Cara mengunci aplikasi wa di iphone

Liputan6.com, Jakarta Chat messenger WhatsApp merupakan aplikasi dengan pengguna terbanyak. Produk ini selalu diperbarui dengan fitur-fiturnnya. Hal ini dilakukan WhatsApp sebagai upaya untuk merespon permintaan para penggunanya. 

  • 5 Trik Rahasia WhatsApp Terbaru yang Belum Banyak Diketahui
  • 5 Trik Rahasia WhatsApp Terbaru yang Belum Banyak Diketahui
  • Aplikasi Ini Bisa Bantu Deteksi Dini Kanker Payudara, Mudah Digunakan

Nah, tahun 2019 ini WhatsApp baru saja merilis fitur keamanan terbarunya. Fitur ini memungkinkan pengguna untuk mengunci dan membuka aplikasinya dengan sidik jari dan pengenalan wajah. Fitur keamanan dari WhatsApp ini guna untuk membantu mencegah orang lain mengambil telepon kamu dan membaca pesan pribadi.

Namun fitur keamanan ini hanya berlaku untuk smartphone yang memiliki fitur Face ID atau Touch ID yang tersedia pada perangkat iOS saja. Agar bisa menggunakan fitur ini, kamu perlu memperbarui aplikasi WhatsApp ke versi yang terbaru yaitu WhatsApp 2.19.20.19 melalui App Store.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Langkah-langkah kunci WhatsApp dengan sidik jari dan wajah.

Fitur ini tersedia untuk iPhone 5s atau di atasnya dan iOS 9 dan di atasnya yang sudah bisa digunakan sejak Senin (4/2/2019). Untuk kamu pengguna Android, mohon bersabar, karena WhatsApp terus melakukan pengembangan untuk fitur terbarunya ini.

Kamu pengguna iOS, cara mengaktifkan fitur keamanan ini cukup mudah. Kamu harus mengaktifkannya dengan langkah-langkah seperti berikut ini:

1.      Pilih Menu Settings > Account > Privacy

2.      Pada halaman Privacy pilih menu Screen Lock

3.      Pilih opsi untuk mengaktifkan fitur Face ID atau Touch ID

4.      Setelah itu, aktifkan Require Face ID atau Require Touch ID

5.      Atur jangka waktu untuk mengunci WhatsApp secara otomatis

6.      Pilihan durasinya mulai dari Immediately hingga waktu 1 jam

Setelah aplikasi WhatsApp berhasil terkunci pada waktu yang telah kamu tentukan, kemudian saat kamu ingin membuka aplikasinya, kamu harus melakukan pemindaian Face ID atau Touch ID.

Kalau kamu tidak berhasil melakukan pemindaian tersebut atau gagal membuka aplikasi dengan Face ID atau Touch ID, maka kamu akan diarahkan untuk membukanya dengan passcode iPhone mu.

Walaupun dilindungi dengan teknologi biometrik ini, kamu tetap bisa membalas pesan dan menerima telepon hanya melalui notifikasi Lock Screen.

Reporter

Minggu, 14 Agustus 2022 10:45 WIB

Cara mengunci aplikasi wa di iphone
Ilustrasi WhatsApp. (cdn.kalingatv.com)


TEMPO.CO, Jakarta -Belakangan, privasi pengguna menjadi concern bagi pengembang untuk membuat mereka merasa aman dan nyaman, dan, aplikasi WhatsApp telah menyediakan fitur untuk mengunci aplikasi demi keamanan privasi.

Lalu, bagaimana cara mengunci aplikasi WhatsApp agar tidak dapat dibuka oleh sembarang orang?

Aplikasi WhatsApp merupakan salah satu aplikasi pesan instan terpopuler saat ini. Total pengguna aplikasi di bawah naungan Meta Platforms ini secara global mencapai 2,2 miliar orang hingga kuartal pertama 2022, menurut laporan Business of Apps.

Perusahaan Jerman yang berspesialisasi dalam data pasar dan konsumen, Statista melaporkan lebih dari 21.6 juta pengguna iOS dan 55.3 juta pengguna Android memasang aplikasi WhatsApp di ponsel mereka.

Pengunci WhatsApp

Meskipun tiap telepon pintar dibekali dengan pengaman bawaan untuk membuka kunci layar, terkadang pengguna masih merasa waswas. Ada kalanya mereka meminjamkan ponselnya kepada orang lain, yang sudah pasti tidak dalam keadaan terkunci.

Sehingga si peminjam bisa dengan bebas membuka sejumlah aplikasi, termasuk WhatsApp. 

