Semua titik sudutnya sama besar ciri tersebut terdapat pada bangunan

Lihat Foto

Ilustrasi bangun datar

KOMPAS.com - Bangun datar merupakan bentuk dua dimensi dengan luas dan keliling. Anggap saja bangun datar sebuah kertas dengan berbagai bentuk, memiliki bentuk tetapi tidak memiliki ruang. 

Bangun datar terdiri dari lingkaran, segitiga, persegi, persegi panjang, jajar genjang, belah ketupat, segi lima, segi enam, trapesium, dan hexagon. 

Berdasarkan BBC, umumnya ciri-ciri bangun datar ialah memiliki sisi, simpul, dan terkadang garis simetri pada bentuk yang beraturan. 

Ciri-ciri bangun datar 

Berikut ciri-ciri dari masing-masing bangun datar: 

Persegi
  • Memiliki 4 sisi yang sama panjang
  • Memiliki 4 sudut sebesar 90 derajat
  • Memiliki 4 sumbu simetri putar dan lipat
Persegi Panjang
  • Memiliki 4 sisi, di mana 2 sisi yang saling berhadapan sama panjang
  • Memiliki 4 sudut sebesar 90 derajat
  • Memiliki 2 sumbu simetri lipat dan putar
  • Memiliki 2 diagonal (garis melintang) yang sama panjang

Baca juga: Unsur-unsur Bangun Ruang Kerucut

Segitiga
  • Segitiga siku-siku memiliki 3 sisi dengan satu sudutnya 90 derajat
  • Segitiga sama kaki memiliki 3 sisi dengan panjang yang sama dan sudut yang sama yaitu 60 derajat
  • Segitiga sama sisi memiliki 3 sisi dengan 2 sisinya memiliki panjang yang sama
Lingkaran

Dilansir dari Encyclopedia Britannica, lingkaran adalah bangun datar yang tersusun dari kurva dan bukan garis lurus sehingga tidak termasuk poligon. Ciri-ciri lingkaran:

  • Memiliki jumlah sudut 180 derajat
  • Memiliki diameter yang membagi lingkaran menjadi 2 sisi seimbang
  • Memiliki jari-jari yang menghubungkan titik pusat dengan titik busur lingkaran
  • Diameternya konstan
Jajar Genjang

Kompas.com/SILMI NURUL UTAMI Jajar genjang

  • Memiliki 4 sisi, di mana 2 sisi yang saling berhadapan sejajar
  • Pada umumnya jajar genjang tidak memiliki sumbu simetri
  • Memiliki 4 sudut di mana sudut yang berurutan berjumlah 180° (sudut A+B= 180°, sudut A+D=180°)
  • Memiliki 2 garis diagonal (AC dan BD)

Baca juga: Unsur-unsur Bangun Ruang Bola

Belah Ketupat

Kompas.com/SILMI NURUL UTAMI Belah ketupat

  • Memiliki 4 sisi yang sama panjang, di mana sisi yang berlawanan sejajar
  • Garis diagonal membelah belah kupat dengan sudut siku-siku
  • Jumlah 2 sudut yang berdekatan adalah 180°
  • Memiliki 2 sumbu simetri lipat dan putar
Segi Lima (Pentagon)

Kompas.com/SILMI NURUL UTAMI Bentuk segi lima beraturan dan tidak beraturan

  • Memiliki 5 sisi yang sama panjang pada pentagon beraturan
  • Memiliki 5 sudut yang sama besar pada pentagon beraturan
  • Memiliki 5 sumbu simetri
  • Jumlah sudut dalam pentagon adalah 540°
Segi Enam (Hexagon)

Kompas.com/SILMI NURUL UTAMI Segi enam

  • Memiliki 6 sisi yang sama panjang pada hexagon beraturan
  • Memiliki 6 sudut yang sama besar pada hexagon braturan
  • Memiliki 6 sumbu simetri

Baca juga: Sifat-sifat Bangun Segitiga Sama Sisi

Trapesium

Kompas.com/SILMI NURUL UTAMI Trapesium sama kaki

  • Memiliki 4 sisi, dengan 2 sisi yang sejajar
  • Memiliki 4 sudut dengan jumlah 2 sudut yang berdekatan adalah 180°
  • Trapesium sama kaki memiliki panjang kaki-kaki yang sama
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link //t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Baca berikutnya

Mengenal Bangun Ruang, Beserta Macam dan Ciri-Cirinya (Ilustrasi Foto: iStock )

Jakarta -

Bangun ruang adalah bangun-bangun yang mempunyai ruang dan dapat dihitung isi atau volumenya. Bangun ruang memiliki beragam bentuk, apa saja?

Berbeda dengan bangun datar yang memiliki dua dimensi, bangun ruang merupakan suatu bangun yang memiliki 3 dimensi dan memiliki volume.

