Negara di asia tenggara yang memiliki paling banyak gunung berapi selain indonesia adalah

KOMPAS.com Sebagian besar gunung berapi ditemukan di pertemuan lempeng tektonik. Cincin Api Pasifik adalah wilayah lempeng tektonik yang memiliki banyak gunung berapi.

Gunung berapi juga dapat terbentuk di wilayah yang mengalami penipisan atau peregangan lempeng, seperti Rift Afrika Timur dan Rift Rio Grande Amerika Utara.

Beberapa negara memiliki gunung berapi terbanyak, di antaranya adalah Amerika Serikat (AS), Rusia, dan Indonesia.

Negara dengan gunung berapi terbanyak

Dilansir dari World Atlas, berikut adalah 4 negara yang memiliki gunung api terbanyak di dunia:

1. Amerika Serikat

AS memiliki jumlah gunung berapi terbanyak di dunia dengan total 173 gunung dan sebagian besarnya berada di Alasaka.

Baca juga: 7 Gunung Paling Berbahaya di Dunia untuk Didaki

Gunung berapi lainnya ditemukan di Hawaii dan Kilauea yang merupakan gunung berapi paling aktif di dunia yang masih terus meletus sejak tahun 1983.

Dari 173 gunung berapi di AS, 161 di antaranya masih aktif. Sebagian besar dari mereka berada di sisi barat AS.

2. Rusia

Rusia merupakan rumah bagi 166 gunung berapi. Semenanjung Kamchatka memiliki gunung berapi terbesar yang terletak di sisi timur Rusia.

Terdapat 29 gunung berapi aktif di Semenanjung Kamchatka. Klyuchevskaya Sopka adalah gunung berapi tertinggi dan terbesar yang masih aktif di belahan Bumi Utara.

Bolshaya Udina merupakan salah satu gunung berapi di Rusia yang pada awalnya diperkirakan telah punah namun pada tahun 2017 mencatat aktivitas seismik.

3. Indonesia

Indonesia dikelilingi oleh sekitar 139 gunung berapi. Gunung berapi di Indonesia adalah bagian dari Cincin Api Pasifik.

Baca juga: Ilmuwan Temukan Ratusan Ribu Gunung Bawah Laut di Laut China Selatan

Gunung Merapi dan Gunung Kelud adalah gunung berapi paling aktif di Indonesia yang terdapat di Pulau Jawa.

Letusan gunung berapi terbesar dalam sejarah terjadi di Indonesia, yakni letusan Gunung Tambora pada tahun 1815.

4. Islandia

Islandia adalah rumah bagi 130 gunung berapi dan sebagian besarnya terletak di dalam Mid-Atlantic Ridge.

Greenland memiliki 30 gunung berapi aktif dan sejak tahun 874 M, 13 gunung berapi telah meletus.

Letusan terburuk terjadi antara tahun 1783 dan 1784 yang menewaskan sekitar 14 penduduk Islandia.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.