Ok google tujuan diadakan musyawarah adalah untuk mendapatkan

KOMPAS.com - Musyawarah adalah salah satu cara penyelesaian masalah tanpa harus menyebabkan konflik atau pertengkaran. Musyawarah berarti adanya kesepakatan bersama antara berbagai pihak.

Dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), musyawarah diartikan sebagai pembahasan bersama dengan maksud mencapai keputusan atas penyelesaian masalah.

Dari pengertian di atas, kita bisa mengetahui bahwa salah satu tujuan diadakannya musyawarah ialah untuk penyelesaian masalah.

Menurut T. Heru Nurgiansah dalam buku Pendidikan Pancasila (2021), musyawarah menjadi cara menyelesaikan masalah tanpa melibatkan kekerasan.

Karena musyawarah dilakukan dengan saling mendengar, menerima, dan memberi saran, hingga mencapai kata mufakat atau sepakat.

Baca juga: Manfaat dari Musyawarah

Dampak jika memutuskan hal tanpa musyawarah

Mengutip dari jurnal Musyawarah sebagai Karakter Bangsa Indonesia (2016) karya Teuku Ahmad Yani, prinsip utama bermusyawarah adalah melibatkan serta mengajak semua pihak untuk berperan dalam pengambilan keputusan.

Dengan adanya keterlibatan semua pihak dalam bermusyawarah, berarti tidak ada orang atau pihak yang dirugikan. Karena semuanya berkumpul untuk saling mendengar, menerima, serta memberi saran.

Selain itu, keputusan bersama yang diambil dalam musyawarah juga mencegah pertengkaran atau permusuhan antar berbagai pihak.

Apa yang akan terjadi jika kita memutuskan segala hal tanpa musyawarah?

Jika kita memutuskan segala hal tanpa musyawarah, akan ada pihak yang dirugikan. Karena mereka tidak diajak berkumpul untuk saling mendengar, menerima, serta memberi saran.

Tidak dilakukannya musyawarah juga berarti tidak ada kesepakatan bersama yang dicapai. Akibatnya orang saling bermusuhan atau bertengkar, sehingga menciptakan kondisi yang tidak nyaman bagi banyak pihak.

Baca juga: Apa Saja Kegiatan yang Membutuhkan Musyawarah?

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.