Dikutip dari buku "Asyiknya Belajar Bangun Ruang dan Sisi Datar" oleh Nur Laila Indah Sari, berikut ini macam-macam bangun ruang beserta ciri-cirinya.

Bangun Ruang Kubus

Kubus adalah bangun ruang yang semua sisinya berbentuk persegi dan memiliki rusuk-rusuk yang sama panjang.

Ciri-ciri bangun ruang kubus:

  • Jumlah bidang sisi pada kubus ada 6 yang berbentuk persegi dengan ukuran panjang dan luas yang sama
  • Mempunyai 8 titik sudut
  • Mempunyai 12 rusuk yang sama panjang
  • Semua sudutnya siku-siku
  • Mempunyai 12 diagonal sisi dengan ukuran yang sama panjang
  • Mempunyai 4 diagonal ruang dengan ukuran yang sama panjang
  • Mempunyai 6 bidang diagonal yang berbentuk persegi panjang


Bangun Ruang Balok

Balok adalah bangun ruang yang memiliki sisi berbentuk persegi panjang dan persegi.


Ciri-ciri balok:

  • Jumlah bidang sisi pada balok ada 6, 4 sisi berbentuk persegi panjang dan 2 sisi berbentuk kotak dan sejajar
  • Mempunyai 12 rusuk, 8 pasang rusuk merupakan sama panjang
  • Total jumlah sudut ada 8
  • Mempunyai 12 garis diagonal bidang/sisi dan 4 garis diagonal ruang
  • Mempunyai 6 bidang diagonal


Bangun Ruang Tabung

Bangun ruang tabung adalah sebuah bangun dari ruang tiga dimensi dan mempunyai tutup serta alas, bentuknya sendiri adalah sebuah lingkaran yang memiliki ukuran yang sama seperti yang diselimuti persegi panjang.


Ciri-ciri Tabung:

  • Mempunyai 2 rusuk
  • Mempunyai 3 sisi, ada alas, selimut atau selubung, dan tutup
  • Tinggi tabung adalah jarak antara alas dengan tutup tabung
  • Sisi alas serta tutupnya berbentuk lingkaran dan sama besar

Bangun Ruang Prisma

Prisma adalah ruang tiga dimensi yang memiliki alas dan tutup.

Ciri-ciri Prisma

  • Mempunyai 3 sisi yakni alas, tutup, dan selimut atau selubung
  • Mempunyai selimut berbentuk bidang datar (kotak atau persegi panjang)
  • Sudutnya berjumlah 2 kali segi alasnya
  • Rusuknya 3 kali segi alasnya


Bangun Ruang Limas

Bangun ruang limas memiliki 2 bentuk yakni limas segitiga dan limas segi empat. Adapun ciri-ciri dari keduanya yang membedakan adalah alasnya.


Ciri-ciri limas segitiga:

  • Mempunyai 4 sisi di mana 1 sisi merupakan alas berbentuk segitiga dan 3 sisi merupakan selimut berbentuk segitiga
  • Jumlah rusuk ada 6
  • Jumlah sudut ada 4 di mana 3 pada bidang alas dan 1 pada ujung kerucut limas

Ciri-ciri limas segi empat:

  • Mempunyai 4 sisi di mana 1 sisi merupakan alas berbentuk segi empat dan 4 sisi merupakan selimut berbentuk segitiga
  • Jumlah rusuk ada 8
  • Jumlah sudut ada 5 di mana 4 sudut pada alas dan 1 sudut pada kerucut limas


Bangun Ruang Kerucut

Kerucut adalah bangun ruang berbentuk limas yang memiliki alas berbentuk lingkaran serta selimut melengkung.

Ciri-ciri kerucut:

  • Mempunyai 2 sisi berbentuk lingkaran dan melengkung.
  • Sisi lingkaran merupakan alas, dan sisi melengkung sebagai selimut
  • Mempunyai 1 rusuk berbentuk bulat
  • Mempunyai 1 sudut di ujung kerucut

Itulah penjelasan macam bangun ruang dan ciri-cirinya. Selamat belajar detikers!

Simak Video "Kasus Covid-19 Naik, Permintaan Tabung Oksigen Meningkat"



(erd/erd)

Jakarta -

Bangun datar adalah bangun-bangun yang mempunyai permukaan datar dan memiliki dua dimensi. Dimensi tersebut yakni panjang dan lebar. Apa saja jenis dan ciri-ciri bangun datar?


Bangun-bangun yang termasuk bangun datar antara lain adalah persegi panjang, persegi, jajargenjang, belah ketupat, layang-layang, trapesium, lingkaran, dan segitiga.


