunjuk rentang waktu penggunaan jalan. Sebagai contoh dari rambu papan tambahan ini adalah petunjuk kawasan yang memberlakukan ganjil genap. 

Baca Juga: Cara Cek Pajak Kendaraan Secara Online

6. Rambu Nomor Rute

Rambu yang terakhir adalah rambu nomor rute. Rambu ini paling sering dilihat oleh para pengguna angkutan umum agar mereka dapat mencari informasi seputar jam keberangkatan dari angkutan umum yang akan dinaiki. Anda dapat menemukan rambu nomor rute pada halte-halte yang ada di pinggir jalan.

Baca Juga: Mengenal Pajak Progresif Kendaraan

Sekian informasi mengenai manfaat rambu lalu lintas yang bisa Auto2000 sampaikan untuk AutoFamily. Pastikan AutoFamily selalu mematuhi setiap rambu lalu lintas yang ada di jalan demi kenyamanan dan keamanan Anda dan juga pengendara lainnya. Cek selalu mobil AutoFamily secara berkala untuk memastikan bahwa setiap komponen mobil Anda masih aman untuk digunakan dalam berkendara. Kunjungi Dealer Toyota sekarang juga dan dapatkan berbagai Promo Dealer Mobil Toyota terbaru untuk berbagai jenis layanan purna jual Auto2000. Anda bisa jadwalkan kunjungan di sini.

Asked by wiki @ 26/08/2021 in IPS viewed by 4025 persons

Asked by wiki @ 30/07/2021 in IPS viewed by 3514 persons

Asked by wiki @ 29/07/2021 in IPS viewed by 3431 persons

Asked by wiki @ 02/08/2021 in IPS viewed by 2884 persons

Asked by wiki @ 12/08/2021 in IPS viewed by 2027 persons

Asked by wiki @ 08/12/2021 in IPS viewed by 1930 persons

Asked by wiki @ 08/12/2021 in IPS viewed by 1887 persons

Asked by wiki @ 02/08/2021 in IPS viewed by 1839 persons

Asked by wiki @ 05/08/2021 in IPS viewed by 1779 persons

Asked by wiki @ 03/08/2021 in IPS viewed by 1739 persons

Asked by wiki @ 29/07/2021 in IPS viewed by 1638 persons

Asked by wiki @ 16/08/2021 in IPS viewed by 1596 persons

Asked by wiki @ 01/08/2021 in IPS viewed by 1559 persons

Asked by wiki @ 10/08/2021 in IPS viewed by 1529 persons

Asked by wiki @ 30/07/2021 in IPS viewed by 1450 persons

Apa arti dari masing-masing rambu tersebut? Apa manfaat rambu-rambu tersebut bagi pengguna jalan? pembahasan kunci jawaban tema 3 kelas 6 halaman 135 136 137 138 139 140 141 142 tepatnya pada materi pembelajaran 4 subtema 3 Ayo Menjadi Penemu di buku tematik siswa sekolah dasar.

Pembahasan kali ini merupakan lanjutan dari tugas sebelumnya, di mana kalian telah mengerjakan soal Ketika Seseorang Tidak Melaksanakan Kewajibannya di Jalan Raya. Sudah mengerjakannya kan? Jika belum, silahkan buka link tersebut!

Kunci Jawaban Tema 3 Kelas 6 Halaman 138-139

Ayo Cari Tahu

Selain lampu lalu lintas, terdapat juga rambu-rambu lalu lintas lainnya. Amati rambu-rambu berikut.

Diskusikan dengan seorang temanmu mengenai rambu-rambu tersebut untuk menjawab pertanyaan berikut!

1. Apa arti dari masing-masing rambu tersebut?

Jawaban :

– Gambar 1. Wajib berhenti sesaat dan meneruskan perjalanan setelah mendapat kepastian aman dari lalu lintas arah lainnya.

– Gambar 2. Dilarang berjalan terus apabila mengakibatkan rintangan, hambatan, gangguan bagi lalu lintas dari arah lain yang wajib didahulukan.

– Gambar 3. Dilarang berjalan terus pada persilangan-persilangan sebidang lintasan kereta api jalur tunggal, wajib berhenti untuk mendapat kepastian aman.

– Gambar 4. Larangan masuk bagi kendaraan bermotor roda dua. – Gambar 5. Rambu pendahulu petunjuk jurusan. – Gambar 6. Rumah sakit.

– Gambar 7. Rambu petunjuk jurusan daerah wisata Dieng dengan jarak 10 km.

Apa Arti dari Masing-Masing Rambu Tersebut? 7 Rambu Lalu Lintas Contoh Kunci Jawaban Tema 3 Kelas 6 Halaman 138.* /Google Street View

PORTAL PURWOKERTO – Berikut jawaban terkait pertanyaan apa arti dari masing-masing rambu tersebut yang terdapat pada buku Tematik Terpadu Kurikulum 2013 Tema 3 Kelas 6 yang dipublikasikan oleh Kemendikbud.

Ada tujuh rambu lalu lintas yang terdapat pada halaman tersebut dan simak contoh kunci jawaban tema 3 kelas 6 halaman 138 tentang rambu-rambu lalu lintas.

Simak juga apa manfaat rambu-rambu lalu lintas bagi pengguna jalan? Apakah kamu melihat rambu-rambu lalu lintas di jalan selain lampu lalu lintas ketika berkendara di jalan raya?

Ini contoh kunci jawaban tema 3 kelas 6 halaman 138 yang ada dalam buku tersebut yang dirangkum dari berbagai sumber.

Rambu-rambu lalu lintas yang ada di Indonesia dibuat dalam beberapa warna dan bentuk yang masing-masing memiliki fungsi yang berbeda.

>

Baca Juga: Simak Apa Manfaat Rambu-Rambu Lalu Lintas Bagi Pengguna Jalan? Contoh Kunci Jawaban Tema 3 Kelas 6 Halaman 138

Berdasarkan laman Kemendikbud, rambu-rambu lalu lintas merupakan perlengkapan jalan dan berupa lambang (gambar), angka, huruf, kalimat atau perpaduannya.

Dilansir dari laman situs Dinas Perhubungan Provinsi Jawa Barat, rambu warna kuning dengan tulisan atau gambar berwarna hitam berfungsi sebagai peringatan. Warna biru dengan tulisan atau gambar berwarna putih berfungsi sebagai perintah.

Sedangkan rambu warna putih dengan tulisan atau gambar berwarna merah digunakan sebagai rambu larangan. Adapula yang berwarna hijau dengan tulisan atau gambar berwarna putih yang berfungsi sebagai rambu petunjuk.

Video yang berhubungan

Postingan terbaru

LIHAT SEMUA