Sebutkan akibat yang bisa ditimbulkan jika lingkungan tidak terawat

Merdeka.com - Sebagaimana kita tahu, lingkungan yang kotor dapat memicu berbagai penyakit berbahaya. Maka dari itu, upaya menjaga kebersihan lingkungan perlu dilakukan agar terhindar dari berbagai penyakit dan bencana alam.

Salah satu contoh paling sederhana yang bisa dilakukan agar lingkungan tetap bersih dan sehat adalah dengan tidak membuang sampah sembarangan. Dengan membiasakan menjaga kebersihan rumah dan halaman, membuat kita menjadi lebih terbiasa untuk membersihkan lingkungan lainnya.

Tidak hanya membahayakan manusia, lingkungan yang tidak sehat juga bisa mengancam makhluk hidup lainnya, seperti hewan dan tumbuhan. Untuk itu, sudah seharusnya kita membiasakan pola hidup bersih dan sehat, seperti rutin membersihkan selokan, menanam pohon di sekitar rumah, dan lain sebagainya.

Lantas, apa sebenarnya penyebab lingkungan tidak sehat? Simak ulasannya yang dirangkum dari Liputan6.com:

2 dari 4 halaman

©2019 Merdeka.com/Pixabay

Menjaga kelestarian lingkungan menjadi salah satu tugas wajib setiap manusia. Hal ini perlu dilakukan untuk menjaga keberlangsungan hidup manusia, hewan, tumbuhan. Jika tidak dirawat dengan baik, akan terjadi kerusakan pada alam dan bisa mengancam setiap makhluk hidup.

Banyaknya aktivitas manusia yang menyimpang, dapat berdampak buruk bagi kelestarian alam. Adapun penyebab lingkungan tidak sehat secara umum adalah sebagai berikut:

Kualitas Udara Buruk

Salah satu penyebab lingkungan tidak sehat adalah memiliki udara yang buruk. Suatu wilayah dapat dikatakan tidak sehat apabila udara di sekitar tersebut berwarna putih maupun hitam.

Umumnya, udara buruk ini dihasilkan oleh pabrik, asap kendaraan, pengolahan limbah, dan lainnya. Hal ini sangat mencemari udara sehingga kerap menimbulkan bau dan menjadikan udara tidak segar. Tentu saja hal ini bisa meningkatkan risiko gangguan pernapasan dan menyebabkan infeksi paru-paru.

Selain itu, seseorang yang biasa menghirup udara buruk juga berisiko mengalami penyakit batuk dan iritasi tenggorokan. Umumnya, keluhan ini berlangsung hanya beberapa jam. Namun, efeknya bagi sistem pernapasan bisa berlangsung lama meski gejala sudah menghilang.

Membuang Sampah Sembarangan

Tak hanya menjadi penyebab lingkungan tidak sehat, membuang sampah sembarangan juga bisa menghambat aliran sungai, yang akhirnya memicu banjir bandang. Ketika sampah-sampah tersangkut, aliran sungai akan berhenti dan volumenya akan semakin membesar. Hal inilah yang berpotensi menimbulkan tekanan sangat besar.

3 dari 4 halaman

©2020 Merdeka.com

Penyebab lingkungan tidak sehat selanjutnya, yaitu sungai yang kotor dan tidak terawat dengan baik. Biasanya, sungai kotor ini bisa disebabkan oleh beberapa faktor, seperti penumpukan sampah dari limbah rumah tangga, limbah pabrik, dan pertanian. Jika kondisi ini tidak segera dibersihkan, akan menyebabkan lingkungan menjadi tidak sehat.

Selain tidak sedap dipandang, sungai yang kotor juga bisa menimbulkan berbagai penyakit, seperti gatal-gatal dan diare. Untuk itu, menjaga kebersihan sungai sangat penting bagi kelangsungan hidup manusia dan makhluk lainnya.

Tidak Ada Pengolahan Limbah

Tidak ada pengolahan limbah di lingkungan sekitar juga bisa mengakibatkan penumpukan sampah. Adanya penumpukan berbagai jenis sampah tersebut, tentu membuat lingkungan menjadi tidak sehat dan bisa menimbulkan berbagai penyakit.

Maka dari itu, sangat penting untuk memilah jenis sampah dan membuat tempat pengolahan limbah. Dengan begitu, limbah tersebut dapat dikelola dengan baik dan mengurangi penumpukan sampah di lingkungan sekitar.

4 dari 4 halaman

pinterest.com

Pisahkan Jenis Sampah

Sampah menjadi salah satu penyebab lingkungan tidak sehat. Seperti yang sudah diketahui, sampai saat ini penumpukan sampah di Indonesia masih menjadi masalah utama adanya pencemaran lingkungan. Bahkan, Indonesia dijuluki sebagai pembuang sampah plastik ke laut terbesar di dunia setelah China. Oleh karena itu, sudah seharusnya sebagai warga negara harus mengetahui jenis sampah dan cara pengelolaannya yang baik.

