Apa yang dimaksud layer dan bagaimana cara menggunakannya?

OKEGUYS! Layer adalah lapisan yang berfungsi sebagai tempat objek, bisa ibaratkan sebagai kanvas atau lapisan atau sebuah element yang ada pada aplikasi Photoshop yang dapat gunakan untuk gabungkan beberapa gambar menjadi satu gambar.

Layer sangat penting dalam pembuatan sebuah desain, jika kita ingin menambahkan atau membuat sebuah desain. Kamu juga dapat mengatur komposisi layers dengan cara mengubah atribut dan urutan layers.

Artinya beberapa gambar tersebut menyatukan sehingga akan terlihat menjadi sebuah objek atau gambar.

Dengan adanya Layers, memungkinkan kamu untuk edit sebuah objek tanpa mengganggu objek yang lain.

Sebagai contoh, jika kamu sedang edit gambar A maka gambar B tidak akan terpengaruh.

Fungsi Tab Layer

Apa yang dimaksud layer dan bagaimana cara menggunakannya?
Photo: blogspot.com

Untuk lebih mengenal Layer pada Photoshop, dan fungsi-fungsi layer Photoshop, berikut ini fungsi dari Layer pada Photoshop.

  • Link
    Berfungsi untuk membuat agar bisa mengelompokkan banyak layer sekaligus. Cara memakainya dengan memilih nama-nama layer yang diinginkan (dengan Shift + Klik), kemudian klik icon ini.
  • Layer Style
    Berfungsi untuk membuat layer yang berfungsi seperti menu Layer > Layer style.
  • Add Layer Mask
    Untuk menutup/melindungi sebagian/seluruh lapisan gambar dari proses pengeditan.
  • New Adjustment Layer
    Untuk membuat layer yang berfungsi sebagai pengubahan warna. Perbedaannya kalau menggunakan menu Image > Adjustment bisa dibaca artikel tutorial yang ini.
  • Layer Group
    Untuk mengelompokkan beberapa layer menjadi suatu kumpulan layer, agar mempermudah proses pekerjaan yang menggunakan banyak sekali layer.
Apa yang dimaksud layer dan bagaimana cara menggunakannya?
Photo: photoshopcafe.com
  • New Layer
    Untuk membuat layer baru yang kosong, ataupun untuk membuat duplikat layer. Untuk membuat duplikat layer, lakukan dengan cara menggeser nama layer ke icon ini.
  • Delete Layer
    Untuk menghapus Layer. Aktifkan layer yang ingin kamu hapus, kemudian klik icon ini. Dalam Photoshop versi CS2, bisa juga dilakukan hanya dengan mengaktifkan layer kemudian tekan tombol Delete pada keyboard (ini belum bisa dilakukan jika kamu menggunakan Photoshop versi sebelumnya).
  • Layer Bleding Option
    Untuk mengatur proses yang terjadi pada pixel-pixel layer terhadap layer yang ada posisinya berada pada bawahnya.
  • Image Adjustment Layer
    Menunjukan sebuah gambar Layer yang merupakan pada pengaturan warna.
  • Layer Thumbnail
    Adalah tampilan gambar kecil dari gambar asli kamu. Jika layer merupakan sebuah tulisan atau text, maka gambar tampilannya adalah sebuah huruf T.

Itulah beberapa informasi tentang Fungsi Layer pada Photoshop, semoga informasi bermanfaat untuk kamu ya Guys.

Tags: Adobe PhotoshopBelajar PhotoshopFeaturedTutorial Desain GrafisTutorial Photoshop