Jelaskan gerakan dasar dalam melakukan sikap lilin dalam senam lantai?

Sikap lilin. Foto: SehatQ.com

Senam lantai merupakan gerakan-gerakan senam yang dilakukan di lantai dengan menggunakan matras sebagai alasnya. Salah satu gerakan yang cukup populer dalam senam lantai adalah sikap lilin.

Sikap lilin termasuk bentuk latihan keseimbangan pada senam. Posisi atau sikap awal sikap lilin adalah telentang, kemudian kedua kaki diangkat ke atas secara bersamaan. Sementara itu, pinggang ditopang kedua tangan dan pundak tetap menempel pada lantai dengan kepala sebagai tumpuan hingga menyerupai lilin.

Mengutip buku Pendidikan Jasmani, Olah Raga, dan Kesehatan oleh Bambang Abduljabar dan Lukmanul Haqim Lubay, otot yang sangat berperan dalam gerakan sikap lilin adalah otot perut.

Kekuatan otot perut berfungsi untuk mendukung tangan dalam menopang pinggang agar tidak terjatuh kembali ke lantai. Untuk lebih jelasnya, simak langkah-langkah melakukan sikap lilin berikut ini.

Langkah-langkah Melakukan Sikap Lilin

Ilustrasi sikap lilin sendiri. Foto: The Yoga Collective

Mengutip buku Penjasorkes untuk SD/MI Kelas IV oleh Fendi Fengky Bamar Oktanto (2010), sikap lilin dapat dilakukan dengan dua cara, yaitu sendiri dan dengan bantuan orang lain. Berikut langkah-langkah melakukan sikap lilin sendiri tanpa bantuan orang lain:

  1. Mengambil sikap telentang.

  2. Merapatkan dan meluruskan kedua kaki.

  3. Mengangkat kedua kaki dengan posisi ditekuk.

  4. Posisi lutut berada di depan wajah.

  5. Menopang punggung dengan kedua tangan.

  6. Meluruskan kedua tangan ke atas.

Jika sikap lilin dilakukan dengan bantuan orang lain, orang tersebut harus melakukan sebagai berikut:

  1. Berdiri sambil memegang pergelangan kaki.

  2. Salah satu kaki dalam posisi berlutut.

  3. Memegang pinggul orang yang akan melakukan sikap lilin.

Ragam Lainnya

Sportpedia: Cara Melakukan Sikap Lilin dalam Senam Lantai

Foto: Sikap lilin dalam senam lantai (Foto: Freepik)

JAKARTA - Cara melakukan sikap lilin dalam senam lantai sangat penting untuk diperhatikan. Sesuai dengan namanya, senam lantai adalah senam yang dalam praktiknya dilakukan di atas lantai menggunakan alas seperti matras.

Penggunaan matras dalam senam berfungsi untuk mengurangi risiko terjadi kecelakaan ketika melakukan gerakan. Gerakan sikap lilin bertujuan untuk melatih kekuatan otot perut serta kelenturan pinggang, leher dan punggung.

Baca Juga : Rangkaian Gerakan Sikap Lilin Yang Benar Dalam Senam Lantai

Dilansir dari berbagai sumber, sikap lilin adalah sebuah gerakan yang diawali dengan sikap tidur terlentang yang diikuti dengan mengangkat kedua kaki ke atas secara lurus dan rapat serta kedua tangan menopang pinggang.

Cara Melakukan Sikap Lilin:

Jika seseorang ingin melakukan sikap lilin, hal pertama yang harus dilakukan adalah melakukan pemanasan supaya mengurangi resiko mengalami cedera. Kedua, posisikan tubuh dalam keadaan tidur terlentang, kaki lurus dan rapat, serta kedua tangan berada di samping badan.

Baca Juga : Sportpedia: 5 Manfaat Sikap Lilin Dalam Senam Lantai

Kemudian, pandangan melihat arah lurus ke atas sambil mengangkat kedua kaki dan pinggul perlahan. Terakhir, jangan lupa untuk menopang pinggang dengan menggunakan kedua tangan.

Manfaat Gerakan sikap Lilin

Sikap lilin memiliki berbagai manfaat seperti menjaga keseimbangan tubuh, membakar lemak, menjaga kesehatan jantung, menurunkan berat badan, dan menjaga kesehatan tubuh. 

Baca Juga : Cara Melakukan Gerakan Meroda dalam Senam Lantai

Berikut tadi adalah informasi mengenai cara melakukan sikap lilin dalam senam lantai. Semoga pembahasan ini memberi manfaat bagi para pembaca.

Editor : Admiraldy Eka Saputra

Ragam Lainnya

Pengertian Sikap Lilin dan Langkah – Langkahnya

Foto: Contoh rangkaian gerakan sikap lilin yang benar dalam senam lantai. (Foto: ayoguruberbagi.kemdikbud.go.id)

JAKARTA – Sikap lilin dan langkah-langkahnya adalah suatu gerakan yang diawali dengan sikap tidur terlentang yang diikuti dengan mengangkat kedua kaki ke atas secara lurus dan rapat serta kedua tangan yang menopang pinggang.  Faktor yang paling berpengaruh terhadap kesuksesan gerakan dalam melakukan sikap lilin yaitu keseimbangan

Perlu diingat bahwa jika hendak melakukan sikap lilin, jangan lupa untuk melakukan pemanasan terlebih dahulu agar dapat mengurangi resiko mengalami cedera.


Langkah – Langkah dalam Melakukan Sikap Lilin Dilansir dari berbagai sumber, langkah pertama dalam melakukan sikap lilin adalah posisikanlah tubuh dalam keadaan tidur terlentang, kaki lurus dan rapat, serta posisi kedua tangan berada di samping badan.

Langkah selanjutnya adalah arahkan pandangan lurus ke atas seraya mengangkat kedua kaki dan pinggul secara perlahan. Kemudian langkah terakhir yaitu jangan lupa untuk menopang pinggang dengan menggunakan kedua tangan.

Baca Juga : Sportpedia: Cara Melakukan Sikap Lilin dalam Senam Lantai

Manfaat Melakukan Sikap Lilin
Gerakan senam lantai ini baik untuk dilakukan rutin karena memiliki banyak dampak positif. beberapa di antaranya adalah; dapat menjaga keseimbangan tubuh, menjaga kesehatan tubuh, membakar lemak dalam tubuh, serta menjaga kesehatan jantung.


Itulah tadi informasi seputar pengertian sikap lilin dan langkah – langkah melakukannya. Semoga bermanfaat bagi para pembaca.
 

Baca Juga : Rangkaian Gerakan Sikap Lilin Yang Benar Dalam Senam Lantai