Bagaimana cara mengetahui ikan cupang jantan siap kawin?

Perikanan Diskusi Perikanan

Indukan ikan yang sudah dapat dikawinkan adalah indukan yang sudah memasuki fase gonad. Apa saja iri-ciri indukan cupang yang sudah siap untuk dikawinkan ?

Menurut saya, untuk mengetahui indukan ikan cupang yang sudah siap untuk dikawinkan, bisa dilihat dari ciri-ciri ikan cupang siap kawin.

Ciri-ciri indukan ikan cupang jantan yang siap kawin:

  • Usianya sudah mencapai 4 – 8 bulan
  • Gerakannya lincah dan sangat agresif
  • Bentuk badan panjang
  • Warna sirip terang dan panjang

Ciri-ciri indukan cupang betina yang siap kawin:

  • Usianya sudah mencapai 3-4 bulan
  • Gerakannya lamban dan tidak agresif
  • Warna sirip tidak menarik, terlihat kusam dan pendek
  • Perutnya terlihat buncit
  • Bentuk badannya membulat

Jika kedua indukan ikan cupang, yaitu indukan jantan dan indukan betina sudah terlihat seperti ciri-ciri diatas pemijahan atau perkawinan siap dilakukan.

Sumber:
//mitalom.com/cara-budidaya-ikan-cupang-yang-baik-dan-benar/

Ciri-ciri Betina siap kawain adalah dilihat dari besarnya perut betina. Apabila sudah terlihat membesar maka ikan tersebut sudah siap dikawinkan.

Sedangkan Kematangan gonad dari ikan cupang Jantan dilihat dari banyaknya bintik hitam yang terdapat pada sirip punggung jantan.

Umur cupang yang siap untuk melakukan pemijahan adalah 6-7 bulan.

Menurut George (2009), seleksi induk untuk pemijahan akan menentukan hasil panen. Seleksi induk dapat dilakukan dengan cara memilih calon induk yang berkualitas, yaitu :

  • Ikan yang memiliki ketahanan fisik dan mental yang baik,
  • Pangkal ekor tebal dan lebar, sehat,
  • Gerakan lincah dan tidak cacat.
  • Respon musuh, respon terhadap pakan, matang,
  • Umur diatas tujuh bulan.

Tingkat Kematangan Gonad

Pengamatan kematangan gonad dapat dilakukan dengan berbagai cara,antara lain dengan membuat irisan gonad dan diamati struktur histologisnya, melihat morfologi gonad secara visual.

  • Pengamatan morfologi gonad pada ikan betina berupa : bentuk ovarium, besar-kecilnya ovarium, pengisian ovarium dalam rongga tubuh, warna ovarium, halus-tidaknya ovarium, secara umum ukuran telur dalam ovarium, kejelasan bentuk dan warna telur dengan bagian-bagiannya, ukuran (garis tengah) telur, dan warna telur.

  • Pengamatan morfologi gonad pada ikan jantan berupa : bentuk testis, besar-kecilnya testis, pengisian testis dalam rongga tubuh, warna testis, keluar-tidaknya cairan dari testis (dalam keadaan segar) (Effendie, 1979).

Menurut Holden dan Rait (1974), tingkat kematangan gonad (TKG) secara umum adalah sebagai berikut: TKG I (immature), TKG II (maturing), TKG III (maturing ripe), TKG IV (ripe), dan TKG V (spent) dengan deskripsi dalam Tabel berikut ini,

Tabel Tingkat Kematangan Gonad secara umum (Holden dan Rait, 1974).