Adapun jenis sampah berdasarkan sifatnya dibedakan menjadi dua, yaitu sampah sampah anorganik dan organik. Sampah anorganik merupakan sampah yang tidak mudah membusuk, seperti plastik wadah, botol, kertas, plastik mainan, dan gelas minuman. Jenis sampah ini juga bisa disebut sebagai limbah yang dihasilkan dari bahan-bahan yang bukan berasal dari alam (bahan hayati), melainkan barang yang buatan manusia.

Sedangkan, sampah organik merupakan salah satu jenis sampah yang biasa dijadikan pupuk kompos. Jenis sampah ini berlawanan dengan sampah anorganik karena sangat mudah membusuk. Beberapa contoh jenis sampah organik antara lain sisa makanan, sayuran, daun-daun, dan lain sebagainya.

Rutin Membersihkan Selokan

Membersihkan selokan secara rutin juga menjadi salah satu cara menjaga kebersihan lingkungan yang sangat efektif. Rutin melakukan kegiatan gotong royong atau kerja bakti membersihkan selokan dengan lingkungan sekitar, mampu mencegah banjir dan nyamuk demam berdarah. Oleh karena itu, sebaiknya membuat program kerja bakti seminggu satu kali agar terhindar dari banjir.

Menanam Pohon

Cara menjaga kebersihan lingkungan selanjutnya, yaitu melakukan penghijauan atau menanam pohon. Tanaman hijau di sekitar rumah berperan penting untuk menjaga lingkungan tetap bersih dan terhindar dari banjir.

Tanaman akan menancapkan akarnya ke dalam tanah. Sehingga, lubang yang dihasilkan akar tersebut menjadi jalur air untuk masuk ke dalam tanah lebih jauh. Dengan adanya tanaman di sekitar rumah, dapat melancarkan penyerapan air hujan, yang akan menjauhkan lingkungan dari banjir.

unsplash.com - akibat jika manusia tidak menjaga lingkungan

Manusia hidup berdampingan dengan makhluk hidup lainnya dalam suatu lingkungan. Jika manusia tidak menjaga lingkungan sekitarnya, tidak hanya berpengaruh pada manusia tetapi juga berpengaruh pada kehidupan makhluk hidup lainnya. Menjaga lingkungan sekitar agar tetap berada dalam kondisi baik dinamakan dengan melestarikan lingkungan.

Ada beberapa akibat jika manusia tidak menjaga lingkungannya, baik dalam waktu dekat atau jangka panjang.

Apa akibat jika manusia tidak menjaga lingkungan? Seperti yang dijelaskan pada buku Tematik Kelas 5 SD Tema 8, beberapa dampak akibat jika manusia tidak menjaga lingkungannya, antara lain:

Akibat jika manusia tidak menjaga lingkungan yang pertama adalah peluang terjadinya bencana alam akibat dari kelalaian manusia karena tidak merawat lingkungannya dengan baik, misalnya bencana alam banjir dan tanah longsor serta terjadinya pencemaran tanah.

Bila lingkungan tidak dijaga dengan baik maka akan mengalami suatu kondisi yang kotor. Lingkungan bisa tercemar dikarenakan kondisi kotor ini. Padahal, pencemaran lingkungan ini akan berpotensi meracuni makhluk hidup yang ada di dalamnya.

unsplash.com - akibat jika manusia tidak menjaga lingkungan

Menjaga kelestarian lingkungan pada intinya adalah menjaga lingkungan agar tetap dalam kondisi baik. Ketika lingkungan tidak dijaga dengan baik, maka kerusakan lingkungan otomatis akan terjadi.

4. Timbulnya Berbagai Penyakit

Kita semua tahu bahwa lingkungan yang kotor akan menjadi sarang kuman dan virus yang nantinya akan menularkan bibit penyakit bagi manusia atau makhluk hidup lainnya.

5. Berkurangnya Persediaan Sumber Daya Alam

Akibat jika manusia tidak menjaga lingkungan sekitarnya yang terakhir adalah menjadikan sumber daya alam yang ada semakin berkurang jumlahnya. Hal ini umumnya terjadi tanpa disadari karena kebiasaan sehari-hari. Contohnya: air yang jumlahnya akan semakin langka apabila manusia secara terus menerus menebang pepohonan di hutan. Hal ini terjadi karena pohon berfungsi sebagai penyimpan cadangan air tanah.

Satu hal yang perlu kita sadari adalah selain sebagai tempat tinggal, lingkungan juga berfungsi sebagai penyedia kebutuhan makhluk hidup. Bukan hanya kebutuhan akan makan dan juga minum, namun juga kebutuhan hidup lainnya.

Jadi, akan ada banyak akibat jika manusia tidak menjaga lingkungan sekitarnya. Akibat tersebut bukan hanya dirasakan oleh manusia, tapi semua pihak, termasuk hewan dan tumbuhan. (DNR)

Page 2

Video yang berhubungan

Postingan terbaru

LIHAT SEMUA