Dikutip dari buku "Asyiknya Belajar Bangun Datar dan Bangun Ruang" oleh Deni Evilina, berikut ini penjelasan lengkap mengenai jenis bangun datar beserta ciri-cirinya.

Persegi panjang adalah suatu segi empat yang keempat sudutnya siku-siku dan panjang sisi-sisi yang berhadapan sama. Perhatikan gambar berikut.

Persegi Panjang Foto: Istimewa

Ciri-ciri persegi panjang antara lain:


a. mempunyai dua pasang sisi berhadapan, setiap pasangnya sejajar dan sama panjang,

b. diagonal-diagonalnya sama panjang dan berpotongan saling membagi dua sama panjang,

c. sudut-sudutnya sama besar, yaitu 90°.


2. Bangun Datar Persegi

Persegi adalah persegi panjang yang panjang keempat sisinya sama. Perhatikan gambar berikut.

Persegi Foto: Istimewa


Ciri-ciri persegi antara lain sebagai berikut.


a. Sisi-sisinya sama panjang

b. Diagonal-diagonalnya sama panjang, keduanya saling berpotongan tegak lurus dan membagi dua sama panjang

c. Diagonal-diagonalnya membagi kedua sudut yang berhadapan menjadi dua sama besar

d. Sudut-sudutnya sama besar, yaitu 90°.


3. Bangun Datar Jajargenjang

Jajargenjang adalah segi empat yang setiap pasang sisinya yang berhadapan sejajar. Perhatikan gambar berikut.

Jajargenjang Foto: Istimewa


Jajargenjang mempunyai ciri-ciri:


a. mempunyai dua pasang sisi berhadapan yang setiap pasangnya sejajar dan sama panjang,

b. sudut-sudut yang berhadapan sama besar,

c. diagonal-diagonalnya berpotongan saling membagi dua sama panjang.


4. Bangun Datar Belah Ketupat

Belah ketupat adalah segi empat yang semua sisinya sama panjang. Perhatikan gambar di bawah ini.

Belah Ketupat Foto: Istimewa


Belah ketupat mempunyai ciri-ciri sebagai berikut.


a. Sisi-sisinya sama panjang.

b. Diagonal-diagonalnya berpotongan tegak lurus membagi dua sama panjang. yang

c. Diagonal-diagonalnya membagi dua berhadapan dua sama besar.

d. Sudut-sudut yang berhadapan sama besar.


5. Bangun Datar Layang-Layang

Layang-layang adalah segiempat yang diagonal diagonalnya saling tegak lurus dan salah satu diagonalnya membagi diagonal lainnya menjadi dua sama panjang. Perhatikan gambar di bawah ini.

Gambar Layang-layang Foto: Istimewa


Ciri-ciri layang-layang sebagai berikut:

a. Sepasang-sepasang sisi yang berdekatan sama

b. Diagonal-diagonalnya berpotongan tegak lurus dan salah panjang satu membagi dua sama panjang

c. Sepasang sudut yang berhadapan sama besar.


6. Bangun Datar Segitiga

Segitiga adalah bangun datar yang memiliki tiga sisi. Segitiga memiliki 3 macam bentuk yakni segitiga sama sisi, segitiga sama kaki, segitiga sembarang.

Gambar Segitiga Foto: Istimewa


Ciri-ciri bangun datar segitiga:


a. Memiliki 3 buah sisi dan mempunyai 3 buah titik sudut

b. Memiliki tiga sisi dan tiga sudut

c. Semua sisi dan sudut bisa memiliki ukuran yang berbeda.


7. Bangun Datar Trapesium

Trapesium adalah bangun datar yang memiliki bentuk berupa segiempat yang memiliki sepasang sisi yang sejajar. Lihat gambar berikut ini.

Trapesium Foto: Istimewa


Ciri-ciri trapesium:


a. Memiliki sepasang sisi yang sejajar.

b. Memiliki sepasang sisi yang sejajar

b. Panjang sisinya tidak selalu berukuran sama


8. Bangun Datar Lingkaran

Lingkaran adalah bangun datar yang terbentuk dari himpunan semua titik-titik yang mengelilingi suatu titik asal dengan jarak yang sama atau bisa dikatakan garis melengkung sempurna yang memiliki titik pusat. Lihat gambar berikut ini.

lingkaran Foto: Istimewa


Ciri-ciri bangun datar lingkaran:


a. Jarak tepi garis ke titik pusat disebut jari-jari atau dilambangkan r

b. Memiliki simetri lipat dan simetri putar yang tak terhingga jumlahnya


Itulah jenis bangun datar beserta ciri-cirinya. Selamat belajar detikers!

Simak Video "Ahli Ibadah Bisa Terkecoh Jika..."


[Gambas:Video 20detik]
(lus/lus)

Video yang berhubungan

Postingan terbaru

LIHAT SEMUA