Jogja dieng naik motor berapa jam

Sudah sejak lama Dieng telah menarik banyak orang dari berbagai belahan dunia untuk mengunjunginya, bahkan tahun 1814 beberapa orang dari negeri Belanda sudah datang untuk mengunjungi Dieng, dan kapan persisnya Dieng mulai ada penghuninya sampai saat ini belum ada yang mengetahuinya.

Kondisi saat ini masih banyak  yang bingung soal jalur menuju Dieng, bagaimana caranya untuk sampai ke Dieng, transportasi apa yang akan saya gunakan dan bekal apa yang harus di bawa.

Kali ini yang perlu digambarkan adalah jalur menuju Dieng, tempat wisata Dieng yang masuk Kabupaten wonosobo dan Banjarnegara memiliki beberapa jalur pilihan untuk menjangkaunya, dan Wonosobo merupakan jalur yang paling banyak dipilih dengan pertimbangan lebih pendek tidak terlalu banyak tikungan dan lebih mudah.

Kondisi geografis dan topografis Wonosobo yang bergunung-gunung menyebabkan jalur transportasinya juga terbatas dan hanya dapat ditempuh dengan jalur darat, jenis yang dapat dipilih antara lain : angkutan umum bus, taxi, travel, mobil pribadi, sepeda motor atau alat transportasi darat lainnya seperti sepeda onthel misalnya. 

Kota transit utama yang biasa digunakan oleh wisatawan adalah Yogyakarta, Purwokerto, Solo dan Semarang. Untuk datang ke Dieng dari berbagai Kota.

Inilah jalur dan alat transportasi yang digunakan untuk menuju Dieng.

Yogyakarta

Terminal Umbulharjo dan Jombor  menjadi pilihan strategis bagi yang akan datang ke Dieng dengan menggunakan Bus. Dengan menggunakan bus dari Yogyakarta menuju Wonosobo, harus pindah bus di Terminal Magelang, jalur ini sangat mudah karena merupakan jalur Jogja – Semarang.

Dari terminal antar kota Magelang baru kemudian memilih bus jurusan ke Wonosobo, sampai terminal Wonosobo kemudian berganti angkutan kota menuju terminal bus Dieng Batur, disini dapat memilih mikro bus yang menuju Dieng.

Jarak dari Jogjakarta menuju Wonosobo sekitar 122 km dan waktu tempuh kira-kira 3.5 – 4 jam.

Jalurnya adalah : Yogyakarta – Sleman – Tempel – Muntilan – Magelang – Secang – temanggung – Parakan – Kertek – Wonosobo – Dieng.

Alterantif lain adalah Jogjakarta ke Wonosobo, lewat jalur Purworejo. dari Terminal Umbulharjo atau Gamping, menggunakan bus jurusan Purworejo dan ke Wonosobo.  Jaraknya  sekitar 120 km dengan waktu yang dibutuhkan sekitar 3.5 jam.

Jalurnya adalah : Yogyakarta – Sentolo – Wates – Purworejo – Sapuran – Wonosobo – Dieng.

Semarang

Terminal  Terboyo Menyediakan Banyak Bus jurusan  Semarang – Purwokerto melalui Wonosobo. Jaraknya sekitar 118 km dan waktu tempuh kira-kira 3.5 jam.

Jarak dari semarang sampai dieng sekitar 145 km dan jalurnya adalah : Semarang – Ungaran – Bawen – Ambarawa – Secang – Temanggung – Parakan – Kertek – Wonosobo – Dieng.

 Solo

Jarak dari Solo sampai Wonosobo sekitar 180 km, waktu yang diperlukan sekitar  6 jam, Bus yang bisa digunakan adalah bus jurusan Solo-Purwokerto  lewat Wonosobo.

Jalurnya adalah : Solo – Kartasura – Boyolali – Ampel – Salatiga – Bawen – Ambarawa – Secang – Temanggung – Parakan – Kertek – Wonosobo – Dieng.

Jakarta

Banyak bus bagus  yang melayani trayek Jakarta-Wonosobo , di terminal Pulo Gadung, Kampung Rambutan, Merak ,Bogor Bekasi, Lebak Bulus dan Cimone, dapat dengan mudah dijumpai .

Jarak  dari Jakarta ke Wonosobo sekitar  520 km, keberangkatan bus bisasanya sekitar jam 05.00 WIB sore hari dan sampai di Wonosobo menjelang fajar.

Rute perjalanan: Jakarta – Purwokerto – Banjarnegara – Wonosobo – Dieng.

