Apa yang dimaksud dengan energi kinetik berikan 2 contoh benda yang memiliki energi kinetik?

Definisi energi menurut ilmu fisika adalah kapasitas untuk melakukan usaha (kerja) atau melakukan suatu perubahan. Energi mempunyai sifat yang dapat diubah dan berpindah. Energi mampu menggerakkan atau mendukung suatu hal untuk bekerja. Misalnya energi kinetik. Lalu apa yang dimaksud dengan energi kinetik?

Pinhome – Energi kinetik adalah energi yang disebabkan atau timbul dari gerak suatu benda yang mempunyai berat. Artinya energi kinetik akan terjadi dan muncul ketika sebuah benda bergerak. Namun ketika benda diam maka energi kinetik tidak akan terbentuk.

Baca Juga: 7 Manfaat Energi Matahari Bagi Manusia, Hewan Dan Tumbuhan

Berikut ini ada penjelasan mengenai apa yang dimaksud dengan energi kinetik hingga fakta unik menarik yang bisa Anda pelajari. Yuk langsung saja kita simak bersama!

Jenis-jenis Energi Kinetik 

Pins, tahu tidak bahwa ada beberapa jenis energi kinetik. Jenis energi kinetik tentunya dibedakan berdasarkan gerakan yang dibuat sebuah benda. Apa saja ya jenis-jenis energi kinetik tersebut?

Translasi

Apa yang dimaksud dengan energi kinetik berikan 2 contoh benda yang memiliki energi kinetik?
(Bundaesti.com)

Energi kinetik translasi atau energi kinetik merupakan energi yang terbentuk ketika sebuah benda bergerak. Seperti sebuah kereta dorong bayi yang didorong, Maka kereta dorong tersebut menghasilkan atau mempunyai energi kinetik translasi. Dengan kata lain energi kinetik translasi ini hanya muncul pada benda-benda yang berpindah dari satu tempat ke tempat lain.

Baca Juga: Cara Membuat Rumah Dengan Konsep Efisiensi Energi

Rotasi

Apa yang dimaksud dengan energi kinetik berikan 2 contoh benda yang memiliki energi kinetik?
(Kompas Regional)

Kenyataannya, ada juga benda yang bergerak secara memutar. Energi kinetik rotasi ini hanya terjadi pada benda-benda yang bergerak memutar pada porosnya. Dalam kehidupan sehari-hari Anda akan menemukan energi kinetik pada kipas angin, roda ban yang memutar, bianglala, baling-baling helikopter dan lain-lain.

Relativitas Einstein

Apa yang dimaksud dengan energi kinetik berikan 2 contoh benda yang memiliki energi kinetik?
(iStock)

Untuk energi kinetik yang ketiga adalah relativitas einstein. Energi kinetik relativitas dihasilkan oleh benda-benda yang bergerak dengan cepat. Saking cepatnya benda-benda tersebut bisa bergerak secepat kilat atau cahaya. Contoh yang bisa digambarkan dari energi ini adalah pergerakan partikel penyusun atom.

Energi Kinetik dalam Kehidupan Sehari-hari

Di dalam kehidupan sehari-hari Anda juga akan menemukan bahwa energi kinetik terjadi di sekitar kita. Selain itu energi kinetik juga mempunyai fungsi dan peran yang penting dari fenomena di sekeliling kita. Kira-kira apa saja ya energi kinetik dalam kehidupan sehari-hari? Mari kita simak bersama!

Energi Radiasi

Apa yang dimaksud dengan energi kinetik berikan 2 contoh benda yang memiliki energi kinetik?
(Rupa Rupa)

Energi radiasi adalah energi kinetik yang sifat energinya bergerak dalam bentuk gelombang atau partikel. Energi  radiasi tersebut terbentuk melalui gelombang elektromagnetik. Di dalam kehidupan sehari-hari biasanya akan berbentuk panas.

Beberapa contoh energi radiasi yang terjadi di kehidupan kita adalah panas dari bola lampu pijar. Ketika dinyalakan, maka lampu ini akan memproduksi dua energi yaitu energi cahaya dan energi panas. Itulah mengapa Anda akan merasakan hangat atau panas ketika mendekatkan tangan ke bola lampu.

Pemanggang roti yang menggunakan listrik juga menghasilkan energi radiasi. Pemanggang roti elektronik ini akan memberikan efek panas sehingga mampu memanggang atau membakar roti hingga kering. 

Sinyal radio dan sinar matahari juga merupakan salah satu contoh energi radiasi yang bisa Anda temukan sehari-hari.

Energi Panas

Apa yang dimaksud dengan energi kinetik berikan 2 contoh benda yang memiliki energi kinetik?
(Dunia Masak)

Mungkin Anda akan berpikir bahwa energi panas dan radiasi sama, karena keduanya menghasilkan panas. Namun perbedaan mendasar bukan pada output atau keluaran yang dihasilkan, namun bagaimana bentuk energi tersebut.

Pada energi radiasi terjadi perambatan gelombang atau partikel di udara sehingga menyebabkan panas. Namun untuk energi panas yang terjadi adalah adanya aktivitas atom dan molekul di dalam sebuah benda.

Misalnya saat Anda memanggang pizza di dalam oven. Molekul energi yang membentuk pizza tersebut akan bergerak dengan cepat karena adanya rangsangan panas sehingga menjadikan pizza tersebut panas.

Energi Suara

Apa yang dimaksud dengan energi kinetik berikan 2 contoh benda yang memiliki energi kinetik?
(BP Guide)

Energi kinetik suara merupakan energi yang dipicu oleh getaran. Benda yang menghasilkan bunyi akan memproduksi getaran sehingga mencapai gendang telinga manusia. Itulah output dari energi suara yang kita tangkap dengan indera pendengaran.

Contoh dari energi suara yang bisa Anda temukan dalam kehidupan sehari-hari adalah lebah yang mendengung, suara yang Anda keluarkan serta suara yang keluar dari speaker stereo.

Fakta Unik Energi Kinetik

Selain jenis dan contoh energi kinetik di atas, ada juga fakta menarik dari energi kinetik. Berikut ini fakta untuk dari energi kinetik.

  • Kecepatan sebuah benda saat dikuadratkan akan bergantung dengan energi kinetik. Artinya, ketika kecepatan sebuah benda digandakan atau dua kali lipat, maka energi kinetik sebuah benda tersebut akan menjadi empat kali lipat. Contohnya apabila ada dua mobil, mobil A melaju dengan kecepatan 80 mph dan mobil B dengan kecepatan 40 mph, energi kinetik mobil A adalah empat kali lipat dari mobil B. Jadi, kemungkinan kematian meningkat sekitar empat kali lipat juga, karena kecepatan yang bertambah.
  • Energi kinetik tidak bisa bernilai negatif, hal ini karena energi kinetik harus bernilai nol atau positif. Kecepatan dapat bernilai negatif atau positif namun yang perlu diingat adalah energi kinetik akan selalu bernilai positif.

Nah, Pins itu saja informasi yang bisa kami berikan pada Anda terkait dengan apa yang dimaksud dengan energi kinetik? Semoga hal ini bisa menambah pengetahuan Anda mengenai energi tersebut ya.

Temukan beragam pilihan rumah terlengkap seperti pada perumahan Sharia Islamic Cimuncang di Daftar Properti & iklankan properti Kamu di Jual Properti. Bergabunglah bersama Kami di aplikasi Rekan Pinhome untuk Anda Agen properti independen atau Agen kantor properti.

Hanya di Pinhome.id yang memberikan Anda kemudahan membeli properti. Pinhome – PINtar jual beli sewa properti.