Bagaimana sikap kaki dalam melakukan kombinasi gerak meliukkan badan dan mengayunkan lengan

KATA PENGANTAR

Show

Puji syukur panjatkan kepada Allah SWT atas berkat, rahmat dan hidayahnya sehingga penulis dapat menyelesaikan BUKU AJAR PENDIDIKAN JASMANI KELAS 3SD SEMESTER 2 ini dengan baik dan tepat waktu. Modul ini disusun untuk memenuhi tugas akhir semester matakuliah Kajian Kurikulum Pendidikan Jasmani..

Ucapan terrimakasih penulis sampaikan kepada :

  1. Bapak Dr.Wasis.D.Dwiyogo,M.Pd selaku dosen matakuliah Kajian Kurikulum Pendidikan Jasmani.
  2. Ibu Febrita Paulina Heynoek.M,Pd selaku dosen matakuliah Kajian Kurikulum Pendidikan Jasmani.
  3. Semua pihak yang membantu dalam menyelesaikan penyusunan buku ajar ini yang tidak dapat penulis sebutkan satu persatu.

Dalam penulisan Buku Ajar Pendidikan Jasmani kelas 3SD Semester 2 ini penulis menyadari bahwa banyak kekurangan dan kesalahan didalamnya, baik berupa tulisan maupun pemahaman yang belum dimengerti, sehingga buku ajar ini masih jauh dari kesempurnaan. Oleh karena itu, penulis mengharap saran dan kritik yang dapat dijadikan masukan dan pedoman dalam menyempurnakan buku ajar ini dimasa yang akan datang. Semoga buku ajar ini bermanfaat bagi pembaca dan dapat menambah pengetahuan yang berguna bagi kehidupan.

Malang, 8 Desember 2010

Penulis

DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR

DAFTAR ISI

BAB I Aktifitas Permainan

  1. Kombinasi Gerak Jalan, Lari, dan melompat
  2. Kombinasi Gerak Memutar, Menekuk Lutut, Mengayun, dan Meliukkan Badan
  3. Bermain Bola

BAB II Kebugaran

  1. Melatih Kelentukan Tubuh
  2. Melatih Koordinasi Gerakan

BAB III Senam Ketangkasan

  1. Senam Ketangkasan Tanpa Alat
  2. Senam Ketangkasan dengan Menggunakan Alat

BAB IV Gerak Ritmik

  1. Gerak Ritmik Tunggal
  2. Gerak Ritmik Ganda

BAB V Renang

  1. Renang Gaya Dada
  2. Teknik Dasar Bernapas
  3. Kombinasi Gerakan

BAB VI Aktivitas Sekitar Lingkungan Sekolah

  1. Jalan-jalan di Sekitar Sekolah
  2. Tempat Bermain yang Aman
  3. Menjaga Keselamatan Selama Bermain

BAB VII Budaya Hidup Sehat

  1. Penyakit Diare
  2. Penyakit Demam Berdarah
  3. Penyakit Influenza
  4. Cara menggunakan Jamban/ Peturasan

Uji Kompetensi Akhir Semester 2

DAFTAR PUSTAKA

Standar Kompetensi:

  • Mempraktikkan berbagai gerak dasar dalam permainan sederhana dan nilai-nilai yang terkandung di dalamnya.

Kompetensi Dasar:

  1. Mempraktikkan kombinasi gerak dasar jalan, lari dan lompat dengan koordinasi yang baik dalam permainan sederhana, serta nilai kerjasama,toleransi, kejujuran, tanggung jawab dan menghargai lawan atau diri sendiri.
  2. Mempraktikkan kombinasi gerak memutar, menekuk lutut, mengayun lengan dan meliukkan badan dengan koordinasi gerak yang baik dalam permainan sederhana, serta nilai kerjasama dan menghargai lawan atau diri sendiri.
  3. Mempraktikkan kombinasi gerakdasar memvoli, memantulkan, menendang, dan mengontrol bola dengan koordinasi yang baik dalam permainan sederhana, serta nilai kerjasama, toleransi, tanggung jawab, menghargai lawan atau diri sendiri,dan bersedia berbagi tempat dan peralatan dalam bermain.

Ayo kita bermain di lapangan.Berlari,berjalan,dan melompat.Tahukah kamu bahwa gerak berjalan,berlari,dan melompat dapat menyehatkan tubuhmu jika dilakukan dengan benar? Bagaimanakah gerak berlari,berjalan dan melompat dengan benar?

  • Konsep
  1. Kombinasi Gerak Jalan,Lari,dan Melompat.

Berjalan adalah aktivitas gerak yang paling ringan kita lakukan. Setiap hari kita melakukan gerakan berjalan.

Berlari adalah aktivitas gerakan yang tidak terlalu sering kita lakukan. Aktivitas berlari digunakan apabila diperlukan saja. Sedangkan melompat adalah gerakan yang jarang kita lakukan,kecuali dalam maslah tertentu. Apabila ketiga gerakan ini disatukan akan menghasilkan sebuah gerakan permainan yang menyenangkan karena kombinasi gerakan ini merupkan perpindahan gerakan tubuh dari jalan kemuduan lari dan terakhir loncat,

  1. 1. Gerak Berjalan

Gerak berjalan merupakan salah satu gerakan yang baik untuk melakukan pemanasan,khususnya otot-otot kaki sebagai tumpuan badan. Langkah kaki di ayun dengan teratur dapat mempermudah pada gerak berikutnya,yaitu berlari. Dalam kombinasi gerak ini sebaiknya ada jarak antara gerak berjalan. Dalam kondisi gerak ini sebaiknya ada jarak antara berjalan,berlari, dan meloncat. Misalnya berjalan sepanjang 6m,kemudian 6 m berikutnya berlari dan akhirnya melakukan loncatan.

Gerak berjalan sebagai persiapan dapat dilakukan dengan cara:

  • Sikap awal dasar berdiri tegak dan pandangan ke depan
  • Kedua tangan dikepalkan disamping badan
  • Berjalanlah seperti biasa dengan lengan di ayun di samping
  • Setelah mendekati batas untuk berlari maka gerakan langkah dipercepat.

Gambar gerak berjalan

  1. 2. Gerak Berlari

Setelah gerak berjalan terlewat atau telah memasuki jarak berlari maka gerakan langkah dipercepat kemudian diubah menjadi gerakan berlari. Gerakan berlari dapat kamu lakukan sebagai berikut:

  • Perpindahan dari gerak jalan ke gerak berlari haris secara perlahan;
  • Badan sedikit dicondongkan;
  • Ayunan kaki lebih tinggi dan gerak kaki dipercepat;
  • Siapkan kaki terkuat sebelum melewati jarak berlari.

Gambar gerak berlari:

  1. 3. Gerak Meloncat

Loncat adalah gerakan berpindahnya badan dari tempat yang satu ke tempat yang lain. Gerakan ini diawali dengan tolakan kaki ke lantai sehingga mendorong tubuh terangkat ke atas di akhiri dengan mendarat dengan kedua kaki.

Dalam gerakan kombinasi gerak jalan, lari, dan lompat ini gerakan meloncat dapat dilakukan dengan cara sebagai berikut:

  • Ketika habis batas lari, kemudian kedua kaki ditolakkan ke lantai;
  • Ketika badan terdorong di udara atau sedang melayang posisi kaki sedikit ditarik dengan menekuk lutu;
  • Sebelum mendarat kembalikan posisi kaki, mendarat dengan kedua kaki.

Ganbar gerakan melompat dan mendarat dengan ke dua kaki:

  1. B. Kombinasi Gerak Memutar, Menekuk Lutut, Mengayun, dan Meliukkan Badan
  1. Lompat Memutar Badan

Gerakan melompat berputar gerak dasarnya sama dengan melompat biasa. Tetapi bedanya posisi tubuh saja yang berbalik pada waktu jatuh kembali ke tanah. Hal itu disebabkan karena ketika berada di udara terdapat gerakan memutar badan. Supaya kamu dapat memahami gerakan tersebut, pelajarilah gerakan sebagai berikut:

  • Badan berdiri tegak,
  • Kepalkan kedua tangan dan simpan di pinggang
  • Setelah terdengar aba-aba tolakkan kaki hingga badan terangkat ke atas
  • Ketika badan mulai terangkat , putarlah badan ke kiri atau ke kanan
  • Pendaratan bertumpu pada kek dua kaki
  • Lakukan dengan hati-hati

Gambar melompat berputar

  1. Melompat satu kaki

Melompat dengan satu kaki hampir sama dengan melompat biasa. Bedanya kita hanya menggunakan satu kaki sebagai tumpuan. Cara melakukan gerakan ini adalah sebagai berikut:

  • Badan berdiri tegak,pandangan ke depan;
  • Rentangkan kedua tangan ke samping;
  • Tekuklah lutut kananmu;
  • Tolakkan kaki kiri hingga badan terangkat;
  • Ketika badan sudah mulai terangkat mulai putarkan ke kiri atau ke kanan badan;
  • Kembali ke sikap awal;
  • Ganti dengan menekuk kaki lainnya

Gambar Melompat Satu Kaki

  1. Gerak Menekuk Lutut

Selain berlari gerakan yang paling sering dilakukan dalam berolahraga yaitu menekuk lutut.Cara dasar menekuk lutut dapat di awali dengan posisi:

  1. Badan berdiri tegak,
  2. Pandangan kurus ke depan,
  3. Salah satu kaki di tekuk. Arah menekuk bisa disesuaikan dengan kebutuhan gerakan seperti:
  • Menekuk lutut ke belakang,
  • Menekuk lutut ke depan,
  • Menekuk lutut ke samping
  1. Ganti dengan kaki yang lain.

