Jelaskan kesalahan yang sering terjadi saat melakukan sikap kayang dan solusinya

Jelaskan kesalahan yang sering terjadi saat melakukan sikap kayang dan solusinya

Jelaskan kesalahan yang sering terjadi saat melakukan sikap kayang dan solusinya
Lihat Foto

kemdikbud

Tangkapan layar ilustrasi rangkaian gerakan guling depan dan guling lenting

KOMPAS.com - Guling depan atau forward roll adalah gerakan senam lantai yang membutuhkan unsur kelenturan dan keseimbangan tubuh. Namun, dalam pelaksanaannya, tak jarang masih ditemukan beberapa kesalahan yang dilakukan.

Dikutip dari Modul 13 Senam Lantai Kelas VII (2020) terbitan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan RI, pengertian gerakan guling depan adalah aktivitas tubuh dengan cara membulatkan badan sedemikian rupa sehingga berguling ke arah sisi yang lain (roll).

Adapun, dalam guling depan, posisi badan adalah mengguling atau menggelinding ke arah depan, membulat seperti bola.

Jadi, dalam melakukan guling depan, gerakan tubuh harus dibulatkan.

Baca juga: Cara Melakukan Guling Depan dan Guling Belakang

Cara melakukan guling depan

Mengutip KOMPAS.com Skola, terdapat dua cara melakukan guling depan yakni dengan awalan berdiri dan awalan jongkok.

  • Guling depan awalan berdiri:
  1. Tubuh dalam posisi berdiri tegak dengan kedua tangan lurus di samping badan. Arahkan pandangan lurus ke depan melihat matras.
  2. Ulurkan kedua tangan lurus memegang matras sambil membungkukkan badan.
  3. Posisi kepala masuk di antara dua tangan. Usahakan dagu menyentuh dada, agar bagian tengkuk menyentuh matras dengan baik.
  4. Bahu disentuhkan ke matras dan mulailah berguling.
  5. Setelah melakukan guling depan, posisi tubuh kembali berdiri tegak.
  6. Jika belum mahir, bisa meminta bantuan teman. Dengan catatan, posisi yang membantu saat menolong gerakan guling ke depan adalah di samping yang melakukan guling depan.
  • Guling depan awalan jongkok:
  1. Tubuh dalam posisi jongkok dan kedua kaki dalam posisi rapat. Lutut disentuhkan ke dada dengan posisi tangan berada di depan ujung kaki.
  2. Kedua tangan dalam posisi bengkok. Posisikan dagu menyentuh dada dan pundak di matras.
  3. Mulailah berguling lalu posisi tubuh sesudah berguling adalah jongkok.
  4. Posisi tubuh saat sikap akhir dalam gerakan guling depan adalah jongkok dengan kepala menunduk, dan kedua tangan lurus ke depan.

Baca juga: Hal-hal yang Harus Diperhatikan dalam Guling Depan

Kesalahan dalam guling depan

Salah satu kesalahan yang umum ketika melakukan gerakan guling depan adalah tumpuan tangan yang tidak tepat.

Untuk lebih jelasnya, berikut adalah kesalahan-kesalahan yang umum terjadi ketika melakukan guling depan.

1. Tumpuan tangan tidak tepat

Kesalahan yang paling sering dilakukan ketika melakukan guling depan adalah posisi tumpuan tangan yang tidak tepat. Kesalahan ini dapat menyebabkan cedera di bagian pergelangan tangan.

Posisi tumpuan tangan yang terlalu jauh atau dekat dengan kaki, atau terlalu lebar dan terlalu sempit akan menyebabkan sulitnya melakukan gerakan roll ke depan.

Gerakan kayang adalah salah satu satu gerakan yang terdapat pada senam lantai, senam lantai itu sendiri meliputi yoga, stacing dan banyak gerakan lainya. Gerakan sikap kayang merupakan sebuah gerakan dengan posisi tangan dan kaki bertumpu pada matras di lantai dengan dengan posisi tubuh terbalik tidak tengkurap dan kemudian fokuskan beban badan diangkat keatas.

Manfaat dari gerakan kayang antara lain menambah kelenturan tubuh. Dengan melakukan sikap kayang, badan kita akan semakin lentur, terutama bagian bahu, perut, dan tulang belakang, Menambah kekuatan otot. Pada saat kayang, kita bertumpu pada tangan dan kaki, Membantu membentuk tubuh ideal, Menghilangkan pegal pada pinggang, Melancarkan pernapasan.

Bagaimana cara Melakukan gerakan kayang dalam senam lantai Dengan benar.

  1. Sikap awal saat kayang diawali dengan posisi tidur terlentang, tidak tengkurap atau menghadap lantai.

  2. Tekuk kedua lutut secara perlahan, sampai tumit menyentuh bagian bokong atau pantat.

  3. Tekuk siku tangan secara perlahan hingga telapak tangan menyentuh alas matras. Posisi tangan menyerupai segitiga siku-siku untuk lebih jelasnya di lihat pada gambar.

  4. Angkat badan keatas secara perlahan dengan hati hati dan di usahakan sudah pemanasan terlebih dahulu, setelah itu dibantu dengan dorongan kedua tangan dan kaki hingga lurus ke atas.

  5. Gerakan terakhir adalah masukkan kepala diantara kedua tangan secara perlahan dengan benar, jika mengalami kram dan pusing, segera akhiri gerakan kayang.

Kesalahan umum yang sering terjadi pada saat melakukan gerakan kayang adalah Sikap kepala terlalu mengadah, karena hal ini membuat keseimbangan di badan menjadi tidak stabil yang berujung tidak maksimal nya gerakan kayang saat sedang berolahraga senam lantai.

