Organisasi pergerakan nasional yang bersifat kooperatif terhadap pemerintah Hindia Belanda

Show
Assalamualaikum,

Hai kawan, kali ini aku bakal ngebahas tentang pengklasifikasian organisasi pergerakan nasional berdasarkan sikapnya nih kepada pemerintah belanda. Langsung aja...

Kooperatif

Nah mungkin ada dari kalian yang gak tau apa itu organisasi pergerakan nasional yang bersifat kooperatif. aku coba jelasin sedikit ya, jadi organisasi pergerakan nasional yang bersifat kooperatif itu organisasi yang sikapnya pada kebijakan pemerintah kolonial belanda itu ngikut2 aja, wis pokoe aku manut wae kalo orang jawa ngomong, mereka gk ada respon apapun ke pemerintah belanda, biasanya organisasi yang kooperatif itu yang sifatnya majuin rakyat kecil, masih belum terpaku buat memperjuangin kemerdekaan indonesia, diantaranya organisasi yang kooperatif adalah budi utomo dan muhammadiyah

  • Budi Utomo

Kenapa budi utomo itu kooperatif ?
  1. karena budi utomo didirikan untuk memajukan pengajaran dan kebudayaan
  2. anggotanya kebanyakan dari golongan pelajar mahasiswa Stovia
  3. Bersifat kooperatif pada belanda ketika diajukan pembentukan Volkstraad
  • Muhammadiyah

Kenapa Muhammadiyah bersifat Kooperatif ?
  1. Tujuan didirikannya muhammadiyah adalah untuk memajukan pendidikan berdasarkan agama islam
  2. tidak menentang pemerintah belanda saat itu oleh karena itu belanda tak keberatan memberikan status badan hukum untuk organisasi ini

Moderat

Waduh kalau yang moderat yang gimana bro ? kalau yang moderat nih yang biasanya kooperatif sama pemerintahan belanda itu kalo pas kebijakannya nguntungi indonesia kawan, jadi ada kalanya mereka menentang pemerintah kolonial ketika mereka menindas kaum pribumi, diantara dari organisasi moderat adalah Gerindo, Partindo, Gapi, sama Parindra

  • Gerindo

Kenapa bersifat gerindo digolongkan moderat ?
  1. Menolak Volkstraad, mereka mengusulkan dibentuknya dewan khusus untuk mewakili rakyat indonesia
  2. dalam perjuangan tidak bersikap menjatuhkan pemerintah kolonial belanda
  3. bertujuan memerdekakan Indonesia
  • Partindo

Kenapa digolongkan Moderat ?
  1. Mereka gemar melakukan orasi untuk "ngomporin" rakyat indonesia tentang pentingnya kemerdekaan
  2. Mereka menentang perlakuan belanda yang menindas kaum pribumi
  • Gapi

Kenapa digolongkan moderat ?
  1. ia mengajukan petisi sutardjo yang menuntut agar didengarkan oleh Belanda
  2. Bertujuan melawan fasisme
  • Parindra

Kenapa digolongkan Moderat ?
  1. Asas politiknya Insidental, artinya tergantung pemerintah
  2. Aktif di Volkstraad
  3. berusaha menurunkan pengangguran dan meningkatkan kesejahteraan rakyat

Non Kooperatif

nah, kalau yang satu ini maksudnya non kooperatif terhadap pemerintah kolonial belanda, jadi mereka bersikap melawan segala kebijakan belanda, namun mereka cenderung tidak melakukan aksi yang menunjukkan ketidaksukaan mereka terhadap pemerintah belanda, contohnya adalah sarekat islam (SI) dan Indische Partij

  • Sarekat Islam ( SI )

Kenapa Sarekat Islam termasuk organisasi yang non kooperatif ?
  1. Tujuan awal dari pendirian SI adalah untuk membantu para pedagang yang kesulitan di bidang Usahanya.
  2. Mendukung adanya Volkstraad
  3. Mereka menentang Kapitalisme
  • Indische Partij

Kenapa Indische Partij masuk Non Kooperatif ?
  1. Secara terang - terangan menentang Kolonial belanda terutama melalui majalah De Express
  2. Berdiri untuk memerdekakan Indonesia

Radikal

Widih serem amat, masa jaman segitu udah ada kumpulan orang - orang radikal ? Eittss tenang dulu bro, yang dimaksud radikal itu maksudnya mengecam keras kebijakan pemerintah belanda kawan. Mereka dengan semangat yang berkobar tak segan untuk menunjukkan rasa ketidaksukaan mereka terhadap pemerintah belanda dengan aksi - aksinya. contoh organisasi pergerakan Nasional yang radikal adalah Partai Komunis Indonesia ( PKI ), Partai Nasional Indonesia ( PNI ), dan Perhimpunan Indonesia (PI).

  • Partai Komunis Indonesia ( PKI )

Kenapa PKI masuk organisasi yang radikal ?
  1. PKI banyak melakukan pemberontakan terhadap Pemerintah Belanda
  2. Salah satu dari pelopor perlawanan bersenjata terhadap pemerintah belanda
  3. Kerap kali mengajak para petani dan buruh indonesia untuk mogok kerja
  • Partai Nasional Indonesia ( PNI )

Kenapa digolongkan radikal ?
  1. Banyak melakukan propaganda untuk menggerakkan massa melawan pemerintah belanda
  2. Secara terang - terangan banyak melakukan orasi untuk menyadarkan rakyat Indonesia
  3. dengan tegas menentang Kolonial Belanda
  • Perhimpunan Indonesia

Kenapa masuk Radikal ?
  1. Aktif memperjuangkan indonesia melalu majalahnya ( Indonesia Merdeka )
  2. Banyak melakukan propaganda terutama dengan mengganti nama organisasinya menjadi Perhimpunan Indonesia ( Sebelumnya adalah Indonesische Vereeniging )
  3. Menentang Kebijakan Kolonial belanda