Cara validasi tanggal di excel

 DataValidation Excel.- Memastikan data yang di input pada setiap cell yang ada pada lembar kerja excel adalah benar merupakan tanggung jawab pengguna Microsoft Excel.

Dan anda dapat melakukannya dengan menerapkan fitur Data Validation pada cell atau range yang anda inginkan di dalam lembar kerja Microsoft Excel.

Dengan fitur Data Validation ini, anda dapat membatasi nilai atau teks yang dimasukkan pada sebuah cell atau range sesuai dengan kriteria yang anda inginkan.

Contohnya, anda menghendaki bahwa sebuah sel hanya boleh di input dengan angka tertentu saja, teks tertentu saja, tanggal tertentu dan lain sebagainya.

Oleh karena itu, penting bagi pengguna excel terutama yang masih pemula untuk belajar bagaimana Membuat Dan Menggunakan Data Validation Di Excel agar informasi yang dihasilkan dari input data yang anda lakukan sesuai dengan harapan seluruh rakyat Indonesia. 😊

Cara validasi tanggal di excel

Hal-hal yang saya rasa penting untuk dibahas mengenai Data Validation ini antara lain:

  • Pengertian Data Validation Pada Excel
  • Cara Membuat Dan Menggunakan Data Validation Excel
  • Mengatur Input Message Dan Error Alert Data Validation Excel
  • Cara Menghapus Data Validation

Jadi, mari kita mulai belajar tentang Data Validation Pada Microsoft Excel dengan khusuq dan khitmat.

APA ITU DATA VALIDATION DI EXCEL?

Data Validation Excel adalah fitur excel yang digunakan untuk membatasi input data ke dalam cell atau range pada lembar kerja excel sehingga data yang dimasukkan ke dalam sebuah cell atau range tersebut sesuai dengan kriteria yang di tetapkan.

Mungkin ada yang bertanya, Apasih Tujuan Dan Manfaat Dari Data Validasi Excel ini?

Tujuan pembatasan input data dengan fitur data validation ini yaitu untuk meminimalisir kesalahan saat input data sehingga data yang diperoleh sesuai dengan apa yang diharapan.

Sementara manfaat dari penggunaan fitur data validasi pada excel adalah sebagai berikut:

  • Membatasi ini sel excel dengan nilai tertentu seperti teks, angka, tanggal dan waktu tertentu.
  • Dapat dengan mudah membuat daftar / list data yang dapat dimasukkan ke dalam sel.
  • Menampilkan pesan tertentu saat cell dipilih/diaktifkan. Seperti jenis data, rentang angka dan rentang tanggal tertentu yang dapat anda masukkan ke dalam sel excel.
  • Menampilkan pesan kesalahan apabila data yang anda masukkan ke dalam sel tidak sesuai dengan ketentuan yang telah anda tetapkan sebelumnya.

Mungkin masih banyak lagi tujuan serta manfaat yang tidak bisa saya sebutkan. Jika ada yang kelupaan untuk disebutkan maka silahkan untuk mengigatkan admin dengan mengetikkannya di kolom komentar.

Baca Juga: Pivot Table Excel : Belajar Membuat, Meng-Update Dan Menghapus Pivot Tabel Di Excel

BAGAIMANA CARA MENGGUNAKAN DATA VALIDATION EXCEL?

Secara umum, Langkah Untuk Membuat Validasi Data Pada Aplikasi Excel dalam membatasi isi sebuah cell atau range excel adalah sebagai berikut:

Cara validasi tanggal di excel

1._ Pilih atau Seleksi cell/range yang ingin anda terapkan fitur Data Validation.

2._ Pilih Tab Menu Data – Pilih Data Validation yang ada pada Group Data Tools.

3._ Pada kotak dialog Data Validation yang muncul, Pilih tab Setting – Pilih kriteria validasi yang anda inginkan.

Pilih salah satu Jenis Tipe Data Validation pada bagian Allow: , seperti gambar dibawah.