TKG Tahapan Visual Miskroskopis
I Immature Ovari kecil dan testis 1/3 dari rongga badan, bentuk telur oval. Warna ovari merah muda, transparan, testis keputihan Telur kecil, tidak nampak oleh mata telanjang, diameter 1-16 cm, transparan.
II Maturing Ovari kecil dan testis 1/2 dari rongga badan, memanjang. Warna ovari merah muda, transparan, testis keputihan agak simetris Telur tidak tampak oleh mata telanjang, telur jernih, ukuran diameter 10-21 m
III Maturing ripe Ovari kecil dan testis 1/2- 2/3 dari rongga badan, kanan dan kiri gonad tidak simetris. Warna ovari kuning,tampak granula dan pembuluh darah di permukaan, testis warna keputihan Telur tampak buram tidak transparan, ukuran diameternya 29-52 m
IV Ripe Ovari dan testis 2/3 sampai penuh dalam rongga badan, warna orange- merah muda, pembuluh darah di permukaan, testis abu-abu dan lembut Telur masak semi transparan, ukuran diameternya 45-70 m.
V Spent Ovari dan testis 2/3 sampai penuh dalam rongga badan, warna orange- merah muda, pembuluh darah di permukaan, testis abu-abu dan lembut. Telur masak semi transparan, ukuran diameternya 51-93 m.

Fekunditas (Jumlah telur) ikan cupang, dapat ditentukan berdasrkan pengaruh umur, dan pakan yang diberikan. Jumlah telur semakin meningkat dengan bertambahnya umur. Umur ikan menentukan tingkat kematangan gonad dan jumlah telurnya. Keberadaan pigmen diduga juga mempengaruhi fekunditas.

Ciri-ciri utama dari ikan cupang yang siap kawin yaitu ikan jantan akan membuat semacam gelembung-gelembung udara di permukaan air. Sedangkan ikan betina yang siap kawin bisa dilihat dengan adanya titik putih di permukaan perut bagian bawahnya. Apabila Anda telah melihat kedua tanda ini pada calon ikan indukan, maka ikan-ikan tersebut berarti sudah siap untuk dikawinkan.

Ikan cupang jantan yang telah siap memijah pun biasanya tampak lebih agresif daripada biasanya, warna tubuhnya lebih mengkilap, dan munculnya tanda berwarna kemerah-merahan di bagian penutup insang. Sementara itu pada ikan berjenis kelamin betina yang siap memijah memiliki garis putih vertikal di tubuhnya dan warna kemerah-merahan di insangnya. Bagian depan lubang genital ikan tersebut pun terlihat menonjol dan ditutupi titik putih yang diduga kuat merupakan bakal telur.

Faktor usia pun menentukan tingkat keberhasilan proses pemijahan pada ikan cupang. Ikan yang akan digunakan sebagai calon induk wajib berumur sekurang-kurangnya 4-6 bulan tergantung varietas. Sebenarnya ikan cupang yang umurnya kurang dari rentang usia tersebut bisa melakukan pemijahan, tetapi hasilnya tidak memuaskan. Semakin bertambah usia ikan cupang, semakin meningkat pula tingkat kematangan organ reproduksinya.

Saya mau nanya, saya punya ikan cupang 2 ekor. Yang satu cirinya sering mengeluarkan gelembung dan dibawah nya tidak ada bintik putih, yang kedua mengeluarkan gelembung tapi d bawahnya ada bintik putih. Pertanyaan saya, dari kedua ikan cupang itu berjenis kelamin laki-laki atau perempuan??
Makasih

Ilustrasi Ciri Ikan cupang jantan siap kawin /Pixabay/ Rethinktwice

MALANG TERKINI - Ikan cupang jantan memiliki keistimewaan lain dibandingkan dengan ikan cupang betina, yaitu pada saat mereka kawin.

Ikan cupang jantan bertugas membuat gelembung-gelembung, yang nantinya akan digunakan sebagai sarang. Sarang ini nantinya akan digunakan untuk menaruh telur-telur ikan cupang.

Bagi peternak pemula yang masih belum memahami karakteristik ikan cupang biasanya masih kesulitan membedakan ikan cupang siap kawin dan ikan cupang yang belum siap kawin.

Baca Juga: Ciri-ciri Ikan Cupang Sudah Bertelur, Penting Diketahui Peternak Pemula

Dilansir dari kanal Youtube Ikan Cupang Channel yang diunggah pada tanggal 20 Februari 2021 dengan judul ‘Cara Beternak Ikan Cupang Hias Tanpa Daun Ketapang dan Garam’.

