Osnipa bagaimanakah pengaruh Letak Geografis Indonesia terhadap kehidupan budaya masyarakat

TRIBUNNEWS.COM - Berikut ini dampak positif dan negatif pengaruh letak geografis Indonesia terhadap kehidupan sosial masyarakat.

Sebagai negara maritim dan kepulauan, tentunya membawa pengaruh terhadap kehidupan sosial budaya bangsa Indonesia.

Dikutip dari Buku Tematik Tema 1 Kelas 5 SD, pengaruh tersebut adalah membuat Indonesia menjadi jalur perdagangan dunia.

Sehingga, banyak pedagang dari berbagai negara di seluruh belahan bumi ini akan melewati dan mampir ke Indonesia.

Pedagang-pedagang dari berbagai negara pun memiliki latar belakang yang berbeda antara satu dengan lainnya.

Kemudian, para pedagang ada yang mampir dan ada sebagian yang menetap di Indonesia.

Kondisi itu, turut membawa adat budaya dari negara asalnya.

Seiring berjalannya waktu, adat budaya yang dibawa akan berbaur dengan adat budaya asli Indonesia.

Baca juga: Arti Rantai Emas Lambang Sila ke-2 hingga Pengamalan Nilai Sila Kedua Pancasila

Indonesia merupakan satu di antara negara kepulauan terluas di dunia, dilansir ayoguruberbagi.kemdikbud.go.id.

Oleh karena itu, Indonesia disebut juga sebagai negara maritim.

Letak Indonesia secara geografis diapit oleh dua benua, yakni Asia dan Australia serta diapit juga oleh Samudera Hindia dan Pasifik.

Ada berbagai pengaruh letak geografis Indonesia, mulai dari munculnya keanekaragaman mata pencaharian, tradisi, adat istiadat, budaya, dan aspek kehidupan sosial lainnya.

Osnipa bagaimanakah pengaruh Letak Geografis Indonesia terhadap kehidupan budaya masyarakat
Ilustrasi letak dan luas wilayah Indonesia. (Kemdikbud)

Berikut ini dampak positif dan negatif letak geografis Indonesia terhadap sosial masyarakat, dikutip dari Buku Tematik Tema 1 Kelas 5 SD:

Dampak Positif

-. Komunikasi dan interaksi antarpenduduk menjadi lebih mudah, baik antarwarga Indonesia maupun orang Indonesia dengan warga asing.

Hal ini didukung adanya kemajuan teknologi di bidang pelayaran antarpulau dan antarnegara.

- Terjadinya perpindahan ilmu, pengetahuan, dan teknologi.

Dampak Negatif

- Terjadinya perubahan perilaku masyarakat karena pengaruh masuknya pola dan nilai perilaku dari pulau, daerah, maupun negara lain.

Perubahan perilaku tersebut, bisa saja tidak sesuai budaya Indonesia.

- Dapat melunturkan bahasa daerah karena pengaruh bahasa asing.

- Dapat melunturkan budaya daerah karena pengaruh budaya asing.

Baca juga: Proses Perumusan Pancasila sebagai Dasar Negara Indonesia, Beserta Sejarah dan Nilai-nilai Pancasila

Dampak positif dan negatif letak Indonesia sebagai jalur perdagangan dunia

Adapun sebagai informasi, berikut ini dampak positif dan negatif letak Indonesia sebagai jalur perdagangan dunia, dilansir ayoguruberbagi.kemdikbud.go.id:

Dampak positif

- Letak strategis menyebabkan Indonesia mudah berdagang dengan negara lain.

Hasil produksi Indonesia mudah dipasarkan dan Indonesia juga mudah melakukan import barang dari berbagai negara lain.

- Indonesia menjadi pertemuan arus yang membawa banyak mikroorganisme plankton, sehingga jadi makanan ikan yang menjadi penopang kegiatan perikanan.

Laut menyimpan SDA yang berlimpah seperti ikan, kerang laut, dan serta bahan tambang sepertiminyak bumi.

- Indonesia kaya akan beragam flora, fauna, budaya, suku bangsa, dan etnis.

Hal tersebut, dapat digunakan sebagai modal pengembangan potensi pariwisata.

Dampak negatif

- Pengawasan teritorial yang sulit.

Indonesia merupakan negara kepulauan, banyaknya pulau di Indonesia membuat pemerintah sulit melakukan pegawasan terhadap wilayah teritorial.

- Sulitnya pengawasan keamanan dan banyaknya pintu masuk ilegal.

Sehingga, menyebabkan Indonesia rawan terjadi penyelundupan dan tindak kejahatan.

(Tribunnews.com/Suci Bangun DS)

Simak berita lain terkaitMateri Sekolah