Apa hubungan dari idea, kreatifitas, inovasi dan peluang pasar dalam kegiatan entrepreneurship

Arti dari kata ‘kreatif’ sendiri adalah menciptakan sesuatu yang berbeda dari yang lain, atau menghubungkan hal-hal yang tadinya tidak berhubungan. Sedangkan arti dari kata ‘inovatif’ adalah menciptakan sesuatu yang belum pernah ada menjadi ada atau menciptakan sesuatu yang sama sekali berbeda. Hal-hal itulah yang sejatinya diperlukan para wirausahawan. Yang dimaksud dengan wirausahawan adalah pengusaha, tetapi tidak semua pengusaha adalah wirausahawan. Wirausahawan adalah pionir dalam bisnis, inovator, penanggung resiko yang mempunyai penglihatan visi ke depan dan memiliki keunggulan dalam berprestasi di bidang usaha. Fungsi kreativitas dalam proses inovasi merupakan pembangkitan ide yang menghasilkan penyempurnaan efektivitas dan efisiensi pada suatu sistem.

Ada dua aspek penting pada kreatifitas yaitu proses dan manusia. Proses yang berorentasi tujuan, yang di desain untuk mencapai solusi suatu permasalahan. Sedangkan manusia merupakan sumber daya yang menentukan solusi. Proses tetap sama, namun pendekatan yang digunakan dapat bervariasi. Antara wirausahawan yang satu dan yang lainnya pastilah melakukan cara atau strategi yang berbeda-beda dalam membangun bisnisnya. Cara atau strategi inilah yang menentukan hasil akhir yang dihasilkan. Semakin kreatif orang tersebut menggunakan peluang yang ada, maka semakin baik pula hasil dari bisnis yang mereka jalankan.

Namun memang dalam berpikir kreatif tidaklah semudah yang dibayangkan. Bagi anak-anak mungkin kreatifitas masih sangat luas karena pemikiran mereka masih dibebaskan. Tetapi semakin bertambah dewasanya seseorang, kreatifitas seakan-akan telah dikotak-kotakkan dan hal ini menjadi hambatan untuk seseorang berpikir kreatif. Hambatan tersebut bisa berasal dari banyak hal dan faktor, seperti hambatan yang dibuat sendiri. Hal ini terjadi karena adanya pengaruh pendidikan dan budaya, misalnya 1+1 = 2, apabila ada jawaban yang berbeda maka akan dianggap salah atau aneh.  Hambatan lainnya adalah tidak berusaha menentang kenyataan atau menerima apa adanya, misalnya orang tersebut terpaku dengan apa yang telah mereka alami selama ini, tidak mau keluar dari batasan-batasan yang ada sebelumnya, dan terpaku pada peraturan-peraturan yang telah membelenggu. Atau hambatan lainnya adalah hambatan yang paling sering ditemukan, yakni takut dianggap aneh atau bodoh. Orang tersebut menjadi tidak berani mengeluarkan  ide atau pendapat yang sebenarnya sudah dipikirkan dan ada dalam benak pikirannya, dan orang tersebut juga tidak percaya diri bahwa ide yang ada dalam pikirannya adalah ide yang sesungguhnya memang benar.

Hambatan-hambatan tersebut hendaknya diminimalisir atau justru dihilangkan karena dalam berwirausaha, kreatifitas sangatlah dibutuhkan dan jangan sampai hambatan menjadi permasalahan yang membuat ide kreatif kita tidak berkembang. Sehingga dapat disimpulkan bahwa kreatifitas wirausaha merupakan kemampuan seseorang untuk menuangkan ide dan gagasan melalui berfikir kreatif menciptakan sesuatu yang menuntut pemusatan, perhatian, kemauan, kerja keras dan ketekunan.

Selain kreatif, hal lain yang diperlukan dalam berwirausaha adalah inovatif.  Dengan inovasi, wirausahawan menciptakan baik sumber daya produksi baru maupun pengelolahan sumber daya yang ada dengan peningkatan nilai potensi untuk menciptakan sesuatu yang tidak ada menjadi ada.