Padahal, banyak data yang bersifat pribadi atau rahasia di aplikasi tersebut. Jika Anda adalah orang yang sering meminjamkan ponsel kepada orang lain, fitur pengunci WhatsApp ini mungkin berguna.

Sebagai catatan, fitur pengunci WhatsApp ini tidak tersedia di semua perangkat. Bagi pengguna Android, hanya perangkat dengan fitur pengaman sidik jari dengan sistem operasi Android 6.0 ke atas yang mendukung API sidik jari Google saja yang bisa.

Sebagai contoh, fitur ini tidak didukung pada Samsung Galaxy S5, Samsung Galaxy Note 4, atau Samsung Galaxy Note 8. Selain itu, saat menggunakan fitur ini pengguna tetap dapat menjawab panggilan jika aplikasi terkunci. Sehingga tidak perlu khawatir terlambat menjawab panggilan karena harus membuka kunci aplikasi.

Bagi pengguna iOS, untuk perangkat dengan keamanan Touch ID, autentifikasi menggunakan sidik jari. Sementara untuk perangkat dengan fitur keamanan Face ID, autentifikasi menggunakan pengenalan wajah. Namun WhatsApp tidak menyediakan fitur pengunci dengan autentifikasi pengenalan wajah pada perangkat Android.

Jika Touch ID atau Face ID gagal membuka kunci WhatsApp, pengguna dapat memasukkan kode sandi iPhone. Sementara pada perangkat Android, opsi kode sandi tidak ada.

Berikut cara mengunci aplikasi WhatsApp, dikutip dari laman faq.whatsapp.com.

Cara Mengunci WhatsApp untuk Pengguna Android

1. Buka WhatsApp, ketuk Opsi lainnya atau tanda titik tiga di bagian atas kanan.

2. Buka Setelan, dan ketuk Akun, kemudian pilih opsi Privasi.

3. Gulir ke bawah kemudian pilih Kunci sidik jari.

4. Untuk mengaktifkan, ketuk panel aktifkan di sebelah kanan Buka kunci dengan sidik jari.

5. Selanjutnya sentuh sensor sidik jari untuk mengonfirmasi sidik jari.

6. Anda dapat memilih jangka waktu autentikasi sidik jari diminta. Bisa Segera, Setelah 1 Menit, atau Setelah 30 Menit.

7. Agar dapat melihat pesan teks di dalam notifikasi pesan baru, sebaiknya aktifkan panel Nyalakan Tampilkan di Notifikasi.

Cara Aktifkan Kunci WhatsApp dengan Touch ID atau Face ID untuk iOS

1. Buka Pengaturan WhatsApp.

2. Ketuk Akun, pilih Privasi, kemudian ketuk opsi Kunci Layar.

3. Nyalakan Perlu Touch ID atau Perlu Face ID.

4. Pilih berapa lama WhatsApp berada dalam mode siaga sebelum Touch ID atau Face ID diperlukan untuk membuka.

Demikianlah cara mengunci aplikasi WhatsApp di perangkat Android dan iOS. 

HENDRIK KHOIRUL MUHID
Baca juga : Salah Satu Fitur Baru WhatsApp Reaksi Status: Apa Uniknya?

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung.






Rekomendasi Berita

Pengamat: Disinformasi Aplikasi Penyadapan Social Spy WhatsApp Masif

14 jam lalu

Cara mengunci aplikasi wa di iphone
Pengamat: Disinformasi Aplikasi Penyadapan Social Spy WhatsApp Masif

Pada kasus Social Spy WhatsApp, puluhan domain Indonesia .id, .co.id dan .or.id secara serentak menyebarkan disinformasi.


Indonesia Dapat Akses Fitur WhatsApp Business Search Lebih Dulu

14 jam lalu

Cara mengunci aplikasi wa di iphone
Indonesia Dapat Akses Fitur WhatsApp Business Search Lebih Dulu

Fitur Business Search WhatsApp akan diluncurkan secara bertahap mulai 10 Oktober dan akan tersedia untuk pengguna Android di Indonesia terlebih dulu.


Intel Umumkan Unison, Aplikasi Baru Sambungkan PC dengan 4 Fitur Ponsel

1 hari lalu

Cara mengunci aplikasi wa di iphone
Intel Umumkan Unison, Aplikasi Baru Sambungkan PC dengan 4 Fitur Ponsel

Pemilik PC akhirnya bisa mendapatkan pesan notifikasi ataupun teks yang datang ke ponsel. Rilis terbatas di laptop Intel Evo milik Acer, HP, Lenovo.


