Cara membuat patung dari tepung terigu yang mudah

Sumber : //www.duniaq.com/cara-membuat-patung-dari-kayu-gypsum-dan-tepung/

Tepung adalah salah satu bahan yang sangat mudah kita jumpai di daerah sekitar. Sebelum membuat patung dari bahan tepung ini juga ada beberapa alat dan bahan yang perlu disediakan.

Peralatan dan Perlengkapan untuk Membuat Patung dari Tepung

  • Tepung beras
  • Tepung terigu
  • Tepung kanji
  • Lem kayu (bisa juga menggunakan lem fox)
  • Wadah (bisa gunakan botol plastik atau bahan yang lain)
  • Cat warna

Langkah-langkah Membuat Patung dari Tepung

Setelah semua bahan dan alat disediakan maka langkah selanjutnya yakni mengikuti beberapa langkah penting berikut ini.

  1. Buatlah terlebih dahulu gambar/pola awal pembuatan patung yang akan kita desain. Sebelum mulai praktek, pastikan semua aksesoris yang dikenakan untuk dilepaskan terlebih dahulu.
  2. Siapkan wadah (bisa gunakan botol plastik atau bahan yang mudah untuk ditemukan disekitar), kemudian masukkan ketiga jenis tepung tersebut kedalam satu wadah.
  3. Campurkan ketiga adonan tersebut hingga merata.
  4. Setelah ketiga bahan tersebut tercampur rata, kemudian campurkan lem kayu sebagai bahan perekat dari tepung sehingga menjadi padat dan tidak mudah rapuh. Aduk semuanya hingga menjadi seperti lilin.
  5. Setelah membentuk seperti bahan lilin, maka langkah finalnya adalah mulai memahat dan membentuk bahan tersebut sedetail mungkin dan memberikan sedikit sentuhan warna untuk hasil yang maksimal.

Video yang berhubungan

Postingan terbaru

LIHAT SEMUA