>

Ikan cupang yang siap kawin memiliki ciri-ciri khusus. Berikut ini ciri-ciri ikan cupang jantan yang siap kawin:

1. Ikan cupang berusia di atas 4 bulan

Ikan cupang yang sudah memasuki masa kawin adalah ikan cupang yang berusia di atas 4 bulan (5 bulan akan lebih baik).

Jangan terburu-buru mengawinkan ikan cupang, bila masih di bawah usia 4 bulan lebih baik tunda terlebih dahulu karena akan mempengaruhi ke hasil perkawinannya.

Sumber: Youtube Ikan Cupang Channel

Ciri Ciri Ikan Cupang Jantan Siap Kawin – Salah satu hobi yang bisa dijadikan sebagai ladang bisnis yaitu beternak ikan hias satu ini. Jika usaha mengembangbiakkan dilakukan dengan tahapan yang benar, maka akan mendapatkan hasil yang baik pula.

Dalam beternak, pemilihan jenis kelamin jantan dan betina adalah salah satu penentu keberhasilan. Salah pengetahuan mengenai ternak ikan hias, maka bisa salah memilih untuk dijadikan indukan, tentunya berakibat kegagalan.

Kesiapan untuk melakukan perkawinan baik pejantan serta betina sangat berpengaruh. Tanpa kesiapan diantara keduanya untuk kawin, maka pemijahan bisa saja gagal.

Nah maka dari itu, pastikan kalian memiliki cukup ilmu untuk mengetahui usia calon indukan paling tepat. Sebab, jika kalian ingin mencarinya yaitu bisa dilihat dari ciri-cirinya, baik fisik ataupun perilaku.

Ciri Ciri Ikan Cupang Jantan Siap Kawin

Terdapat beberapa ciri-ciri menandakan pejantan siap kawin, terutama untuk berjenis kelamin jantan. Supaya kalian bisa mengetahui dengan pasti, maka silahkan kalian bisa simak baik-baik pada ulasan berikut ini.

1. Usia Minimal Lebih dari 4 Bulan

Langkah pertama untuk melihat ciri-ciri siap kawin yaitu dengan ikan sudah berumur 6 bulan, tidak lebih dari 14 bulan. Pilih jenis pemilik warna sama, yaitu warna cerah serta tidak dalam keadaan cedera.

Untuk mendapatkan hasil maksimal, maka lebih baiknya kalian memilih calon induk memiliki ciri berkualitas. Dengan menggunakan male dengan ciri fisik sudah berusia tersebut, maka terdapat kemungkinan akan berhasil, serta mendapatkan banyak telur dari calon indukan betina.

Jadi, cirinya yaitu semakin matang usia, maka dapat memungkinkan kualitas telur akan lebih baik. Sehingga, saat nantinya telur berubah menjadi burayak, maka akan membuatnya lebih tangguh atau tidak mudah mati.

2. Ukuran Tubuh Lebih Memanjang

Kemudian, jika dilihat dari ukuran tubuh penjantan siap kawin yaitu memiliki ciri dengan panjang kurang lebih 3 hingga 5 cm. Ukuran tersebut juga memiliki kegunaan untuk dapat memijah secara maksimal.

Pada saat kalian sudah menemukan calon indukan jantan, pastikan kembali ciri postur tubuh calon betina lebih kecil, jika dibandingkan dengan si jantan.

Hal tersebut terkait ciri-ciri yaitu bertujuan supaya si jantan tidak kesulitan pada saat melilit bagian perut betina. Sehingga, telur di dalam pertut betina bisa keluar semua.

3. Warna Sirip Terang dan Panjang

Terdapat beberapa ciri-ciri lainnya yaitu terletak pada perubahan pigment warna siripnya nampak lebih terang. Ciri lainnya yaitu pejantan terlihat memiliki ekor panjang serta berwarna menyala.

Hal tersebut juga bisa dijadikan ciri fisik bahwa calon male sudah siap kawin. Selanjutnya hanya kalian bisa menjadikan ikan jantan tersebut sebagai calon indukan berkualitas.

