Perlunya bergaul dengan teman yang rajin dan berprestasi serta intelektual dikarenakan

Mengelilingi diri sendiri dengan orang-orang yang punya standar tinggi sebenarnya punya banyak manfaat baik bagi dirimu. Alih-alih merasa minder atau rendah diri, kamu justru bakal makin termotivasi. Selain itu, hal baik yang bakal kamu dapatkan ini akan membawa hidupmu satu level lebih tinggi setiap harinya.

Mau tahu apalagi hal baik yang akan kamu tuai?

1. Menjauhkan rasa malas, karena motivasimu makin terpompa

Perlunya bergaul dengan teman yang rajin dan berprestasi serta intelektual dikarenakan
Unsplash/Dani Vivanco

Lingkungan memang punya andil besar dalam perubahan karakter seseorang. Jika orang di sekitarmu adalah mereka yang berintegritas, rajin, dan punya standar yang tinggi di hidupnya, maka gak heran jika kamu juga akan terpengaruh. Kamu jadi malu dengan kebiasaan burukmu dan diam-diam meninggalkan sifat malas. Dengan keberadaan mereka di sekelilingmu, kamu jadi makin termotivasi ke hal yang lebih positif lagi dan lagi.

2. Persaingan sehat bakal terjadi di antara dirimu dan orang-orang sekitarmu

Perlunya bergaul dengan teman yang rajin dan berprestasi serta intelektual dikarenakan
Unsplash/Bao Truong

Berkompetisi memang sifat alami manusia. Namun, hal ini bisa berubah jadi hal yang lebih bermanfaat ketika ada orang-orang berstandar tinggi di lingkup pergaulanmu. Mereka ini selalu berjuang pantang menyerah demi mengejar pencapaian yang sudah mereka tetapkan sendiri. Sifat selalu ingin berkompetisi ini bakal memompa semangatmu untuk terus berjuang mencapai standarmu yang tentunya juga kamu buat sama tingginya dengan standar orang di sekelilingmu.

3. Bersama mereka, kamu bakal terus merasa tertantang

Perlunya bergaul dengan teman yang rajin dan berprestasi serta intelektual dikarenakan
Unsplash/Dani Vivanco

Hidupmu jauh dari kata flat. Mengapa? Pasalnya, kamu selalu merasa tertantang dengan pencapaian orang-orang sekitar. Bukan malah merasa iri atau dengki ya. Tapi kamu justru bertransformasi lebih baik lagi demi menjawab tantangan ini.

4. Kamu jelas bakal terus berkembang lebih baik dari hari ke hari

Perlunya bergaul dengan teman yang rajin dan berprestasi serta intelektual dikarenakan
Unsplash/Sammie Vasquez

Menetapkan standar tinggi dalam hidup akan membuatmu selalu terasah dari hari ke hari. Kemampuanmu semakin berkembang, mental pun juga terasah makin kuat. Kamu bakal merasakan bahwa kamu punya progress yang terus naik secara signifikan. Pada akhirnya kamu bakal merasa bahwa kemampuan, values, hingga point of view dalam hidupmu sudah jauh berkembang dari hari kemarin.

Baca Juga: Tak Pilih-pilih Teman, 5 Zodiak Cewek Ini Bergaul dengan Siapa Saja

5. Kamu bisa mengeksplor diri sendiri dan menyadari talenta terpendam yang kamu miliki

Perlunya bergaul dengan teman yang rajin dan berprestasi serta intelektual dikarenakan
Unsplash/Ethan Hu

Tak pernah santai dan justru berjuang demi meraih standar hidup yang sudah ditetapkan sendiri diam-diam akan membuatmu bisa mengeksplor diri sendiri. Bahkan, kamu jadi tahu hal apa yang bisa kamu lakukan dan tak kamu sadari sebelumnya. Ada talenta, bakat, dan kemampuan baru yang bakal kamu dapatkan.

6. Kualitas hidup dan dirimu bakal makin naik kelas

Perlunya bergaul dengan teman yang rajin dan berprestasi serta intelektual dikarenakan
Unsplash/Simon Maage

Ketika kamu disekelilingi oleh mereka yang punya standar tinggi kamu bakal jadi pribadi yang lebih baik lagi. Ketika kamu menoleh ke belakang, kamu bakal menyadari bahwa dirimu sudah banyak berkembang dari dirimu yang dulu. Ini artinya kualitas hidup dan dirimu makin naik kelas dan gak malah makin merosot.

