Cara Share presentasi di Google Meet di HP

Cara Share presentasi di Google Meet di HP

Di masa pandemi Covid-19 ini, banyak sekolah dan perusahaan beralih ke metode daring (online) untuk melaksanakan aktivitasnya. Karena itu, tidaklah mengherankan bila penggunaan software video conferencing untuk menyelenggarakan kelas dan meeting online meningkat pesat. Salah satu aplikasi video conferencing tersebut adalah Google Meet.

Berkat nama besar Google, kepopuleran Google Meet meningkat pesat dalam kurun waktu yang relatif singkat. Selain gratis, banyak orang tertarik dengan Google Meet karena simpel dan mudah digunakan. Meskipun gratis, Google Meet tetap dibekali dengan berbagai fitur esensial dari sebuah aplikasi video conferencing. Salah satu dari sekian banyak fitur tersebut adalah share screen.

Dengan fitur share screen ini, Anda dapat menampilkan PPT, foto, bahkan film sekalipun di Google Meet. Cara melakukan share screen di Google Meet pun tergolong cukup mudah, baik di PC maupun di smartphone. Berikut ini cara melakukannya.

Daftar Isi

  • Cara Share Screen Google Meet di PC (Windows dan macOS)
    • Share Screen Google Meet di PC Sebelum Masuk Meeting
    • Share Screen Google Meet di PC Setelah Masuk Meeting
  • Cara Share Screen Google Meet di HP (Android dan iOS)

Cara Share Screen Google Meet di PC (Windows dan macOS)

Pertama-tama, perlu dicatat bahwa Google Meet hanya bisa diakses melalui browser. Oleh karena itu, Anda perlu menggunakan salah satu browser favorit Anda untuk mengakses Google Meet. Kami menyarankan Anda untuk menggunakan browser Google Chrome dikarenakan keduanya sama-sama merupakan produk Google sehingga kompatibilitasnya dengan Google Meet terjamin. Dalam pembuatan tutorial ini, kami juga akan menggunakan Google Chrome untuk membuka Google Meet.

Hal kedua yang perlu Anda ketahui adalah fitur share screen di Google Meet mempunyai nama yang berbeda, yakni Present atau Presentasikan bergantung bahasa yang Anda gunakan di akun Google Anda. Karena itu, Anda tidak perlu kuatir bila tidak menemukan tombol share screen di Google Meet.

Share Screen Google Meet di PC Sebelum Masuk Meeting

Cara melakukan share screen di Google Meet sebelum masuk ke meeting adalah sebagai berikut:

  1. Buka laman Google Meet kemudian klik tombol Sign in untuk login menggunakan akun Google Anda. Jika Anda belum mempunyai akun Google, Anda bisa membaca artikel kami mengenai cara membuat akun Google.
    Cara Share presentasi di Google Meet di HP
    Cara Share presentasi di Google Meet di HP
  2. Klik New Meeting untuk membuat meeting baru atau masukkan kode atau link invite pada kolom Enter a code or link untuk bergabung ke meeting yang sudah ada.
    Cara Share presentasi di Google Meet di HP
    Cara Share presentasi di Google Meet di HP
  3. Apabila Anda mengklik New Meeting, terdapat 3 pilihan yang bisa Anda pilih:
    Cara Share presentasi di Google Meet di HP
    Cara Share presentasi di Google Meet di HP
    • Create a meeting for later: Membuat meeting yang dimulai di waktu yang akan datang.
    • Start an instant meeting: Memulai meeting saat itu juga.
    • Schedule in Google Calendar: Membuat meeting yang terjadwal di Google Calendar.
  4. Setelah itu, klik tombol Present untuk memulai share screen.
    Cara Share presentasi di Google Meet di HP
    Cara Share presentasi di Google Meet di HP
  5. Anda akan melihat jendela baru berisi opsi untuk share screen seperti di bawah ini. Terdapat 3 pilihan cara share screen yang bisa Anda pilih:
    Cara Share presentasi di Google Meet di HP
    Cara Share presentasi di Google Meet di HP
    • Chrome Tab: Share screen salah satu tab Google Chrome yang sedang dibuka di komputer atau laptop Anda.
    • Your Entire Screen: Membagikan seluruh layar komputer atau laptop Anda. Hal ini berarti peserta lain dapat melihat seluruh aktivitas yang sedang Anda lakukan di PC Anda. Karena itu, Anda perlu berhati-hati bila memilih opsi ini.
    • Application Window: Membagikan jendela salah satu aplikasi yang sedang Anda buka.
  6. Pilih salah satu cara share screen yang Anda inginkan. Misalnya, apabila Anda ingin membagikan salah satu tab Chrome maka pilih bagian Chrome Tab kemudian pilih tab Google Chrome yang ingin dibagikan.
    Cara Share presentasi di Google Meet di HP
    Cara Share presentasi di Google Meet di HP
  7. Centang opsi Share audio bila Anda ingin share screen di Google Meet dengan suara/ audio.
    Cara Share presentasi di Google Meet di HP
    Cara Share presentasi di Google Meet di HP
  8. Klik Share untuk memulai proses share screen.
    Cara Share presentasi di Google Meet di HP
    Cara Share presentasi di Google Meet di HP

