Bagaimana cara mengubah Template yang ada di Microsoft Publisher?

Lihat Foto

Microsoft

Microsoft Publisher

KOMPAS.com - Microsoft Publisher adalah salah satu program dari Microsoft Office yang berfokus pada tata letak dan desain halaman.

Microsoft Publisher berfungsi untuk membuat berbagai keperluan desain sederhana. Seperti membuat kartu nama, label, kartu undangan, brosur, dan lain sebagainya.

Microsoft Publisher bisa dimanfaatkan para pelaku binis kecil atau UMKM yang masih belum memiliki desainer khusus untuk merancang pamflet, brosur, atau stiker.

Fitur-fitur yang tersedia di Microsoft Publisher di antaranya berbagai macam template desain, efek untuk teks, bentuk-bentuk (shapes), gambar, hingga mail merge.

Baca juga: Cara Membuat Mail Merge di Microsoft Word untuk Mudahkan Bikin Surat

Untuk menggunakan Microsoft Publisher, Anda harus berlangganan minimal paket Microsoft 365 Business Standard seharga Rp 154.400 per bulan. Untuk berlangganan dan mengunduh Microsoft Publisher, bisa mengeklik tautan ini.

Cara menggunakan Microsoft Publisher cukup sederhana. Pengguna bisa langsung memilih template yang dapat disesuaikan dengan kebutuhan.

Setelah itu, masukkan gambar atau tulisan dengan memanfaatkan fitur-fitur Publisher yang ada di bagian Ribbon, di atas slide dokumen desain Anda.

Untuk lebih jelasnya, berikut ini KompasTekno rangkum langkah-langkah menggunakan Microsoft Publisher.

Cara menggunakan Microsoft Publisher

Lihat Foto

Kompas.com/SoffyaRanti

Microsoft Publisher

  • Buka program Microsoft Publisher di PC
  • Klik “File”
  • Pilih “New”
  • Klik “More Template” untuk memilih template yang Anda inginkan
  • Publisher akan menampilkan berbagai template berdasarkan kategori seperti “Personal”, “Design Set”, “Labels”,”Event”, “Paper”,”Business”, dan “Card”
  • Klik “Create”
  • Edit file desain Anda menggunakan berbagai fitur yang ada di Ribbon, terletak di bagian atas file kerja Anda
  • Setelah desain selesai disunting, klik “File”
  • Pilih “Save as”
  • Simpan hasil kerja Anda dengan format yang diinginkan

Baca juga: Cara Ganti Background Pas Foto di Microsoft Word

Seperti yang disinggung sebelumnya, produk yang bisa dibuat dengan aplikasi Microsoft Publisher adalah produk desain seperti membuat kartu nama, katalog, kartu ucapan, kartu undangan, brosur, mading, poster, dan lain sebagainya.

Itulah ulasan mengenai apa itu Microsoft Publisher, cara menggunakan, dan berbagai produk yang dapat dihasilkannya. Semoga membantu.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link //t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Baca berita berikutnya

Setiap kali Anda membuka Publisher 2013 atau memilih File ➪ New [CTRL + N], Publisher akan menampilkan pilihan galeri New Template di Backstage View sehingga Anda bisa mencari dan memilih sebuah template untuk digunakan membuat file publikasi baru. Ketika komputer Anda terhubung dengan internet dan Sign In ke Publisher, Anda bisa klik Featured diatas thumbnail template dan Scroll/menggulung kebawah untuk melihat template lain yang tersedia untuk di-download. Klik thumbnail template untuk melihat jendela preview dan deskripsinya, lalu klik Create untuk mendownload template tersebut dan membuat publikasi baru menggunakan template tersebut.

Anda juga bisa mencari template menggunakan Suggested Searches atau kotak teks Search For Online Templates yang ada di bagian atas layar, diatas thumbnail template. Jika Anda klik Built-In diatas thumbnail template, Publisher menampilkan kategori template seperti: Advertisements, Banners, Brochures, Business Forms, Flyers, dan lainnya. Scroll/gulung ke bawah, klik thumbnail kategori, dan Publisher akan menampilkan subkategori untuk tipe template tersebut. Anda bisa klik pada template yang Anda inginkan untuk melihat preview-nya di pojok-kanan-atas. Scroll/gulung kebawah untuk melihat subkategori lainnya, atau klik salah satu icon folder yang ada di sebelah kanan subkategori untuk melihat template lain pada subkategori tersebut. Beberapa kategori template built-in, seperti kategori Newsletters tidak memiliki subkategori.

Ketika Anda klik thumbnail template yang ingin anda gunakan, anda bisa mengatur template melalui area Customize dan Options dibawah preview template. Pengaturan template ini hanya tersedia untuk template yang sudah diinstal (bukan template online yang belum Anda download). Jendela yang ditampilkan ketika Anda mendownload template online tidak menampilkan opsi apapun. Klik tombol Create untuk membuat publikasi baru menggunakan template yang Anda pilih, dan Anda siap untuk mengganti informasi placeholder yang ada dengan informasi Anda sendiri. Perhatikan bahwa file publikasi baru memiliki nama placeholder (seperti pada gambar dibawah: Publication4). Selalu ingat untuk menggunakan perintah File ➪ Save As atau klik tombol Save yang ada di Quick Access Toolbar untuk memberi nama file publikasi dan menentukan lokasi penyimpanannya. Selalu tekan tombol keyboard [CTRL + S] secara rutin untuk menyimpan setiap perubahan yang Anda lakukan pada file, dan gunakan perintah File ➪ Open atau klik tombol Open pada toolbar Standard untuk membuka file publikasi Anda lainnya.

Setelah memilih File ➪ Open, Anda bisa klik Recent Publications dibawah Open di Backstage View, lalu klik salah satu publikasi yang ada pada daftar di sebelah kanan untuk membuka file yang pernah Anda buka sebelumnya. Artikel terkait:
  • Antar Muka (Interface) Microsoft Publisher 2013

Advertisement


Templat kalender yang disertakan dengan Publisher didesain untuk menghemat waktu Anda. Untuk mengubah tanggal di salah satu Templat bawaan, cukup Setel tanggal dalam kotak dialog Ubah Templat. Untuk mengubah tanggal pada kalender normal, tambahkan dan Edit halaman kalender baru secara manual.

  1. Buka publikasi kalender yang ingin Anda ubah.

  2. Di tab desain halaman, klik Ubah Templat.

  3. Dalam kotak dialog Ubah Templat , klik Atur tanggal kalender.

  • Dalam kotak dialog Atur tanggal kalender , masukkan bulan baru di tanggal mulai dan bulan yang sama di tanggal berakhir.

  • Terakhir, dalam dialog Ubah Templat , pilih untuk mengubah kalender yang sudah ada dengan memilih Terapkan Templat ke publikasi saat ini, atau buat kalender baru dengan memilih buat publikasi baru menggunakan teks dan grafik saya.

    1. Di panel navigasi halaman di sebelah kiri klik kanan halaman di atas tempat Anda menginginkan halaman baru dan klik sisipkan halaman atau sisipkan halaman duplikat.

    2. Jika Anda memilih sisipkan halaman duplikat maka Anda sudah selesai, halaman duplikat disisipkan di bawah halaman asli. Jika Anda memilih sisipkan halaman, lalu pilih opsi yang Anda inginkan.

    3. Sekarang Edit bulan baru dengan tanggal yang benar.

    Atas Halaman

    • Mengubah tanggal di kalender

    • Menambahkan bulan ke kalender

    Video yang berhubungan

    Postingan terbaru

    LIHAT SEMUA