Berikut ini adalah kesalahan yang sering di lakukan saat melakukan gerakan kayang, diantaranya kedua tangan dan kaki terlalu jauh, kurangnya keseimbangan, dan kepala mengadah :

  1. Jarak kedua tangan dan kaki terlalu jauh.

  2. Kepala terlalu menengadah.

  3. Kurangnya Keseimbangan saat melakukan senam lantai kayang.

  4. Ragu dalam memutuskan gerakan apa yang akan dilakukan.

tirto.id - Gerakan kayang merupakan salah satu bentuk senam lantai. Pesenam yang melakukan kayang memosisikan dada dan perutnya menghadap ke atas, sembari badannya membentuk seperti busur dengan bertumpu pada kedua tangan dan kaki. Lantas, apa saja tahapan gerakan kayang dan kesalahan umum yang kerap terjadi saat melakukannya?

Pada dasarnya, senam lantai termasuk gerakan kayang disusun secara sistematis dengan tahapan-tahapan teratur. Gerakannya dilakukan dengan terencana untuk mencapai tujuan tertentu.

Pada kasus gerakan kayang, tujuannya adalah untuk melatih otot lengan, kaki, perut, dan punggung. Gerakan kayang berfungsi melatih ketangkasan dan kelenturan tubuh.

Ketika melakukan kayang, posisi tubuh melengkung 180 derajat menghadap ke atas. Agar kayang sempurna, harus ada kerja sama antara otot bahu, perut, dan paha.

Manfaat gerakan kayang yang langsung dirasakan adalah untuk mengurangi sakit punggung, serta meningkatkan fleksibilitas tubuh bagian atas, dan melenturkan tubuh bagian bawah, sebagaimana dilansir Very Well Fit.

Kayang juga berguna untuk memperkuat otot lengan atas, bahu, perut, dan paha. Orang yang rutin melakukan kayang, postur tubuhnya tegak, dada, bahu, dan pinggulnya akan terhindar dari nyeri atau kesalahan postur.

Orang yang paling disarankan melakukan kayang adalah yang sering bekerja dengan duduk lama. Kayang dapat membentuk postur tubuh hingga ideal kembali.

Baca juga:

  • Posisi Badan Saat Guling Belakang dalam Senam Lantai
  • Mengenal Alas untuk Senam Lantai dan Sejumlah Gerakan Dasarnya

Tahapan-tahapan Gerakan Kayang

Tahapan gerakan kayang dimulai dengan sikap awalan. Untuk mengawali gerakan kayang, terdapat dua sikap yang dapat dilakukan, yaitu kayang dari posisi berdiri dan kayang dari posisi berbaring.

Bagi pemula, gerakan kayang dapat dimulai dengan berbaring terlebih dahulu. Sementara itu, bagi yang sudah mahir atau tubuhnya fleksibel dan lentur, gerakan kayang dapat dimulai dari posisi berdiri.

1. Tahapan Gerakan Kayang dari Posisi Berbaring

Berikut ini tahapan melakukan gerakan kayang dari posisi berbaring:

  • Tidur telentang dengan kedua tangan berada di samping kiri dan kanan telinga
  • Angkat tubuh bagian bawah dengan menekuk lutut, diikuti dengan mengangkat tubuh bagian atas dengan tumpuan tangan.
  • Usahakan pandangan mengarah ke lantai agar tubuh membentuk posisi busur.
  • Tahan beberapa saat sebelum kembali ke posisi berbaring lagi.

2. Tahapan Gerakan Kayang dari Posisi Berdiri

Berikut ini tahapan melakukan gerakan kayang dari posisi berdiri, dikutip dari Atraksi Indah Senam Lantai (2018) yang ditulis Moh. Fathur Rohman.

  • Sikap permulaan berdiri tegak. Kedua tangan menumpu pada pinggul.
  • Kedua kaki dan siku tangan ditekuk. Kepala ditundukkan ke belakang. Kedua tangan diputar ke belakang sampai menyentuh matras sebagai tumpuan.
  • Posisi badan melengkung bagai busur.
  • Tahan beberapa saat, lalu kembali ke posisi semula

Baca juga:

  • Mengenal Manfaat Kayang dan Cara Melakukannya untuk Senam
  • Macam Gerak Senam Lantai: Cara Sikap Lilin, Kayang, & Kopstand

Kesalahan Umum yang Sering Terjadi Saat Kayang

Untuk memperoleh manfaat maksimal ketika melakukan gerakan kayang, hindari kesalahan-kesalahan berikut ini:

  • Jarak kedua tangan dan kaki terlalu jauh.
  • Siku-siku bengkok karena kekakuan persendian siku dan bahu.
  • Badan kurang melengkung (membusur) yang disebabkan kurang lemas atau kurang lenturnya bagian punggung dan kekakuan pada otot perut.
  • Sikap kepala yang terlalu menengadah.
  • Kurang keseimbangan sehingga rentan jatuh.

Baca juga:

  • Macam Gerak Senam Lantai: Cara Sikap Lilin, Kayang, & Kopstand
  • Apa Saja yang Termasuk Gerak Dasar Bertumpu dalam Senam Lantai?
  • Mengenal Latihan Keseimbangan Senam Lantai dan Contoh Gerakannya

Baca juga artikel terkait SENAM LANTAI atau tulisan menarik lainnya Abdul Hadi
(tirto.id - hdi/hdi)


Penulis: Abdul Hadi
Editor: Yantina Debora

Subscribe for updates Unsubscribe from updates