Alasan mengapa bangsa Indonesia menyambut kedatangan Jepang dengan baik

Artikel ini akan menjelaskan mengapa pada mulanya rakyat Indonesia menyambut baik kedatangan Jepang. Sebagaimana yang diketahui, Jepang masuk ke Indonesia melalui Tarakan pada tanggal 11 Januari 1942. Kedatangan Jepang tersebut tidak mendapatkan penolakan atau perlawanan dari rakyat Indonesia sedikit pun. Bahkan sebaliknya, kedatangan itu disambut baik oleh rakyat Indonesia.

Alasan mengapa bangsa Indonesia menyambut kedatangan Jepang dengan baik


Itulah sebabnya menarik untuk mengetahui apa sebabnya mengapa sehingga rakyat Indonesia menyambut baik kedatangan Jepang. Padahal, Jepang datang membawa penjajahan baru bagi bangsa Indonesia. Bahkan, penjajahan ini jauh lebih kejam dari apa yang telah dilakukan oleh Belanda. Meski hanya berlangsung 3,5 tahun lamanya, tetapi rakyat Indonesia luar biasa sengsara.

Jepang melakukan penindasan dengan cara-cara kejam yang merenggut korban jiwa begitu banyak. Rakyat dipekerjakan tanpa gaji (kerja paksa) untuk membangun semua fasilitas milik Jepang, bahkan seringkali mereka bekerja tanpa makan, akibatnya banyak yang mati kelaparan. Tidak cukup sampai di situ, pemuda-pemuda Indonesia dipaksa ikut berperang membantu tentara Jepang melawan sekutu.

Lantas, mengapa pada mulanya rakyat Indonesia menyambut baik kedatangan Jepang? Nah, materi akan menjelaskan beberapa sebabnya. Hal ini menjadi penting diketahui bagi kita yang hidup di zaman sekarang agar kita bisa menarik pelajaran dari kejadian di masa lalu. 


Baca Juga:

  • Taktik Jepang untuk Menarik Simpati Rakyat Indonesia

Yuk, berikut ini uraiannya...

Berikut ini adalah lima penyebab mengapa pada mulanya rakyat Indonesia menyambut baik kedatangan Jepang:

Saat itu, kedatangan Jepang banyak dikaitkan dengan ramalan Jayabaya yang berbunyi: "bangsa kulit kuning akan membebaskan rakyat Indonesia dari orang kulit putih", dan ramajalan Jayabaya waktu itu sangat diyakini kebenarannya. Oleh karena itulah, kedatangan Jepang disambut hangat oleh rakyat Indonesia.
Jepang sering menyebut diri sebagai "Saudara Tua" Indonesia yang datang untuk membantu membebaskan penduduk pribumi dari penjajahan Belanda. Karena menyebut diri "saudara tua" Indonesia, maka kedatangan Jepang menjadi tontonan yang disambut hangat.
Jauh sebelum menguasai Indonesia, Jepang sudah mempersiapkan diri untuk mengambil hati rakyat Indonesia yang ketika itu masih berada di bawah kekuasaan Belanda. Propaganda menjadi alat utama bagi Jepang untuk menarik simpati rakyat Indonesia. Jepang mempropagandakan dirinya sebagai bangsa pemimpin dan penyelamat bangsa-bangsa Asia yang terjajah, yang populer disebut Gerakan 3 A (Jepang Pemimpin Asia, Jepang Pelindung Asia, dan Jepang Cahaya Asia).
Tidak lama setelah mendarat Indonesia, Jepang langsung melakukan operasi militer ke daerah-daerah yang dikuasai oleh Belanda. Tentara Jepang mengatakan kepada rakyat Indonesia bahwa Jepang akan mengusir dan mengakhiri penjajahan yang dilakukan Belanda. Tentu saja, hal ini disambut baik oleh rakyat Indonesia yang memang telah sejak lama mengalami penjajahan Belanda.
Selain melakukan operasi militer, Jepang juga membebaskan para tokoh pergerakan Indonesia yang ditawan di penjara Belanda. Tindakan ini semakin membuat yakin rakyat Indonesia bahwa Jepang memang datang untuk membantu Indonesia. Akhirnya, banyak tokoh pergerakan Indonesia yang bersahabat dengan Jepang. Salah satunya adalah Soekarno yang terkenal memiliki hubungan baik dengan Jepang.

