Apa yang dimaksud dengan bulu tangkis

Permainan bulu tangkis merupakan olahraga yang populer bagi masyarakat Indonesia karena prestasi atlet yang membanggakan. Namun, permainan bulu tangkis berasal dari negara mana sebenarnya?

Table of Contents Show

  • Pengertian Permainan Bulu Tangkis Lengkap
  • 1. Peraturan Permainan Bulu Tangkis
  • 1. Sistem Perhitungan Poin
  • 2. Jenis Pelanggaran Pemain
  • 3. Kartu Peringatan pada Bulu Tangkis
  • Video yang berhubungan


Secara umum, bulu tangkis atau badminton merupakan olahraga yang membutuhkan keterampilan bertahan dan menyerang dalam mempertahankan shuttlecock agar tidak jatuh di wilayah sendiri. Permainan ini bisa dilakukan tunggal maupun ganda.


Sejarah Bulu Tangkis


Dilansir dari buku 'Bulu Tangkis Dasar' oleh Dhedhy Yuliawan, asal-usul permainan bulu tangkis di dunia memiliki banyak versi dalam penemuannya.


Mulanya bulu tangkis pertama kali ditemukan atau diciptakan bukan sebagai olahraga dengan memukul shuttlecock, melainkan suatu upacara adat atau sebagai hiburan.


Pada 2000 tahun lalu, ada yang menyebutkan olahraga bulu tangkis dimainkan di Mesir, Cina dan India. Olahraga ini sudah dimainkan menggunakan alat sebagai objek pukulan. Akan tetapi belum menggunakan sebuah alat sebagai pemukulnya.


Kemudian permainan ini dikembangkan di Mesir Kuno, India, dan Cina menggunakan kaki. Terdapat sejarah yang mencatat awal mula permainan bulu tangkis berasal dari negara Tiongkok, Jianzi dengan melakukan sebuah permainan yang menggunakan objek dan mempertahankannya agar tidak jatuh di lantai menggunakan kaki.


Menurut versi lain, bulu tangkis telah dimainkan di Inggris sejak pertengahan zaman. Pada waktu itu biasanya akan memakai dayung/tongkat (Battledore) dan menjaga kok tetap di udara dan mencegahnya dari menyentuh tanah.


Permainan ini cukup populer di kalangan warga London, karena permainan ini dimainkan di setiap sudut jalan. Pada tahun 1854 di London sebuah majalah memublikasikan kartun tentang permainan ini.


Sementara pada saat zaman kolonial Inggris, para tentara membawa permainan ini ke Jepang, Cina, dan Siam (Thailand). Kemudian permainan ini menjadi permainan yang dilakukan di negara kolonial Inggris.


Permainan Kompetitif Pertama


Saat belajar permainan bulu tangkis dengan cara khas tradisional setempat, tentara Inggris ini membuat adaptasi mereka sendiri untuk olahraga. Adaptasi olahraga bulu tangkis yang mereka lakukan terutama dengan menambahkan jaring.


Tentara Inggris tersebut juga menyebut olahraga bulu tangkis sebagai "Poona" atau "Poonah". Nama lain bulu tangkis tersebut diambil dari nama kota mereka bermarkas, yaitu Pune.


Berawal dari permainan tersebut bulu tangkis dikembangkan menjadi olahraga yang lebih kompetitif sebagai hiburan. Permainan yang kompetitif pertama kali dimainkan di India, Pune pada abad ke-19 dan dikembangkan oleh tentara Inggris.


Kemudian para tentara membawa permainan itu kembali ke Inggris pada 1850-an. Olah raga ini mendapatkan namanya yang sekarang pada 1860 dalam sebuah pamflet oleh Isaac Spratt, seorang penjual mainan Inggris, berjudul "Badminton Battledore a new game" (Battledore bulu tangkis sebuah permainan baru).


Hal ini menggambarkan permainan tersebut dimainkan Gedung Badminton (Badminton House) estat Duke of Beaufort's di Gloucestershire, Inggris.


Organisasi Internasional


Permainan badminton pada zaman itu belum jelas tentang peraturan yang digunakan. Maka pada tahun 1877 rancangan peraturan pertama kalinya ditulis oleh Klub Badminton Bath di Inggris.


Baru pada tahun 1893 dibentuklah Asosiasi Bulutangkis di Inggris dan digelar pertandingan internasional pada tahun 1899. Kejuaraan ini populer dengan nama All England dan dikenalkan ke negara-negara di Asia Timur, Asia Tenggara, dan negara Skandinavia.


Setelah dipelopori Asosiasi Bulutangkis di Inggris maka bulu tangkis sangat pesat berkembangnya. Olahraga ini sangat populer dikalangan masyarakat dan berkembang di negara mana pun.


Sejak saat itu, kemudian dibentuklah organisasi tingkat dunia yang dinamakan IBF atau International Badminton Federation yang didirikan pada 1934. Pelopornya adalah negara Inggris, Irlandia, Skotlandia, Wales, Denmark, Belanda, Kanada, Selandia Baru, Prancis, serta India yang bergabung sebagai afiliasi pada 1936.


Pada IBF Extraordinary General Meeting di Madrid, Spanyol, September 2006, terdapat usulan pergantian nama International Badminton Federation menjadi Badminton World Federation (BWF).

Sejarah bulu tangkis Indonesia. Klik selanjutnya..

