Cara mengobati gatal berair secara alami

TRIBUNSUMSEL.COM - Gatal-gatal berair yang terjadi pada kulit adalah salah satu gejala dari penyakit eksim. Namun, tak menutup kemungkinan jika gatal-gatal tersebut disebabkan oleh bakteri, kutu ataupun virus.

Pada umumnya penyakit kulit disebabkan oleh adanya suatu reaksi yang berlebihan kulit terhadap suatu zat. Gejala tidak hanya gata-gatal berair, namun kulit juga bisa menjadi kering serta munculnya ruam merah.

Menurut penelitian, gatal-gatal berair pada kulit bisa dengan mudah menyebar ke seluruh permukaan kulit. Bahkan pada beberapa kasus penderita membutuhkan rawat inap untuk memperoleh pengobatan yang lebih baik serta menghindari kontaminasi dari alergi yang dia derita.

Namun hal tersebut hanya dilakukan jika eksim sudah dalam keadaan yang parah. Sedangkan untuk eksim ringan, penderita hanya akan merasakan gatal-gatal serta tidak nyaman dalam melakukan kegiatan sehari-hari.

Jika anda atau keluarga mengalami masalah kulit tersebut, ada berbagai cara yang bisa dilakuakan untuk mengobatinya. Beberapa cara diantaranya juga bisa anda coba dirumah dengan menggunakan bahan-bahan alami. Adapun bahan-bahan alami yang bisa anda gunakan adalah sebagai berikut.

Tanah liat hijau
Sejak lama tanah liat sudah dipercaya dapat mengatasi gatal-gatal yang disebabkan oleh penyakit kulit, termasuk eksim atau jerawat. Tidak hanya itu, tanah liat juga mampu mengobati kulit yang terkena gigitan serangga, seperti lebah, nyamuk, atau yang lainnya.

Untuk cara penggunaannya sendiri, anda cukup mencari tanah liat hijau dan tempelkan pada area kulit yang terkena gatal-gatal berair.

Daun Pappermint
Cara selanjutnya yaitu dengan menggunakan daun pappermint. Apotek hidup yang satu ini mampu mengobati gatal-gatal yang disebabkan oleh suatu infeksi maupun gigitan serangga.

Cara penggunaannya juga cukup mudah, anda hanya perlu menggosok-gosokkan daun pappermint ke area kulit yang bermasalah.

Daun kemangi
Selain daun pappermint, daun kemangi juga sangat berguna untuk mengatasi gatal-gatal pada kulit. Kandungan thymol pada daun ini secara efektif mampu menghilangkan gatal-gatal berair yang menjadi salah satu gejala penyakit eksim. Untuk penggunaannya, anda cukup menghancurkan daun kemangi dan oleskan pada area kulit yang mengalami gatal-gatal berair. (Baca Juga Khasiat Kulit buah Manggis Bagi kesehatan )

Cuka sari apel
Cuka sari apel dipercaya mampu mengatasi berbagai macam masalah kulit. Kandungan anti jamur, antiseptik, serta antibakteri yang terdapat pada cuka sari apel mampu menghilangkan gatal-gatal berair yang terjadi pada kulit. Anda hanya perlu mengusapkan cuka sari apel pada kulit yang bermasalah dengan menggunakan kapas ataupun kain lembut.

Aloe vera
Aloe vera atau yang lebih sering disebut dengan lidah buaya memiliki banyak manfaat bagi manusia. Manfaat tersebut diantaranya adalah mampu mengobati penyakit kulit seperti halnya sunburn, jerawat, iritasi dan juga eksim. Anda dapat menggunakan lidah buaya dengan cara mengupas bagian kulit serta mengoleskan gelnya pada bagian kulit yang bermasalah.

Nah itulah kelima bahan alami yang bisa anda gunakan untuk mengatasi gatal-gatal berair pada kulit. Jika belum terdapat perubahan, mungkin anda membutuhkan bantuan medis untuk berkonsultasi.

Anda bisa memeriksakan diri ke puskesmas atau rumah sakit terdekat untuk mendapatkan pengobatan yang lebih tepat. Biasanya dokter akan memberikan salep anti-inflamasi atau jenis yang lainnya untuk menyembuhkan masalah kulit yang anda alami.

Perlu anda ketahui, jika gatal-gatal berair tidak hanya gejala eksim saja. Beberapa masalah kulit yang lainnya juga menimbulkan gatal-gatal berair pada kulit, seperti halnya kudis. Kudis sendiri adalah masalah gatal-gatal yang lebih disebabkan oleh kutu ataupun tungau.

Gatal-gatal berair pada kudis biasanya akan muncul di sela-sela kaki atau jari. (dokter.in)

Tags:
Tips
Gatal
Kulit