Apa fungsi tulang paha manusia

Apa fungsi tulang paha manusia

ilustrasi oleh dribbble.com

Fungsi tulang paha adalah untuk menopang kaki kita saat berjalan, hal ini dikarenakan tulang paha merupakan tulang terbesar yang ada di tubuh manusia.

Apa fungsi tulang paha manusia

Tulang paha atau biasa disebut sebagai femur adalah bagian tulang terbesar dan terkuat pada tubuh manusia.

Tulang ini menghubungkan tubuh bagian pinggul dan lutut.

Supaya lebih mengenal tulang paha, yuk simak ulasan berikut.

Anatomi Tulang Paha

Tulang paha terdiri dari bagian kepala dan leher pada bagian proksimal dan dua condylus pada bagian distal.

Apa fungsi tulang paha manusia

Kepala tulang paha akan membentuk sendi pada pinggul. Bagian proksimal lainnya yaitu trochanter major dan trochanter minor menjadi tempat perlekatan otot.

Pada bagian proksimal posterior terdapat tuberositas glutea yakni permukaan kasar tempat melekatnya otot gluteus maximus. Di dekatnya terdapat bagian linea aspera, tempat melekatnya otot biceps femoris.

Salah satu fungsi penting kepala tulang paha adalah tempat produksi sel darah merah pada sumsum tulangnya.

Pada ujung distal tulang paha terdapat condylus yang akan membuat sendi condylar bersama lutut. Terdapat dua condylus yakni condylus medialis dan condylus lateralis. Di antara kedua condylus terdapat jeda yang disebut fossa intercondylaris.

Fungsi Tulang Paha

Selain dikenal besar dan kokoh, tulang paha juga menjadi tulang terpanjang di dalam tubuh manusia.

Lantas, apa saja fungsi tulang paha yang sangat dibutuhkan manusia untuk beraktivitas itu?

1. Tulang terkuat

Sebagai tulang terkuat dan terkokoh di dalam tubuh manusia, fungsi tulang paha sangatlah vital, dalam menopang badan. Tulang paha juga menjaga kestabilan tubuh manusia.

Selain itu, di saat manusia sedang membawa beban berat, tulang paha juga membantu agar tubuh tetap kuat menopang bebannya. Hal ini dikarenakan, tulang paha bisa menahan berat sampai 30 kali lipat dari berat badan tubuh manusia.

Tidak heran kalau tulang paha disebut sebagai tulang terbesar dan terkokoh, dalam tubuh manusia.Selain itu, tulang paha juga kuat menahan kekuatan hingga 800 kilogram sampai 1 ton.

Itulah sebabnya, tulang paha tidak mudah patah. Kalaupun tulang paha patah, biasanya hanya hal-hal seperti kecelakaan mobil atau jatuh dari ketinggian, yang bisa menyebabkannya. Setidaknya, dibutuhkan waktu sekitar 3-6 bulan, agar tulang paha bisa pulih dari cedera patah.

Letaknya yang “strategis”, membuat fungsi tulang paha sangatlah beragam. Salah satunya adalah menciptakan artikulasi dan daya ungkit kaki, untuk berlari, berjalan, hingga berdiri.

Bagian paling atas tulang paha, yang berbentuk seperti bola, tersambung ke bagian sendi pinggul. Sehingga, kaki dapat bergerak ke segala arah.

3. Tulang utama di bagian kaki

Tidak hanya besar dan kokoh, tulang paha juga menjadi tulang utama kaki, yang menjadi tumpuan dari segala tulang yang ada di bagian kaki.

Sebab, bagian distal (bawah) tulang paha, menjadi lokasi melekatnya segala tulang kaki, mulai dari lutut hingga ke bagian kaki paling bawah.

4. Tempat pembuatan sel darah merah

Rongga meduler yang ada di bagian tulang paha, adalah tempat penyimpanan dan pembuatan sel darah merah.

Di dalam rongga medular itu, terdapat sumsum tulang, yang mengandung 2 jenis sel punca, yakni hemopoietik (penghasil sel darah) dan stromal (penghasil lemak).

Bagian paling bawah tulang paha (distal), adalah tempat melekatnya patella (tempurung lutut).

Di bagian bawah tulang paha, terdapat kondilus lateral, yang bisa membuat lutut untuk bergerak dengan bebas.

6. Alat Gerak Tubuh Bagian Bawah

Tulang paha juga berfungsi untuk membantu kaki bergerak dengan gerakan lurus dan menekuk ke arah pinggul, sehingga penting sebagai alat gerak manusia bagian bawah.

7. Bersama lutut, membuat sendi condylar

Pada ujung distal tulang paha terdapat condylus yang akan membuat sendi condylar bersama lutut. Terdapat dua condylus yakni condylus medialis dan condylus lateralis.

8. Penghubung pinggul dan lutut

Tulang paha juga memiliki fungsi sebagai penghubung antara tulang bagian pinggul dengan bagian lutut.

9. Tempat melekat otot dan pigmen

Tulang paha menjadi tempat melekatnya otot-otot besar. Terdapat dua jenis otot yang ada di tulang paha, yakni otot origo dan insersio.

Otot origo adalah otot yang memiliki pergerakan stabil atau tetap saat dilakukan kontraksi.

Tulang paha merupakan origo untuk beberapa otot seperti otot gastrocnemius, vastus lateralis, vastus medialis, dan otot vastus intermedius.

Demikian ulasan mengenai tulang paha, anatomi, dan fungsinya. Semoga bermanfaat ya.