Simak Video "Ogah Cuma Jadi Pajangan, Taufik Hidayat Mundur dari PBSI"



(faz/pay)Permainan Bulu Tangkis (Sumber: Unsplash)

Pengertian permainan bulu tangkis merupakan olahraga atau permainan yang dimainkan secara tunggal maupun ganda. Cara melakukan permainan ini adalah dengan memukul shuttlecock ke arah lawan.

Permainan ini juga banyak dimainkan oleh berbagai kalangan masyarakat. Bahkan, bulu tangkis menjadi salah satu olahraga yang sering mengharumkan nama Indonesia di kancah internasional.

Namun apakah kamu sudah tahu apakah pengertian permainan bulu tangkis? Info Sport akan menjelaskannya secara rinci di artikel ini.

Pengertian Permainan Bulu Tangkis Lengkap

Permainan Bulu Tangkis (sumber: Unsplash)

Secara harfiah, bulu tangkis berasal dari dua kata, yaitu bulu dan tangkis. Kata “bulu” diambil dari sebuah wujud shuttlecock yang terbuat dari bulu angsa.

Sedangkan untuk kata “tangkis”, diambil dari kata dasar menangkis, di mana inti gerakan dari cabang olahraga ini digunakan untuk menangkis pergerakan dari shuttlecock (bulu) tersebut.

Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), bulu tangkis berarti permainan yang menggunakan raket dan shuttlecock. Kemudian, dipukul melampaui jaring yang direntangkan di tengah lapangan.

Bulu tangkis di kancah internasional dikenal dengan nama Badminton. Asal kata badminton adalah "Battledore" yang berarti dua pemain saling menyepak bola (shuttlecock) ke depan (forehand) atau ke belakang (backhand) selama mungkin.

Supaya kamu dapat mengenal lebih jauh soal permainan bulu tangkis, berikut ini adalah peraturan lengkapnya:

1. Peraturan Permainan Bulu Tangkis

Sistem Perhitungan Poin (Sumber: Pixabay)

Berikut ini beberapa peraturan dalam permainan bulu tangkis yang wajib kamu patuhi sebelum bertanding:

1. Sistem Perhitungan Poin

Sistem perhitungan poin dalam setiap pertandingan (tunggal atau ganda) terdiri atas tiga kali reli 21 poin. Pemenang dalam pertandingan bulu tangkis adalah pemain atau pasangan yang sudah memenangkan dua gim.

Lalu, gim ketiga adalah gim penentuan, di mana pemain atau pasangan yang memenangkan gim ini nantinya akan menjadi pemenang pertandingan.

Jika kedua belah pihak sudah mencapai 20 poin, dibutuhkan selisih dua poin untuk menentukan pemenangnya.

Namun, jika poin kedua pemain sudah sama-sama mencapai 29 poin dan belum memiliki selisih dua poin, pemain yang lebih dulu mencapai 30 poin akan ditetapkan sebagai pemenang.

2. Jenis Pelanggaran Pemain

Wasit dalam Permainan Bulu Tangkis (Sumber: BWF)

Ada beberapa jenis kesalahan dalam pertandingan di bulu tangkis. Termasuk di antaranya saat shuttlecock menyangkut di bibir net untuk melakukan servis ke arah lawan. Hal tersebut dapat menambah pundi-pundi angka menuju kemenangan.

Jika pemain melakukan aksi pukulan raket melewati net atau shuttlecock belum sampai ke area lawan, pemain tersebut dianggap melakukan pelanggaran. Jika pemain melakukan hal tersebut, satu poin akan diperoleh lawan.

Saat bola jatuh di area sendiri atau gagal servis, maka satu poin melayang ke lawannya. Hal tersebut juga berlaku saat bola keluar lapangan.

Jika raket menyentuh shuttlecock sebanyak dua kali, hal itu termasuk dalam pelanggaran di bulu tangkis. Jadi, pemain hanya diperbolehkan untuk menyerang atau bertahan.

3. Kartu Peringatan pada Bulu Tangkis

Sama halnya dengan sepak bola, bulu tangkis juga menerapkan kartu kuning dan kartu merah untuk pelanggaran yang terjadi di lapangan. Jika pemain melakukan pelanggaran kecil atau sengaja mengulur waktu pertandingan, wasit bisa mengeluarkan kartu kuning.

Kartu merah di bulu tangkis diartikan sebagai pindahnya servis dan satu poin untuk lawan. Sementara itu, kartu hitam menjadi hukuman paling berat di bulu tangkis dan mengakibatkan sang pemain harus keluar lapangan alias didiskualifikasi.

Apa yang dimaksud dengan bulu tangkis brainly?

Jawaban: bulu tangkis adalah permainan olahraga bola kecil yang dilakukan dengan menggunakan alat (raket) secara individu dengan individu atau kelompok (2 orang).

Apakah pengertian dan tujuan permainan bulu tangkis?

Bulutangkis adalah permainan yang menggunakan raket sebagai alat memukul shuttlecock sebagai objeknya. Tujuan permainan ini adalah menjatuhkan shuttlecock di daerah lapangan lawan dengan melewati atas net untuk mendapatkan poin.

Apa pengertian dari bulu tangkis dan tuliskan sejarah singkatnya?

Jawaban: Bulu Tangkis merupakan permainan bola kecil dengan raket, dan kok yang dipukul melalui Net yang direntangkan di tengah lapangan. bulu tangkis berasal dari india sebelumnya diberi nama "Poona". permainan ini dibawa, dan dikembangkan ke inggris oleh para perwira tentara kerjaan inggris.