Mengapa Kesehatan itu penting bagi kita semua?

TRIBUNNEWS.COM - Kesehatan sangat penting dan bermanfaat bagi manusia baik secara langsung maupun tidak langsung.

Kesehatan dapat membuat kita menjadi lebih bersyukur dan menghargai hidup.

Selain itu, kesehatan juga penting bagi organ peredaran darah di dalam tubuh.

Jika organ peredaran darah terganggu maka tubuh menjadi tidak sehat.

Kesehatan berasal dari kata sehat, menurut KBBI, sehat adalah baik seluruh badan serta bagian-bagiannya dan bebas dari sakit.

Baca juga: Materi Sekolah: Pengertian Seni Musik, Periode Perkembangan Musik, Jenis, serta Contoh Alat Musik

Baca juga: Materi Sekolah: Pengertian Iklim Matahari dan Macam Iklim Tropis, Subtropis, Sedang, dan Dingin

Dikutip dariBuku Siswa SD/MI Kelas V Tema 4 Sehat Itu Penting (2017) oleh Ari Subekti, manfaat kesehatan terbagi menjadi dua yaitu manfaat kesehatan secara langsung dan manfaat kesehatan secara tidak langsung.

Manfaat kesehatan secara langsung di antaranya dapat melakukan kegiatan sehari-hari dengan semangat dan tanpa ada gangguan.

Berikut ini adalah manfaat kesehatan secara langsung dapat dinikmati:

1. Mengurangi Biaya pengeluaran

Jika sedang sakit tentu akan mengeluarkan biaya yang tidak sedikit untuk ke rumah sakit dan membeli obat.

Sementara itu, jika kita sehat akan mengurangi biaya pengeluaran.

2. Menambah pemasukan

Jika tubuh dalam keadaan sehat alami tentu dapat bekerja dengan baik dan segar bugar.

Hal ini akan menambah pemasukkan, dibandingkan ketika sakit yang akan mengeluarkan biaya lebih banyak.

3. Menghemat waktu

Manfaat kesehatan adalah dapat menghemat waktu.

Hal ini karena banyaknya kegiatan dan tugas yang akan tertunda jika sedang sakit.

Sementara itu, jika kita sehat maka banyak tugas yang dapat dikerjakan.

Mengapa Kesehatan itu penting bagi kita semua?
Pola hidup yang tak sehat akan berpengaruh pada kesehatan tubuh kita. Sering kali gejala yang ada kita sepelekan, dan menjadi penyakit berbahaya. (TRIBUNMANADO)

Selain itu, terdapat manfaat kesehatan secara tidak langsung yang tidak kalah pentingnya dengan manfaat sehat secara langsung.

Manfaat kesehatan secara tidak langsung di antaranya dapat menjernihkan setiap pikiran, tindakan, dan mendorong untuk berbuat sesuatu yang positif.

Baca juga: Materi Sekolah: Organ Pencernaan Hewan Ruminansia, Sistem Pencernaan, dan Contoh Hewan Ruminansia

Baca juga: Materi Sekolah: Pengertian Ekosistem, Komponen Ekosistem, dan Jenis Ekosistem

Berikut manfaat kesehatan secara tidak langsung:

1. Peluang untuk sukses

Sukses hanya dapat kita peroleh dengan dukungan kesehatan pada diri kita.

Kegiatan harian kita tidak akan terganggu jika kita dalam keadaan sehat.

2. Tabungan masa depan

Ketika sehat maka kita akan menabung untuk masa depan.

Tabungan ini dapat berupa kegiatan positif ataupun kegiatan amal yang dilakukan sehari-hari.

3. Kesempatan untuk berbagi

Kesehatan akan membuat kita lebih menghargai hidup.

kita akan diberi kesempatan lebih untuk berbagi antarsesama untuk berbuat pahala.

Sementara itu, upaya yang bisa dilakukan setiap individu dalam menjaga kesehatan yaitu dengan berolahraga.

Berolahraga dapat menjaga kebugaran dan kesehatan jantung.

Rutin berolahraga setiap hari selama 30 menit agar tubuh menjadi sehat.

Selain itu, dengan berolahraga dapat menjaga kesehatan organ peredaran darah manusia yaitu dapat meminimalisir gangguan pada organ peredaran darah.

Olahraga yang dilakukan secara rutin akan membuat aliran darah dalam tubuh menjadi lancar.

Selain itu, dengan berolahraga dapat terhindar dari kegemukan dan stres.

Namun, manusia tidak selalu bugar setiap saat dan mengalami lelah atau capek.

Hal itu dapat disebabkan karena banyaknya pekerjaan, kurang asupan makanan bergizi, dan kurang berolahraga.

Maka sebagai manusia harus dapat menjaga dirinya dengan baik dengan makanan yang sehat, berolahraga yang rutin, dan istirahat secukupnya.

Selain itu, Kita patut bersyukur karena telah diberikan hikmah dan nikmat kesehatan yang sangat berharga.

(Tribunnews/Devi Rahma)

Artikel Lain Terkait Materi Sekolah