Bagaimana agar perbedaan sifat dan kebiasaan tidak menimbulkan masalah

Hal Baik dan Tidak Baik Jika Terdapat Perbedaan Sifat dan Kebiasaan Tiap Orang

Oriflameid | Maret 14, 2021 | Pelajaran SD Kelas 3 | Tidak ada komentar

Diskusikan dengan temanmu mengenai hal baik dan tidak baik yang mungkin terjadi jika terdapat perbedaan sifat dan kebiasaan dari tiap orang! Pembahasankunci jawaban tema 7 kelas 3 halaman 57, tepatnya pada materi pembelajaran 6 subtema 1 Perkembangan Teknologi Produksi Pangan di buku tematik siswa revisi 2018.

Pembahasan kali ini merupakan lanjutan tugas sebelumnya, di mana kalian telah mengerjakan soal tentang Jika air di gelas dituangkan ke dalam panci, lingkari volume air yang lebih banyak.Sudah mengerjakannya kan? Jika belum, silahkan buka link tersebut!

Ayo Berdiskusi

Bagaimana agar perbedaan sifat dan kebiasaan tidak menimbulkan masalah

Bacalah teks bacaan berikut!

Setelah membuat tempe, Siti dan teman-teman akan mengolah tempe yang sudah jadi. Mereka membayangkan menu masakan yang akan dibuat dari tempe. Siti ingin membuat tempe balado karena Siti suka pedas. Edo ingin membuat semur tempe karena Edo suka rasa manis. Lani ingin membuat tempe asam manis karena Lani suka rasa asam dari saus tomat. Beni, Dayu, dan Udin, lebih suka tempe yang digoreng. Rasanya asin dan gurih.

Siti memaksa ingin membuat tempe balado. Demikian pula, Edo tetap bertahan ingin membuat semur tempe. Karena tidak ada yang mau mengalah, hampir saja tempe tidak jadi diolah. Keinginan setiap orang berbeda-beda. Jika setiap orang memaksakan kehendak, akan terjadi pertengkaran.

Akhirnya, Siti dan kawan-kawan berdiskusi untuk menentukan jenis masakan yang akan dibuat. Siti tidak ingin memaksakan kehendak. Siti paham bahwa tidak semua orang suka pedas. Siti memiliki tenggang rasa terhadap teman-temannya. Begitu pula Edo dan Lani, mereka tidak memaksakan keinginan pribadi. Dari hasil diskusi, semua sepakat untuk membuat tempe mendoan.

Perbedaan sifat dan kebiasaan dapat menimbulkan pertengkaran jika tidak ada yang mau mengalah. Sikap itu tentu saja tidak baik.Perbedaan sifatdan kebiasaan tidak akan menjadi masalah, jika bertoleransi terhadap sifat dan kebiasaan orang lain.

Tenggang rasa adalah sikap mau memahami keadaan orang lain.

Diskusikan dengan temanmu mengenai hal baik dan tidak baik yang mungkin terjadi jika terdapat perbedaan sifat dan kebiasaan dari tiap orang!

Jawaban hasil diskusi:

Hal yang baik dan hal buruk adanya perbedaan sifat dan kebiasaan tiap orang:

  1. Dengan adanya perbedaan sifat dan kebiasaan tiap orang memunculkan sikap tenggang rasa, memahami perasaan orang lain, saling melengkapi satu sama lain, menghargai perbedaan, dan memperluas wawasan.
  2. Kemungkinan hal terburuknya adalah bisa berbeda pendapat, perang antar suku, memicu pertengkaran, memaksakan kehendak, dan tidak mau bersatu.

Baca juga pembahasan soal halaman selanjutnya dibawah ini:

Ayo Menulis

Amati hasil diskusi mengenai berbagai akibat dari adanya perbedaan sifat dan kebiasaan pada setiap orang! Tuliskan kembali sikap yang perlu ditiru dan dihindari jika terdapat perbedaan pada tabel berikut!

  1. Muncul sikap tenggang rasa
  2. Berbeda pendapat
  3. Perang antar suku bangsa
  4. Memahami perasaan orang lain
  5. Saling melengkapi satu sama lain
  6. Memicu pertengkaran
  7. Menghargai perbedaan
  8. Memaksakan kehendak
  9. Memperkaya wawasan
  10. Tidak mau bersatu

Tuliskan kembali sikap yang perlu ditiru dan dihindari jika terdapat perbedaan pada tabel berikut!

Jawaban: buka DISINI.

Demikian pembahasan kunci jawaban tema 7 kelas 3 SD/MI di buku tematik siswa halaman 57. Semoga bermanfaat dan berguna bagi kalian. Kerjakan juga soal lain pada materi pembelajaran 6 subtema 1 Perkembangan Teknologi Produksi Pangan. Terimakasih, selamat belajar!

  • Bagaimana agar perbedaan sifat dan kebiasaan tidak menimbulkan masalah
    Apa Arti dari Pangan? Kunci Jawaban Tema 7 Kelas 3 Halaman 7
  • Bagaimana agar perbedaan sifat dan kebiasaan tidak menimbulkan masalah
    Tuliskan Ringkasan Informasi Dari Teks Tersebut Halaman 135 Tema 7 Kkelas 3
  • Bagaimana agar perbedaan sifat dan kebiasaan tidak menimbulkan masalah
    Temukan Arti Dari Syair Lagu Garuda Pancasila dan Tuliskan! Halaman 17 Tema 8 Kelas 3
  • Bagaimana agar perbedaan sifat dan kebiasaan tidak menimbulkan masalah
    Faktor Apa Saja yang Mempengaruhi Pertumbuhan Ayam | Kelas 3 SD