Anda sudah membagikan layar komputer atau laptop Anda kepada peserta meeting lainnya. Apabila Anda sudah selesai membagikan layar, Anda dapat menekan tombol Stop sharing yang berada di tengah bawah layar Anda.

Cara Share presentasi di Google Meet di HP
Cara Share presentasi di Google Meet di HP

Bila Anda membagikan salah satu tab Google Chrome, Anda dapat berhenti melakukan share screen dengan menekan tombol Stop yang berada di samping tulisan Sharing this tab to meet.google.com.

Cara Share presentasi di Google Meet di HP
Cara Share presentasi di Google Meet di HP

Share Screen Google Meet di PC Setelah Masuk Meeting

Untuk menampilkan PPT atau melakukan share screen di Google Meet setelah masuk ke meeting, Anda dapat mengikuti langkah di bawah ini:

  1. Klik tombol Present now.
    Cara Share presentasi di Google Meet di HP
    Cara Share presentasi di Google Meet di HP
  2. Selanjutnya, Anda akan melihat 3 pilihan untuk share screen seperti di bawah ini.
    Cara Share presentasi di Google Meet di HP
    Cara Share presentasi di Google Meet di HP
    Berikut penjelasan dari masing-masing opsi tersebut:
    • Your entire screen
      Cara Share presentasi di Google Meet di HP
      Cara Share presentasi di Google Meet di HP
      Opsi ini dapat Anda gunakan bila ingin membagikan seluruh layar laptop atau komputer Anda. Untuk melakukannya, pilih layar yang ingin Anda bagikan dan klik tombol Share. Namun, perlu diingat bahwa hal ini berarti peserta meeting lainnya dapat melihat seluruh aktivitas yang sedang Anda lakukan di PC. Karena itu, Anda perlu berhati-hati bila membuka data atau file penting saat share screen.
    • A window
      Cara Share presentasi di Google Meet di HP
      Cara Share presentasi di Google Meet di HP
      Pilih opsi ini bila Anda ingin membagikan jendela aplikasi tertentu, misalnya bila Anda ingin menampilkan PPT di Google Meet. Caranya, pilih jendela aplikasi yang ingin Anda bagikan tersebut kemudian klik Share.
    • A tab
      Cara Share presentasi di Google Meet di HP
      Cara Share presentasi di Google Meet di HP
      Opsi ini dapat Anda gunakan bila Anda ingin membagikan salah satu tab di Google Chrome saja, misalnya untuk membagikan video YouTube atau website Anda. Untuk melakukannya, pilih tab yang ingin Anda bagikan kemudian tekan tombol Share.
Baca juga: 3 Cara Mengambil Screenshot di Laptop/ PC (Windows 10, 8, 7)

Anda telah berhasil share screen di Google Meet kepada peserta meeting lainnya. Jika Anda telah selesai share screen, Anda dapat menekan tombol Stop sharing yang berada di tengah bawah layar Anda.

