Gaya renang yang paling banyak diminati pada saat pertandingan dan rekreasi adalah

Pelajaran 9

Renang Gaya Punggung

Sumber: www.theinespines.com

Tujuan Pembelajaran:
• Siswa mampu mempraktikkan teknik dasar gerakan kaki renang gaya punggung serta nilai
disiplin, keberanian, dan kebersihan.
• Siswa mampu mempraktikkan teknik dasar gerakan lengan renang gaya punggung serta
nilai disiplin, keberanian, dan kebersihan.

Renang sebagai salah satu cabang olahraga banyak dimanfaatkan untuk
kepentingan rekreasi, kesehatan, rehabilitasi, pendidikan dan kepentingan militer.
Apakah kamu menyukai olahraga renang? Gaya apa saja yang kamu kuasai?
Ada empat gaya dalam berenang, yaitu gaya bebas, gaya dada, gaya punggung,
dan gaya kupu-kupu. Keempat gaya tersebut masing-masing mempunyai
karakteristik tersendiri. Kali ini kamu akan mempelajari renang gaya punggung.
Bagaimana teknik dasar untuk melakukan renang gaya punggung? Ayo ikuti
pembahasannya.


Di unduh dari : Bukupaket.com

Peta Konsep

Renang Gaya Punggung

Teknik renang gaya
punggung

Gerakan kaki

Gerakan lengan

Gerakan mengambil
napas

Kata Kunci





98

Renang
Gaya punggung
Gerakan kaki





Gerakan lengan
Pernapasan
Otot

Arena Pendidikan Jasmani, Olahraga, dan Kesehatan untuk SMP/MTs Kelas IX

Di unduh dari : Bukupaket.com

A. Renang Gaya Punggung (Backstroke)


Salah satu gaya berenang yang dipertandingkan adalah renang gaya
punggung. Renang gaya punggung adalah renang dengan posisi punggung
menghadap ke permukaan air. Pada renang gaya punggung, pernapasan relatif
mudah dilakukan. Posisi mulut selalu berada di atas permukaan air sehingga
kapan pun pernapasan dapat dilakukan dengan mudah. Sikap tubuh telentang
menyebabkan kekuatan mengapung di air jauh lebih besar daripada sikap
telungkup karena bidang dataran punggung lebih besar. Selain itu, keseimbangan
badan pada sikap telentang lebih besar daripada sikap telungkup.
Kesulitan yang sering dihadapi dalam melakukan latihan renang gaya punggung
adalah melakukan posisi telentang. Posisi telentang harus dilakukan seperti seorang
yang tidur telentang di lantai dengan meluruskan tangan pada lantai di atas kepala.
Jari-jari tangan sampai jari-jari kaki membentuk satu garis lurus.

Gambar 9.1
Renang gaya punggung
Sumber: upload.wikimedia

Pelatihan 1
1.
2.


3.

Bagaimana posisi tubuh pada renang gaya punggung?
Bagaimana cara pengambilan napas pada renang gaya punggung?
Apa kesulitan yang dialami ketika melakukan renang gaya punggung?

B. Teknik Renang Gaya Punggung
Seperti gerakan renang pada umumnya, renang gaya punggung meliputi
beberapa teknik dasar yang harus dikuasai. Teknik dasar tersebut antara lain
gerakan kaki, gerakan lengan, dan teknik mengambil napas.
Pelajaran 9 Renang Gaya Punggung

Di unduh dari : Bukupaket.com

99

1. Gerakan Kaki
Berikut ini gerakan kaki pada renang gaya punggung.
a. Kaki kanan dan kaki kiri digerakkan mencambuk ke atas dan ke bawah terus
menerus secara bergantian.


b. Saat mencambuk, lutut dibengkokkan serta otot pergelangan kaki diregangkan.
c. Kaki dicambukkan dengan kuat sehingga punggung agak ke luar dari
permukaan air.
d. Saat kaki mencambuk ke bawah, kaki diluruskan dan pergelangan kaki ditahan.
e. Kemudian, lutut ditekuk hingga 45°.

2. Gerakan Lengan
Terdapat beberapa macam gerakan lengan pada renang gaya punggung,
yaitu sebagai berikut.
Entry
: Tangan dijangkaukan jauh ke belakang. Ujung jari tangan masuk ke
dalam air secara rileks dan segaris dengan bahu. Panggul diangkat
ke permukaan air.
Pull
: Diawali dengan sikap lengan yang lurus. Saat menekan air,
siku ditekuk 90° ke samping belakang. Telapak tangan diangkat
beberapa sentimeter ke atas permukaan air.
Push
: Ketika siku berada tepat dekat pinggang, tangan bergerak ke
bawah. Tangan membentuk huruf “S” di samping badan pada saat


melakukan pull dan push.
Recovery : Lengan diangkat dari dalam air dengan ibu jari keluar lebih dahulu.
Lengan menyamping dan pergelangan tangan diputar ke luar saat
berada pada sudut 90°.

Gambar 9.2
Rangkaian gerakan lengan renang gaya punggung

100

Arena Pendidikan Jasmani, Olahraga, dan Kesehatan untuk SMP/MTs Kelas IX

Di unduh dari : Bukupaket.com

3. Teknik Mengambil Napas
Teknik mengambil napas dalam olahraga renang merupakan salah satu hal yang
penting. Teknik bernapas dalam renang gaya punggung adalah sebagai berikut.
a. Udara diambil ketika lengan melakukan recovery.
b. Udara dikeluarkan pada saat melakukan pull-push.
c. Udara dihirup melalui mulut dan dibuang melalui mulut serta hidung secara


bersama-sama.