Demikianlah penjelasan tentang Mengapa Pada Mulanya Rakyat Indonesia Menyambut Baik Kedatangan Jepang. Bagikan materi ini agar orang lain juga membacanya. Terima kasih, semoga bermanfaat.

5+ Penyebab Rakyat Indonesia Menyambut Baik Kedatangan Jepang 2020-02-20T18:33:00-08:00 Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Author Ilmusiana

Pada awal kedatangan Jepang ke Indonesia, masyarakat nusantara menyambutnya dengan riang gembira. Apalagi, Jepang pada waktu itu datang ketika Negara Belanda sedang menjajah bangsa Indonesia.

Akan tetapi, ternyata Jepang justru membuat bangsa Indonesia menjadi semakin sengsara dan menderita.

Nah, di bawah ini terdapat berbagai macam alasan mengapa bangsa Indonesia pada saat ini menyambut kedatangan Jepang dengan gembira.

Alasan Mengapa Kedatangan Jepang Disambut Gembira Oleh Bangsa Indonesia

1. Dianggap Membebaskan Indonesia dari Penjajah Belanda

Alasan yang paling utama yaitu karena kedatangan Jepang tersebut dianggap dapat membebaskan rakyat Indonesia dari kekejaman penjajah bangsa Belanda. Jadi, bangsa Indonesia pada awalnya yakin bahwa kedatangan Jepang tersebut merupakan sebuah titik terang untuk kemerdekaan Indonesia.

2. Terkecoh dengan Semboyang Jepang 3A

Seperti yang telah diketahui bahwa semboyan dari negara Jepang yakni 3A yang berupa Jepang cahaya Asia, Jepang pemimpin Asia, dan Jepang pelindung Asia. Nah, dari semboyan 3A tersebut dinilai kalah bangsa Jepang akan memberikan perlindungan kepada sesama negara Asia yang sedang ada dalam masa penjajahan.

Selain itu, bangsa Jepang bahkan juga mengatakan kalau mereka merupakan saudara tua Negara Indonesia serta ingin membuat bangsa Indonesia merdeka, hal ini pun yang membuat Indonesia semakin percaya. Waktu itu juga Indonesia dipercayai sebagai sebuah bangsa yang lemah, sementara Jepang adalah negara yang kuat.

3. Jepang Bersikap Ramah dan Baik Pada Awal Kedatangan

Pada awal kedatangannya, Jepang menunjukan sikap yang ramah dan baik kepada rakyat Indonesia. Hal itu disebabkan oleh pemimpin pergerakan di masa tersebut membuat suatu keputusan guna bekerjasama dengan bangsa Jepang dalam tujuan Negara Indonesia meraih cita-citanya.

4. Jepang Memberikan Berbagai Janji Palsu

Jepang memberikan berbagai janji kepada masyarakat Indonesia serta menarik simpati masyarakat. Dengan begitu, tidak heran lagi apabila bangsa Indonesia menerima kedatangan Jepang ini dengan penuh suka cita. Jepang memberi janji kemerdekaan kepada negara yang lainnya di Asia seperti Negara Indonesia. Salah satunya dengan memberikan berbagai slogan, seperti “India untuk orang India, Birma untuk orang Birma, dan Indonesia untuk orang Indonesia”.

Bukan sampai di situ saja, Jepang juga memberikan janji untuk kemerdekaan kepada bangsa Indonesia dengan mengatakan “Indonesia shorai dokuritsu serta memberi izin bendera Indonesia untuk dikibarkan. Di sisi lain, siaran Tokyo yang kerap memutarkan lagu kebangsaan Indonesia serta memberi izin memakai bahasa yang membuat bahasa Indonesia terbilang berkempang pesat di waktu itu.

