Bagaimanakah Teknik melakukan gerak back up?

Foto ini mungkin mengganggumu, apakah tetap ingin melihat?

Lihat
Bagaimanakah Teknik melakukan gerak back up?
Ilustrasi Gerakan Back Up

Ada banyak cara yang bisa dilakukan agar otot perut dan punggung menjadi lebih kuat. Salah satunya adalah dengan gerakan yang disebut dengan back up.

ADVERTISEMENT

Olahraga ini pun terbilang mudah untuk dilakukan. Namun, yang perlu diketahui cara melakukan back up tidak bisa dilakukan sembarangan. Hal ini dilakukan agar terhindari dari cidera selama yang justru bisa mengganggu fungsi otot-otot tubuh.

Lalu, bagaimana cara melakukan back up yang baik?

Cara Melakukan Back Up

1. Sikap Awal

Sikap awal pada gerakan back up adalah dengan posisi tidur tengkurap di atas matras atau alas olahraga. Pastikan badan dan kedua kaki dalam posisi lurus.

Lalu tekuk kedua siku hingga ujung tangan memegang masing-masing pelipis kiri dan kanan.Kamu juga bisa mengaitkan kedua tanganmu ke belakang kepala.

2. Gerakan Back Up

Lalu angkatlah tubuh bagian depan ke atas sampai dada terangkat dan tidak menyentuh permukaan matras. Kamu bisa menggunakan kedua tangan yang diletakkan di belakang kepala untuk mendorong dada dan kepala ke atas.

ADVERTISEMENT

Pastikan kedua kaki tetap lurus di posisi awal. Kamu bisa meminta bantuan temanmu untuk menahannya.

3. Turunkan Badan

Setelah itu, perhatikanlah posisi badan ketika menurunkan badan. Lakukan perlahan agar bisa kembali ke posisi semula.

Jangan lupa untuk bernapas dengan teratur agar proses latihan back up berjalan dengan baik.

4. Ulangi Gerakan

Setelah bisa melakukan beberapa gerakan tadi dengan baik, kamu bisa mengulangi gerakan back up secara bertahap. Namun, pastikan tetap melakukannya sesuai porsi, jika berlebihan bisa saja kamu cidera.

Manfaat Melakukan Back Up

1. Membentuk Otot Tubuh

Gerakan back up sangat cocok dilakukan jika kamu ingin membentuk otot tubuh di bagian perut, punggung dan lengan. Karena untuk melakukan gerakan back up, otot-otot tersebutlah yang harus bekerja paling keras.

ADVERTISEMENT

2. Memperbaiki Postur Tubuh

Dengan melakukan gerakan back up secara rutin, kamu bisa mendapatkan postur tubuh yang ideal. Perlahan postur idealmu akan terbentuk dan menjadikanmu semakin percaya diri.

3. Menjaga Kebugaran Tubuh

Sebenarnya hampir semua jenis olahraga bisa menjaga kebugaran tubuh, termasuk gerakan back up. Terlebih ketika melakukan back up kamu melatih beberapa bagian otot secara keras.

Hal tersebut bisa menjaga kebugaran tubuh mu dan meningkatkan kualitas tidur agar lebih baik.

(ANH)