Selain itu, ciri tersebut menandakan male sudah siap kawin, keindahan sisik serta warnanya sendiri juga dapat dijadikan daya tarik tersendiri terhadap lawan jenis pastinya.

4. Memiliki Mental Bagus

Ciri-ciri jantan sudah siap kawin selanjutnya yaitu terlihat dari mentalnya. Jika memiliki mental bagus, maka dapat diartikan bahwa sudah siap melakukan perkawinan.

Jika sudah memiliki mental bagus, maka dapat memungkinkan untuk lebih cepat melakukan proses perkawinan. Semakin cepat proses pemijahan dilakukan oleh si jantan, maka akan dapat memungkinkan kalian akan mendapatkan telur berjumlah lebih banyak serta berkualitas.

5. Sering Membuat Sarang Gelembung

Ikan jantan siap dikawinkan yakni memiliki ciri lebih rajin membuat gelembung di dasar permukaan air. Semakin banyak gelembung dihasilkan, maka semakin berkualitas pula induk jantan tersebut.

Gelembung tersebut dapat dikatakan menjadi ciri menandakan bahwa male sudah siap kawin. Kemudian, nantinya telur akan diletakan diantara gelembung, sebelumnya sudah dibuat oleh pejantan tersebut.

Nantinya akan menjaga burayak hingga usianya mandiri. Sifat tanggung jawab tersebut merupakan salah satu ciri menandakan bahwa induk jantan tersebut memiliki kualitas mental bagus.

6. Dalam Keadaan Sehat dan Lincah

Ciri terakhir yaitu calon male memiliki gerakan cukup lincah, serta nafsu makannya tinggi. Dengan begitu, maka dapat dipastikan calon induk dalam keadaan sehat.

Serta tidak sedang mengalami stress, bisa juga dibilang jantan sudah merasa nyaman dengan kondisi air serta lingkungan sekitar. Jika sudah beradaptasi, maka dapat dijadikan sebagai ciri khas seperti sudah ingin melakukan suatu perkawinan.

Cara Memilih Indukan Berkualitas

Setelah kalian mengetahui ciri-ciri jantan siap kawin, maka selanjutnya bisa simak mengenai bagaimana caranya memilih calon induk berkualitas. Ciri-ciri indukan berkualitas adalah sebagai berikut.

  • Ciri pertama yaitu memiliki tubuh sehat, tidak cacat fisik, berasal dari genotip berkualitas.
  • Ekor sirip memanjang, mengembang seperti kipas juga bisa dijadikan sebagai ciri fisik male siap kawin.
  • Ciri fisik selanjutnya adalah memiliki warna sisiknya cerah mengkilap.
  • Bentuk badan memanjang serta ramping.
  • Dasi lebih memanjang.
  • Usia 5 hingga 6 bulan.
  • Ciri fisi male siap kawin yaitu terdapat garis putih vertikal dibagian insang.
  • Bagian perut membesar.
  • Gerakanya lincah, juga bisa dijadikan ciri jantan siap kawin.
  • Titik putih di bagian perut terlihat menonjol.

Itulah beberapa ciri dari calon indukan jantan, dapat dipastikan memiliki kualitas bagus. Kemudian, usianya sudah matang atau siap kawin dengan indukan betina dalam satu wadah pemijahan.

Pemilihan usia ini dapat membantu kalian untuk mencapai keberhasilan. Dapat dipastikan pula indukan jantan akan melindungi telur-telurnya lalu merawat hingga anakannya mandiri.

Kesimpulan

Jadi, setelah kalian sudah menemukan calon indukan sesuai ciri-ciri diatas atau sudah siap kawin, maka selanjutnya kalian bisa langsung melakukan tahapan beternak. Pastikan kalian menyiapkan TEMPAT BREEDING IKAN CUPANG terlebih dahulu.

Lakukan tahapan beternak ikan cupang supaya kalian bisa mendapatkan hasil lebih maksimal. Itulah beberapa informasi dari cupangbetta.id mengenai ciri-ciri jantan siap kawin. Terimakasih dan semoga bermanfaat.

Video yang berhubungan

Postingan terbaru

LIHAT SEMUA