Cara validasi tanggal di excel

Penjelasan:

  • Any Value : Semua nilai dengan berbagai jenis tipe data dapat dimasukkan ke dalam cell tersebut.
  • Whole Number : Hanya mengizinkan jenis tipe data angka saja yang dapat dimasukkan kedalam cell yang dipilih. Anda juga dapat menentukan batas Minimum dan Maximum angka yang anda kehendaki.
  • Decimal : Hampir sama dengan Whole Number, hanya saja jenis tipe data validasi yang satu ini lebih diperuntukkan pada angka pecahan. Pengaturan ini juga akan mengizinkan anda untuk menentukan batas Minimum dan Maximum angka yang anda kehendaki.
  • List : Hanya akan mengizinkan pengguna menginput data pada cell/range sesuai dengan data dalam daftar atau list yang ditentukan. Biasanya, para pengguna excel memanfaatkan setingan ini untuk Membuat Dropdown List Dengan DataValidation Excel.
  • Date : Hanya akan mengizinkan pengguna excel untuk menginputkan data berupa tanggal. Anda dapat dengan leluasa menentukan Start date dan End date yang anda inginkan.
  • Time : Hanya akan mengizinkan pengguna excel untuk menginputkan data berupa Waktu.
  • Text Length : Untuk membatasi jumlah Panjang karakter dari Text yang dimasukkan ke dalam cell excel. anda juga bisa menentukan Panjang karakter Minimum dan Maximum dari teks, sesuai dengan kehendak anda.
  • Custom : Untuk membuat kriteria data validation sesuai dengan kehendak anda dengan menggunakan rumus excel.

Sementara itu, pada bagian Data: berisikan jenis data validation yang dapat anda kombinasikan dengan jenis data sebelumnya.

Cara validasi tanggal di excel

Penjelasan:

  • between : Anda hanya dapat menginput data yang berada diantara dua pengaturan data yang telah ditentukan sebelumnya. Misalnya, 1-20, A-Z atau antara dua tanggal tertentu dan lain sebagainya.
  • not between : Anda hanya boleh menginputkan data diluar pengaturan antar dua data yang ditentukan sebelumnya. Kebalikan dari jenis data validation Between
  • equal to : Anda hanya boleh menginputkan data yang sama dengan data yang telah ditentukan sebelumnya.
  • not equal to : Anda hanya boleh menginputkan data yang tidak sama dengan data yang telah ditentukan sebelumnya.
  • greater than : hanya boleh menginputkan data yang lebih besar dari data yang ditentukan sebelumnya.
  • less than : hanya boleh menginputkan data yang lebih kecil dari data yang telah ditentukan sebelumnya.
  • greater than or equal to : hanya boleh menginputkan data yang lebih BESAR atau yang sama dengan data yang diatur sebelumnya.
  • less than or equal to : hanya boleh menginputkan data yang lebih KECIL atau yang sama dengan data yang diatur sebelumnya.

4._ Terakhir Klik Tombol OK apabila anda telah menerapkan pengaturan validasi data yang anda harapkan.

Setelah mengetahui setiap fungsi dari jenis tipe data validation, sekarang anda hanya perlu memperbanyak Latihan menggunakan fitur data validation ini.

INPUT MESSAGE DAN ERROR ALERT PADA DATA VALIDATION EXCEL

Pengaturan INPUT MESSAGE Data Validation digunakan untuk memberikan pesan yang ditampilkan saat pengguna excel mengaktifkan/memilih cell yang tervalidasi sebelumnya.

Pengaturan ERROR ALERT Data Validation digunakan untuk memberikan peringatan kepada pengguna excel jika data yang diinputkan pada cell/range tervalidasi tidak sesuai dengan pengaturan yang ditentukan sebelumnya.

Kedua pengaturan ini akan mencegah dan memberitahukan kepada pengguna excel, saat nilai yang dimasukkan / diinputkan pada cell/range tidak sesuai dengan yang telah ditentukan sebelumnya.

Sehingga data yang dihasilkan sesuai dengan harapan dan dapat terhindar dari kesalahan kecil sekalipun.

Misalnya,  anda telah mengatur bahwa pada cell yang ditentukan hanya dapat di isikan dengan angka saja dengan rentang angka 1-20.

Maka anda dapat mengatur Input Message untuk memberitahukan kepada pengguna excel bahwa cell yang diaktifkan/dipilih hanya dapat di isikan dengan angka 1-20.

