Contoh function pada mysql

Halo Sahabat programmer hari ini kita akan membahas tentang fungsi atau function di dalam mysql. Ada banyak fungsi di mysql namun kali ini kita akan fokus pada lima function yang mungkin akan sering digunakan saat kita mengelolah data di database mysql yaitu fungsi max(), min(), count(), avg() dan sum(). Apa peran dari fungsi-fungsi tersebut dan bagaimana menggunakannya? mari simak pembahasan berikut:

Pengertian Fungsi (function)

Fungsi (function) atau kata lainnya method merupakan suatu sub program yang diperuntukan untuk mengerjakan suatu perintah tertentu sesuai dengan fungsi method itu sendiri.

Didalam mysql sudah terdapat beberapa fungsi default yang dapat digunakan untuk mengerjakan tugas tertentu. Misalnya untuk mencari nilai minimal, menghitung rata-rata dan menjumlahkan suatu nilai.

Baca juga : Operator Like di mysql

Dengan menggunakan fungsi tentu saja pekerjaan untuk mengelolah dan analisis data menjadi lebih mudah dan akurat. Penggunaanya pun tidaklah sulit bagi pemula perlu untuk menguasai function di mysql ini, Sebagai dasar untuk mengembangkan aplikasi web menggunakan database mysql.

Di mysql terdapat beberpa fungsi yang akan sering kita gunakan. Fungsi-fungsi ini mempunyai kegunaannya masing-masing. Berikut ini adalah penjelasannya

Fungsi Count()

Fungsi count() berfungsi untuk menghitung jumlah semua baris query pada suatu tabel atau hanya pada baris yang memenuhi kondisi tertentu. Nilai balik (return value) dari fungsi count adalah integer.

SELECT COUNT(*)
FROM mahasiswa;

Pada sintak diatas saya menghitung jumlah baris pada tabel mahasiswa

Contoh function pada mysql

Fungsi avg()

Fungsi avg() merupakan fungsi untuk menghitung nilai rata-rata pada suatu kolom numerik. Contoh bila kita mempunyai bilangan 5,8,2,4,6,7 maka nilai rata-rata dari 6 bilangan tersebut adalah 5,3. Contohnya seperti dibawah ini saya mempunyai daftar umur mahasiswa.

Contoh function pada mysql

Kemudian saya mencari nilai rata-rata dari umur tersebut menggunakan sintak:

SELECT avg(umur)
FROM mahasiswa;

Hasil output dari perintah query diatas adalah 22. Jadi dapat disimpulkan rata-rata umur mahasiswa adalah 22 tahun.

Contoh function pada mysql

Fungsi Sum()

Fungsi ini digunakan untuk menjumlahkan nilai pada suatu field. Terdapat perbedaan antara fungsi sum() dan count(). Jika fungsi count digunakan untuk menghitung jumlah baris sedangkan fungsi count adalah menjumlahkan nilai pada suatu kolom didalam tabel.

Rekomendasi bacaan : Operator AND & OR

Contoh saya akan menjumlahkan semua umur mahasiswa

SELECT sum(umur)
FROM mahasiswa;

Contoh function pada mysql

Dapat dilihat dari hasil output diatas total umur 15 mahasiswa bila dijumlahkan menggunakan fungsi sum() berjumlah 330.

Fungsi min()

Fungsi min adalah fungsi mencari nilai paling kecil pada field numerik. Penggunaan fungsi ini akan cukup sering digunakan misalnya mencari mahasiswa dengan umur paling muda.

SELECT min(umur)
FROM mahasiswa;

Contoh function pada mysql

Dapat dilihat dari hasil output diatas bahwa mahasiswa dengan umur yang paling rendah adalah 19 tahun.

Fungsi Max()

Kebalikan dari fungsi min, untuk fungsi max akan mencari nilai paling besar pada suatu field numerik. Contohnya untuk umur yang paling tua

SELECT max(umur)
FROM mahasiswa;

Contoh function pada mysql

Dari hasil outpu dapat terlihat bahwa umur yang paling besar adalah 25 tahun.

Sekian dulu mengenai function di mysql. Silahkan kalian bisa praktekan sesuai dengan kasus masing-masing. Silahkan komentar dibawah bila ada pertanyaan terkait pembahasan diatas.

Apa itu stored procedure dan function?

Pendahuluan Stored Procedure dan Function adalah rangkaian program yang disimpan dalam database dan dapat dipanggil oleh program lain atau melalui SQL Prompt Stored procedured ditulis dalam bentuk suatu Script. Type : Semua type data yang valid di MySQL.

Apa itu stored function?

Stored Function dengan parameter merupakan sebuah block PL/SQL yang dapat menerima sebuah inputan parameter, menjalankan sebuah program tertentu yang kemudian akan mengembalikan hasil atau nilai tertentu. Stored function disimpan secara permanen di dalam database.

Apa itu trigger di SQL?

Trigger dalam database adalah kode prosedural yang secara otomatis dijalankan untuk menanggapi perubahan tertentu pada table tertentu atau tampilan dalam database. Trigger dapat didefinisikan untuk menjalankan penrintah sebelum atau setelah eksekusi DML (Data Manipulation Language) seperti INSERT, UPDATE, dan DELETE.

Bagaimana cara kerja stored procedure?

Stored procedure ini merupakan suatu blok program yang dapat dipanggil secara berulang-ulang dalam bentuk script. Dengan menggunakan stored procedure maka seluruh aplikasi akan terdistribusi dan ketika mengeksekusi satu perintah CALL aplikasi dapat langsung membentuk sejumlah task yang dapat berjalan di dalam server.