Selain dalam posisi berdiri,menekuk juga bisa dilakukan ketika sikap duduk dan tidur terlentang, tetapi arahnya terbatas.

Gambar menekuk lutut.

  1. Meliukkan Badan

Gerakan meliukkan badan perlu dilakukan setelah kita tidak bergerak dalam waktu yang lama, misalnya setelah tidur. Tujuan gerakkan ini yaitu untuk melenturkan tubuh supaya otot tidak kaku. Oleh karena itu, disarankan setelah bangun tidur melakukan gerakan ini. Caranya adalah sebagai berikut:

  1. Sikap awal badan berdiri tegak,
  2. Rentangkan kedua tangan ke depan
  3. Mulailah memutar badan ke arah:
  • Ke arah bawah (membungkukkan badan)
  • Kiri bawah
  • Kanan bawah
  • Ke samping kiri dan kanan
  • Ke atas (melentingkan badan)
  • Kanan atas
  • Kiri atas
  1. Lakukan secara berulang

Gambar meliukkan badan

  1. Bermain Bola

Banyak jenis permainan dan cabang olahraga yang menggunakan bola. Pada bab terdahulu kamu telah mempelajari permainan lempar tangkap bola, menendang, dan menahan bola dengan berbagai teknik. Pelajaran kali ini kita akan belajar permainan lainnya yaitu memvoli bola, memantulkan bola, dan menendang bola.

  1. 1. Memvoli bola

Pernahkah kamu melihat olahraga bola voli? Dalam olahraga bola voli ada gerakkan memvoli bola. Teknik memvoli bola sangat penting karena merupakan dasar dari olahraga voli. Latihan memvoli bola seharusnya dilakukan berpasangan denagn jarak yang tidak terlalu jauh. Latihan yang dapat kamu lakukan sebagai berikut:

  1. Buatlah kelompok yyang terdiri atas lima anak,
  2. Kemudian membentuk lingkaran dengan jarak yang tidak terlalu jauh.
  3. Seoarang anak berdiri di tengah lingkaran
  4. Tugasnya melambungkan bola ke arah temanmu
  5. Kepalkan tanganmu ke depan dan pukullah bola tersebut kea rah temanmu
  6. Tugasnya melambungkan bola kea rah temanmu
  7. Lakukan dengan berbagai arah bola jangan sampai bola terjatuh!

Gambar memvoli bola:

  1. 2. Memantulkan Bola

Gerakkan dasar memantulkan bola merupakan gerak dasar bola basket. Gerakkan memantul-mantulkan bola sambil bergerak disebut dibbling.

Pada pelajaran ini kita akan belajar memantulkan bola sambil berjalan. Langkah-langkahnya adalah:

  • Anak-anak membentuk 2 barisan dengan jarak yang tidak terlalu jauh dan berhadapan
  • Barisan pertama setiap anak memegang bola
  • Anak-anak memantulkan bola kea rah temannya
  • Jika sudah lancer dapat dilakukan sambil bergerak

Gambar memantulkan bola:

  1. 3. Menendang dan Menahan Bola

Pada pelajaran sebelumnya kamu telah belajar teknik menendang dan teknik menahan bola. Keterampilan menendang dan menahan bola sangat penting dalam permainan sepak bola agar dapat bermain sepak bola dengan baik.

Menendang bola dapat dilakukan dengan berbagai variasi misalnya menendang dengan kaki bagian luar atau bagian dalam. Begitu juga dengan menahan bola, bisa dengan kaki bagian dalam, dengan paha atau dengan dada tergantung dengan arah datangnya bola. Latian menendang dan menahan bola dilakukan secara berpasangan dan kelompok.

Gambar Menendang dan Menendang Bola

  1. A. Pilihlah satu jawabab yang benar di bawah ini!
  2. Istilah driblling terdapat dalam olahraga
    1. Sepak bola
    2. Bola basket
    3. Bola voli
    4. Gerak memantulkan bola dilakukan pada olahraga
      1. Basket
      2. Voli
      3. Sepak bola
    5. Menendang bola terdapat dalam olahraga
      1. Bola voli
      2. Bola basket
      3. Sepak bola
    6. Bola yang digunakan dalam sepak bola adalah
      1. Sepak
      2. Tenis
      3. Shuttle cock (kok)
    7. Teknik melakukan passing bawah dengan posisi
      1. Kedua telapak tangn saling berkaitan
      2. Kedua telapak tangan berpisah
      3. Dua-duanya benar
    8. Jalan jinjit terdapat dalam latihan
      1. Gerak dasar lari
      2. Gerak dasar lompat
      3. Gerak dasar jalan
  1. Melompat adalah gerakkan mendorong tubuh dengan menolakkan ke tanah
    1. Kepala
    2. Kaki
    3. Tangan
    4. Salah satu latihan gerak dasar jalan adalah
      1. Jalan kaki menyilang
      2. Melompat berputur
      3. Lompat tali
    5. Melompat satu kaki adalah salah satu latihan
      1. Gerak dasar jalan
      2. Gerak dasar melompat
      3. Gerak dasar menekuk
    6. Salah satu gerak dasar menekuk
      1. Gerak angin
      2. Memvoli bola
      3. Bermain di taman harta karun
    7. B. Isilah titik-titik di bawah ini dengan benar!
    8. Memvoli adalah gerak dasar permainan
    9. Memantulkan bola adalah dasar gerakkan bermain
    10. Menolakkan kaki adalah gerak dalam latihan
    11. Melompat dengan satu kaki adalah untuk melatih kekuatan otot
    12. Meliukkan badan berguna untuk

Penilaian sikap atau afektif dilakukan dengan pengamatan selama mengikuti belajar mengajar dan diluar jam pelajarn. Aspek-aspek yang dinilai, meliputi: kedisiplinan, kejujuran, kerjasama, tanggungjawab, sportifitas dan mematuhi aturan yang berlaku.

Penilaian psikomotor diberikan dalam dua bentuk yaitu, penilaian terhadap kesempurnaan sikap cara melakukan gerakkan dan penilaian prestasi dari gerakkan tersebut (diambil banyaknya melakukan gerakkan)

  1. Coba praktekkan kombinasi gerakkna memutar, menekuk lutut, mengayun dan meliukkan badan
  2. Coba praktekkan latihan memvoli bola, menendang dan menahan bola, serta memantulkan bola.

Unsur-unsur yang dinilai adalah kesempurnaan gerakan, dan persentase (banyak melakukan gerakan)

  1. B. Kebugaran

Standar Kompetensi:

  • Mempraktikkan latihan dasar kebugaran jasmani dan nilai-nilai yang terkandung di dalamnya

Kompetensi Dasar:

  1. Mempraktikkan berbagai bentuk latihan untuk meningkatkan kelentukan dan kelenturan, serta nilai disiplin, dan keselamatan
  2. Mempraktikkan berbagai bentuk latihan untuk meningkatkan koordinasi gerak, dan nilai disiplin

Tujuan Pembelajaran:

Gambar Gerakan Kayang

Tentu kamu menginginkan tubuhmu sehat dan bugar. Untuk itu diperlukan bebrapa latihan kebugaran secara rutin. Sebelum melakukan latihan yang lebih berat,perlu melakukan latihan pemanasan. Misalnya dengan gerakan penegangan atau kelentukan.

Peta konsep

  1. Melatih Kelentukkan Tubuh

Pernahkah kamu merasa tubuh menjadi kaku ketika bangun pagi? Tubuh yang kaku biasanya kita lama tidak bergerak atau tidak malakukan kegiatan contohnya setelah tidur. Dlam kondisi seperti itu akan sangat berbahaya apabila kita langsung melakukan gerakan-gerakan berat, karena dapat berakibat fatal, seperti cedera.

Oleh karena itu, sebelum melakukan gerakan harus melakukan peregangan otot-otot agar otot menjadi lentur dan bebas bergerak. Nah, pada kali ini kita akan mempelajari berbagai macam latihan tersebut:

Latihan I

Ikutilah cara-cara latihan kelentukan I di bawah ini:Langkah-langkahnya adalah:

  • Lakukan latihan ini dalam posisi tidur telentang berbaring,
  • Tangan dirapatkan di kedua sisi badan,
  • Angkatlah kedua kaki kalian sehingga ujung kaki berada di atas kepala,
  • Kedua tangan ikut membantu mendorong pinggul,
  • Posisi tersebut pertahankan hingga 10 detik
  • Kemudian, kembalilah ke sikap semula.

Gambar latihan kelentukan I

Latihan II

Latihan II ini adalah lanjutan dari gerakan latuhan I. Ikutilah cara-cara latihan kelentukan II dibawah ini!

Langkah-langkanya adalah:

  • Posisi tidur telentang (berbaring),
  • Angkatlah kedua kaki perlahan-lahan;
  • Lalu, bengkokkan lutut sehingga kedua lutut bergerak di atas muka
  • Posisi tersebut pertahankan hingga 10 detik
  • Kemudian, kembalilah ke ikap semula

Gambar latihan kelentukan II

Latihan III

Latihan ini merupakan kelentukan dengan sikap berdiri, membungkuk dan melenting.

