Pedagang yang menyalurkan barang secara langsung dari pabrik disebut

Halo, Sobat SMP! Pernahkah kalian membeli sayuran di warung? Selain itu, apakah kalian juga pernah membantu orang tua berjualan? Apabila pernah maka kalian telah melakukan kegiatan ekonomi. Kira-kira apa yang dimaksud dengan kegiatan ekonomi? Lantas apa saja macam-macam kegiatan ekonomi? Yuk simak artikel berikut!

Kegiatan ekonomi adalah sebuah aktivitas yang dilakukan oleh manusia untuk memenuhi kebutuhan hidupnya. Di dunia ini hampir tidak ada manusia yang bisa melakukan segala hal seorang diri. Sebagai makhluk sosial, manusia memerlukan bantuan dari orang lain untuk menjalankan kegiatan ekonomi.

Ada beberapa macam kegiatan ekonomi yang dilakukan dan sering kita temui di masyarakat. Kegiatan ekonomi itu seperti produksi, distribusi, dan juga konsumsi. Untuk mengetahui lebih jelas, di bawah ini akan dibahas penjelasan dari masing-masing kegiatan ekonomi.

Produksi merupakan kegiatan untuk menghasilkan suatu barang atau jasa. Kegiatan pokok ekonomi produksi dilakukan oleh produsen dalam rangka menghasilkan barang untuk memenuhi kebutuhan konsumen. Tujuan dari produksi adalah guna memenuhi kebutuhan para pembeli atau konsumen dan mencari keuntungan dalam menghasilkan barang dan jasa.

Beberapa contoh kegiatan produksi adalah pabrik tahu yang memproduksi tahu, pengrajin batik yang membuat batik, industri garmen yang menghasilkan pakaian, dan juga sebagainya.

Setelah kegiatan produksi, kegiatan selanjutnya yaitu kegiatan distribusi. Distribusi merupakan kegiatan menyalurkan barang atau jasa dari pihak produsen kepada pihak konsumen. Orang yang melakukan distribusi disebut distributor. Adapun tugas utama dari kegiatan distribusi yaitu membeli barang-barang dari pihak produsen untuk kemudian dijual kepada pihak konsumen.

Distributor sendiri terbagi menjadi tiga jenis, yakni pedagang besar (grosir), pedagang kecil (retail), dan juga perantara. Pedagang besar merupakan membeli dan menjual barang dalam jumlah yang besar, pedagang kecil membeli barang dari pedagang besar untuk dijual kepada pihak konsumen. Sedangkan untuk perantara merupakan hanya memperantarakan kegiatan ekonomi antara produsen dengan konsumen. Contoh dari kegiatan distribusi misalnya grosir sembako yang menjual produk dari produsen kepada masyarakat (konsumen).

Baca Juga  Kenali Ciri Bahwa Kamu Kecanduan Pornografi dan Cara Mencegahnya

Manusia setiap hari melakukan kegiatan konsumsi dengan tujuan untuk memenuhi kebutuhan. Kegiatan konsumsi adalah kegiatan ekonomi yang menghabiskan nilai guna suatu barang atau jasa secara berangsur-angsur atau langsung habis. Kegiatan konsumsi bisa terjadi ketika produsen menjual barang atau jasa langsung kepada konsumen. Bisa juga kegiatan konsumsi terjadi ketika konsumen membeli barang atau jasa dari distributor.

Kegiatan konsumsi sendiri sering kita jumpai di kehidupan sehari-hari. Contohnya seperti anak sekolah yang membeli alat tulis di toko buku, remaja yang membeli kuota internet di gerai pulsa, ataupun perusahaan otomotif yang membeli bahan baku produksi.

Dengan mempelajari materi mengenai kegiatan ekonomi ini, diharapkan Sobat SMP dapat memahami macam-macam kegiatan ekonomi yang ada di tengah masyarakat. Suatu saat Sobat SMP bisa saja menjadi pelaku kegiatan ekonomi yang bermanfaat bagi keluarga, masyarakat, bangsa, dan negara Indonesia di masa yang akan datang.