Cara mengembangkan inovasi dapat dilakukan dengan berbagai cara, yang pertama adalah wirausahawan tersebut harus mengenali hubungan. Banyak penemuan dan inovasi lahir sebagai cara pandang terhadap suatu hubungan baru dan berbeda antara objek, proses, bahan, teknologi dan orang. Untuk membantu kreatifitas, kita dapat melakukan cara pandang kita terhadap hubungan kita dengan lingkungan alam sekitar. Orang yang kreatif akan memiliki hubungan intuisi tertentu untuk dapat mengembangkan dan mengenali hubungan yang baru. Selain itu untuk dapat melakukan kreativitas agar dapat berimajinasi  yang inovatif gunakanlah otak bagian kanan, sedangkan otak bagian kiri digunakan untuk bekerja. Proses kreativitas yang inovatif meliputi pemikiran logis dan analitis terhadap pengetahuan, evaluasi dan tahap implementasi. Jadi bila kita ingin lebih kreatif, kita harus melatih dan mengembangkan kemampuan kedua otak kita tersebut. Dan yang terakhir, untuk menjadi seorang yang kreatif dan inovatif dalam berwirausaha, maka kita harus selalu berfikir positif agar dapat menjadi orang yang sukses.

Referensi:

Lestari, I., Tonapa, H., & Sopiana. (2016, 05 13). Sopiana Blogspot. Retrieved 06 04, 2017, from Kewirausahaan: http://sopianana.blogspot.co.id/2016/05/membangun-ide-kreatif-dan-inovatif.html

Ulum, A. (2011). Anharululum Blogspot. Retrieved 06 04, 2017, from Membangun Ide Kreatif dan Inovatif: http://anharululum.blogspot.co.id/2011/01/membangun-ide-kreatif-dan-inovatif.html

idea adalah sebuah pemikiran terhadap suatu produk/ barang yang masih belum direalisasikan dan hanya masih berbentuk gagasan.

kreatifitas adalah sebuah cara untuk meningkatkan sebuah produk yang baik dan berbeda, dengan tambahan unsur – unsur unik di dalamnya

Inovasi adalah cara untuk merubah suatu barang yang biasa – biasa saja menjadi sebuah barang yang lebih berguna dan dicari oleh konsumen

Peluang pasar adalah sebuah tempat menjual atau menawarkan sebuah produk.

Peluang pasar dapat diperluas dengan cara meningkatkan sisi kreatif dari suatu barang, dikarenakan mayoritas penduduk sering merasa bosan akan barang yang itu – itu saja, sehingga produsen yang baik harus meluaskan ideanya agar inovasi barang dapat terjadi dan dapat menarik konsumen untuk membeli barang tersebut.

1. Apa hubungan dari idea, kreatifitas, inovasi, dan peluang pasar?

Jawab :

Peluang pasar dapat diperluas atau diperbesar dengan cara meningkatkan sisi kreatif dari suatu barang. Kecenderungan sifat dari mayoritas konsumen akan mudah jenuh apabila barang yang dikonsumsi begitu – begitu saja / tidak ada perubahan. Kreativitas dapat direalisasikan dengan membuat barang yang kita produksi atau jual berbeda dari yang lain bisa dengan membuat barang tersebut jadi lebih unik, lebih lucu dari segi visual maupun fungsinya dsb.

Peluang pasar juga bisa diperluas dengan meningkatkan Inovasi. Dari barang yang fungsinya belum maksimal / optimal dapat dikembangkan menjadi fungsi semaksimal mungkin yang memudahkan kehidupan manusia sehingga barang tersebut dapat menarik minat dan perhatian konsumen untuk membeli barang yang memiliki inovasi terbaru.

2. Apa yang melatarbelakangi seseorang / sekelompok melakukan inovasi ?

Jawab :

Seseorang / sekelompok melakukan inovasi disebabkan karena suatu sifat dari konsumen yaitu  kejenuhan dan adanya persaingan yang ketat dalam memperebutkan konsumen di pasaran.

Berbagai alasan mengapa timbul kejenuhan yang membuahkan inovasi adalah berbagai macam jenis barang yang sejenis / serupa, Fungsi barang tidak dimaksimalkan / kurang maksimal, dan Adanya barang yang kurang bermanfaat bagi manusia.

3. Bagaimana tahapan inovasi dilakukan oleh para inovator, berikan penjelasannya disertai contoh !

Jawab :

  1. Tahap Pengetahuan (Knowledge)

seorang menyadari adanya suatu inovasi  dan ingin tahu bagaimana fungsi inovasi tersebut. membuka diri untuk mengetahui inovasi. Menggunakan proses kegiatan mental bidang kognitif

  1. Tahap Bujukan (Persuation)

Seseorang membentuk sikap menyenangi atau tidak  menyenangi terhadap inovasi. tahap persuasi yang berperan pd bidang afeksi atau perasaan.

  1. Tahap Keputusan ( Decision )

jika seseorang melakukan kegiatan yang mengarah untuk menetapkan menerima atau menolak inovasi. Menerima inovasi berarti  sepenuhnya  akan menerapkan inovasi. Menolak inovasi berarti  tidak akan menerapkan inovasi.

