Apa yang melatar belakangi kebangkitan nasional dalam melawan penjajah?

Munculnya pergerakan nasional di Indonesia disebabkan oleh 2 faktor, yaitu:

  1. adanya tekanan dan penderitaan yang terus-menerus, sehingga rakyat Indonesia harus bangkit melawan penjajah,
  2. adanya rasa senasib-sepenanggungan yang hidup dalam cengkeraman penjajah, sehingga timbul semangat bersatu membentuk negara,
  3. adanya rasa kesadaran nasional harga diri, menyebabkan kehendak untuk memiliki tanah air dan hak menentukan nasib sendiri,
  4. timbulnya kaum terpelajar sebagai pelopor daripergerakan nasional. Tentunya munculnya kaum terpelajar ini tidaklepas dari politik etis,
  5. adanya romantismekejayaan masa lampau.
  1. kemenangan Jepang atas Rusia dalam perang tahun 1904-1905. Hal ini telah membangkitkan semangat bangsa-bangsa Asia, termasuk Indonesia untuk mengusir kaum penjajah,
  2. adanya pengaruh dari gerakan nasional di negara-negara lain,misalnya gerakan nasional di India,
  3. adanya All Indian National Congress 1885 dan Gandhiisme di India,
  4. adanya Gerakan Turki Muda 1908 di Turki,
  5. munculnya paham-paham baru di Eropa dan Amerika yang masuk ke Indonesia, seperti liberalisme, demokrasi, dan nasionalisme mempercepat timbulnya nasionalisme Indonesia.

Pergerakan nasional di Indonesia terus berlanjut pada upayapembentukan organisasi-organisasi yang bersifat politik maupun non-politik seperti Budi Utomo yang didirikan pada tanggal 20 Mei 1908. Adapun puncak pergerakan nasional terjadi pada tanggal 28 Oktober 1928, ditandai dengan peristiwa Sumpah Pemuda. Maka dari itu untuk mengenang jasa para pemuda ini, setiap tahunnya kita selalu memperingati setiap tanggal 20 Mei sebagai Hari Kebangkitan Nasional dan tanggal 28 Oktober sebagai Hari Sumpah Pemuda

Dengan demikian, maka jawaban yang tepat adalah A.