Langkah-langkahnya adalah:

  • Posisi badan berdiri tegak kaki rapat
  • Bungkukkan badan dengan kedua tangan menyentuh lantai
  • Usahakan kepala menyentuh lutut
  • Kemudian, lentengkan badan ke belakang
  • Kedua tangan di pinggang, dagu di angkat, dan badan melenting ke belakang

Gambar kelentukan III

  1. Melatih Koordinasi Gerakan

Koordinasi gerakan adalah gabungan berbagai gerakan sederhana untuk melenturkan otot-otot tubuh. Gerakan kelentukan sederhana telah kamu pelajari. Selanjutnya kita akan pelajari berbagai latuhan koordinasi gerakan.

  1. Duduk Kangkang ke depan

Pada latihan ini kamu akan mempelajari cara duduk kangkang ke depan. Ayo , ikutilah cara-caranya, sebagai berikut:

  • Sikap badan berdiri tegak
  • Pandanagan lurus ke depan
  • Kaki kanan di langkahkan ke depan
  • Posisi kaki kiri tetap di belakang
  • Turunkan badan perlahan-lahan sampai menenpel pada lantai
  • Tahanlah gerakan ini beberapa saat
  • Lalu, kembalilah ke sikap semula

Gambar duduk kangkan ke depan

  1. 2. Duduk Kangkang ke Samping

Latihan ini secara teknik tidak jauh berbeda dengan duduk kangkang ke depan, hanya saja pada latihan ini penempatan kaki bukan ke belakang atau ke depan. Tetapi menempatkannya ke samping kiri dan kanan.

Ayo, ikuti cara-caranya, sebagai berikut:

  • Sikap badan berdiri tegak
  • Kedua tangan di samping badan
  • Bukalah kaki ke samping
  • Turunkan badan perlahan-lahan sampai menempel pada lantai
  • Tahanlah gerakan ini beberapa saat
  • Kembalilah ke sikap semula

Gambar duduk kangkang ke samping

  1. Latihan Kombinasi gerak Kaki dan Tangan

Pada latihan ini kombinasi ini, kamu akan melakukan gerakan kaki dan tangan. Cara mengkombinasikannya adalah sebagai berikut:

  • Berdiri tegak dan kedua kaki dirapatkan
  • Kedua tangan di samping badan
  • Badan dibungkukkan ke depan dan posisi kaki tetap lurus
  • Kepala ditundukkan dan kedua telapak tangan menyentuh tanah
  • Lalu, berjongkok, tumit diangkat dan kedua tangan diluruskan ke depan
  • Kembalilah ke sikap semula/awal
  • Selanjutnya, lentingkan badan ke belakang dan kepala tengadah ke atas. Lakukan latihan ini berkali-kali

Gambar latihan gerakan kombinasi

  1. A. Pilihlah salah satu jawaban yang benar di bawah ini!
    1. Kelentukan
    2. Kekuatan
    3. Kecepatan
    4. Kekuatan kaki
    5. Otot tubuh menjadi lentur dan tidak kaku
    6. Kekuatan leher
    7. Menengadah ke atas
    8. Menunduk
    9. Lurus ke depan
    10. Di angkat ke atas
    11. Berada di samping
    12. Berada di belakang
    13. Sejak awal
    14. Setelah kaki dan tubuh ditolakkan hingga seimbang
    15. Sejak posisi tidur
    16. 1
    17. 2
    18. 3
  1. Duduk kangkang adalah salah satu contoh latihan
  1. Latihan kekuatan bertujuan untuk
  1. Pada saat latihan duduk kangkang ke depan,pandangan kita
  1. Pada saat latihan duduk kangkang ke samping,kedua tangan kita
  1. Pada latihan jalan kayang,tangan dan kaki mulai dilangkahkan..
  1. Cara latihan kebugaran adalah
  1. Latihan kelenturan yang telah kamu pelajari ada macam
  1. 2
  2. 3
  3. 4
  4. Koordinasi gerak
  5. Latihan kekuatan
  6. Senam
  7. Posisi kaki
  8. Posisi akhir kepala
  9. Posisi akhir badan
  10. Jalan kaki
  11. Jalan kayang
  12. Jalan-jalan
  13. B. Isilah titik-titik di bawah ini dengan benar!
  1. Jalan kayang adalah salah satu latihan
  1. Perbedaan duduk kayang samping dengan duduk kayang depan adalah
  1. Posisi jalan yang dilakukan seperti kepiting disebut
  1. Latihan kelentukan berguna untuk
  2. Latihan kelentukan dapat dilakukan dengan cara.
  3. Latihan koordinasi gerak dapat dilakukan dengan cara.
  4. Jalan kayang adalah salah satu latihan
  5. Contoh gerak latihan kelenturan adalah.

Penilaian aspek sikap atau afektif dilakukan dengan pengamatan selama mengikuti belajar mengajar dan di luar jam pelajaran. Aspek aspek yang di nilai meliputi: kedisiplinan,kejujuran, kerjasama, tanggung jawab,sportivitas, dan mematuhi aturan yang berlaku.

Penilaian aspek psikomotor dibberikan dalam dua bentuk,yaitu penilaian terhadap kesempurnaan sikap. Cara melakukan gerakan dan penilaian prestasi dan gerakan tersebut( diambil dari banyaknya melakukan gerakan).

  1. Praktikkan gerakan kelentukan tubuh latihan I,II,III
  2. Praktikkan gerakan duduk kangkang ke depan
  3. Praktikkan gerakan duduk kangkang ke samping
  4. Praktikkan gerakan kombinasi.

Unsur-unsur yang dinilai adalah kesempurnaan gerak,cara melakukan gerakan dengan benar dan persentase(banyakanya melakukan gerak).

  1. C. Senam Ketangkasan

Standar Kompetensi:

  • Mempraktikkan senam ketangkasan dasar dan nilai-nilai yang terkandung didalamnya.

Kompetensi Dasar :

  • Mempraktikkan senam ketangkasan sederhana tanpa alat, dan nilai disiplin
  • Mempraktikkan senam ketangkasanyang agak kompleks menggunakan alat,dan nilai disiplin

Tujuan Pembelajaran;

Gambar Latihan Meloncat

Dapatkah kamu melakukan gerak meloncat dan melompat? Gerakan tersebut merupakan gerak dasar senam ketangkasan. Senam ketangkasan membuat tubuh kita sehat. Senam ketangkasan dapat menguatkan otot-otot tubuh. Senam ketangkasan ada yang menggukan alat dan ada yang tidak menggunakan alat. Ayo, berlatih senam ketangkasan agar tubuhmu sehat dan kuat.

Peta Konsep

  1. A. Senam Ketangkasan Tanpa Alat

Pernahkah kamu mencoba memetik buah mangga yang ada tepat di atas kepalamu, tetapi tidak dapat dijangkau dengan tanga? Wah, bagaimana ya caranya agar tanganmu dapat menggapai buah mangga itu? Kamu pasti akan melompat-lompat berusa meraihnya.

Tahukah kamu bahwa melompat termasuk gerak senam ketangkasan? Ayo, kita praktika gerak senam ketangkasan yang lain.

  1. 1. Melompat-lompat di Tempat

Pada gerakan melompat-lompat di tempat, di awali dengan posisi badan berdiri tegak dan kedua kaki agak dibuka. Kedua tangan ditekuk di samping badan, tangan menempel, kepala tegak, dan pandangan lurus ke depan. Agar kalian mudah melakukannya, ikutilah gerakan-gerakan berikut ini:

  • Sikap badan berdiri tegak
  • Lalu melompat-lompat di tempat
  • Kedua kaki melompat bersama-sama dengan pandangan lurus ke depan
  • Ketika mendarat di tanah, kaki mengeper
  • Lakukan gerakan 2 x 4 hitungan.

Gambar latihan melompat-lompat di tempat:

  1. 2. Berlari Kemudian Melompat

Gerakan berikut ini adalah perpaduan antara gerakan berlari dan melompat. Dimulai dengan berlari kemudian melakukan lompatan.

Adapun langkah-langkah gerakannya adalah sebagai berikut:

  • Badan berdiri tegak sambil bersiap untuk berlari
  • Larilah ke depan beberapa langkah dan melompat
  • Kedua tangan ditekuk ke depan ketika melompat
  • Ketika mendarat, gunakan kedua kaki sebagai tumpuan.

Gambar berlari kemudian melompat

  1. 3. Gerakan Berputar di Udara

Pada gerakan berputar di udara yang paling diperhatikan, adalah sikap badan ketika sedang melompat dan ketika melakuka pendaratan. Pada gerakan ini terdapat gerakan mengubah posisi badan pada saat melompat (berputar).

Adapun langkah-langkah gerakannya adalah sebagai berikut:

  • Berdiri dengan kedua ujung kaki
  • Meloncat-loncat di tempat 3x
  • Pada loncatan ketiga, loncatlah setinggi-tingginya
  • Putarkan badan kea rah sebaliknya
  • Ulangi latihan ini dan berputar lagi menghadap ke arah semula.

Gambar berputar di udara:

Permainan Berantai

Lakukan permainan berantai beregu tanpa alat. Siswa dibagi ke dalam beberapa regu. Satu regu terdiri dari 4 siswa. Masing-masing regu menempatkan pemainnya di garis star, pos 1, pos2, pos 3, dan finis.