Cara Mengatur Input Message Pada Data Validation Excel

Berikut ini adalah Cara Mengatur Input Message Pada Data Validation Excel:

Cara validasi tanggal di excel

  1. Pilih/aktifkan cell yang ingin divalidasi.
  2. Tampilkan kotak dialog Data Validation dengan cara Pilih Tab Menu Data – Pilih Data Validation yang ada pada Group Data Tools.
  3. Pilih Tab Input Message dan Centang pilihan Show input message when cell is selected untuk memunculkan pesan secara otomatis saat cell tervalidasi dipilih/diaktifkan.
  4. Selanjutnya pada bagian Title: anda isikan judul pesan dan pada bagian input massage: anda isikan dengan pesan yang ingin anda sampaikan kepada pengguna excel.
  5. Terakhir tekan Tombol OK.

Jadi ketika pengguna excel mengaktifkan cell tersebut maka sebuah Message/Pesan akan muncul seperti gambar dibawah.

Cara validasi tanggal di excel

Cara Mengatur Error Alert Pada Data Validation Excel

Dan anda dapat mengatur Error Alert apabila ingin memberikan peringatan saat nilai yang diinputkan pada cell tersebut diluar rentang angka 1-20 yang ditentukan sebelumnya.

Berikut ini adalah Cara Mengatur Error Alert Pada Data Validation Excel:

Cara validasi tanggal di excel

  1. Pilih/aktifkan cell yang ingin divalidasi.
  2. Pilih Tab Menu Data – Pilih Data Validation yang ada pada Group Data Tools.
  3. Pilih Tab Error Alert dan Centang pilihan Show error alert after invalid data is entered untuk menampilkan kotak dialog berisi peringatan error setelah terjadi kesalahan dalam menginputkan data. Jika anda tidak ingin menampilkan pesan error maka anda hilangkan tanda centang yang ada pada pilihan ini.
  4. Pilih salah satu dari jenis error yang menurut anda sesuai. Style STOP, WARNING, atau INFORMATION.
  5. Selanjutnya pada bagian Title: anda isikan judul pesan dan pada bagian input massage: anda isikan dengan pesan yang ingin anda sampaikan kepada pengguna excel.
  6. Terakhir tekan Tombol OK.

Jadi apabila pengguna excel terlanjur mengisikan nilai selain angka 1-20 maka akan muncul kotak dialog Error Alert seperti gambar dibawah.

Cara validasi tanggal di excel

Untuk menambah pengalaman anda dalam menggunakan Data Validation Pada Excel ini, tentunya dengan memperbanyak Latihan, jadi silahkan anda praktek secara mandiri saja.

CONTOH PENGGUNAAN DATA VALIDATION EXCEL SEDERHANA

Berikut ini, admin telah menyiapkan beberapa contoh yang menunjukkan langkah-langkah validasi data pada Microsoft Excel mulai dari yang paling sederhana hingga menggunakan sebuah Formula Excel / Rumus pada Data Validation Excel.

Nilai Pada Cell/Range Hanya Boleh Terisi Tanggal Tertentu

Untuk membuat cell/range tertentu hanya boleh bernilai tanggal, anda dapat melakukan langkah-langkah berikut ini:

  1. Pilih / seleksi range yang akan disetting menggunakan data validasi.
  2. Aktifkan dialog Data Validation dengan cara Pilih Tab Menu Data – Pilih Data Validation.
  3. Pada Tab Setting, bagian Allow: Pilih Date dan bagian Data: admin Pilih between.
  4. Selanjutnya pada bagian Start date: anda masukkan tanggal awal dan pada bagian End date: masukkan tanggal akhir.
  5. Terakhir klik Tombol OK.

Cara validasi tanggal di excel

Jadi, apabila ada yang memasukkan tanggal diluar antara kedua tanggal yang dimasukkan maka akan muncul pesan peringatan sesuai dengan pesan yang telah anda atur sebelumnya.

Membatasi Jumlah Karakter Text Pada Cell Excel

Sementara itu, untuk membatasi jumlah karakter text yang di inputkan dalam cell/range excel anda dapat melakukan langkah-langkah berikut ini.

  1. Pilih / seleksi range yang akan disetting.
  2. Aktifkan dialog Data Validation dengan cara Pilih Tab Menu Data – Pilih Data Validation.
  3. Pada Tab Setting, bagian Allow: Pilih Text length dan bagian Data: admin Pilih equal to karena admin ingin jumlah karakter textnya harus sama dengan yang admin setting.
  4. Selanjutnya pada bagian Length: admin masukkan nilai 8.
  5. Terakhir klik Tombol OK.