Cara Share presentasi di Google Meet di HP
Cara Share presentasi di Google Meet di HP

Bila Anda membagikan layar dengan opsi A tab (membagikan salah satu tab Google Chrome saja), Anda dapat berhenti share screen dengan menekan Stop yang berada di samping tulisan Sharing this tab to meet.google.com.

Cara Share presentasi di Google Meet di HP
Cara Share presentasi di Google Meet di HP

Cara Share Screen Google Meet di HP (Android dan iOS)

Berbeda dengan Google Meet PC yang hanya bisa diakses menggunakan browser, Google menyediakan aplikasi khusus untuk Google Meet di Android dan iOS. Bila Anda belum mempunyai apps Google Meet, Anda bisa mendownloadnya terlebih dahulu di sini (Android) atau di sini (iOS).

Catatan: Share screen Google Meet di Android dan iOS akan membagikan seluruh layar smartphone Anda kepada peserta. Karena itu, Anda perlu berhati-hati apabila membuka file yang bersifat penting atau rahasia ketika share screen.

Selanjutnya, Anda dapat mengikuti langkah di bawah ini untuk melakukan share screen di Google Meet Android dan iOS:

  1. Buka aplikasi Google Meet di smartphone kemudian pilih akun Google yang ingin Anda gunakan untuk mengakses Google Meet. Bila Anda belum mempunyai akun Google, Anda dapat membuat akun Google terlebih dahulu.
    Cara Share presentasi di Google Meet di HP
    Cara Share presentasi di Google Meet di HP
  2. Klik tombol New meeting untuk membuat room baru atau klik Join with a code untuk bergabung ke meeting yang sedang berlangsung.
    Cara Share presentasi di Google Meet di HP
    Cara Share presentasi di Google Meet di HP
  3. Jika Anda mengklik New meeting, terdapat 3 pilihan yang bisa Anda pilih:
    Cara Share presentasi di Google Meet di HP
    Cara Share presentasi di Google Meet di HP
    • Create a meeting for later: Membuat meeting yang dimulai di waktu yang akan datang.
    • Start an instant meeting: Memulai meeting saat itu juga.
    • Schedule in Google Calendar: Membuat meeting yang terjadwal di Google Calendar.
  4. Setelah berada di dalam meeting, klik tombol titik tiga di pojok kanan bawah layar HP Anda.
    Cara Share presentasi di Google Meet di HP
    Cara Share presentasi di Google Meet di HP
  5. Pilih menu Share screen.
    Cara Share presentasi di Google Meet di HP
    Cara Share presentasi di Google Meet di HP
  6. Google Meet akan memberikan peringatan bahwa peserta nantinya dapat melihat semua hal di layar HP Anda (termasuk notifikasi sekalipun). Klik Start sharing untuk melanjutkan proses share screen.
    Cara Share presentasi di Google Meet di HP
    Cara Share presentasi di Google Meet di HP
  7. Selanjutnya, Anda mungkin akan memperoleh notifikasi seperti di bawah ini. Klik Start now untuk memulai proses share screen.
    Cara Share presentasi di Google Meet di HP
    Cara Share presentasi di Google Meet di HP

Jika Anda ingin menghentikan share screen tekan tombol Stop sharing di aplikasi Google Meet Anda.

Cara Share presentasi di Google Meet di HP
Cara Share presentasi di Google Meet di HP

Sekian artikel mengenai cara share screen Google Meet baik di PC maupun smartphone. Bila Anda memerlukan rekomendasi aplikasi video conferencing untuk kebutuhan meeting online Anda, kami sarankan Anda untuk membaca artikel kami tentang aplikasi video conferencing gratis terbaik.

David Wijaya Follow
  • Software
  • #Google Meet
  • #video conferencing
« Cara Share Screen di Zoom HP dan PC (Panduan Lengkap)
Apa Itu Domain: Semua yang Wajib Anda Ketahui Sebelum Membeli Domain »