  1. Tahap Implementasi ( Implementation )

seseorang menerapkan inovasi. Dalam tahap implementasi ini berlangsung keaktifan baik mental maupun perbuatan. Keputusan penerima gagasan atau ide baru dibuktikan dalam praktik. Pada umumnya implementasi tentu mengikuti hasil keputussan inovasi tetapi dapat juga terjadi karena sesuatu hal  sudah memutuskan menerima inovasi tidak diikuti implementasi. Biasanya hal ini terjadi karena fasilitas penerapan yang tidak tersedia.

  1. Tahap Konfirmasi ( Confirmation )

Dalam tahap konfirmasi ini seseorang mencari penguatan terhadap keputusan yang telah diambilnya,dan ia dapat menarik kembali keputusannya jika memang diperoleh informasi yang bertentangan dengan informasi semula.

Sedangkan persaingan yang ketat membuat manusia terdorong untuk menciptakan barang yang lebih dari para pesaing dan berbeda sehingga konsumen menginginkan produk yang berbeda tersebut.

4. Jelaskan 9 Blok Model Bisnis, sesuai dengan tabel masing – masing!

Jawab :

Nama perusahaan : Toyota

Jawab :

1. Customer Segment :

Usia : Remaja – Tua ( 17 tahun – seterusnya )

Gender : semua gender ( Laki – laki , perempuan, atau yang lain )

Geografis : Asia

Toyota memproduksi mobil dengan maksud untuk kalangan menengah ke bawah yang berarti seperti kalangan pegawai negeri atau wiraswasta kebawah.

2. Value Proporsition :

Toyota dalam hal ini bergerak dibidang otomotif ( memproduksi mobil ) dengan menggunakan sistem pelayanan berkualitas serta memberikan pelayanan yang memuaskan. Contohnya adalah Quick Service

3. Customer Relationship

Produsen : Toyota Motor Corporation Japanese

Agen : Toyota Motor Indonesia

Distributor : Toyota Motor Indonesia

Konsumen Akhir

Dalam hal ini, Toyota bekerja sama dengan lembaga pengkreditan untuk mempermudah dalam melakukan sistem kredit apabila konsumen yang ingin membeli produk / mobil dari Toyota menggunakan sistem kredit.

4. Channel

Penyaluran distribusi produk dapat diperoleh dari dealer,agen. Mereka adalah para profesional yang memudahkan penyampaian barang, tempat menerima kritik dan lain-lain.

5. Revenue Stream

Pendapatan Toyota Motor Corporation didapat dari penjualan mobil dan spare part kendaraan lainnya.

6. Key Resource

Aset – aset yang dimiliki oleh perusahaan Toyota antara lain seperti gedung,para karyawannya dan kepercayaan masyarakat terhadap toyota

7. Key Activeties

Beberapa program yang asering dilaksanakan oleh Toyota Motor Corporation seperti membuat promo, pameran serta program Corporate Social Responsibillity untuk menarik minat dan kepercayaan konsumen.

8. Key Partnership

Toyota melakukan kerja sama dengan bank – bank yang cukup terkenal seperti BCA dan beberapa perusahaan asuransi lainnya demi memuaskan konsumen. Asuransi yang diberikan pun tidak sembarangan, karena asuransi tersebut akan berguna bagi konsumen dan memudahkan konsumen dalam mengurus administrasi

9. Cost Structure

Rincian biayanya dikeluarkan untuk membayar gaji karyawan, fasilitas, maintance, investasi dan Program CSR

 5. Jelaskan mengenai persaingan dan strategi produk Procter & Gamble ( P&G), sesuai dengan tabel masing – masing!

Jawab :

P&G diIndonesia tidak membangun merek dari nol, melainkan cukup memilih manayang paling cocok untuk karakteristik pasar Indonesia. Begitulah, pelan tapi pasti, P&G meluncurkan mereknya dalam ketegori produk yang telah diperhitungkan, sekaligus mengedukasi masyarakat.Cara ini lumayan berhasil. Produk perawatan rambut P&G, misalnya, kinimenguasai sekitar 30% pangsa pasar Indonesia. Senjata andalannya, Pantene,Rejoice dan Head & Shoulders. Unilever, Olay, menguasai 60% lewat Brisk, Sunsilk, Clear, Organics dan Dimension. Sementara Wings, yangmengandalkan Emeron, menguasai 5%. Sisanya menjadi rebutan pemain lain

strategi pemasaran yang dipakai oleh P&G untuk produk Olay

  1. Membuat produk-produk – produk baru yang dikhususkan untuk muka dengan merek Olay dan memberikan banyak pilihan bagi pelanggan.
  2. Mengembangkan program pemasaran melalui saluran pemasaran ritel kepada pelanggan.
  3. Mengembangkan sistem informasi yang bisa mendata barang mulai dari pabrik, gudang, pengiriman.
  4. Melakukan ratusan promosi yang berbeda-beda.

