Perbedaan gerak pukulan forehand dan backhand sesuai gambar tersebut adalah

Perbedaan gerak pukulan forehand dan backhand sesuai gambar tersebut adalah

Perbedaan pukulan Forehand dengan Backhand Pada permainan Tenis Meja, Dalam permainan Bulu tangkis juga memiliki teknik yang sama, dalam Tenis meja Forehand dan Backhand memiliki perbedaan yang utama dimana Forehand memukul bola dimana posisi telapak tangan yang memegang raket menghadap ke depan. Sedangkan Backhand kebalikannya yaitu memukul bola posisi telapak tangan yang memegang bet atau raket menghadap kebelakang atau posisi punggung tangan menghadap kedepan.

Pembahasan

Dengan gambaran diatas setidaknya sudah dapat membedakan secara mudah perbedaan antara Pukulan Forehand dan Backhand. Adapun cara melakukan pukulan Forehand dan Backhand sebagai berikut :

FOREHAND

  • Pertama tama lengan atas membentuk sudut kecil dengan tubuh kira kira 90 derajat dengan siku ditekan kedepan dan posisi raket atau bet terbuka,
  • Selanjutnya gerakan memukul dilakukan dari belakang menuju ke depan, dari atas bawah dan  dari kanan ke kiri. Dan Lengan bawah yang bergerak paling kuat yang dimana lengan atas mengikuti pergerakan dengan sendirinya.
  • Dan yang terakhir , Sikap penutup gerakkan lengan sesudah Bet atau raket mengenai bola, gerakkan lengan dilanjutkan dengan rileks yang akhirnya bet akan berada didepan. saran pemukulan bet dan bola di usahakan bisa mencapai titik tertinggi barulah pukulan dilakukan.

BACKHAND

  • Sikap awal saat melakukan lengan tidak terlalu lurus kebawah dan juga tidak terlalu mengarah horizontal ke depan, akan tetapi menyerong.Lengan bawah membentuk sudut kecil dengan lengan atas dan posisi bet terbuka saat melakukan pukulan.
  • Selanjutnya gerakkan pukulan dilakukan berawal dari belakang ke depan, atas ke bawah dan kiri ke kanan. Untuk melakukan pukulan ini harap memerhatikan lengan bawah.
  • Langkah terakhir sama seperti Forehand ketika pukulan terjadi, gerakan pemain diteruskan secara rileks yang akhirnya bet menghadap kedepan atau di depan badan. Dan tentu juga bola lebih baik dipuku jika mencapai titik tertinggi tetapi jika bola datang terlalu cepat bola bisa dipuku sebelum mencapai tertinggi.

Pelajari lebih lanjut  

1. uraikan tentang pukulan forehand dalam permainan tenis meja brainly.co.id/tugas/21417396

2. perkenaan bet pada bola yang benar saat melakukan teknik servis forehand dan backhand pada permainan tenis meja adalah   brainly.co.id/tugas/8678013

3. Sebutkan tahap persiapan dalam melakukan pukulan forehand dalam permainan tenis meja  brainly.co.id/tugas/15659669

-----------------------------

Detil jawaban

Kelas:  8

Mapel:  Penjaskes

Bab:  Bab 11 - Permainan dan Olahraga Bola Kecil Bagian 2

Kode:  8.22.11

KOMPAS.com - Forehand dan backhand merupakan dua jenis pukulan dalam bulu tangkis. Keduanya berbeda kendati masih sama-sama memegang raket.

Pemain menggunakan berbagai jenis pukulan berbeda tergantung tujuannya seperti menyerang untuk memperoleh poin atau mempertahankan wilayah permainan.

Terkait teknik pukulan dalam bulu tangkis, kita sering mendengar adanya istilah forehand maupun backhand.

Apa sebenarnya perbedaan dari istilah forehand dan backhand dalam bulu tangkis? Berikut adalah penjelasan singkatnya.

Perbedaan pukulan forehand dan backhand dalam permainan bulu tangkis terletak pada posisi tangan terhadap arah pukulan ketika memukul shuttlecock (kok).

Baca juga: Cara dan Gaya Memegang Raket dalam Bulu Tangkis

Lebih jelasnya lagi, perbedaan forehand dan backhand bisa dilihat dalam cara memegang raket. Posisi ibu jari dalam forehand terletak di antara telunjuk dan tiga jari lainnya.

Sementara posisi ibu jari dalam cara memegang raket backhand, terletak mengikuti arah raket atau 90 derajat berbeda dengan arah telunjuk. (Bisa dilihat gambar dari artikel ini, Jonatan Christie memegang raket dengan cara backhand). 

Pada keterampilan gerak dasar bulutangkis, cara memegang raket dengan posisi berjabat tangan disebut forehand.

Teknik pukulan forehand adalah teknik pukulan dalam bulu tangkis yang dilakukan dengan telapak tangan yang memegang raket menghadap ke arah net.

Misalnya kok datang ke arah kanan dari pemain yang memegang raket dengan tangan kanan. 

Sementara ketika melakukan teknik pukulan backhand seorang pemain memukul kok dengan posisi tangan membelakangi arah pukulan.

Baca juga: Jenis Teknik Servis Bulu Tangkis, Backhand hingga Flick

Contohnya ketika memukul kok dari sebelah kiri saat memegang raket dengan tangan kanan menggunakan teknik pukulan lob atau overhead clear.

Pengertian serupa juga bisa diterapkan untuk membedakan jenis pukulan mula (service) dalam bulu tangkis atau servis baik forehand maupun backhand.

Servis forehand sendiri memiliki dua macam pukulan yakni tinggi atau rendah, yang mengacu pada sasaran titik jatuhnya kok pada wilayah permainan lawan.

Untuk servis forehand rendah mengarah pada garis depan bidang permainan lawan dekat net, sedangkan servis forehand tinggi membuat bola melambung hingga menuju garis belakang wilayah lawan.

Di sisi lain, dalam melakukan servis backhand posisi telapak tangan membelakangi net, saat seorang pemain melepaskan pukulan.

Baca juga: Macam-macam Pukulan Bulu Tangkis dan Keunggulannya

Teknik pukulan servis ini membutuhkan penguasaan dalam mengendalikan kekuatan saat memukul kok dengan bertumpu pada gerakan pergelangan tangan.

Kekuatan pukulan tersebut memengaruhi akurasi dari servis menuju sasaran dalam bidang permainan lawan.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.