Apa Saja Keunggulan Truecaller dan GetContact, Si Pelacak Nomor Telepon?

2 hari lalu

Cara mengunci aplikasi wa di iphone
Apa Saja Keunggulan Truecaller dan GetContact, Si Pelacak Nomor Telepon?

Apakah itu aplikasi Truecaller dan GetContact? Apa kelebihan keduanya dalam melacak nomor telepon yang dianggap spam?


3 hari lalu

Cara mengunci aplikasi wa di iphone
Bakal Fitur Baru Whatsapp Call Links, Simak Kegunaannya

Fitur ini berfungsi untuk siapa saja di WhatsApp, bahkan jika mereka tidak ada dalam daftar kontak.


Kasus Mahsa Amini: Iran Blokir WhatsApp dan Instagram Demi Pembungkaman Demonstran?

6 hari lalu

Cara mengunci aplikasi wa di iphone
Kasus Mahsa Amini: Iran Blokir WhatsApp dan Instagram Demi Pembungkaman Demonstran?

Blokir dilakukan di tengah meluasnya aksi demonstrasi di Iran atas kematian Mahsa Amini. Kebijakan disinyalir sebagai upaya mengekang gerakan protes.


Google Sedang Bersiap Migrasikan Asisten dan Kalender ke Tasks

8 hari lalu

Cara mengunci aplikasi wa di iphone
Google Sedang Bersiap Migrasikan Asisten dan Kalender ke Tasks

Saat membuat reminder menggunakan Google Assistant, pengguna akan melihat pemberitahuan pop-up di ponsel atau komputer, meminta siapkan Tasks.


Demo Menentang Kematian Mahsa Amini Meluas, Iran Blokir Internet dan Instagram

8 hari lalu

Cara mengunci aplikasi wa di iphone
Demo Menentang Kematian Mahsa Amini Meluas, Iran Blokir Internet dan Instagram

Jumlah korban tewas dalam unjuk rasa memprotes kematian Mahsa Amini bertambah, Iran mulai memblokir Internet, Instagram dan Whatsapp


Pembaruan di Telegram Bisa Bikin Status Pakai Animasi Emoji

12 hari lalu

Cara mengunci aplikasi wa di iphone
Pembaruan di Telegram Bisa Bikin Status Pakai Animasi Emoji

Sayangnya banyak pembaruan dibuat eksklusif untuk pengguna Telegram Premium alias berbayar.


iOS 16 Akhirnya Tambahkan Persentase Baterai ke 4 Model iPhone

15 hari lalu

Cara mengunci aplikasi wa di iphone
iOS 16 Akhirnya Tambahkan Persentase Baterai ke 4 Model iPhone

Saat iOS 16 diluncurkan, fitur persentase baterai tidak termasuk iPhone 13 mini, iPhone 12 mini, iPhone XR, atau iPhone 11.


Bagaimana mengunci wa di iPhone?

Pertama, cara mengunci WhatsApp menggunakan PIN di Android dan iPhone:.
Buka WhatsApp..
Klik ikon titik tiga vertikal di sebelah kanan..
Pilih Setelan atau Setting..
Pilih Akun atau Account..
Pilih Privasi atau Privacy..
Pilih Kunci sidik jari..
Masukkan sidik jari..
Keamanan WhatsApp lebih terjamin..

Bagaimana cara mengunci aplikasi WhatsApp?

Mengunci WhatsApp pada Android Masuk ke aplikasi WhatsApp, lalu buka menu 'Settings'. Pilih 'Account', lalu masuk ke 'Privacy'. Scroll ke bawah sampai menemukan pilihan 'Fingerprint lock'. Lalu, aktifkan toggle 'Unlock with fingerprint' dan klik 'Set up'.

Bagaimana cara mengunci wa dengan pola?

Cara Mengunci WhatsApp di HP Samsung.
Buka menu “Setelan” di HP Samsung..
Cari dan pilih “Advanced Features”..
Buka pilihan “App Lock”..
Tekan “On” untuk mengaktifkan fitur App Lock..
Anda akan dibawa ke halaman penguncian..
Tentukan pola untuk mengunci aplikasi..
Selanjutnya, cari aplikasi WhatsApp..

Apakah WhatsApp bisa dikunci?

Buka pengaturan > keamanan > privasi dan enkripsi aplikasi. Atur cara penguncian WA; bisa menggunakan pola atau PIN. Aktifkan penguncian WA. Selesai.