Campuran berikut ini yang dapat membentuk larutan penyangga adalah ….

Campuran berikut yang dapat membentuk larutan penyangga adalah …. 

    A.   HCl dan KCl

    B.    HCN dan NaCN

    C.    NH4OH dan NaOH

    D.   CH3COOH dan HCOONa

    E.    NaOH dan KCl

Pembahasan:

Larutan penyangga diperoleh dari campuran asam lemah dengan basa konjugat atau basa lemah dengan asam konjugatnya.

Dari opsi yang diberikan, yang dapat membentuk larutan penyangga adalah HCN (asam lemah) dan NaCN (garam/basa konjugatnya).

----------------#----------------

Jangan lupa komentar & sarannya

Email:

Kunjungi terus: masdayat.net OK! 😁

Newer Posts Older Posts

c. 100 ml NaCN 0,1 M + 100 ml HCN 0,1 M

Pembahasan

Sistem atau larutan penyangga/buffer adalah campuran yang terdiri dari

  • asam lemah dengan garamnya (sebagai pasangan basa konjugasi);
  • basa lemah dengan garamnya (sebagai pasangan asam konjugasi).

Larutan penyangga terbentuk dengan melihat reaksi yang terjadi antara:

  • asam lemah berlebih dengan basa kuat, atau
  • basa lemah berlebih dengan asam kuat.

Maksud dari berlebih ini adalah jumlah mol pereaksi elektrolit lemah lebih banyak dari jumlah mol pereaksi elektrolit kuat. Karena berlebih maka terdapat sisa pereaksi elektrolit lemah.

Namun, apabila kita menemukan jumlah mol kedua pereaksi adalah sama, dari reaksi yang sudah setara koefisiennya, maka terbentuk garam yang terhidrolisis sebagian.

Untuk mengetahui jumlah mol pereaksi, kita gunakan rumus berikut ini:

Campuran berikut ini yang dapat membentuk larutan penyangga adalah ….
Campuran berikut ini yang dapat membentuk larutan penyangga adalah ….

Mari kita selidiki satu persatu di setiap opsi yang tersedia.

a. 100 ml NaOH 0,1 M + 100 ml HCl 0,1 M

NaOH + HCl → NaCl + H₂O (setara)

  • NaOH atau natrium hidroksida sebagai basa kuat.
  • HCl atau asam klorida sebagai asam kuat.
  • Jumlah mol NaOH = (0,1)(100) = 10 mmol
  • Jumlah mol HCl = (0,1)(100) = 10 mmol

NaOH + HCl → NaCl + H₂O (setara)

Reaksi antara kedua jenis asam dan basa kuat ini tidak dapat membentuk larutan penyangga. Reaksi ini adalah reaksi penetralan dengan nilai pH akhir sama dengan 7. Hal ini dikarenakan kedua zat tepat habis tak bersisa dengan jumlah mol keduanya sama pada reaksi yang setara.

- - - - - - - - - -

b. 100 ml NaOH 0,1 M + 100 ml NaCN 0,1 M

  • NaOH atau natrium hidroksida sebagai basa kuat.
  • NaCN sebagai garam yang terbentuk dari reaksi NaOH dan HCN. Asam sianida atau HCN adalah asam lemah.
  • Reaksi di atas tidak dapat membentuk larutan penyangga sebab garam NaCN tidak dicampur dengan HCN sebagai asam lemahnya.

- - - - - - - - - -

c. 100 ml NaCN 0,1 M + 100 ml HCN 0,1 M

  • NaCN atau natrium sianida sebagai garam yang terbentuk dari reaksi NaOH dan HCN.
  • HCN sebagai asam lemah.

Campuran inilah yang dapat membentuk larutan penyangga, sebab asam lemah HCN membentuk sistem buffer bersama dengan garam NaCN sebagai pasangan basa konjugasi.

  • HCN sebagai asam konjugasi
  • NaCN sebagai basa konjugasi, yaitu ion CN⁻

- - - - - - - - - -

d. 100 ml NH₄OH 0,1 M + 50 ml H₂SO₄ 0,1 M

  • NH₄OH atau amonium hidroksida sebagai basa lemah
  • H₂SO₄ atau asam sulfat sebagai asam kuat
  • Jumlah mol NH₄OH = (0,1)(100) = 10 mmol  
  • Jumlah mol H₂SO₄ 0 = (0,1)(50) = 5 mmol

         2NH₄OH + H₂SO₄ → (NH₄)₂SO₄ + 2H₂O (setara)

Mula       10              5               -                 -

Reaksi     10              5                5              5

Akhir       -                -                 5              5

Kedua pereaksi tepat habis tak bersisa, dengan demikian campuran tersebut menghasilkan garam yang terhidrolisis sebagian yakni amonium sulfat (NH₄)₂SO₄ sebagai garam bersifat asam (pH < 7).

- - - - - - - - - -

e. 100 ml K₂SO₄ 0,1 M + 50 ml H₂SO₄ 0,1 M

K₂SO₄ dan H₂SO₄ keduanya merupakan garam yang tidak terhidrolisis sebab masing-masing terbentuk dari reaksi asam kuat dan basa kuat yang tepat bereaksi. Reaksi di atas tidak dapat membentuk larutan penyangga.

Pelajari lebih lanjut

_ _ _ _ _ _ _ _ _ _

Detil jawaban

Kelas: XI

Mapel: Kimia

Bab: Larutan Buffer

Kode: 11.7.8

#AyoBelajar

Campuran berikut ini yang dapat membentuk larutan penyangga adalah ….

    Larutan penyangga terbentuk dari campuran asam/basa lemah dengan basa/asam konjugasinya. Oleh karena memiliki komponen asam dan basa, maka larutan penyangga mampu mempertahankan pH-nya, jika ditambahkan sedikit asam atau sedikit basa atau diencerkan.

Cara pembuatan larutan penyangga terdapat dua cara:

  1. Tanpa reaksi, asam/basa lemah ditambah dengan garamnya.
  2. Dengan reaksi, asam/basa lemah direaksikan dengan basa/asam kuat dimana asam/basa lemah bersisa.

    Berdasarkan pilihan jawaban di atas, maka campuran yang dapat membentuk suatu larutan penyangga adalah campuran NaCN dan HCN. Senyawa HCN adalah asam lemah dan NaCN mengandung ion  yang merupakan basa konjugasi dari HCN.

Jadi, jawaban yang benar adalah C