Pelatihan 2
1.
2.

Jelaskan secara singkat gerakan kaki pada renang gaya punggung!
Jelaskan secara singkat teknik mengambil napas pada renang gaya punggung!

Info Olahraga
Menurut catatan, manusia telah berenang sejak beribu-ribu tahun
silam. Karya-karya seni kuno bangsa Mesir, Asiria, Yunani, dan Romawi
telah melukiskan laki-laki dan perempuan sedang berenang di air. Akan
tetapi, buku pertama tentang renang baru muncul sekitar 400 tahun yang
lalu di Jerman. Teknik-teknik berenang telah dikembangkan secara luas.
Dewasa ini, orang-orang meneruskan, memperluas, mengembangkan, dan
memperbaiki keterampilan berenang.
Sumber: Teori Renang 1, 2007.

Refleksi


Apakah kamu menyukai permainan olahraga air? Meskipun berenang
itu menyenangkan tetapi kamu harus menguasai teknik-tekniknya agar
tidak terjadi cedera. Apakah kamu sudah menguasai teknik dasar renang
gaya punggung?

Pelajaran 9 Renang Gaya Punggung

Di unduh dari : Bukupaket.com

101

Rangkuman
Gaya punggung adalah salah satu gaya renang dengan posisi badan terlentang.
Gaya punggung dalam pertandingan memiliki kecepatan tertinggi ketiga setelah
gaya bebas dan gaya kupu-kupu. Gerakan kaki pada gaya punggung mirip dengan
gaya bebas. Demikian pula gerakan lengan mengayuh secara bergantian.
Pada gaya punggung, pengambilan napas tidak mengalami kesulitan karena
posisi mulut sudah berada di atas permukaan air. Kesulitan yang sering dihadapi
dalam melakukan latihan renang gaya punggung adalah melakukan posisi
telentang. Posisi telentang harus dilakukan seperti seorang yang tidur telentang


di lantai dengan meluruskan tangan pada lantai di atas kepala. Jari-jari tangan
sampai jari-jari kaki merupakan satu garis lurus.

102

Arena Pendidikan Jasmani, Olahraga, dan Kesehatan untuk SMP/MTs Kelas IX

Di unduh dari : Bukupaket.com

Evaluasi 9
A. Berilah tanda silang (×) pada jawaban yang benar!
1.

2.

3.

4.

5.



6.

7.

Berikut ini merupakan gaya-gaya dalam berenang, kecuali ....
a. crawl
b. breast crawl
c. back stroke
d. dolphin kick
Gaya berenang yang paling banyak diminati pada saat pertandingan dan
rekreasi adalah ....
a. gaya bebas
b. gaya dada
c. gaya punggung
d. gaya kupu-kupu
Gaya berenang yang paling baru diperlombakan dalam pertandinganpertandingan renang adalah ....
a. gaya kupu-kupu
b. gaya punggung
c. gaya bebas


d. gaya dada
Posisi badan pada saat melakukan renang gaya punggung, yaitu ....
a. telentang
b. telungkup
c. menyamping
d. melengkung
Pernapasan pada renang gaya punggung lebih mudah dilakukan karena ....
a. kepala sesekali muncul di permukaan
b. gerakan tangan membantu proses bernapas
c. mulut berada di atas permukaan air
d. dada berada di atas permukaan air
Kekuatan mengapung di air pada renang gaya punggung lebih besar daripada
renang gaya bebas karena ....
a. kaki dapat bergerak dengan leluasa
b. tangan dapat bergerak dengan leluasa
c. dataran punggung lebih luas
d. pantat berada di bawah permukaan air
Perbandingan keseimbangan sikap telentang dan telungkup pada renang
adalah ....
a. sama besar
b. sikap telentang lebih besar
c. sikap telungkup lebih besar
d. bergantung tinggi badan perenang

Pelajaran 9 Renang Gaya Punggung

Di unduh dari : Bukupaket.com

103

8.

Salah satu gerakan kaki pada renang gaya punggung adalah menekuk lutut
hingga ....
a. 30°
c. 60°
b. 45°
d. 90°
9. Tangan dijangkaukan jauh ke belakang, ujung jari tangan masuk ke dalam air
secara rileks dan segaris dengan bahu, panggul diangkat ke permukaan air.
Gerakan tersebut merupakan gerakan lengan pada renang gaya punggung
yang disebut ....
a. entry
c. push
b. pull
d. recovery
10. Pada saat bernapas, udara diambil ketika lengan melakukan ....
a. recovery
c. pull
b. push
d. entry
B. Jawablah soal-soal berikut dengan benar!
1. Sebutkan gaya-gaya dalam renang!
2. Jelaskan gerakan lengan pada renang gaya punggung!
3. Apa yang dimaksud dengan renang gaya punggung?
4. Jelaskan teknik mengambil napas pada renang gaya punggung!
5. Jelaskan gerakan kaki pada renang gaya punggung!
C. Praktikkanlah teknik dasar renang gaya punggung berikut dengan
bimbingan gurumu!
1. Teknik dasar gerakan kaki
2. Teknik dasar gerakan lengan
Setelah itu, praktikkanlah renang gaya punggung secara utuh dengan
mengombinasikan kaki, lengan, dan teknik bernapas.

104

Arena Pendidikan Jasmani, Olahraga, dan Kesehatan untuk SMP/MTs Kelas IX

Di unduh dari : Bukupaket.com