Jarak antara garis star ke pos 1, pos2, pos 3, dan finis antara 1 atau 2 meter sesuaikan dengan besar atau kecilnya lapangan.

  1. Pemain ke-1 yang berada di garis star melakukan lompatan di tempat sebanyak 5 kali, kemudian lari menuju pos 1 dilanjutkan oleh pemain ke-2.
  2. Pemain ke-2 yang berada digaris pos 1 siap-siap untuk melakukan lompatan menuju ke pos 2 dilanjutkan oleh pemain ke-3.
  3. Pemain ke-3 yang berada di garis pos 2, siap-siap melakukan putaran badan di udara 1 kemudian lari menuju ke pos 3 dilanjutkan oleh pemain ke-4.
  4. Pemain ke-4 yang berada digaris pos 3, siap-siap melakukan lompatan di tempat 5 kali kemudian lari ke garis finis.

Regu yang dinyatakan menang adalah pemain ke-4 yang sampai garis finis lebih awal.

  1. B. Senam Ketangkasan dengan Menggunakan Alat

Senam ketangkasan dengan menggunakan alat merupakan latihan lanjutan dari senam ketangkasan sebelumnya. Adapun perbedaannya adalah diperlukan beberapa alat senam sederhana agar membuat latihan menjadi lebih menyenangkan.

Latihan senam ketangkasan menggunakan alat ada beberapa macam.Ayo ikutilah satu persatu dari jenis senam ketangkasan dengan menggunakan alat berikut ini:

  1. 1. Berjalan dengan Tempurung Kelapa yang Diberi Tali

Latihan senam berikut ini adalah melakukan latihan berjalan dengan menggunakan tempurung kelapa yang diberi tali. Oleh sebab itu,sebelum melakukan latihan persiapkanlah tempurung-tempurung kelapa yang ditengahnya sudah dilubangi untuk dimasukkan/diikatkan tali.

Cara melakukan latihan ini adalah:

  • Peganglah dua ujung tali masing-masing tangan kanan dan kiri;
  • Jepit tali pada tempurung kelapa tadi dengan menggunakan jari jempol kaki;
  • Langkahkan kaki satu persatu dengan menginjak jari jempol kaki;
  • Mula-mula melangkah perlahan-lahan,kemudian lebih cepat lagi
  • Lakukan latihan ini dalam bentuk perlombaan dengan teman-teman.
  • Ketika melakukan perlombaan kalian harus hati-hati agar tidak terjadi cidera.
  • Kalian juga harus melakukannya dengan sportif.

Gambar lomba berjalan dengan menggunakan tempurung

  1. 2. Meloncat dan Melompat Tali

Pada gerakan ini kamu akan melakukan loncatan dan lompatan melewati tali. Latihan ini bisa kamu lakukan secara perorangan maupun berpasangan. Untuk melakukan latihan meloncat dan melompat tali,baik perorangan maupun berpasangan,ikutilah langkah-langkahnya berikut ini,yakni:

  1. a. Meloncat dan melompat tali perorangan

Langkah-langkahnya adalah :

  • Putarlah tali dari belakang ke atas ,depan,ke bawah,ke belakang dan seterusnya;
  • Meloncatlah ketika tali hendak menyentuh kaki;
  • Lakukan sampai kamu dapat melakukannya dengan benar
  • Cobalah tali diputar ke arah belakang atau sebaliknya.

Gambar Meloncat dan melompat tali perorangan

  1. b. Meloncat dan melompat tali beregu

Langkah-langkahnya adalah:

  • Dua orang teman memegang ujung tali, teman yang lain berbaris di samping
  • Kemudian, tali diputar pelan-pelan
  • Satu per satu mencoba masuk ke dalam putaran tali
  • Cobalah dengan dua atau tiga teman melompat bersama-sama

Gambar meloncat dan melompat tali beregu:

  1. 3. Melompat-lompat Melewati Simpal (gelang rotan) atau Ban Sepada Bekas

Sebelum melakukan latihan ini, kamu harus mempersiapkan beberapa gelang dari rotan yang agak besar. Kamu dapat juga menggunakan ban bekas.

Adapun cara melakukannya adalah sebagai berikut:

  • Susunlah gelang rotan atau ban berjajar ke depan
  • Satu per satu dari kalian melompat-lompat melewati rintangan gelang rotan atau ban
  • Lompatan dengan menggunakan salah satu kaki
  • Lima buah gelang dilewati dengan kaki kanan
  • Lalu, lima buah gelang berikutnya dilewati denagn kaki kiri
  • Demikian seterusnya secara bergantian sampai semua ban atau gelang dilewati

Gambar melompat melewati ban

  1. Pilihlah salah satu jawaban yang benar di bawah ini!
  1. Latihan senam ketangkasan tanpa alat adalah
  1. Melompat-lompat di tempat
  2. Melompat melewati gelang/ ban
  3. Meloncat dan melewati tali
  4. Senam ketangkasan dengan menggunakan alat
  5. Senam ketangkasan tanpa menggunakan alat
  6. Senam kesegaran jasmani
  7. Di putar menghadap kea rah sebaliknya
  8. Meloncat setinggi-tingginya
  9. Berguling ke depan
  10. Matras
  11. Kursi roda
  12. Tempurung kelapa
  1. Berlari kemudian melompat adalah salah satu contoh gerakan
  1. Pada gerakan berputar di udara, gerak badan pada saat melompat adalah
  1. Alat yang dapat digunakan dalam latihan senam ketangkasan adalah
  1. Bisakah senam ketangkasa di lakukan sendiri?
  1. Tidak
  2. Bisa
  3. Tidak ada yang benar
  4. Direntangkan
  5. Diputar
  6. Diikatkan
  7. Berdiri tegak
  8. Berlari
  9. Meloncat
  10. Kaki kanan
  11. Kaki kiri
  12. Kedua kaki
  13. Kedua kaki
  14. Kaki kanan saja
  15. Kaki kanan dan kiri secara bergantian
  16. di pegang oleh dua orang dan diputar
  17. Diikatkan dan dilompati
  18. Diputar secepat-cepatnya
  1. Pada latihan melompat tali, sebelum melompat maka talinya harus
  1. Sebelum tali menyentuh tanah maka secepatnya kamu harus
  1. Latihan gerakan berputar di udara akan mendarat dengan
  1. Pada latihan lompat melewati gelang maka melompatnya menggunakan
  1. Pada latihan lompat tali berpasangan, kedua ujung talinya harus
  1. Isilah titik-titik di bawah ini dengan benar!
  1. Senam ketangkasan dibagi menjadi bagian
  2. Senam sebaiknya dilakukan pada waktu
  3. Melompat tali termasuk senam ketangkasan
  4. Alat/ benda yang biasa di pakai pada senam ketangkasan adalah
  5. Contoh senam ketangkasan tanpa alat yaitu

Penilaian aspek sikap atau afektif dilakukan dengan pengamatan selama mengikuti belajar mengajar dan di luar jam pelajaran. Aspekaspek yang di nilai meliputi: kedisiplinan,kejujuran, kerjasama, tanggung jawab,sportivitas, dan mematuhi aturan yang berlaku.

Penilaian aspek psikomotor dibberikan dalam dua bentuk,yaitu penilaian terhadap kesempurnaan sikap. Cara melakukan gerakan dan penilaian prestasi dan gerakan tersebut( diambil dari banyaknya melakukan gerakan).

  1. Coba praktikan salah satu contoh gerakan senam ketangkasan tanpa alat
  2. Coba praktikan salah satu senam ketangkasan menggunakan alat

Unsur-unsur yang dinilai adalah kesempurnaan gerak,cara melakukan gerakan dengan benar dan persentase(banyakanya melakukan gerak).

  1. C.
  2. D. Gerak Ritmik

Standar Kompetensi:

  • Mempraktikkan gerak ritmik dasar yang berorientasi dengan arah, ruang, dan waktu dengan atau tanpa musik, dan nilai-nilai yang terkandung didalamnya

Kompetensi Dasar :

  • Mempraktikkan gerak lokomotor dalam gerak ritmik diorientasikan pada arah, ruang, dan waktu secara individual dengan atau tanpa menggunakan musik, serta nilai percaya diri dan disiplin
  • Mempraktikkan gerak lokomotor dalam aktivitas ritmik yang berorientasi pada arah, ruang dan waktu secara beregu dengan atau tanpa menggunakan musik, serta nilai percaya diri, disiplin dan kerjasama

Tujuan Pembelajaran;

Gambar gerak ritmik

Apakah kamu suka mendengarkan music? Ketika mendengarkan music seringkali badan kita mengikuti iramanya. Gerak yang kita lakukan mengikuti irama disebut gerak ritmik. Gerak ritmik bertujuan untuk melatih keserasian gerak. Pernahkah kamu melakukan gerak ritmik? Ayo kita belajar tentang gerak ritmik.

Peta Konsep

  1. Gerakan Ritmik Tunggal

Pada pelajaran sebelumnya tentunya kamu telah mengenal dasar-dasar gerak ritmik, serta manfaat dan tujuan gerak ritmik tersebut. Pada pelajaran kali ini akan lebih jauh lagi membahas gerak ritmik serta berbagai latihan-latihan di dalamnya.

Gerak ritmik ini dilakukan seorang diri dengan menggunakan music pengiring ataupun tanpa musik.

