Di mana letak geografis benua Eropa?

Letak Astronomis Benua Eropa, Mau Tahu? Ini Penjelasannya

Tim detikcom - detikTravel
Jumat, 17 Des 2021 23:13 WIB
Share
Komentar
Foto: Ilustrasi Eropa (Getty Images/iStockphoto/Malchev)
Jakarta -

Benua Eropa jadi salah satu destinasi impian traveler. Namun tahukah kamu, letak astronomis benua Eropa? Ini dia penjelasannya, simak ya!

Benua Eropa atau sering dijuluki benua Biru membentang dari bagian barat ke timur sejauh 5.300 kilometer. Luasnya sendiri mencapai 10.900.000 kilometer persegi.

Letak astronomis benua Eropa berada di antara 35° - 71°06' Lintang Utara dan 9°27' Bujur Barat hingga 66°20' Bujur Timur.

Dengan letak astronomis benua Eropa yang seperti itu, membuat benua ini memiliki beberapa iklim dan 4 musim yaitu musim semi, musim panas, musim gugur dan musim dingin.

Berikut beberapa iklim yang terdapat pada Benua Eropa:

1. Bagian selatan Eropa memiliki iklim yang cenderung hangat, hal ini dipengaruhi oleh iklim Laut Mediterania dan angin dari wilayah gurun.
2. Bagian utara memiliki iklim dingin
3. Bagian tengah memiliki iklim yang cenderung kering
4. Bagian pantai barat memiliki arus yang hangat

Baca juga: Karakteristik Benua Asia, Luasnya 4,5 Kali Lipat dari Benua Eropa!

Benua Eropa sendiri terbagi menjadi 4 kawasan. Pembagian itu dilakukan berdasarkan faktor geografis yang mencakup faktor fisik dan budaya. 4 Kawasan Eropa tersebut adalah kawasan Eropa Barat, Eropa Timur, Eropa Selatan, dan Eropa Utara.

Benua Eropa dibatasi oleh Samudra Arktik pada bagian utara, pada bagian selatan berbatasan dengan Laut Tengah, Samudra Atlantik pada bagian barat dan Benua Asia pada bagian Timur.

Dahulu, 80-90% wilayah benua Eropa dulunya adalah hutan. Hutan-hutan ini menyebar dari Laut Mediterania sampai Samudra Arktik.

Baca juga: Bisa Rekor Nih! Dari Portugal ke Singapura Naik Kereta Api

Namun sekarang, hutan-hutan itu telah menghilang setelah kolonisasi manusia selama berabad-abad. Negara Eropa dengan luasan hutan terkecil adalah Irlandia (8%) sedangkan negara dengan wilayah hutan terluas adalah Finlandia (72%).

Benua Eropa juga terbagi menjadi 5 semenanjung. 5 Semenanjung itu terbagi lagi menjadi semenanjung besar dan semenanjung kecil. Skandanavia dan daratan utama Eropa menjadi semenanjung besar yang dihubungkan oleh Laut Baltik.

Sedangkan semenanjung kecil terdiri dari Iberia, Italia dan Balkan yang berada pada bagian selatan dan menghadap Laut Mediterania atau laut pembatas antar wilayah Benua Eropa dan Benua Afrika.



Simak Video "4 Fenomena Astronomi Awal Oktober, Ada Hujan Meteor!"

(wsw/ddn)
letak astronomis benua eropa letak astronomis astronomi benua eropa benua eropa geografi
Share
Komentar