Magelang

Di terminal antar kota Magelang akan kita dapatkan banyak bus yang menuju Semarang, dan banyak juga yang langsung menuju Wonosobo, Jarak dari Magelang  ke Wonosobo sekitar 65 km dengan waktu yang dibutuhkan sekitar 2 jam.

Jalurnya adalah : Magelang – Secang – Temanggung – Parakan – Kertek – Wonosobo.

Bagi yang menggunakan mobil pribadi dapat memanfaatkan jalur yang lebih dekat yaitu: Magelang – Secang – Temanggung – Parakan – Ngadirejo -Jumprit – Tambi – Rejosari – Ambil arah kanan – Dieng.

Jalur lain yang cukup dekat dari Magelang  dari Borobudur – Wonosobo. Bus kecil dari Magelang ke Wonosobo tapi hanya sampai di sapuran, dari Sapuran ke Wonosobo jaraknya 18 km dan banyak sekali angkutan yang siap melayani anda.

Jalur Borobudur – Wonosobo ini sering dijadikan alternatif travel Borobudur – Wonosobo dan mobil pribadi.

Purworejo

Jalur dari Purworejo  jarang  dipilih bisa jadi karena terlalu banyak  tikungan, Jalannya cukup baik namun berbekelok-kelok menanjak, banyak micro bus yang beroperasi.

Micro bus jurusan Wonosobo biasanya mangkal di sekitar Purworejo Plaza dan  terminal lama, kalau dari  Jogjakarta dapat  turun di pertigaan Don Bosko, dan naik angkutan kota kemudian  turun di terminal lama atau di komplek Purworejo Plaza.

Jarak Purworejo – Wonosobo sekitar 50 km dan waktu tempuh sekitar 2 jam. Jalurnya adalah : Purworejo – Loano – Kepil – Sapuran – Kalikajar – Kertek – Wonosobo – Dieng.

Purwokerto

Jarak dari Purwokerto sampai Wonosobo kurang lebih 120 km dan waktu yang dibutuhkan sekitar 3 jam. Banyak bus besar maupun kecil yang melayani jalur ke Wonosobo, bisa memilih jurusan Purwokerto- Semarang atau yang hanya sampai Wonosobo.

Jalurnya adalah: Purwokerto – Sokaraja – Purbalingga – Bukateja – Klampok -Banjarnegara – Selomerto – Wonosobo – Dieng.

Kebumen

Jalur ini sangat jarang di gunakan wisatawan menuju Wonosobo, ada beberapa bus jurusan Wonosobo – Kebumen, akan tetapi sebenarnya ditengah perjalanan ada tempat wisata yang cukup bagus untuk istirahat yaitu Waduk Wadaslintang .

Jaraknya sekitar 65 km dengan waktu tempuh kurang lebih 2.5 jam. Jalurnya adalah: Kebumen – Wadaslintang – Kaliwiro – Sawangan -Selomerto – Wonosobo – Dieng.

Apabila sudah sampai di Dieng, alat  transportasi menuju obyek wisata yang dapat digunakan adalah ojek, dan bagi yang menggunakan bus mikro atau mobil pribadi dapat langsung menuju tempat –tempat parkir disekitar objek wisata.

Catatan: Artikel ini pernah tanyang di Diengplateau.com pada 24/10/2011. Penulis: Tafrihan.

Berapa jam ke Dieng dari Jogja?

Terletak sekitar 3 jam perjalanan dari Yogyakarta, Dataran Tinggi Dieng merupakan kawasan vulkanik yang berada di ketinggian 2.000 meter dari permukaan laut.

Berapa lama dari Jogja ke Wonosobo?

Jarak Jogja ke Wonosobo memang tidak terlalu jauh sebenarnya. Jarak kedua wilayah tersebut hanya sekitar 100 kilometer saja. Nah, jarak yang tidak terlalu jauh ini hanya membutuhkan waktu sekitar 3 jam perjalanan dengan menggunakan bus.

Kapan waktu yang tepat untuk ke Dieng?

Kamu bisa datang ke Dieng saat musim kemarau, karena kabutnya tidak terlalu tebal dan tidak sering hujan, sehingga liburanmu pun jadi lebih nyaman. Suhunya berkisar 10-18 derajat, masih tergolong sejuk serta dingin. Musim kemarau di Dieng sepanjang bulan Juli hingga September.

Berapa jam dari Kebumen ke Dieng?

Jaraknya sekitar 65 km dengan waktu tempuh kurang lebih 2.5 jam. Jalurnya adalah: Kebumen – Wadaslintang – Kaliwiro – Sawangan -Selomerto – Wonosobo – Dieng.