  1. 1. Gerak Jalan ke Depan dengan Irama

Lakukanlah gerak berjalan dengan irama. Perhatikan ketentuan berikut:

  • Hitungan satu jatuh pada langkah kaki kiri;
  • Hitungan dua jatuh pada langkah kaki kanan;
  • Lakukan gerakan jalan ini dengan menempuh jarak sekitar 15-20 m;
  • Lakukan langkah secara teratur dengan hitungan satu dua.

Gambar Jalan ke Depan dengan Irama

  1. 2. Lari di Tempat Mengangkat Lutut

Pada gerakan ini gerakan yang dilakukan ditekankan pada gerak langkah dan ayunan kaki. Lakukan gerakan ini dengan mengikuti petunjuk berikut.

  • Badan berdiri tegak
  • Pandangan kurus ke depan
  • Tangan dii kepalkan di samping pinggang
  • Hitungan ke satu mengangkat kaki kiri, dan hitungan kedua mengangkat kaki kanan
  • Kaki yang diangkat lututnya harus datar/ sejajar dengan pinggang
  • Lakukan bergantian

Gambar Lari di tempat mengangkat lutut

  1. Gerak Ritmik Ganda

Pada gerakan ritmik ganda tidak banyak perubahan variasi gerakan langkah. Hanya saja langkah-langkah yang dilakukan secra beregu. Tujuan dari gerakan ini adalah untuk melatih keserasian gerak dan kekompakan regu. Untuk latihan ini dapat dilakukan dengan music pengiring atau tanpa music pengiring.

Untuk latihan ini ada beberapa gerakan yang dapat kita lakukan, yaitu sebagai berikut.

  1. Gerak Loopas

Loopas adalah gerak langkah seperti biasa namun dilakukan secra tertib dan beraturan. Untuk melakukan latihan ini, ikutilah langkah-langkahnya sebagai berikut:

  1. a. Sikap Persiapan

Langkah-langkahnya adalah:

  • Badan berdiri tegak
  • Pandangan lurus ke depan
  • Kedua kaki lurus dan dirapatkan

Gambar gerak Loopas

  1. b. Gerakannya

Hitungan kesatu:

  • Langkahkan kaki kiri ke depan
  • Tunjukkan tumit di depan telapak kaki kanan

Hitungan kedua:

  • Ganti langkah kaki
  • Ketika melakukan langkah, lutut harus mengeper kemudian tumit jatuhkan
  • Seluruh rubuh harus dalam keadaan rileks tudak boleh kaku dalam sikap yang wajar
  1. Gerak Bijtrakpass

Pernah mendengarkah istilah ini sebelumnya? Bijtrakpass adalah salah satu gerakan langkah dengan jarak langkah yang rapat.

Untuk melakukan gerakan ini lakukan latihan berikut!

  1. Sikap Persiapan

Langkah-langkahnya adalah:

  • Badan berdiri tegak
  • Pandangan lurus ke depan
  • Lengan di samping badan
  • Berjalanlah dengan melangkahkan kaki kanan terdahulu
  1. Gerakannya

Hitungan kesatu 2/4

  • Langkahkan kaki kiri selangkah ke depan.

Hitungan kedua

Langkah-langkahnya adalah:

  • Langkahkan kaki kanan selangkah dan letakkan telapak kaki kanan sejajar dengan telapak kaki kiri.
  • Selanjutnya kaki kanan melangkah ;
  • Kaki rapat mengeper;
  • Irama latihan menggunakan ,3/4 dan 4/4 ketukan.

Gambar bijtrakpass

A.Pilihlah salah satu jawaban yang benar di bawah ini!

  1. Yang disebut gerak ritmik adalah
    1. gerakan serasi dan seirama
    2. gerakan melompat-lompat
    3. gerakan loncat
    4. Gerakan ritmik berirama dapat dilakukan dengan cara individu dan
      1. Beregu
      2. Perorangan
      3. A dan b benar
    5. Tujuan gerak ritmik adalah
      1. Kelincahan dan kecepatan
      2. Kecepatan gerakan
      3. Keserasian bergerak
    6. Untuk mengiringi gerak ritmik sebaiknya menggunakan
      1. Music/ lagu
      2. Puisi
      3. Siulan
  1. Hitungan bisa dipakai dalam latihan
    1. Gerak ritmik
    2. Gerak duduk
    3. Gerak sikap
    4. Gerak mensejajarkan lutut terdapat pada
      1. Lari di tempat mengangkat lutut
      2. Gerakan lompat
      3. Gerakan loncat
    5. Loopas adalah istilah pada
      1. Gerak langkah ritmik
      2. Gerakan duduk
      3. Sikap berdiri
    6. Melangkah dengan jarak yang rapat disebut
      1. Loopass
      2. Bijtrakpass
      3. Passing
    7. Gerak langkah maju ke depan adalah latihan pada
      1. Gerak ritmik tunggal
      2. Gerak ritmik berganda
      3. Renang
    8. Lagu tepat untuk mengiringi gerak ritmik adalah
      1. Riang gembira
      2. Sedih
      3. Sendu.
    9. B. Isilah titik-titik di bawah ini dengan benar!
    10. Gerak ritmik termasuk gerakan
    11. Gerak ritmik dapat dilakukan sendiri dan
    12. Gerak ritmik adalah gerak
    13. Sebutkan ada berapa cara latihan gerak langkah ganda,yakni..
    14. Ada beberapa cara latihan gerak langkah tunggal,yakni

Penilaian aspek sikap atau afektif dilakukan dengan pengamatan selama mengikuti belajar mengajar dan di luar jam pelajaran. Aspekaspek yang di nilai meliputi: kedisiplinan,kejujuran, kerjasama, tanggung jawab,sportivitas, dan mematuhi aturan yang berlaku.

Penilaian aspek psikomotor dibberikan dalam dua bentuk,yaitu penilaian terhadap kesempurnaan sikap. Cara melakukan gerakan dan penilaian prestasi dan gerakan tersebut( diambil dari banyaknya melakukan gerakan).

  1. Coba praktikan salah satu contoh gerakan ritmik tunggal.
  2. Coba praktikan salah satu gerakan ritmik ganda.

Unsur-unsur yang dinilai adalah kesempurnaan gerak,cara melakukan gerakan dengan benar dan persentase(banyakanya melakukan gerak).

5. Renang

Standar Kompetensi:

  • Mempraktikkan gerak dasar renang gaya dada, dan nilai-nilai yang terkandung didalamnya

Kompetensi Dasar :

  • Mempraktikkan gerak dasar meluncur,menggerakkan tungkai, menggerakkan lengan dan nilai kebersihan
  • Mempraktikkan cara bernapas renang gaya dada dan nilai kebersihan
  • Mengkombinasikan gerakan lengan dan tungkai renang gaya dada dan nilai kebersihan

RENANG

Apakah kamu senang bermain air? Tahukah kamu bahwa ada olahraga yang dilakukan di air? Renang adalah olahraga yang dilakukan di air. Renang adalah olahraga yang menyenangkan dan menyehatkan. Ketika belajar renang kalian harus hati-hati dan mengikuti petunjuk guru. Ada beberapa gerak dasar renang. Tahukah kamu bagaimana cara melakukan gerak dasar renang? Bagaimanakah gerakan renang? Untuk mengetahuinya pelajari materi berikut dengan seksama.

Peta Konsep

  1. A. Renang Gaya Dada

Di dalam renang terdapat berbagai gaya gerakan yang dapat dilakukan di antaranya adalah gaya dada. Istilah lain untuk renang gaya dada adalah gaya katak. Gaya dada disebut juga School yaitu gaya yang paling efektif untuk menempuh jarakyang relative jauh.

Gaya dada merupakan gaya renang yang paling tua di antara gaya renang lainnya. Renang gaya dada pertama kali diperkenalkan pada tahun 1875 oleh Kapten Webb saat menyeberangi Selat Inggris.

Sebelum melakukan renang ada gerakan yang harus dipelajari, yaitu meluncur. Meluncur merupakan gerak dasar dari renang.

Gambar renang gaya dada

  1. 1. Gerakan Meluncur

Gerakan meluncur adalah gerakan awal dalam olahraga berenang. Ayo ikuti dan pelajarilah teknik meluncur di bawah ini!

  1. a. Persiapan Awal

Langkah-langkahnya, adalah:

sikap awal berdiri di kolam yang dangkal;

berdiri membelakangi dinding kolam;

tekuk salah satu lutut dan tempelkan telapak kaki pada dinding kolam;

luruskan kedua tangan ke depan.

Gambar Persiapan meluncur

b. Gerakan

Langkah-langkahnya, adalah:

  • bungkukkan badan ke depan sampai telinga rapat dengan tangan;
  • tolakkan atau dorong kaki ke belakang/dinding hingga badan terdorong ke depan;
  • kedua kaki, tangan, dan badan lurus.
  1. Menggerakkan Kaki atau Tungkai

Setelah meluncur, mulailah belajargerakan anggota badan yang membantu pergerakan dalam air. Salah satunya adalah gerakan kaki atau tungkai. Latihan-latihannya dapat kamu lakukan sebagai berikut.

  1. Persiapan awal

Langkah-langkahnya, adalah:

  • masuklah ke dalam kolam dengan posisi badan menghadap dinding kolam;
  • kedua tangan memegang padatepi dinding kolam;
  • lepaskan kedua kaki agar badan mengambang dan tarik tumit ke arah pantat;
  • jari-jari kaki menghadap keluar dan doronglah ke belakang;
  • lakukan gerakan ini berulang-ulang.

