Bagaimanakah sikap kita dalam menjalankan usaha ekonomi?

Merdeka.com - Dalam memulai usaha, Anda harus bekerja keras agar bisa berhasil membangun bisnis. Sebab, tidak semua pengusaha langsung bisa meraih kesuksesan, semua diawali dengan kegagalan dan jatuh bangun dalam memulainya.

Namun tak hanya kerja keras, Anda juga harus memiliki sikap-sikap untuk menjadi seorang pengusaha. Sikap-sikap ini akan membuat Anda kuat dalam membangun bisnis, dan mampu menghadapi persaingan usaha.

Berikut 5 sikap yang harus dimiliki seorang pebisnis jika ingin memulai suatu bisnis dan mencapai kesuksesan, dikutip laman Lembaga Pengelola Dana Bergulir Koperasi dan Usaha Mikro Kecil dan Menegah (LPDB KUMKM).

BACA JUGA:
5 Cara hasilkan uang tanpa pekerjaan tambahan

1. Memiliki kemauan keras

Ini adalah modal awal untuk memulai bisnis. Memiliki ide segar saja tidak cukup, Anda harus memiliki kemauan keras dan mimpi untuk menikmati hasil bisnis yang dijalankan.

2. Bertekad kuat

BACA JUGA:
10 Trik mengatasi masalah keuangan dalam rumah tangga

Berimprovisasi itu bagus, namun lebih bagus lagi jika Anda menjalankan bisnis sesuai dengan action plan yang telah Anda susun sebelumnya. Untuk selalu berada di jalur yang sudah Anda rancang memang tidak mudah karena akan banyak gangguan yang menggiurkan Anda untuk mencoba. Anda harus memiliki tekad yang benar-benar kuat untuk menjalankan action plan tersebut.

2 dari 2 halaman

3. Berani mengambil risiko

Bagaimanakah sikap kita dalam menjalankan usaha ekonomi?

Bisnis selalu berhadapan dengan risiko. Besar atau kecilnya risiko dilihat dari seberapa besar keberanian yang Anda miliki untuk mengambil risiko tersebut. Anda harus ingat bahwa di balik semua kegagalan ada kesuksesan besar yang menunggu. Jadi, jangan pernah takut mengambil risiko yang sudah Anda pikirkan matang-matang.

4. Tahan banting dan tidak cengeng

BACA JUGA:
4 Masalah keuangan yang harus dibicarakan suami istri

Cobaan, tantangan, kegagalan dan kerugian adalah buah pemanis dari kehidupan bisnis. Hanya pebisnis sukses yang mampu bertahan menghadapi semua itu. Jangan takut gagal atau rugi karena dengan mengalami kegagalan dan kerugian, Anda bisa mempelajari kelemahan Anda dan mencari solusinya.

5. Ikhlas dan selalu bersyukur

Coba tanyakan kepada diri Anda sendiri, seberapa sering Anda bersyukur atas apa yang telah Anda terima? Sikap rendah hati, ikhlas dan pandai bersyukur mutlak dimiliki oleh pebisnis. Rasa ikhlas dan syukur ini membuat pebisnis dapat memaknai setiap hasil yang didapat dari bisnisnya, sekecil apapun profit usaha yang dia peroleh.

BACA JUGA:
3 Mitos masalah keuangan yang dihadapi pasangan

Reporter: Tira Santia

Sumber: Liputan6.com (mdk/azz)

Baca juga:
Pengusaha Kevin O'Leary Beri Saran untuk Memutuskan Kemitraan dengan Baik
Perhatikan Hal-Hal Berikut Sebelum Mengubah Bidang Karir
8 Cara Dapat Uang dengan Mudah Melalui Internet, Solusi Jitu Tambah Penghasilan
Jelang Idul Adha, Simak Strategi Menyiapkan Dana Kurban Dalam Dua Bulan
6 Cara Mendapatkan Uang dari Internet Tanpa Modal yang Bisa Dicoba, Menguntungkan
Anda Ingin Buka Usaha, Lakukan 12 Hal ini

BACA JUGA:
Tips belanja persiapan Lebaran