Cara validasi tanggal di excel

Nilai Pada Cell/Range Hanya Boleh Terisi Angka

Selanjutnya untuk membuat suatu cell/range hanya boleh terisi dengan nilai angka, anda dapat melakukan langkah-langkah berikut ini.

  1. Pilih/Seleksi range yang akan disetting.
  2. Aktifkan dialog Data Validation dengan cara Pilih Tab Menu Data – Pilih Data Validation.
  3. Pada Tab Setting, bagian Allow: Pilih Whole number dan bagian Data: admin Pilih greater than or equal to karena admin ingin angka yang boleh dimasukkan adalah angka 1 keatas dan apabila anda memasukkan angka dibawah angka 1, text, date dan lainnya maka akan error.
  4. Selanjutnya pada bagian Minimum: admin masukkan nilai 1.
  5. Terakhir klik Tombol OK.

Cara validasi tanggal di excel

Jadi itulah contoh-contoh sederhana dalam menggunakan data validation excel yang dapat admin sampaikan.

Anda tentu dapat membuat validasi data lebih baik dari yang admin contohkan diatas.

CONTOH PENGGUNAAN DATA VALIDATION EXCEL MENGGUNAKAN RUMUS

Sekarang bagaiamana mengatur data validation excel menggunakan rumus-rumus excel tertentu.

Berikut ini adalah contoh penggunaan data validation excel apabila menggunakan rumus/fungsi yang ada.

Data Validation Dan Rumus/Fungsi SUM Excel

Misalnya, admin ingin membuat sebuah daftar belanja dari sebuah toko dengan Dana terbatas yaitu sekitar Rp2.000.000.

Rencanya daftar belanja tersebut hanya boleh terisi dengan barang apapun yang ingin di beli asalkan total belanja dibawah atau sama dengan Rp2.000.000.

Agar tidak sembarangan dalam melakukan pembelian, admin akhirnya memutuskan untuk merancang daftar belanja tersebut dengan memanfaatkan fitur Data Validation Pada Excel.

Jadi, admin akan membuat daftar tersebut dengan langkah-langkah sebagai berikut:

1._ Buatlah Tabel seperti gambar dibawah ini dan Pilih / Seleksi Range D4 sampai D13 (D4:D13).

Cara validasi tanggal di excel

Range D4:D13 akan menjadi tolak ukur dari Total Harga, jadi apabila Jumlah barang yang anda beli ternyata menghasilkan Total Harga lebih dari yang ditentukan maka akan muncul pesan Error Alert.

Baca Juga : Membuat Dan Memformat Tabel Pada Excel

2._ Kemudian aktifkan kotak dialog Data Validation Excel seperti yang telah kita bahas sebelumnya. Pada bagian Allow:  Pilih Custom, Pada bagian Formula: Masukkan rumus Fungsi Sum Excel =SUM(E4:E13) <= E15

Cara validasi tanggal di excel

Rumus =SUM(E4:E13) <= E15 artinya hasil penjumlahan range E4:E13 harus lebih kecil atau sama dengan (<=) nilai yang ada pada cell E15 yaitu Rp2.000.000.

3._ Terakhir klik Tombol OK.

Dengan begitu kita telah berhasil membuat Daftar Belanja Toko dengan dana yang terbatas.

Apabila total harga barang lebih dari Rp2.000.000 berdasarkan jumlah x harga satuan yang akan dibeli, maka excel akan menampilkan pesan error seperti gambar dibawah ini.

Cara validasi tanggal di excel

Tentu masih banyak contoh penggunaan data validasi excel yang belum admin sampaikan. Namun admin yakin anda telah memahami apa itu Data Validasi serta bagaimana cara menggunakannya.

Baca Juga : Cara Membuat Dropdown List Dengan DataValidation Excel

CARA MENGHAPUS DATA VALIDATION EXCEL

Untuk menghapus data validation yang telah anda buat sebelumnya, caranya sangatlah mudah yaitu:

  1. Klik / Aktifkan cell yang telah di setting sebelumnya.
  2. Aktifkan kotak dialog Data Validation seperti saat membuat data validation tersebut.
  3. Klik Tombol Clear All.
  4. Klik Tombol OK, Selesai.

