Di bawah ini yang bukan merupakan contoh dari kerajinan dengan inspirasi budaya non benda yaitu

Foto ini mungkin mengganggumu, apakah tetap ingin melihat?

Lihat
Di bawah ini yang bukan merupakan contoh dari kerajinan dengan inspirasi budaya non benda yaitu
Salah satu contoh budaya non benda di Indonesia. Foto: Unsplash

Indonesia memiliki keanekaragaman budaya yang jumlahnya sangat banyak. Dikutip dari Pias-Pias Materi Bahasa dan Sastra Indonesia untuk Kelas XII SMA/MA oleh Herson Kadir dan Lian Puluhlawa, kebudayaan dapat dilihat dari dua sisi, yaitu kebudayaan fisik dan kebudayaan non fisik.

ADVERTISEMENT

Kebudayaan fisik merujuk pada benda-benda, sehingga dikenal juga sebagai budaya benda. Budaya benda dapat berupa patung, lukisan, rumah, bangunan, mobil, dan jembatan.

Sementara, kebudayaan non fisik merujuk pada pemikiran atau tingkah laku, dan disebut juga sebagai budaya non benda. Budaya non benda yang berupa pemikiran antara lain aliran filsafat, ilmu pengetahuan, ideologi, etika, dan estetika.

Lalu, budaya non benda yang berupa tingkah laku antara lain sikap, kebiasaan, adat istiadat, belajar, tidur, bertani, dan budaya kerja. Pada artikel ini, akan dibahas lebih lanjut mengenai contoh budaya non benda beserta penjelasannya.

Contoh Budaya Non Benda

Foto ini mungkin mengganggumu, apakah tetap ingin melihat?

Lihat
Tarian adalah salah satu contoh budaya non benda. Foto: Unsplash

Budaya non benda merupakan kebudayaan yang menghasilkan produk tidak dalam bentuk benda (non benda), karena sifatnya abstrak (non material), tidak memiliki wujud nyata yang dapat diraba, dilihat, dihirup, dan sebagainya. Budaya non benda hanya dapat dirasakan.

ADVERTISEMENT

Budaya non benda juga bisa disebut budaya tak benda. Budaya ini diwariskan secara turun-temurun dari generasi ke generasi. Berikut beberapa contoh budaya non benda.

1. Tarian

Tarian merupakan bagian gerak tubuh dengan konsep ritmis yang menjadi ungkapan atau ekspresi jiwa pencipta gerak tersebut. Tarian menjadi contoh budaya non benda karena hanya bisa dilihat dan dinikmati keindahan dalam setiap gerakannya.

Biasanya, tarian berasal dari daerah tertentu yang dilestarikan secara turun-temurun. Di Indonesia, tarian tradisional terdiri dari tiga macam, yakni tari klasik, tari rakyat, dan tari kreasi baru.

2. Musik

Musik merupakan contoh budaya non benda yang tidak memiliki wujud nyata sebab sifatnya abstrak, tetapi bisa didengar dan dirasakan keindahannya.

Contoh musik adalah alunan nada yang dikemas dalam kaset, CD, DVD, ataupun yang dapat didengarkan secara daring, seperti pada platform penyedia musik tertentu.

ADVERTISEMENT

3. Kisah Legenda

Kisah legenda yang diwariskan secara turun-temurun merupakan kisah atau cerita yang hanya dapat didengar dari satu orang ke orang lainnya secara lisan. Biasanya, kisah legenda juga diangkat dalam bentuk visual dan ditampilkan di panggung teater.

4. Puisi, Sajak, dan Pantun

Puisi, sajak, dan pantun merupakan contoh budaya non benda dalam bentuk karya sastra yang disampaikan secara lisan maupun tulisan. Biasanya, puisi, sajak, maupun pantun memiliki makna yang mendalam.

5. Tradisi atau Adat Istiadat

Tradisi atau adat istiadat merupakan contoh budaya non benda berupa kebiasaan yang sudah ada sejak lama dan diwariskan secara turun-temurun. Contoh tradisi adalah karapan sapi di wilayah Madura, tradisi Fahombo dari Nias, dan masih banyak lainnya.

ADVERTISEMENT

6. Kepercayaan

Kepercayaan adalah keyakinan seseorang terhadap suatu hal yang hanya dapat dirasakan dan tidak memiliki wujud.

Hingga kini, di Indonesia masih berkembang kepercayaan masyarakat, seperti di tanah Jawa dikenal dengan adanya Kejawen, di daerah Sunda ada Sunda Wiwitan, dan lainnya.

Selain itu, jenis-jenis budaya non benda dapat berupa perilaku yang tumbuh dan dijalankan di tengah-tengah masyarakat, seperti rasa memiliki, tolong-menolong, kerja sama, hormat menghormati, saling menghargai, kerja keras, jujur, dan nilai-nilai moral dasar lainnya.

(SFR)