  • Tentang Kami
  • Tim Kami
  • Hubungi Kami
  • Kebijakan Privasi
  • Syarat dan Ketentuan

Tahukah Anda bahwa fungsi tulang paha sangatlah krusial dalam tubuh manusia? Peran tulang paha dalam anatomi tubuh manusia sangatlah penting dan tidak dapat disepelekan. Tulang paha mempunyai tanggung jawab yang besar untuk manusia bisa menjalani aktivitas.

Apalagi, diketahui bahwa tulang paha merupakan tulang terbesar dan juga terkuat dalam tubuh. Tulang paha menjadi satu-satunya tulang yang ada di dalam kaki bagian atas, maka dari itu tidak heran jika tanpa tulang paha akan ada banyak hal yang tidak bisa Anda lakukan.

Fungsi Tulang Paha Sebagai yang Terkuat dan Terbesar

Tak hanya dikenal sebagai tulang paling besar dan paling kuat, tulang paha juga menjadi tulang paling panjang di dalam tubuh manusia. Di bawah ini adalah beberapa fungsi tulang paha yang sangat penting untuk aktivitas manusia:

Fungsi tulang paha sangatlah krusial, yakni guna menopang badan dan juga menjaga keseimbangan tubuh. Hal ini tentu wajar saja karena ukurannya yang paling panjang, terbesar, dan paling kuat. Misalnya, ketika Anda membawa beban berat maka tulang paha akan membantu menopang agar keseimbangan tubuh tetap terjaga.

Ini bisa terjadi karena tulang paha mampu menahan berat badan 30 kali liat dari berat badan itu sendiri. Maka dari itu, tulang paha tidak akan mudah patah, kecuali terjadi kecelakaan mobil atau hal lainnya yang fatal. Disebutkan bahwa butuh sekitar 3 sampai 6 bulan untuk tulang paha dapat pulih dari patah tulang. 

Memiliki letak yang strategis, menjadikan fungsi tulang paha sangat banyak atau beragam. Misalnya saja untuk membuat artikulasi serta kemampuan guna berjalan, berlari, dan berdiri. Bagian teratas tulang paha tersambung dengan bagian sendi pinggul. Dimana ini bertujuan untuk kaki bisa bergerak ke semua arah. 

Bukan hanya kokoh dan besar, tulang paha juga memiliki peran guna tumpuan dari segala kaki. Hal ini karena bagian bawah atau distal tulang paha menjadi lokasi melekatnya tulang kaki. Dimana mulai dari lutut sampai ke bagian kaki paling bawah.

Rongga meduler yang berada di bagian tulang paha merupakan tempat penyimpanan dan juga pembuatan sel darah merah. Di dalam rongga meduler tersebut, ada sumsum tulang yang mana mengandung 2 jenis sel punca, yaitu stromal atau penghasil lemak dan juga penghasil sel darah atau hemopoietik. 

Fungsi tulang paha selanjutnya adalah tempat melekatnya lutut. Dimana bagian paling bawah tulang paha atau distal merupakan tempat melekatnya tempurung lutut atau disebut juga sebagai patella. Pada bagian bawah tulang paha, ada kondilus lateral yang memiliki fungsi guna membuat lutut dapat bergerak dengan bebas.

 Baca Juga: Sering Dianggap Sepele, Ternyata Inilah Fungsi Tulang Jari Kaki

Kondisi Pemicu Kerusakan pada Fungsi Tulang Paha

Disebut sebagai tulang terkuat dan terbesar, tidak menjadikan tulang paha terbebas dari segala “kerusakan”. Tulang paha juga dapat mengalami cedera yang mana akan mengganggu fungsi tulang paha itu sendiri. Apa sajakah itu? Simak dibawah ini:

Kondisi ini merupakan yang paling umum, yang mana dapat merusak fungsi dari tulang paha. Meskipun tulang paha sulit patah, namun bukan berarti hal ini tidak mungkin terjadi. Terdapat bagian tulang paha, yang sangat rentan misalnya tulang paha. Dimana seiring bertambahnya usia maka kepadatan tulang manusia juga akan semakin menurun. Jatuh dari ketinggian dan kecelakaan mobil yang parah juga bisa menyebabkan tulang patah.

Perthes ini merupakan penyakit yang mana biasa dialami oleh anak kecil dan akan berdampak pada sendi panggul. Kondisi satu ini akan menyebabkan penurunan aliran darah ke tulang paha Anda. Apabila hal tersebut terjadi, maka kematian sel dan jaringan tulang atau osteonekrosis tidak dapat dihindari lagi. 

Beberapa kondisi yang dapat memicu kerusakan fungsi tulang paha, yakni seperti anteversi femoral yang mana kondisi dimana tulang paha terputar. Selain itu, dislokasi panggul atau kondisi dimana bagian atas tulang paha tertarik dari soket terpasangnya kepala tulang paha, juga bisa menjadi menghambat fungsi dari tulang paling kokok pada anatomi manusia ini.

Cukup sekian informasi yang dapat tim aido berikan, semoga bermanfaat.

Untuk mengetahui lebih lanjut seputar kesehatan, Anda bisa video call langsung dengan dokter di aplikasi kesehatan Aido Health. Download aplikasi Aido Health di App Store dan Google Play.

Baca Juga: Pentingnya Mengetahui Cara Menjaga Kesehatan Tulang Sejak Dini

Referensi:

1. https://www.verywellhealth.com/femur-anatomy-4587598

2. https://teachmeanatomy.info/lower-limb/bones/femur/

3. https://www.healthline.com/human-body-maps/femur#1

4. https://www.sciencedaily.com/terms/bone_marrow.htm