Pengalaman bersama keluarga ketika membantu orang lain

GridKids.id - Kids, sadarkah kamu bahwa kita semua dianjurkan untuk bersikap baik kepada siapapun?

Dalam buku tematik kelas 3 SD MI Tema 2 halaman 37, dalam teks bacaan dijelaskan tentang pentingnya bersikap baik kepada sesama manusia, tumbuhan, dan hewan.

Yu, ,berbagai dan menulispengalaman kamu mendoakan orang lain.

Mendoakan orang lain adalah sikap yang baik. Ternyata dengan bersikap baik, kita akan mendapatkan kebahagiaan, lo!

Bahkan jika kita bersikap baik dengan merawat tumbuhan, mereka akan mengembalikan kebaikan dengan menjadi manfaat untuk kehidupan manusia.

Baca Juga: Rangkuman Jawaban Sikap Manusia terhadap Hewan dan Tumbuhan, Kelas 3 Tema 2

Begitupun dengan hewan yang kita rawat dan kita sayangi, mereka bisa menjadi teman setia kita sehari-hari.

Salah satu dari contoh sikap baik adalah mendoakan orang lain. Pernahkah kamu mendoakan orang lain?

Selanjutnya kamu diminta untuk menuliskan pengalamanmu mendoakan orang lain di bawah ini.

Pertanyaan: Apakah kamu memiliki pengalaman mendoakan orang lain? Tulislah pengalamanmu di tempat yang tersedia.

Jawab:

1. Ketika enggak sengaja bertemu dengan seorang kakek-kakek penjual makanan yang dagangannya masih banyak, dalam hati mendoakan agar si kakek bisa memperoleh banyak pembeli hari ini dan selalu diberi kesehatan.

2. Ketika seorang teman sedang mengikuti lomba dan sedang berjuang untuk lolos dari babak penyisihan, mendoakannya supaya diberi kelancaran dan bisa mendapatkan hasil terbaik.

3. Ketika melihat ayah dan ibu yang bekerja untuk mencukupi kebutuhan keluarga, mendoakan supaya ayah dan ibu selalu diberi kesehatan dan umur yang panjang supaya bisa terus menemani sampai kita bisa membanggakan mereka.

4. Ketika salah seorang teman sedang sakit dan enggak bisa bersekolah seperti biasa, turut mendoakan kesembuhannya supaya lekas bisa beraktivitas seperti biasa lagi.

Baca Juga: Ciri-Ciri Tubuh Sedang Sakit yang Sering Terjadi tapi Jarang Disadari

5. Turut mendoakan saudara yang di wilayahnya terkena bencana alam, semoga diberi kekuatan untuk menerima kenyataan, dan bisa melanjutkan dan menata hidup kembali.

Itulah beberapa pengalaman mendoakan orang lain. Ketika kita mendoakan orang lain, kita bisa melegakan diri kita sendiri juga.

Jika kebiasaan baik ini menjadi kebiasaan tentulah kita bisa menjadi pribadi yang memiliki empati dan kepedulian yang tinggi. Jangan pernah bosan mendoakan kebaikan, ya. Karena doa baik akan selalu kembali kepada pengirimnya.

----

Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.