7. Semua hal baik yang datang karena dipengaruhi oleh tuntutan orang sekitar ini bakal membawa kesuksesan di hidupmu

Perlunya bergaul dengan teman yang rajin dan berprestasi serta intelektual dikarenakan
Unsplash/Toa Heftiba

Selalu termotivasi, menetapkan standar yang tinggi hingga berjuang demi mendapatkannya merupakan cara yang hakiki untuk membentuk kepribadian yang makin berkualitas. Gak heran jika makin naiknya kualitas kepribadian di dalam diri seseorang merupakan syarat mutlak untuk sukses.

Gimana? Sudah siap mendatangkan orang-orang terbaik di dalam lingkup pergaulanmu?

Baca Juga: Tak Perlu Minder, Ini 6 Cara Membaur untuk Kamu yang Susah Bergaul

Home > Balita dan Anak > Di atas 5 tahun

28 Februari 2019

Bantu anak jadi lebih luwes dan cerdas dalam bergaul

Perlunya bergaul dengan teman yang rajin dan berprestasi serta intelektual dikarenakan

Tahukah Moms, kalau pergaulan anak di masa sekolah memiliki peran besar dalam pembentukan karakter serta pola pikirnya? Terutama bila dia bergaul dengan teman dari beragam latar belakang budaya yang berbeda.

Tentu saja ini adalah kabar baik bagi anak Indonesia. Mengingat negara kita memiliki kekayaan budaya yang begitu besar, tidak akan sulit bagi anak untuk mendapatkan teman dari beragam latar belakang.

Jadi penasaran kan, apa saja manfaat anak bergaul dengan teman dari beragam latar belakang? Yuk, kita cari tahu bersama melalui informasi berikut ini.

Membuka Wawasan dan Sudut Pandang Anak

Perlunya bergaul dengan teman yang rajin dan berprestasi serta intelektual dikarenakan

Foto: mosaichaven.com

Saat bergaul dengan teman dari latar belakang budaya berbeda, anak akan belajar tentang berbagai nilai dan kebijaksanaan hidup baru yang tidak diajarkan di sekolah maupun di rumahnya.

Yang terpenting, pergaulan multikultural akan menghilangkan stereotip, pandangan, serta pemikiran negatif anak mengenai kelompok orang yang berasal dari latar belakang berbeda.

Persis seperti ungkapan ‘tak kenal maka tak sayang’ ya, Moms?

Baca Juga: 4 Kendala Ini Akan Anak Temui Ketika Belajar Berteman

Belajar Merangkul Perbedaan

Perlunya bergaul dengan teman yang rajin dan berprestasi serta intelektual dikarenakan

Foto: theblueelephant

Pergaulan anak dengan teman dari beragam latar belakang akan membantunya mengenyampingkan perbedaan dan fokus pada kesamaan yang positif.

Terlepas dari latar belakang budaya, agama, sosial ekonomi, maupun letak geografis, akan selalu ada kesamaan yang mendekatkan anak dengan temannya, misalnya hobi bermain sepak bola, kecintaan dengan binatang, atau selera musik yang sama.

Belajar Menilai Orang Dari Kepribadian dan Perilakunya

Perlunya bergaul dengan teman yang rajin dan berprestasi serta intelektual dikarenakan

Foto: gresham.k12.or.us

Anak yang bergaul dengan banyak teman dari beragam latar belakang akan memiliki kemampuan sosial kognitif yang jauh lebih baik ketimbang anak yang hanya bergaul dengan teman dari latar belakang tertentu.

Kemampuan sosial kognitif membantu anak menilai seorang individu dari kepribadian, kemampuan, dan perilakunya, bukan menghakimi dari gaya berpakaian, penampilan fisik, maupun latar belakangnya saja.

Baca Juga: Kenali 4 Tipe Tekanan dari Teman yang Sering Dihadapi Anak

Menumbuhkan Rasa Empati

Perlunya bergaul dengan teman yang rajin dan berprestasi serta intelektual dikarenakan

Foto: childtrends.org

Dalam sebuah studi yang dilansir oleh Journal of Social Issues, pergaulan anak dengan teman dari beragam latar belakang juga akan membantunya menjadi pribadi yang lebih berempati.

Selain cenderung tidak akan menjadi pelaku bullying, rasa empati anak membuatnya lebih berani membela teman yang mengalami bullying.

Rasa empati juga membantu anak memiliki pola pikir bahwa setiap orang berhak memiliki sudut pandang yang berbeda, tanpa berusaha menjatuhkan apalagi memaksakan kehendak.

Walau manfaat anak bergaul dengan teman dari beragam latar belakang sangat baik, tentu saja Moms tetap harus memantau pergaulan anak agar tetap di jalur yang sehat dan aman.

Bagaimana menurut Moms, apalagi manfaat anak bergaul dengan teman yang berasal dari latar belakang berbeda dengannya?

(WA)

Artikel Terkait