Mengapa menjaga lingkungan sekolah penting dilakukan oleh setiap warga sekolah?

LIHAT VERSI CETAK

Diunggah hari Jum`at tanggal 28-10-2016 07:47:31 WITA

Kamad : Kebersihan Sekolah Adalah Tanggung Jawab Warga Sekolah

Tanjung - MTsN Tanjung. "Kebersihan sekolah adalah tanggung jawab warga sekolah," ujar Kepala Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) Tanjung Drs. H. Fadliyadi, M.Ag saat memberikan arahan dan motivasi kepada seluruh siswa dan dewan guru setelah kegiatan rutin pembacaan Surah Yasin, Istigfar dan Asmaul Husna yang dilaksanakan di halaman utama Madrasah, Jumat (28/10/16).

Kamad mengatakan menjaga kebersihan sekolah harus menjadi tanggung jawab bersama antara guru dan siswa. Siswa bertanggung jawab atas kebersihan kelasnya dengan melaksanakan tugas piket kebersihan dengan sebaik-baiknya serta membiasakan membuang sampah pada tempatnya. "Ciptakan kondisi yang nyaman bagi warga sekolah, khususnya para siswa dalam aktifitas belajar mengajar di kelas," katanya.

Lebih lanjut Kamad menyampaikan kepedulian menjaga kebersihan lingkungan harus ditanamkan sejak dini agar terbentuk kepribadian yang membiasakan dan menjadikan gaya hidup sehat yang sangat penting dimiliki para siswa untuk menjaga kebersihan lingkungan baik dirumah, disekolah maupun di masyarakat.

Pada kesempatan itu juga Kamad menyampaikan agar siswa memiliki akhlaqul karimah yang sangat penting untuk dimiliki siswa dalam berinteraksi terhadap sesama teman, guru, orang tua maupun orang lain, di sekolah siswa tidak hanya di didik untuk memperoleh ilmu pengetahuan namun juga dibina agar berprilaku yang baik.

Kamad berharap siswa MTsN Tanjung selain pintar dalam pengetahuan juga memiliki sikap yang terpuji baik terhadap sesama maupun kepada lingkungan. (Ref/Ft:Dyah)

Penulis :
Foto :
Editor / Redaktur : eka

Berita Populer

Berita Terkait

Video

Postingan terbaru

LIHAT SEMUA