Apa yang dimaksud dengan jatuhan dalam pencak silat

Oleh Cuntorio

Pencak silat memiliki berbagai macam teknik dasar, salah satunya adalah teknik jatuhan, apakah yang dimaksud dengan teknik jatuhan tersebut ? dan ada berapa cara yang bisa digunakan untuk menjatuhkan lawan? semua pertanyaan tersebut akan coba kami bahas dalam tulisan berikut ini, silahkan disimak. Cekidot.

Apa yang dimaksud dengan jatuhan dalam pencak silat

Jatuhan adalah teknik menjatuhkan lawan sebagai tindak lanjut dari teknik tangkapan atau serangan langsung. Teknik jatuhan dapat dilakukan dengan menambah tenaga serangan lawan searah, merubah arah serangan lawan, menghilangkan tumpuan badan.

Jatuhan adalah usaha menjatuhkan lawan sebagai tindak lanjut dari tangkapan secara langsung. Jatuhan dapat dilakukan dengan cara:

  1. Menambah tenaga serangan lawan searah dengan; 1. Tarikan dan 2. Dorongan
  2. Menambah tenaga serangan lawan tarikan dan dorongan diawali dengan gerak elakan. Pertama tangkap tarik searah serangan dan kedua hindar kemudian dorong searah serangan.
  3. Merubah arah serangan lawan dengan; 1. Tarikan, 2. Dorongan,dan  3. Putaran.

Untuk merubah arah serangan lawan dengan tarikan, dorongan, dan putaran, dimana teknik ini didahului dengan elakan dan tangkapan.

  1. Meniadakan tumpuan badan lawan dengan: 1. Sapuan: meniadakan tumpuan badan lawan dengan sapuan usaha menjatuhkan lawan dengan cara menyapu kaki lawan menggunakan kaki. Dapat dilakukan dengan posisi tegak, rebah dan lingkar.
  2. Kaitan: Meniadakan tumpuan lawan dengan kaitan, adalah usaha untuk menjatuhkan lawan dengan cara mengait kaki lawan dengan menggunakan kaki. Dapat dilakukan dengan arah luar, dalam dan juga belakang.
  3. Angkatan: adalah meniadakan tumpuan badan lawan dengan angkatan, adalah usaha menjatuhkan lawan dengan cara mengangkat kaki lawan dengan menggunakan kaki, dilakukan dari dalam atau dari belakang.
  4. Ungkitan: Usaha meniadakan tumpuan badan lawan dengan ungkitan, adalah usaha menjatuhkan lawan dengan cara mengungkit/mengganjal kaki lawan dengan menggunakan kaki disertai dengan dorongan tangan.
  5. Guntingan: Usaha meniadakan tumpuan badan lawan, dapat juga dilaksanakan dengan guntingan, yaitu usaha menjatuhkan lawan dengan cara menggunting kaki lawan dengan menggunakan kaki. Dilakukan dengan merebahkan diri.

1. Menambah tenaga serangan lawan searah

Teknik ini dapat dilakukan dengan cara tarikan atau dorongan.

  1. Dengan cara tarikan, pertama tangkap dan tarik searah dengan serangan.
  2. Dengan cara dorongan, pertama hindar dan dorong searah dengan serangan.

2. Merubah arah serangan lawan

Teknik jatuhan ini dapat dilakukan dengan cara tarikan, dorongan, dan putaran yang didahului dengan teknik elakan atau tangkapan, yaitu:

  1. Dengan cara tarikan, pertama tangkap dan tarik ke samping atau ke bawah.
  2. Dengan cara dorongan, pertama elak dan dorong ke samping.
  3. Dengan cara putaran, pertama tangkap dan putar ke kiri atau kanan.

3. Menghilangkan tumpuan badan lawan

Teknik jatuhan dengan menghilangkan tumpuan badan lawan dapat dilakukan dengan sapuan, kaitan, angkatan, guntingan.

  1. Sapuan, yaitu menghilangkan tumpuan badan lawan dengan cara menyapu kaki lawan dengan kaki dan dapat dilakukan dengan posisi tegak, rebah dan melingkar.
  2. Kaitan adalah menghilangkan tumpuan badan lawan dengan cara mengait kaki tumpu lawan dengan menggunakan kaki. Kaitan dapat dilakukan dari arah luar, dalam dan belakang.
  3. Angkatan, adalah menghilangkan tumpuan badan dengan cara mengangkat kaki lawan dengan kaki. Angkatan dapat dilakukan dari arah dalam dan belakang.
  4. Ungkitan, adalah menghilangkan tumpuan badan lawan dengan cara mengungkit atau mengganjal kaki lawan dengan menggunakan kaki disertai dorongan lengan.
  5. Gutingan, yaitu menghilangkan tumpuan badan lawan dengan cara menggunting kaki lawan dengan menggunakan kedua kaki sambil merebahkan diri.

Itulah informasi mengenai teknik jatuhan dalam pencak silat, semoga bisa memberikan manfaat bagi teman-teman. Terima kasih.

Materi Sekolah Lengkap


PTS 10 2022


PTS 11 2022


PTS 12 2022


Daftar Materi SMP


CP


Teknik dan kombinasi gerak spesifik fas atas adalah gerak spek pemainan bola voli bertujuan untuk.

soal pjok kls 8 tengah semester 8​

Salah satu jenis tendangan adalah A taji B sangga C tebangan D tebasan.

Komponen yang sangat penting untuk meningkatkan kondisi fisik secara keseluruhan adapah kekuatan.

Bagian kaki yang menjadi tumpuan saat lari estafet adalah.

Apa yang kita lakukan pada saat orang tenggelam di danau dan posisi tersebut tidak tau berenang?.

. ceritakan secara spesifik situasi pengalaman anda saat bekerja sama dengan orang lain yang memiliki beragam perbedaan, seperti budaya, cara pandang, … latar belakang, pendidikan, cara berpikir, dll d.1. ceritakan secara spesifik situasinya? apa tujuan dari kerjasama yang terjadi? keberagaman seperti apa yang anda hadapi?

. tindakan apa yang anda lakukan ketika disuruh melakukan ahl yang tidak sesuai dengan etika dan norma dan mengapa hal tersebut anda lakukan?

Apa yang menjadi dasar pada saat melakukan gerakan lemah.

Gerakan menekuk badan seperti huruf v dapat melatih.

Teknik dan kombinasi gerak spesifik fas atas adalah gerak spek pemainan bola voli bertujuan untuk.

soal pjok kls 8 tengah semester 8​

Salah satu jenis tendangan adalah A taji B sangga C tebangan D tebasan.

Komponen yang sangat penting untuk meningkatkan kondisi fisik secara keseluruhan adapah kekuatan.

Bagian kaki yang menjadi tumpuan saat lari estafet adalah.

Apa yang kita lakukan pada saat orang tenggelam di danau dan posisi tersebut tidak tau berenang?.

. ceritakan secara spesifik situasi pengalaman anda saat bekerja sama dengan orang lain yang memiliki beragam perbedaan, seperti budaya, cara pandang, … latar belakang, pendidikan, cara berpikir, dll d.1. ceritakan secara spesifik situasinya? apa tujuan dari kerjasama yang terjadi? keberagaman seperti apa yang anda hadapi?

. tindakan apa yang anda lakukan ketika disuruh melakukan ahl yang tidak sesuai dengan etika dan norma dan mengapa hal tersebut anda lakukan?

Apa yang menjadi dasar pada saat melakukan gerakan lemah.

Gerakan menekuk badan seperti huruf v dapat melatih.