6. a. Pilih salah satu produk / jasa/ perusahaan lokal di Indonesia !

     b. Buatlah model bisnis yang kreatif inovatif agar pilihan nomor a Anda diatas sukes dan Go International!

Jawab :

Perusahaan Lokal : Teh Botol Sosro

Perusahaan Teh Botol Sosro merupakan perusahaan asli dari Indonesia yang bergerak dibidang minuman dan memproduksi Teh serta dikemas dalam Botolan. Disebut Teh Botol Sosro karena Teh tersebut pada awalnya dikemas dalam kemasan botol. Perusahaan ini agar sukses dan Go International dapat melakukan langkah – langkah seperti membangun kerja sama dengan perusahaan yang sudah Go International, melakukan program – program CSR ( Corporate Social Responsibillity ), ikut dalam kegiatan di masyarakat serta dalam politik, terus melakukan efisiensi dan efektifitas, dan menggunakan teknologi yang ramah lingkungan.

7. a Choose one of the top 5 most innovative companies

    b. Show and explain of the company those on : a. Technology, b. Porcess, c. Product / Service, d. Business Model

Jawab :

Perusahaan inovatif : Xiaomi

a. Teknologi

Perusahaan Xiaomi merupakan perusahaan swasta yang berkantor pusat di Beijing dan menjual produk yaitu telepon pintar ( smart phone ). Xiaomi merupakan perusahaan terbesar ke – 3 dalam hal penjualan smartphone. Teknologi yang digunakan oleh Xiaomi sendiri adalah berbasis pada teknologi jaman sekarang serta Xiaomi sering mendatangkan para teknologi – teknologi yang canggih untuk merancang sebuah produk smartphone

b. Process

Proses yang dilakukan Xiaomi dalam hal unuk menjangkau konsumen dengan menggunakan seperti “weibo ” dan menggunakan ” wechat ” dalam hal menarik konsumen. Selain itu Xiaomi juga ikut mempromosikan produk smartphone dengan media online lainnya seperti Youtube dan facebook serta menjelaskan kelebihan – kelebihan dari produk smartphone Xiaomi.

c. Product / services

Produk yang diciptakan oleh perusahaan Xiaomi merupakan produk berteknologi tinggi namun dengan harga yang murah / terjangkau. Produk Xiaomi ini sendiri bisa dikatakan teknologinya sama dengan produk – produk yang mereknya sudah terkenal seperti Samsung contohnya. Dengan memanfaatkan harga yabg terjangkau dari produk yang ditawarkan oleh Xiaomi, Xiaomi berhasil menjadi perusahaan telekomunikasi terbesar ke – 3.

d. Business Model

Model Business yang dilakukan oleh perusahaan Xiaomi adalah dengan menggunakan merek baru namun produk yang ditawarkan mempunyai kualitas yang setara dengan produk – produk unggulan lainnya serta harganya cukup murah dan terjangkau.

c. Make suggestion or prediction of the future innovation to the company concerned

Dalam hal ini, perusahaan Xiaomi merupakan perusahaan yang berkonsentrasi dibidang telekomunikasi dengan menjual produk – produk smartphone. Saran dari saya, Xiaomi seharusnya lebih gencar dalam hal melakukan iklan serta membangun cabang – cabang perusahaan nya di Indonesia sehingga apabila menemukan produk yang rusak mudah untuk mengklaim. Karena pada saat ini, jika produk smartphone dari Xiaomi rusak maka harus dikirimkan ke Beijing yaitu tempat kantor pusat dan prosesnya membutuhkan waktu yang sangat lama dan rumit.

8. What kind of knowledge or exprience have you obtained from the Creativity and Innovation Course?

Jawab :

Pengalaman saya setelah saya mendapatkan mata kuliah Kreativitas dan Inovasi pemikiran saya menjadi lebih terbuka luas serta saya juga diajarkan untuk Public Speaking ( lebih sering Public Speaking ) sehingga saya tidak gugup lagi jika dipanggil maju untuk Public Speaking. Selain itu pemahaman saya tentang suatu bisnis menjadi lebih banyak serta kemampuan untuk memperbarui dari sebuah benda / barang yang biasa saja menjadi yang tidak pernah dipikirkan sebelumnya.