Gambar Melatih gerakan kaki atau tungkai

b. Gerakan

Langkah-langkahnya, adalah

Hitungan 1 : melipat kedua tungkai sampai menempel paha bagian belakang telapak kaki datar.

Hitungan 2 : membuka telapak kaki ke arah luar dilanjutkan membuka tungkai bawah.

Hitungan 3 : membuka tungkai atas (paha) beserta tungkai bawah dan telapak kaki, lalu dorong kaki ke belakang sambil meluruskan tungkai kembali sampai rapat.

Gambar Gerakan kaki atau tungkai

3. Gerakan Lengan

Salah satu gerakan lainnya yang harus dipelajari, adalah gerakan lengan. Latihan gerakan lengan sangat penting karena akan memengaruhi kecepatan renang dalam air. Fungsi gerakan langan dalam renang sama dengan fungsi baling-baling pada kapal air, yaitu untuk mendorong badan agarterdorong maju kedepan.

Gerakan yang dapat dilakukan adalah sebagai berikut.

  1. a. Persiapan awal

Langkah-langkahnya, adalah:

berdiri di kolam yang dangkal setinggi pinggang;

bungkukkan badan menyentuh air luruskan kedua tangan ke depan;

rapatkan jari-jari tangan.

b. Gerakan

Langkah-langkahnya, adalah:

kedua tangan ditarik bersama-sama kearahsamping bawah;

telapak tangan menghadap ke samping ke bawah;

lipatkan kedua siku ketika kedua tangan akan melewati bahu, sehingga kedua tangan berada di bawah dada;

posisi telapak tangan menghadap ke bawah;

luruskan kembali kedua tangan seperti sikap semula;

gerakan tangan ini harus dikoordinasikan dengan gerak kaki/tungkai dan napas.

Gambar Gerakan tangan

B. Teknik Dasar Bernapas

Manusia bukanlah ikan yang bisa bernapas di dalam air. Lalu bagaimana dengan renang yang dilakukan di air? Tentunya ada teknik untuk melakukan bernapas dan menghirup udara.

Mengambil napas pada saat berenang dilakukan ketika kepala ke luar dari permukaan air menggunakan mulut, serta mengeluarkannya kembali ketika kepala masuk ke dalam air melalui hidung. Untuk berlatih teknik bernapas lakukanlah kegiatan berikut:

turunke dalam kolam dangkal; ,

kedua tangan memegang tepi dinding kolam;

tarik napas dalam-dalam melalui mulut di permukaan air;

bungkukkan badan dan masukkan kepala ke air dan buang napas lewat hidung;

angkat kembali kepala ke permukaan dan lakukan berulang-ulang.

Gambar 10.7 Bernapas da/am olahraga renang

  1. C. Kombinasi Gerakan

Kamu telah menguasai semua gerakan dasar renang gaya dada. Seperti meluncur, gerakan tangan, dan tungkai, serta latihan bernapas. Praktikkan semua gerakan dasar tersebut menjadi kombinasi gerakan renang gaya dada. Kamu dapat menguasai renang gaya dada jika telah mampu melakukan kombinasi gerakan ini dengan baik. Langkah-langkahnya adalah sebagai berikut:

  • badan berdiri membelakangi dinding kolam;
  • luruskan kedua tangan ke depan;
  • lipat salah satu kaki dan letakkan pada dinding kolam;
  • setelah aba-aba bungkukkan badan dan atur pernapasan;
  • sebelummasukkeairtariknapasmelaluihidung;
  • tolakkan kaki ke dinding kolam supaya badan terdorong ke depan;

Gambar Gerakan renang gaya dada

  • kedua lengan membuka ke samping mengarah ke depan dada dan kedua kaki bergerak mendekat pinggul;

Gambar 10.9 Gerakan tangan renang gaya dada

  • pada saat kedua tangan menekan ke bawah permukaan air, dengan cepat ambil napas;

Gambar Gerakan pengambilan napas

  • pada waktu meluruskan tangan kembali ke depan, bersamaan kedua kaki mendorong ke belakang.
  1. A. Pilihiah salah satu jawaban yang benar di bawah ini!
  2. Bagi pemula berenang sebaiknya dibantu dengan
    1. Pelampung
    2. Sepatu katak
    3. Bola
    4. Yang termasuk teknik dasar renang gaya dada adalah
      1. bernapas dalam air
      2. perlari
      3. loncat
    5. 3. Olahraga yang dapat dilakukan di air yaitu
      1. sepak bola
      2. renang
      3. jogging
    6. 4. Meluncur merupakan gerak dasar dari olahraga
      1. renang
      2. senam lantai
      3. bola voli
    7. 5. Renang gaya dada disebut gaya katak karena
      1. mirip katak loncat
      2. mirip katak renang
      3. mirip katak berdiri
    8. 6. Yang termasuk gerakan meluncuradalah
      1. menolakkan kaki ke dinding kolam
      2. kedua tangan berpegangan pada tepi dinding kolam
      3. kedua tangan kembali lurus ke depan
    9. 7. Gaya dada adalah salah satu gaya latihan
      1. Lari
      2. lompat
      3. renang
    10. 8. Mengambil napas melalui mulut ketika keluar dari air adalah gerak dasar
      1. berlari
      2. bernapas
      3. berjalan
    11. 9. Kedua tangan memegang tepian dinding kolam adalah latihan
      1. Meluncur
      2. Bernapas
      3. kombinasi gerakan
    12. 10. Kolam yang harus dipakai ketika berlatih adalah
      1. Dalam
      2. Dangkal
      3. Kosong

B. isilah titik-titik di bawah ini dengan benar!

1. Renang adalah salah satu olahraga yang dilakukan di

2. Gaya dada adalah salah satu latihan dalam

3. Sebutkan salah satu latihan/teknik bernapas

4. Sebaiknya awal latihan renang kita harus

5. Alat bantu renang pemula adalah

Penilaian aspek afektif (sikap) dilakukan dengan pengamatan selama mengikuti belajar mengajar dan di luarjam pelajaran. Aspek-aspek yang dinilai, meliputi:

kedisiplinan, kejujuran, kerja sama, tanggungjawab, sportivitas dan mematuhi aturan yang berlaku.

Penilaian aspek psikomotor diberikan dalam dua bentuk yaitu, penilaian terhadap kesempurnaan sikap cara melakukan gerakan dan penilaian prestasi dari gerakan tersebut (diambil banyaknya melakukan gerakan).

1. Coba praktikkan gerakan meluncur.

2. Coba praktikkan renang gaya dada.

Unsur-unsuryang dinilai adalah kesempurnaan gerak, melakukan gerakan, dan

persentase (banyaknya melakukan gerakan).

Standar Kompetensi:

  • Mempraktikkan pemanfaatan lingkungan sekitar sekolah untuk aktivitas jasmani dan nilai-nilai yang terkandung di dalamnya.

Kompetensi Dasar:

  • Mempraktikkan gerak lokomotor dalam mengikuti jejak dan nilai disiplin, kerjasama, memperhatikan faktor keselamatan
  • Mempraktikkan pemilihan tempat yang aman untuk bermain dilingkungan sekolah
  • Mempraktikkan penjagaan keselamatan diri dan orang lain selama melakukan aktivitas di lingkungan sekitar sekolah, dan nilai kebersihan

Ayo kita mengenal lingkungan sekolah. Ada kelas untuk belajar, perpustakaan, laboratorium, dan kantin. Di sekolah juga ada lapangan, kebun sekolah, dan taman. Lingkungan di sekitar sekolah dapat dimanfaatkan untuk kegiatan jasmani. Misalnya halaman sekolah digunakan untuk melakukan kegiatan olah raga dan bermain. Ketika bermain dan berolahraga kamu harus berhati-hati. Bagaimana dengan sekolahmu? Coba sebutkan apa saja yang ada di sekolahmu.

Peta Konsep

A. Jalan-jalan di Sekitar Sekolah

Apakah kamu sudah mengenal lingkungan sekolahmu? Kamu harus mengenal lingkungan sekolahmu. Ibu dan bapak guru pun pasti mengajak kamu untuk mengenal lingkungan sekolahmu. Tidak hanya di sekeliling bangunan sekolah tetapi di luar sekolah pun kamu harus mengetahuinya.

Untuk mengetahui lingkungan sekolah, ayo kita bentuk kelompok.Ada ketua kelompok yang bertugas memimpin kelompok. Ada pula sekretaris yang bertugas mencatat hal-hal yang perlu diketahui pada setiap tempat.

Catatlah apa yang diperintahkan guru, misalnya guru memberikan tugas untuk mencatat apa yang dilihat oleh siswa pada setiap tempat. Seperti di lapangan terdapat apa saja, fungsinya apa, perlengkapannya apa. Kemudian di luar bangunan sekolah terdapat bangunan apa saja.

Seluruh anggota pada setiap kelompok bertugas melihat serta melaporkan hal-hal yang berkaitan dengan suatu tempat dan dilaporkan kepada ketua serta dicatat oleh sekretaris.

Setelah melakukan pengenalan lingkungan sekitar sekolah, ketua kelompok melaporkan catatan yang telah terkumpul dari anggota kelompok. Kerja sama dan kejujuran kelompok sangat penting untuk mendapatkan informasi yang tepat.