Cara validasi tanggal di excel

Sampai disini, admin yakin anda semua pasti sudah paham mengenai Data Validation Excel mulai dari pengertian, cara menggunakan, hingga cara menghapus data validation itu sendiri.

Jangan lupa untuk mengunjungi tulisan admin lainnya terkait materi excel yang tidak kalah menarik untuk dipelajari.

Linknya telah admin siapkan dibawah ini.

Artikel Lainnya:

Membuat Dan Memformat Tabel Pada Excel

Menyisipkan, Mendelete, Mengatur Tinggi Dan Lebar Cell Pada Excel

Pengenalan Ribbon Pada Microsoft Excel : Pengertian, Macam-Macam Tab Ribbon Dan Fungsinya

Quick Access Toolbar Excel : Lengkap Dengan Gambar Penjelasannya.

Formula Bar Excel : Lengkap, Mulai Definisi Dan Sebagainya.

Status Bar Excel : Mulai Dari Pengertian, Bagian-Bagian Status Bar Dan Selengkapnya.

4 Cara Membuat Header Dan Footer Di Excel : Menambahkan Preset, Custom Dan Lain Sebagainya.

Cara Input Data Excel : Untuk Pemula Sampai Tingkat Lanjut

Cara Print Di Excel : Agar Tidak Terpotong, Rapi Dan FULL Sesuai Ukuran Kertas

Freeze Panes Excel Adalah Fitur Untuk Mengunci Baris Dan Kolom, Materi Lengkapnya Ada Disini

Proteksi File Excel Anda Dengan Berbagai Cara Berikut ini

7 Jenis Tipe Data Dalam Microsoft Excel

Pivot Table Excel : Belajar Membuat, Meng-Update Dan Menghapus Pivot Tabel Di Excel

Mengatur Tampilan Pivot Table Excel 

Menerapkan Number Format Pada Pivot Table Excel

Mengelompokkan Data Pada PivotTable Excel

Cara Membuat Data Validation Di Excel : Data Validation Excel Penjelasan Lengkap 

Semoga apa yang kita pelajari hari ini dapat bermanfaat bagi kehidupan kita dimasa sekarang dan yang akan datang.

Wassalamualekum wr wb.  

#CaraManipulasidataagarvaliddiexcel

#Exceldatavalidationlist

#Deletedatavalidationinexcel

#menghilangkandatavalidationdiexcel, 

#caramembuatdatavalidationdiexcel2013, 

#penggunaandatavalidationdiexcel, 

#datavalidationbertingkatdiexcel

Langkah langkah validasi data di excel?

Cobalah!.
Pilih sel yang ingin Anda buatkan aturan..
Pilih Validasi >Data..
Pada tab Pengaturan, di bawah Perbolehkan, pilih salah satu opsi: ... .
Di bawah Data, pilih kondisi..
Atur nilai lain yang diperlukan berdasarkan pada apa yang Anda pilih untuk Perbolehkan dan Data..

Apa itu validasi data di excel?

Data validation pada Excel adalah fitur untuk melakukan validasi data yaitu memastikan data yang dimasukkan pada suatu sel atau range telah memenuhi kriteria tertentu. Data validation secara umum berguna untuk mengurangi tingkat kesalahan input data dalam jumlah besar.

Bagaimana validasi data?

3. Validasi data adalah langkah pemeriksaan untuk memastikan bahwa data tersebut telah sesuai kriteria yang ditetapkan dengan tujuan untuk memastikan bahwa data yang akan dimasukkan ke dalam basis data telah diketahui dan dapat dijelaskan sumber dan kebenaran datanya.

Bagaimana cara membuat tanggal otomatis di excel?

Menyisipkan tanggal atau waktu statis ke dalam sel Excel.
Untuk menyisipkan tanggal saat ini, tekan Ctrl+; (titik koma)..
Untuk menyisipkan waktu saat ini, tekan Ctrl+Shift+; (titik koma)..
Untuk menyisipkan tanggal dan waktu saat ini, tekan Ctrl+; (titik koma), lalu tekan Spasi, kemudian tekan Ctrl+Shift+; (titik koma)..