Apa saja pesan yang disampaikan pak kepala sekolah dalam kegiatan Pentas tersebut

Suara.com - Dalam acara resmi seperti perayaan Hari Kemerdekaan RI yang sebentar lagi akan kita rayakan, penyampaian kata sambutan menjadi agenda yang wajib dilaksanakan.

Kata sambutan tentunya harus memiliki makna tersendiri yang dapat mencerminkan karakter masyarakat yang mendengarkannya. Berikut ini contoh kata sambutan 17 Agustus yang disampaikan oleh perangkat desa:

Assalamualaikum waramatullahi wabarakatuh,

Bapak/Ibu perangkat desa serta tamu undangan yang saya hormati dan seluruh warga (nama lokasi) yang saya kasihi.

Baca Juga: 3 Rekomendasi Lomba HUT RI 17 Agustus di Masa Pandemi

Di siang hari ini, marilah kita memanjatkan puji dan syukur ke hadirat Allah SWT. Karena atas berkat dan karunianya, kita masih diberi kekuatan dan kesehatan untuk menghadiri acara perayaan kemerdekaan ke-75 Republik Indonesia.

Hadirin yang saya banggakan,

Tak lupa saya mengucapkan terima kasih dan rasa bangga untuk seluruh panitia perayaan 17 Agustus 2020 di Desa Wonogiri ini. Berkat kerja keras dan dedikasi bapak ibu semua kegiatan ini dapat berjalan dengan baik.

Saya juga mengapresiasi antusiasme warga desa dalam mengikuti setiap kegiatan yang telah sama-sama kita lalui hari ini. Semoga kegiatan ini dapat memberikan kesan yang baik bagi seluruh elemen masyarakat yang terlibat.

Hadirin yang berbahagia,

Baca Juga: 7 Quotes Hari Kemerdekaan RI Ir. Soekarno yang Paling Terkenal

Apa yang kita lakukan ini merupakan salah satu bentuk ucapan syukur dan penghormatan kita terhadap para pejuang dan pahlawan kemerdekaan Republik Indonesia.