Nomor Ayat dari Surah Al Hujurat yang berisi tentang keragaman manusia adalah

Reporter : Ulyaeni Maulida

Surat Al Hujurat ayat 13 adalah salah satu ayat yang berisi prinsip dasar hubungan manusia.

Dream Surat Al Hujurat termasuk dalam golongan surat Madaniyah. Yakni turun setelah Rasulullah SAW hijrah ke Madinah. Al Hujurat bermaknsa kamar-kamar yaitu kamar tempat kediaman Rasulullah SAW bersama istri-istri beliau.

Salah satu yang kerap menjadi sorotan adalah surat Al Hujurat ayat 13. Pada ayat ini tidak menggunakan panggilan kepada orang-orang beriman. Melainkan ditujukan kepada seluruh umat manusia.

Surat Al Hujurat ayat 13 adalah salah satu ayat yang berisi prinsip dasar hubungan manusia. Ayat ini juga menegaskan kesatuan asal usul manusia dengan menunjukkan derajat kemanusiaan yang selalu sama disisi Allah SWT.

Tujuan dari surat Al Hujurat ayat 13 adalah agar manusia saling mengenal. Sehingga semakin terbuka peluang untuk saling memberi manfaat.

Nomor Ayat dari Surah Al Hujurat yang berisi tentang keragaman manusia adalah
Ilustrasi (Foto: Shutterstock)