Tempat-tempat yang dikunjungi di lingkungan sekolah antara lain :

  • ruangan kelas
  • halaman dan lapangan
  • perpustakaan
  • lahan parker
  • laboratorium
  • kantin
  • kamar mandi
  • ruang kesehatan
  • kebun sekolah
  • tempat ibadah

Tempat-tempat yang akan dikunjungi di luar bangunan sekolah, adalah:

  • Di sebelah kanan bangunan sekolah
  • Di sebelah kiri bangunan sekolah
  • Di depan bangunan sekolah
  • Di belakang bangunan sekolah
  1. B. Tempat Bermain yang Aman

Selain tempat belajar sekolah juga merupakan tempat bermain bersama teman- teman. Bermain boleh saja, tetapi ketika belajar di kelas kita tidak boleh bermain-main. Bermain pada tempat dan waktu yang dapat kita pakai untuk bermain.

Supaya bermain lebih menyenangkan dan lebih leluasa, kita harus mencari tempat bermain yang aman dan tidak mengganggu orang lain. Kita tidak boleh bermain di ruangan kelas karena ruangan kelas adalah tempat belajar. Bermain juga tidak boleh dilakukan ketika orang lain sedang melakukan kegiatan belajar mengajar.

Selain itu bermain-main di dekat ruangan kepala sekolah dan ruang guru juga tidak boleh karena akan mengganggu pekerjaan ibu dan bapak guru.

Tempat yang baik untuk bermain adalah di lapangan. Di sana kamu bisa melakukan aktivitas dengan leluasa. Lapangan yang baik yaitu lapangan yang ditumbuhi rumput, sehingga tidak berdebu dan apabila terjatuh ada yang menahan benturan terhadap tubuh.

Dalam bermain hindarijuga lingkungan atau tempat berbahaya dan merepotkan orang lain. Tempat yang berbahaya itu di antaranya :

Bermain dekat Jalan raya

Jalan raya merupakan milik umum, siapa saja boleh menggunakannya. Seandainya kita bermain dijalan raya maka akan mengganggu penggunajalan. Selain itu jalan raya yang ramai cenderung terjadi kecelakaan.

Lingkungan pabrik

Lingkungan pabrik adalah lingkungan tempat bekerja, sehingga jika kita bermain dekat pabrik maka akan mengganggu pekerja dan membahayakan karena banyaknya mesin atau perangkat peralatan pabrik untuk memproduksi barang.

Bermain di dapur

Dapur adalah ruangan tempat memasak. Di dapur banyak peralatan rumah tangga yang biasa dipakai oleh ibu. Oleh karena itu, sebaiknya kita tidak bermain di dapur.

Pinggir sungai/selokan/tebing

Sebaiknya tidak bermain di pinggir sungai, selokan, atau tebing. Tempat-tempat seperti ini bukan tempat bermain yang aman.

Gambar Bermain di lapangan

  1. C. Menjaga Keselamatan Selama Bermain

Keselamatan kita adalah tanggung jawab kita bersama. Oleh karena itu, keselamatan harus diperhatikan karena tidak hanya menyangkut diri sendiri tetapi juga menyangkut orang lain.

Meskipun keselamatan adalah tanggung jawab bersama, tetapi kita harus mengikuti langkah atau petunjuk yang diberikan oleh guru atau orang tua.

Alangkah baiknyajika bermain dengan memerhatikan hal-hal berikut.

  • Bentuklah kelompok bermain dan tunjuk salah seorang dari kalian untuk menjadi ketua kelompok.
  • Berdoalah sebelum melakukan kegiatan.
  • Pakailah pakaian yang sesuai dengan kegiatan.
  • Bermainlah sesuai dengan peraturan yang berlaku.
  • Jagalah kondisi badan agartidakterlalu lelah.
  • Menjaga lingkungan tempat bermain, tidak membuang sampah sembarangan, tidak mencoret-coret dinding dan tidak merusak lingkungan.
  • Siapkan kotak P3K.

A. Pilihiah salah satu jawaban yang benar di bawah ini!

  1. Agar keselamatan dan kesehatan kita tetap terjaga sebaiknya.
    1. bermain tidak boleh sampai kelelahan
    2. bermain sepuasnya
    3. bermain-main
    4. Tempat bermain yang aman adalah.
      1. didekatjalan raya
      2. di lapangan terbang
      3. lapangan berumput yang luas
        1. Salah satu tempat yang tidak terdapat di lingkungan sekolah adalah.
          1. kamar tidur
          2. kantor kepala sekolah
          3. perpustakaan
    5. Keuntungan bekerja sama adalah.
      1. saling memengaruhi
      2. berkelahi
      3. pekerjaan dapat cepat selesai

5.Mengunjungi dan berkeliling di lingkungan sekolah tujuannya adalah.

  1. mengenal lingkungan sekolah
  2. melepas lelah setelah belajar
  3. dapat bermain-main
  4. Lingkungan kedua setelah rumah adalah.
    1. pasar
    2. sekolah
    3. kantor
    4. Bermain sebaiknya bukan waktu.
      1. Belajar
      2. tidur
      3. makan
      4. Tempat bermain yang aman adalah.
        1. selokan
        2. lapangan yang luas
        3. dijalan
    5. Pinggir sungai adalah salah satu tempat bermain yang .
      1. aman
      2. berbahaya
      3. Baik
    6. Sebelum bermain kitaharus.
      1. berdoa
      2. tidur
      3. Berlari

B. Isilah titik-titik di bawah ini!

1. Manfaat metakukan kegiatan pengenalan lingkungan sekolah adalah

2. Senap anggota kelompok harus bekerja sama karena

3. Orang tua kita di sekolah adalah

4. Syarat-syarat tempat bermain yang aman adaiah

5. Kita tidak boleh bermain di pinggirjalan raya yang ramai karena

Standar Kompetensi:

  • Menerapkan budaya hidup sehat

Kompetensi Dasar:

  • Mengenal bahaya penyakit diare, demam berdarah dan influenza
  • Mengenal cara menggunakan peturasan

Gambar Menjaga kebersihan rumah

Lingkungan rumah kita hams senantiasa bersih. Kebersihan pangkal kesehatan. Setiap orang pasti ingin tubuhnya selalu sehat. Membiasakan diri hidup sehat dapat mencegah timbulnya penyakit. Lingkungan yang kotor menjadi sarang kuman penyakit. Bagaimana dengan lingkungan rumahmu? Ayo kita menjaga kebersihan lingkungan kita masing-masing.


  • Peta Konsep


A. Penyakit Diare

Banyak berbagai jenis penyakit yang sering menimpa masyarakat luas. Di antaranya adalah penyakit diare. Penyakit ini tidak mengenal usia dan jenis kelamin. Buktinya, banyak berbagai kalangan masyarakat yang pernah merasakan penyakit ini.

Banyak pula penderita penyakit diare yang tidak ditangani dengan baik akhirnya menimbulkan penyakit berat lainnya, seperti cholera dan typoid. Beberapa ciri dan indikasi dari penyakit diare sebagai berikut.

Mengalami mules dan buang air besar terus-menerus.

Buang air besar mengeluarkan cairan encer yang cukup banyak.

Mukapucatdantubuhterasalemas.

Adapun beberapa hal yang menjadi pemicu terjangkitnya penyakit diare adalah:

  • Tidak tahan menerima jenis makanan tertentu dalam perut. Misalnya: asam dan pedas.
  • Adanya virus atau bakteri dalam usus yang menyebabkan infeksi.

Beberapa hal yang harus diperhatikan agar kita tidak terkena penyakit diare adalah:

  • jangan membuang sampah sembarangan;
  • basmilah lalat, kecoa, dan tikus di rumah karena binatang ini membawa bibit

penyakit dan menyukai makanan yang terbuka;

  • biasakan mencuci tangan sebelum dan setelah makan;
  • biasakan mencuci tangan setelah buang air kecil maupun besar;
  • jangan makan sembarangan;
  • selalu menjaga kebersihan.

Jika ada anggota keluarga yang terkena penyakit diare jangan panik, coba lakukan pertolongan pertama berikut ini.

  • Segeralah memberi banyak minum agar bisa mengganti cairan yang sudah dikeluarkan.
  • Dianjurkan diberi minum dengan campuran bubuk oralit yang sudah tersedia di apotek, toko obat, atau puskesmas terdekat.
  • Jika tidak ada oralit dapat diganti dengan larutan gula dan garam. Caranya campurkan dua sendok makan gula pasir dengan setengah sendok makan garam halus ke dalam air matang satu gelas atau sekitar 200 cc. Aduklah hingga rata sebelum larutan tersebut diminum.

Gula Garam Gula dan garam Gula, garam dan air dicampur

Gambar Larutan gula dan garam pengganti oralit

B. Penyakit Demam Berdarah

Penyakit lain yang juga sering menyerang masyarakat adalah penyakit demam berdarah. Penyakit ini ditimbulkan karena gigitan nyamuk yang disebut dengan nyamuk aeofes aigypti.

Nyamuk tersebut sangat berbahaya karena membawa virus dengue di dalam tubuhnya. Virus itulah yang menjadi penyebab lahirnya penyakit demam berdarah atau Demam Berdarah Dengue (DBD).

