Sumber daya alam terbagi menjadi dua jenis yaitu sumber daya alam dan sumber daya alam

Jakarta -

Sumber daya alam adalah segala sesuatu yang berada di alam baik fisik maupun hayati yang dinilai memiliki daya guna untuk memenuhi kebutuhan manusia. Di antaranya agar tercipta kesejahteraan hidup manusia.

Sumber daya alam yang terkandung di bumi banyak sekali bentuk dan jenisnya. Baik yang lokasinya berada di wilayah daratan maupun perairan.

Berdasarkan sifatnya, sumber daya alam dibedakan menjadi 3 seperti dikutip dari buku Wahana IPS oleh Tim Pena Cendekia:

1. Sumber daya alam yang tersedia di alam (sustainable resources)

Sumber daya ini senantiasa ada dan tidak akan pernah habis. Hal ini terjadi karena mengalami siklus sepanjang masa, seperti matahari, udara, air laut, dan air.

2. Sumber daya alam yang dapat diperbarui (renewable resources)

Sumber daya alam yang dapat diperbarui adalah jenis sumber daya alam yang jika persediaannya habis, dalam waktu tidak terlalu lama dan relatif mudah dapat tersedia kembali melalui reproduksi atau pengembangbiakan.

Contoh sumber daya alam yang dapat diperbarui adalah hewan, tumbuhan, dan hasil hutan.

3. Sumber daya alam yang tidak dapat diperbarui (non renewable resources)

Sumber daya ini adalah sumber daya alam yang jika persediaannya habis sangat sulit bahkan tidak mungkin tersedia lagi. Sebab membutuhkan waktu yang lama bisa ribuan bahkan jutaan tahun itupun jika kondisi lingkungan memungkinkan.

Contoh sumber daya alam ini yakni minyak bumi, batubara, timah, gas alam, dan lainnya.

Baca juga: Masalah RI di Masa Depan: SDA Menipis, Manusianya Tidak Terbatas

Sumber daya alam juga dapat dikelompokkan berdasarkan jenisnya:

1. Sumber daya alam nonhayati (abiotik)

Sumber daya alam abiotik yaitu semua kekayaan alam yang berasal dari benda mati. Contohnya air, bahan tambang, dan batuan.

2. Sumber daya alam hayati (biotik)

Sumber daya alam biotik yaitu sumber daya alam yang berasal dari makhluk hidup. Contohnya tumbuhan dan hewan.

(nwy/pal)

Selanjutnya
Halaman
1 2