5. Politik Dumping

Bangsa Jepang pada waktu pertama kali datang ke Indonesia ini melancarkan propaganda yang memperlihatkan bahwa mereka seolah-olah adalah pahlawan. Mereka mengatakan kepada rakyat Indonesia untuk dapat membeli barang dengan harga yang murah dikarenakan politik dumping. Politik dumping Jepang yaitu menjual barang dengan harga yang lebih murah di luar negeri dibandingkan di negara sendiri.

6. Peduli Terhadap Umat Muslim

Jepang memanfaatkan peluang dimana mayoritas agama yang dianut oleh rakyat Indonesia adalah Islam. Oleh karena itu, Jepang pernah mengatakan kalau akan memberikan fasilitas naik haji dengan biaya yang terbilang murah. Tentu saja hal ini cukup kuat untuk membuat bangsa Indonesia memberikan sambutan yang gembira untuk kedatangan Jepang.

7. Bujuk Rayu Jepang

Pada awalnya, bujuk raya dari Jepang berhasil untuk mengelabuhi masyarakat pribumi. Masyarakat pribumi semakin percaya dengan adanya ramalan yang ditulis oleh Raja Kediri bernama Jayabaya yang telah memerintah di kisaran tahun 1157 silam.

Temukan lebih banyak konten terkait dengan Pendidikan atau konten menarik lain di PPPA

Alasan mengapa bangsa Indonesia menyambut kedatangan Jepang dengan baik

Alasan mengapa bangsa Indonesia menyambut kedatangan Jepang dengan baik

Jakarta -

Awal kedatangan Jepang ke Indonesia berawal dari keinginan mereka untuk mendirikan Persemakmuran Asia Timur Raya. Keinginan ini ditunjukkan melalui serangan Jepang ke pangkalan militer Amerika Serikat di Pearl Harbour, Kepulauan Hawaii pada 8 Desember 1941. Jepang bertujuan untuk menaklukkan Asia Pasifik.

Dikutip dari Kemdikbud, pindah tangan penjajahan atas Indonesia dari Belanda kepada Jepang disepakati dalam perjanjian Kalijati. Setelah penyerahan kekuasaan itu, Jepang dapat menarik hati rakyat Indonesia, bahkan disambut gembira. Apa penyebabnya?

Alasan Jepang sempat disambut gembira

Setelah menandatangani penyerahan kekuasaan, Jepang mulai menggunakan data-data intelijen untuk membuat propaganda yang bisa menarik simpati rakyat.

Maka, di awal kedatangannya Jepang bisa dengan cepat mengerti budaya lokal dan menghubungkan segala peristiwa sebagai dampak dari hal-hal yang bersifat metafisis. Contohnya, Jepang menggunakan ramalan Jayabaya tentang datangnya bangsa kulit kuning yang akan mengusir bangsa kulit putih.

Propaganda lainnya adalah, Jepang menyebut diri mereka sebagai saudara tua bagi Indonesia. Setelah itu lahir gerakan 3A, yaitu Jepang Cahaya Asia, Jepang Pelindung Asia, dan Jepang Pemimpin Asia.

Ditambahkan dari buku Sejarah SMP Kelas 2 tulisan Tugiyono dkk., Jepang memberikan pernyataan berikut ini di setiap kesempatan:

1. Indonesia-Nippon berada di kedudukan yang sederajat.

2. Jepang adalah saudara tua bangsa Indonesia.

3. Jepang akan memimpin Asia untuk membangun Asia Timur Raya.

4. Bendera Merah Putih boleh dikibarkan berdampingan dengan bendera Hinomaru. Selain itu, lagu Indonesia Raya boleh dinyanyikan bersama Kimigayo.

Pihak Jepang juga menarik perhatian para pemuda di Indonesia dengan bergabung ke dalam pasukan pembela tanah air (PETA), yang dibentuk untuk melawan Sekutu selama Perang Dunia II.

Itulah sederet alasan mengapa pada awal kedatangan Jepang ke Indonesia, rakyat sempat menyambut mereka dengan gembira. Akan tetapi, tipu muslihat kolonial Jepang juga segera diketahui bangsa Indonesia.

Simak Video "Museum di Belanda Bikin Pameran Tentang Kemerdekaan Indonesia"



(nah/row)