Coba perhatikan sekeliling rumah dan lingkungan tempatmu tinggal. Pastikan tidak ada nyamuk yang berkeliaran. Jangan biarkan sampah berserakan dan lingkungan menjadi kotor. Di lingkungan yang kotor nyamuk akan bersarang dan dengan cepat akan berkembang biak.

Jangan biarkan ada genangan air, baik di dalam rumah maupun di luar rumah. Genangan air akan menjadi tempat berkembang biak nyamuk dengan cepat. Sebaiknya kaleng-kaleng bekas atau wadah plastik yang sudah tidak terpakai dimasukkan dalam lubang dan ditutup dengan tanah. Agar kamu dapat mengenali ciri-ciri nyamuk Aedes aigypti, ayo perhatikan ciri-cirinya, yakni:

Tubuhnya berwarna hitam namun ada bintik-bintik putih.

Tumbuh dan berkembang biak pada air yang menggenang dan kotor.

- Biasanya menggigit manusia pada waktu siang hari.

Gambar Nyamuk Aedes aigypti

Orang yang terkena penyakit demam berdarah dapat dikenali pula dengan ciri-ciri sebagai berikut:

  • Tubuhnya panas tinggi sampai berhari-hari.
  • Badan terasa lesu, tidak bertenaga, nafsu makan hilang, dan terasa sakit di organ hati.
  • Dapat terjadi muntah darah, mimisan, dan buang air besar berwarna hitam. Biasanya ini terjadi jika penyakitnya sudah sangat parah.
  • Pada kulitnya timbul bintik-bintik merah.

Gambar Orang sakit demam berdarah

Adapun cara agar nyamuk aedes a/gypf/tidak banyak berkembang biak di sekitartempattinggal maka langkah pencegahannya sering disebutdengan 3 M. Apa itu 3 M? Yang dimaksud dengan 3 M adalah:

  • Menutup tempat air.
  • Menguras bak mandi.
  • Mengubur kaleng bekas.

Gambar Pencegahan demam berdarah

  1. C. Penyakit Influenza

Penyakit influenza termasuk penyakit yang sering dialami di masyarakat. Mengapa demikian? Penyakit influenza mudah menyebar kepada orang lain. Penyebabnya adalah virus yang bernama virus influenza.

Ketika seseorang berbincang-bincang dengan orang yang sedang sakit influenza maka orang tersebut dapat menghirup udara yang mengandung virus tadi.Akhirnya, virus ini dapat menyebar dengan mudah kepada orang lain.

Agar virus influenza tidak menyebar maka penderita influenza hendaknya menutup hidung dan mulut apabila berhadapan dengan orang lain. Virus influenza akan menyebar ketika si penderita bersin dan batuk. Virus ini akan terbang dan hinggap pada orang lain.

Penyakit influenza sering juga disebut penyakit flu. Biasanya jika penderita penyakit influenza tidak segera diobati maka akan timbul gejala lanjutan yang lebih parah, yakni badan demam tinggi, batuk, nyeri ototdan persendian, serta sakit kepala.

Agar kita tidak terkena penyakit influenza maka langkah-langkah pencegahan yang dapat dilakukan, adalah:

  • mengonsumsi makanan yang bergizi, seperti makan buah-buahan dan sayuran;
  • olahraga secara teratur;
  • tidur dan istirahat secukupnya (tidak begadang);
  • tidur terpisah dengan penderita influenza;
  • dan periksalah kepada dokter agar segera ditangani.

Gambar Orang sedang menderita influenza

D. Cara Menggunakan Jamban/Peturasan

Salah satu syarat rumah sehat adalah memiliki jamban atau peturasan yang terjaga kebersihannya. Bayangkan bagaimana jadinya jika di rumah kita tidak ada jamban! Ketika akan buang air kecil atau buang air besar, terpaksa hams ke jamban umum atau ikut numpang di rumah tetangga. Tidak nyaman dan merepotkan bukan?

Jamban atau peturasan berfungsi sebagai tempat buang air dan mandi. Nah, kalau kamu sudah mempunyaijamban di rumah, makatugasmu berikutnya adalah menjaga kebersihannya. Jika jamban tidak dijaga kebersihannya maka akan mengundang lalat, nyamuk, dan serangga lainnya. Jika lalat tersebut hinggap pada makanan kita maka akan menyebabkan penyakit.

Selain itu, saluran air yangkeluarmasuk jamban juga harus tetap lancar. Hal ini dilakukan agar jamban dapat dibersihkan setiap hari. Setelah menggunakan jamban maka lubang pembuangan air harus langsung disiram agar tetap bersih. Jangan lupa jamban harus selalu disikat agar tidak licin.

Gambar Kamar mandi harus dijaga kebersihannya

A. Pilihiah salah satu jawaban yang benar di bawah ini!

1. Penyakit yang disebabkan oleh virus dengue adalah

a. influenza

b. diare

c. demam berdarah

  1. Virus yang mudah menyebar lewat udara terutama jika berbincang-bincang dengan orang lain adalah
    1. Influenza
    2. Dengue
    3. HIV
    4. Cara mencegah agar nyamuk Aedes aigypti tidak banyak berkembang biak di sekitar kita dikenal dengan sebutan
      1. 1 M
      2. 2 M
      3. 3 M
    5. Penyakit influenza disebut juga
      1. Penyakit flu
      2. DBD
      3. Penyakit diare
    6. Bubuk gula dan garam yang dikemas dan berfungsi mengganti cairan tubuh yang hilang adalah
      1. Sirup
      2. es krim
      3. oralit
    7. Penyakit diare biasa disebut jugapenyakit
      1. Gatal
      2. Mencret
      3. Panas
    8. Pertolongan yang dapat dilakukan kepada penderita penyakit diare adalah

a. memberi baju

b. memberi uang

c. memberi minum

  1. Penyebab influenza disebabkan oleh
    1. virus
    2. makanan
    3. minuman
    4. Rumah yang ideal dan sehat adalah rumah yang mempunyai
      1. kolam renang
      2. mobil mewah
      3. jarnban atau peturasan
    5. Badan panas tinggi selama beberapa hari dan timbul bintik merah pada kulit adalah gejala penyakit
      1. demam berdarah
      2. influenza
      3. Diare

B. Isilah titik-titik di bawah ini dengan benar!

1. Salah satu faktor penyebab diare adalah

2. Nyamuk Aedes aegypti dapat dicegah perkembangannya dengan 3 M, yaitu.

3. Gejala orang yang terserang penyakit influenza adalah

4. Penyakit influenza disebabkan oleh

5. Mencegah lebih baik daripada

Uji Kompetensi Akhir Semester 2

  1. 1. Pilihiah salah satu jawaban yang benar di bawah ini!
  2. Kegunaan latihan kelenturan ialah
    1. menguatkan otot-otot
    2. mengeraskan tulang
    3. melenturkan otot-otot
    4. Yang merupakan latihan kelenturan di bawah ini adalah
      1. Lompat tali
      2. dudukkangkang
      3. lari sprint
    5. Duduk kayang samping dengan duduk kayang depan perbedaannya hanya terletak pada posisi akhir
      1. Badan
      2. kepala
      3. kaki
    6. Jalan kayang merupakan gerakan menyerupai jalan
      1. kepiting
      2. kuda
      3. ayam
    7. Termasuk senam dengan menggunakan alat, kecuali
      1. Lompat tali
      2. Lompat peti
      3. loncat-loncat di tempat
    8. Senam ketangkasan terdiri atas latihan.
      1. 5
      2. 4
      3. 3
    9. Alas yang biasa dipakai untuk dipakai senam adalah.
      1. kain sprei
      2. matras
      3. tikar
    10. Waktu yang paling baik untuk melakukan senam adalah.
      1. malam hari
      2. siang hari
      3. pagi hari
    11. Gerakan yang serasi dan seirama disebut juga dengan
      1. gerak ritmik
      2. gerak-gerik
      3. semuanya salah
    12. Lagu yang cocok untuk mengiringi gerak ritmik adalah
      1. Naik-naik ke puncak gunung
      2. Indonesia Raya
      3. Syukur
    13. Gerak ritmik termasuk ke dalam senam.
      1. ketangkasan
      2. irama
      3. a dan b benar
    14. Gerak ritmik yang dilakukan sendirian disebut gerak ritmik
      1. kelompok
      2. regu
      3. perorangan
    15. Pelampung adalah alat belajar
      1. renang
      2. terbang
      3. berjalan
    16. Renang adalah salah satu olahraga yang dilakukan di
      1. udara
      2. air
      3. darat
    17. Gaya dada sering disebut juga dengan
      1. Gaya katak
      2. Gaya binatang
      3. gaya kupu-kupu
    18. Salah satu latihan dasar dalam olahraga renang adalah
      1. berjalan
      2. berlari
      3. meluncur
    19. Lapangan yang berumput dan luas adalah tempat ideal untuk
      1. bermain
      2. bekerja
      3. jajan
    20. Sekolah adalah lingkungan keduasetelah.
      1. pasar
      2. rumah
      3. kantor
    21. Untuk menyelesaikan masalah secara bersama sama maka dalam kelompok harus.
      1. bekerja sama
      2. bekerja paksa
      3. berkelahi

20. Di bawah ini adalah tempat yang aman untuk bermain, kecuali.

  1. lapangan berumput
  2. pinggir kali
  3. lapangan luas

Share this:

  • Twitter
  • Facebook

Menyukai ini:

Suka Memuat...