Sebutkan 10 alasan mengapa kamu bangga menjadi warga indonesia

Indonesia memang tak semaju Jepang dalam urusan teknologi, tidak juga sepadan dengan Jerman dalam hal kepintaran, namun, ada banyak hal dari negeri kita tercinta ini yang tidak dimiliki oleh negara lain. Entah itu hanya sekedar fakta bahwa Indonesia adalah bangsa yang besar, ataupun kenyataan bahwa bangsa ini dibangun dari darah dan keringat para pahlawan. 

Apapun itu, yang pasti menjadi bagian dari keluarga besar bangsa Indonesia adalah sebuah kebanggaan. Lepas dari segala kekurangan yang dimiliki. Ya, Indonesia boleh saja belum semaju Jepang, boleh saja belum sepintar Jerman, namun Indonesia juga tak sepenuhnya kalah lho bila dibandingkan dengan kedua negara itu, ataupun negara-negara lainnya. Berikut, adalah 7 hal yang menjadi keunggulan Indonesia dibanding negara lainnya, dan sudah pasti, adalah satu hal yang bisa membuat kita bangga sebagai orang Indonesia:
1. Di dunia ini, tidak ada negara Kepulauan sebesar Indonesia. Ya, kita adalah yang terbesar

Sebutkan 10 alasan mengapa kamu bangga menjadi warga indonesia
Fakta mengenai hal ini mungkin telah diketahui banyak orang, termasuk orang Indonesia sendiri. Namun, tahukah kalian bahwa Indonesia sejatinya tidak hanya negara kepulauan terbesar di dunia? Beberapa pulau di Indonesia juga termasuk dalam 6 besar pulau terbesar di dunia lho. Ketiganya termasuk pulau Kalimantan dengan ukuran seluas 743 kilometer persegi;  Sumatera, dengan ukuran seluas 443 kilometer persegi; dan Papua, dengan luas wilayah mencapai 786 kilometer persegi.

2. Banyak pulau sama artinya dengan banyak suku bangsa, dan itulah Indonesia


Sebutkan 10 alasan mengapa kamu bangga menjadi warga indonesia

Selain negara kepulauan terbesar, Indonesia juga menempati posisi sebagai negara dengan suku bangsa terbanyak di dunia. Tidak tanggung-tanggung, ada setidaknya 740 suku bangsa di Indonesia, dimana 270 di antaranya terdapat di pulau Papua. Wahh…

Hal ini, secara tidak langsung menjadikan Indonesia sebagai negara dengan bahasa daerah terbanyak, dimana ada 583 daerah dari 67 bahasa induk yang digunakan berbagai suku bangsa di Indonesia.
3. Negara kita punya sumber daya laut yang melimpah

Sebutkan 10 alasan mengapa kamu bangga menjadi warga indonesia
Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti bahkan menyatakan, sektor kelautan dan perikanan saat ini menjadi andalan utama sumber perekonomian negara lantaran  berkelanjutan tidak seperti halnya sektor pertambangan atau perminyakan, yang sudah hampir habis dan tidak akan kembali.  Kekayaan alam yang bersumber dari laut ini tak hanya dapat dinikmati sendiri, tetapi juga diekspor ke luar negeri.

4. Menjadi negara maju memang dambaan setiap negara. Tapi negara maju belum tentu memiliki rasa  kekeluargaan yang tinggi seperti yang dimiliki Indonesia


Sebutkan 10 alasan mengapa kamu bangga menjadi warga indonesia

Kalian yang lahir dan besar di Indonesia pasti bisa merasakan betapa hidup di Indonesia terasa nyaman. Di sini, jangankan ada yang meninggal dunia, ada tetangga atau kerabat yang sakit saja orang-orang biasanya akan berbondong-bondong untuk menjenguk. Ini bisa menjadi penyemangat tersendiri bagi yang sakit, ataupun ditinggalkan jika kasusnya adalah meninggal dunia. 

5. Negara maju seperti Jerman saja tidak pernah keluar lalu masuk lagi dalam PBB, tapi Indonesia pernah lho, dan menjadi satu-satunya negara yang melakukan itu

Sebutkan 10 alasan mengapa kamu bangga menjadi warga indonesia
Adalah presiden Soekarno, yang kala itu menyatakan keluarnya Indonesia dari PBB. Keputusan ini diambil setelah sarannya agar markas PBB ditempatkan di daerah non-blok – demi menghindari intervensi dari negara adidaya, ditolak. Markas PBB sendiri terletak di Amerika kala itu, yang sebenarnya sedang terlibat perang dingin. Penyebab lain adalah adanya konflik antara Indonesia dengan Malaysia. Namun setelah dirinya jatuh, dan kekuasaan berada di tangan presiden Soeharto, Indonesia kembali masuk ke PBB pada 19 Septermber 1966 sebagai anggota urutan ke-60.

6. Punya Presiden wanita itu biasa, pun demikian presiden yang juga merupakan konglomerat. Tapi yang punya presiden dengan 46 Paten di Bidang Aeronautika cuma Indonesia


Sebutkan 10 alasan mengapa kamu bangga menjadi warga indonesia
Ya, dia adalah Presiden RI ke-3,  Bacharuddin Jusuf Habibie yang memang merupakan seorang ilmuwan handal dalam dunia penerbangan. Habibie bahkan telah berhasil mencatatkan dirinya sebagai pemegang 46 hak paten di bidang Aeronautika, sebuah ilmu mengenai pengkajian, perancangan, dan pembuatan mesin-mesin penerbangan atau teknik-teknik pengoperasian pesawat terbang dan roket.

7. Percaya nggak percaya, Gamelan jadi kurikulum sekolah di negara maju lho!


Sebutkan 10 alasan mengapa kamu bangga menjadi warga indonesia

Gamelan merupakan seni budaya yang ada di Indonesia. Budaya ini berkembang di beberapa wilayah nusantara, yakni di Jawa, Sunda, Bali, dan Lombok. Tapi, tahukah kalian bahwa alat musik yang awalnya terbuat dari logam dan terus mengalami perubahan bentuk hingga sekarang ini kini dijadikan kurikulum sekolah di beberapa negara maju seperti Singapura, Amerika, Jepang, dan Selandia Baru.

Upvote Downvote

Total votes: 79

Upvotes: 41

Upvotes percentage: 51.898734%

Downvotes: 38

Downvotes percentage: 48.101266%

This post was created with our nice and easy submission form. Create your post!

Forgot password?

Don't have an account? Register