Penulis: Pengelola Web Direktorat SMP

proses produksi menyebabkan produsen memperoleh keuntungan berupa​

Upaya yang dapat dilakukan untuk mengatasi kondisi tersebut adalah A. Menanami lahan tersebut dengan tanaman keras B. Membuat sumur peresapan air pada … lahan tersebut C. Menanami lahan tersebut dengan tanaman pertanian D. Memperkeras permukaan lahan tersebut dengan beton​

Jelaskan pengertian usaha ekonomi yang dikelola sendiri​

Tuliskan tiga ciri-ciri jenis usaha perdagangan​

para nelayan yang biasanya menangkap ikan di laut secara ​berkelompok disebut​

tolong kakkkkkkkkkkkkkkkk​

tolong kakkkkkkkkkkkkkkkk​

tolong kakkkkkkkkkkkkkkkk​

tolong kakkkkkkkkkkkkkkkk​

berikut yang termasuk nama pantai yang ada di kabupaten Bantul adalah.........a. parangtritis, parangkusumo,samasb. perangendong, goa cemara, Baronc. … kuwaru, parangtritis,wedi ombod samas, parangkusumo, kukup​

Ilustrasi distributor. Distributor adalah orang atau badan usaha yang berperan mengirimkan barang. Foto: Pixabay

Dalam kegiatan ekonomi, kegiatan distribusi merupakan penyaluran atau pengiriman berbagai keperluan sehari-hari yang dilakukan ke sejumlah orang atau tempat.

Melansir buku Sistem Operasional Manajemen Distribusi oleh Mikael Hang Suryanto, distribusi berperan penting dalam menjamin ketersediaan produk secara merata di setiap wilayah.

Apabila distribusi tidak dilakukan secara merata, konsumen akan mengalami kesulitan dalam mendapatkan produk yang diinginkan. Inilah mengapa sebuah perusahaan biasanya memanfaatkan agen dan distributor, guna mendistribusikan produk mereka.

Ari Wijaya dalam buku Cost Killer menyebutkan bahwa distributor adalah orang atau badan usaha yang membeli produk dari produsen, lalu menjualnya kembali pada agen, toko, atau ritel.

Pada umumnya, distributor akan mengambil beberapa produk dari beberapa produsen dalam jumlah yang relatif besar.

Sementara menurut United Nation Statistic Division dalam Wijaya, distributor disebut juga sebagai grosir. Mereka juga berperan sebagai penghubung antara produsen, agen, dan toko-toko ritel.

Distributor akan menjual kembali sebuah produk tanpa pengubahan kepada pengguna industri, komersial, pengecer, grosir lain, dan sebagainya.

Ilustrasi distribusi produk. Foto: Pixabay

Dalam pendistribusian produk, terdapat pihak-pihak yang terlibat di dalam kegiatan distribusi. Menurut Modul Pembelajaran SMA Ekonomi oleh Cucu Risa Asmarani, berikut jenis-jenis distributor:

Agen merupakan perantara pemasaran atas nama perusahaan. Biasanya mereka akan menjualkan barang hasil produksi perusahaan di sebuah wilayah tertentu. Balas jasa yang diterima agen berupa pengurangan harga produk dan perolehan komisi.

Broker merupakan perantara pemasaran yang mempertemukan produsen dan konsumen untuk melaksanakan kontrak atau transaksi jual beli. Balas jasa yang didapat oleh seorang broker berupa kurtasi atau provisi berupa upah.

Komisioner merupakan perantara pembelian dan penjualan atas nama pribadi dan bertanggung jawab penuh atas dirinya sendiri. Seorang komisioner mendapat balas jasa berupa komisi.

Importir merupakan pedagang yang menyalurkan produk dari luar negeri ke dalam negeri.

Eksportir merupakan pedagang yang menyalurkan barang yang berasal dari dalam negeri ke luar negeri.

Grosir merupakan pedagang yang membeli sebuah produk, lalu menjualnya kembali kepada pedagang lainnya. Biasanya mereka membeli produk dalam jumlah yang relatif besar.

7. Retailer (pedagang eceran)

Retailer merupakan pedagang yang membeli sebuah produk dan menjualnya kembali secara langsung kepada konsumen. Berbeda dengan grosir, retailer membeli produk dalam jumlah satuan.

Keseluruhan distributor di atas terlibat dalam kegiatan distribusi tidak langsung.

Untuk menyalurkan produk dari produsen ke konsumen, terdapat dua cara antara lain:

Distribusi langsung adalah penyaluran produk secara langsung ke konsumen tanpa melalui perantara. Misalnya, penjual nasi goreng memproduksi sendiri makanannya dan langsung dijual ke pembeli (konsumen).

2. Distribusi tidak langsung

Dibanding distribusi langsung, distribusi tidak langsung memerlukan perantara untuk menyampaikan produk kepada konsumen. Misalnya, melalui agen, makelar, dan sebagainya.

Video yang berhubungan

Postingan terbaru

LIHAT SEMUA